Anda di halaman 1dari 3

Laporan Tugas Akhir di PT. Hexindo Adiperkasa Tbk.

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Pertambangan merupakan salah satu sektor yang membutuhkan alat


berat dalam mengeksplorasi batu mineral. Banyak perusahaan alat berat
yang menunjang kegiatan pertambangan salah satu perusahaan yaitu PT.
Hexindo Adiperkasa Tbk. Kegiatan pertambangan yang tinggi membuat PT.
Hexindo Adiperkasa Tbk. melakukan tugas merekondisi alat berat Hitachi
sehingga komponen yang rusak dapat kembali digunakan dan siap pakai.
Hal tersebut membuat perusahaan membutuhkan pekerja yang
handal dalam memperbaiki komponen alat berat salah satu contohnya
adalah hydraulic cylinder pada excavator. Apabila ada hydraulic cylinder
yang telah rusak kemudian direkondisi sehingga menguntungkan bagi pihak
konsumen, karena dapat menghemat biaya dan menekan breakdown dalam
menunjang kegiatan pertambangan. Proses rekondisi komponen tersebut
dilakukan di workshop PT. Hexindo Adiperkasa Tbk. yaitu reman. Tahapan
proses dimulai dari penerimaan komponen dengan bermacam masalah. Di
reman komponen dilakukan proses pembongkaran, analisa, perbaikan,
perakitan, dan pengujian komponen sampai komponen siap dikirim dan
digunakan kembali.
Mahasiswa alat berat perlu mempelajari proses assembly hydraulic
cylinder pada excavator. Supaya bisa menjadi pekerja yang handal dalam
proses assembly hydraulic cylinder sesuai prosedur perusahan merupakan
dasar yang harus diketahui untuk lulusan Diploma Teknik Mesin
Konsentrasi Alat Berat dalam bekerja di pertambangan.

BAB I Pendahuluan | 1
Arief Rachman Suwandi, 12/332966/SV/01676, Departemen Teknik Mesin UGM
Laporan Tugas Akhir di PT. Hexindo Adiperkasa Tbk.

1.2 Tujuan Penelitian

Dalam pembuatan dan penulisan tugas akhir ini memiliki tujuan,


yaitu: menjelaskan teknik dasar mengenai proses assembly hydraulic
cylinder arm sesuai prosedur perusahaan Hexindo pada front attachment
excavator tipe EX 2500-6.

1.3 Batasan Masalah

Dalam penulisan laporan tugas akhir ini dijelaskan teknik dasar


mengenai proses assembly hydraulic cylinder arm, dimana masalahnya
belum ada petunjuk dalam penerapan secara teknis di Lab. Teknik Alat
Berat. Proses penerapan yang dilakukan sesuai dengan prosedur perusahaan
Hexindo.

1.4 Metode Penelitian

Metode pengumpulan data yang digunakan untuk melengkapi


laporan tugas akhir ini adalah:

1. Metode Study Literature


Metode Study Literature yaitu pengumpulan data dengan cara
membaca dan mempelajari berbagai bahan pustaka yang berhubungan
dengan topik permasalahan.
2. Metode Observasi
Metode Observasi yaitu pengumpulan data dengan cara penelitian,
pengamatan secara langsung serta pencatatan sistematis terhadap
obyek penelitian.
3. Metode Interview
Metode Interview yaitu pengumpulan data dan masukan pendapat
dengan cara wawancara dari berbagai pihak yang memiliki informasi

BAB I Pendahuluan | 2
Arief Rachman Suwandi, 12/332966/SV/01676, Departemen Teknik Mesin UGM
Laporan Tugas Akhir di PT. Hexindo Adiperkasa Tbk.

yang dibutuhkan sehingga dapat membantu dan memberikan


penjelasan tentang masalah yang diteliti.

1.5 Objek Penelitian

Dalam penyusunan tugas akhir ini melakukan penelitian dengan


mengambil objek penelitian pada hydraulic cylinder pada excavator tipe EX
2500-6 di PT Hexindo Adiperkasa Tbk. yang berada di Balikpapan.
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui standar prosedur perusahaan.

1.6 Sistematika Penulisan

Untuk mempermudah memahami isi dari laporan ini, maka penulisan


tugas akhir dibagi menjadi beberapa bab dengan uraian sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN
Meliputi tentang latar belakang penulisan tugas akhir, tujuan,
batasan masalah, metode penelitian, dan sistematika penulisan.
BAB II LANDASAN TEORI
Berisi tentang pengertian hydraulic cylinder, jenis-jenis cylinder,
dan komponen hydraulic cylinder.
BAB III PRINSIP KERJA KOMPONEN ARM HYDRAULIC
CYLINDER EX 2500-6.
Berisi tentang prinsip kerja setiap komponen arm hydraulic
cylinder.
BAB IV PROSES ASSEMBLY HYDRAULIC CYLINDER EX 2500-6.
Berisi tentang pembahasan proses assembly arm hydraulic
cylinder.
BAB V PENUTUP
Berisi tentang kesimpulan dan saran.

BAB I Pendahuluan | 3
Arief Rachman Suwandi, 12/332966/SV/01676, Departemen Teknik Mesin UGM

Anda mungkin juga menyukai