Anda di halaman 1dari 5

HUTAN PINUS CIKOLE LEMBANG PAL 16

Profil lokus
Pal 16 adalah merupakan sebuah tempat wisata yang baru diresmikan atau dibuka untuk
umur sekitar bulan Juli 2016 yang lalu didaerah Cikole Lembang,Kabupaten Bandung Barat.
Tempat wisata ini lokasinya berada di jalur tempat wisata di Lembang yang sangat terkenal,yaitu
antara objek wisata:
Ciater Gunung Tangkuban Perahu Cikole Jaya Giri Resort Pal 16

terminal wisata Grafika Cikole Bandung Treetop Adventure Maribaya


Tempatnya persis berada di pinggir jalan raya yang menghubungkan Kota Bandung dan
Kabupaten Subang. Pal 16 di desain sebagai rest area karena lokasinya yang berada dijalur lintasan
wisata Tangkuban Perahu. Kendati belum lama dikembangkan wisata hutan pinus Pal 16 telah
memberi kontribusi ekonomi yang dirasakan masyarakat. “Saat ini warga yang mengais rezeki di
Pal 16 berjumlah 270 orang. Mereka mengelola parkir sewa hamook dan membuka gerai makanan.
Soal pendapatan Pal 16 terbilang lancar.Tahun pertama pendapatan diangka 370 juta rupiah.
Ditahun kedua pendapatan naik signifikan yakni 500 juta rupiah.Hasil pendapatan dari Pal 16 tidak
sepenuhnya disalurkan untuk kesejahteraan masyarakat,sekitar 30% dialokasikan untuk sharing
ekologi,sharing ekologi ini untuk menjaga fungsi hutan agar tidak berarih,disana pun terdapat
konservasi pohon keras dan penanaman bibit “ ujar pengelola
Sebagian besar hamparan hutan pinus ini dijadikan tempat wisata,seperti tempat untuk
outbound,camping ground,paintball,atau penginapan. Harga tiket masuk ke kawasan hutan pinus
ini Rp.5000 per orang. Jika pengunjung menggunakan kendaran dikenai biaya tambahan sebesar
Rp.3000 untuk satu motor,dan Rp.5000 untuk satu mobil. Hutan pinus seluas 2 hektare ini disulap
menjadi tempat wisata yang menarik. Ada banyak gazebo yang sengaja d buat untuk memfasilitasi
pengunjung,hampir disetiap pohon yang bersebelahan terdapat ayunan jaring ditengahnya.disini
pun disediakan penyawaan tikar bagi wisatawan yang ingin piknik dan makan bersama. Selain itu
tempat tempat yang dibuat untuk berswafoto. Kawasan hutan pinus ini adalah milik perhutani
lokasi wisata ini merupakan objek wisata rintisan.
Secara letak geografis ,pal 16 ini terletak di kawasan perhutani KPH Bandung Utara ,petak 52b
dengan ketinggian 1200 DPl
PROFIL DESA GIRI MAKMUR,DESA CIKOLE
Desa Giri Makmur kecamatan Lembang Kabupaten Bandung yang memiliki jarak 22 km
disebelah utara Kota Bandung. 4 Km dari ibukota kecamatan Lembang. Memiliki ketinggian
1200 m diatas permukaan laut.
Pengelolaan wisata hutan oleh masyarakat menjadi kekuatan ampuh untuk mendorong
tumbuhnya perekonomian masyarakat,khususnya yang tinggal sekitar hutan. Seperti pengelolaan
wisata hutan pal 16 oleh masyarakat yang tergabung dalam Lembaga Masyarakat Desa Hutan
(LMDH) Giri Makmur,Desa Cikole,Kecamatan Lembang,Kabupaten Bandung Barat. Baru 2
tahun dikelola,pendapatan ditahun pertama dan kedua sudah mencapai ratusan juta rupiah.
“Ini adalah sebuah model kontribusi perhutani untuk pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Wisata hutan memiliki potensi ekonomi yang besar untuk masyarakat dengan tetap berpegang
pada kaidah ekologi”. Ujar pengelola hutan pinus cikole lembang
Sebelumnya administratur Perhutani KPH Bandung mengatakan perkembangan wisata pal
16 berkat kemampuan masyarakat mengelola wisata dengan tetap menjaga kondisi hutan.
Demografis kependudukan
Saat ini warga yang mengais rezeki di Pal 16 berjumlah 270 orang. Mereka mengelola
parkir sewa hamook dan membuka gerai makanan. Soal pendapatan Pal 16 terbilang lancar.Tahun
pertama pendapatan diangka 370 juta rupiah.
Amenities
Di tempat ini terdapat sebuah fasilitas penunjang yang bisa di manfaatkan wisatawan yang
datang berkunjung seperti banyaknya warung makanan dan minuman, terdapat pula cafe untuk
sekedar ngopi ngopi dan bersantai ,ada mushola yang dilenkapi toilet dan tempat
wudhunya,dilengkapi pula parkiran mobil dan motor dan 2 tempat pembelian karcis untuk masuk
ke kawasan.
Accomodation
Hutan pinus pal 16 menyediakan berbagai alternatif akomodasi untuk wisatawan yang
datang berkunjung karena kawasan nya yang strategis dekat dengan kawasan Grafika Cikole
,wisatawan dapat menginap di hotel atau penginapan sekitar kawasan,dan apabila wisatawan ingin
merasakan kenikmatan alam yang sesungguhnya kawasan ini menyidiakan tempat untuk
berkemping bersama keluarga ataupun teman-teman.
Aksebilitas
Ketika wisatawan ingin berkunjung ke kawasan ini wisatawan dapat mengunakan
transportasi pribadi saja di karenakan untuk pengunaan angkutan gojek dan angkutan umum sangat
jarang di temukan dan kalau ada pun wisatawan harus menunggu cukup lama. Jalur yang dilalui
adalah jalur menuju kawasan wisata tangkuban perahu subang.
Atraction
Daya tarik yang dibuat sehingga wisatawan datan ke kawasan wisata ini adalah salah satu
nya kawasan ini terletak di kawasan strategis yaitu antara perbatasan kota Subang dan kota
Bandung membuat tempat ini selalu digunakan untuk rest area. Daya tarik lainya adalah
lingkungan nya yang sangat asri,tanpa polusi dan disediakan pula hanmook ,fasilitas selfi,fasilitas
gazeboo dan adanya fasilitas outbound seperti point ball dan panahan dan terdapat berbagi macam
bonsai disana.
Activities
Aktivitas yang dapat dilakukan antara lain adalah sebagai berikut :
1. Bersantai diatass hanmook
2. Outbound dan kemping di hutan pinus cikole
3. Berfoto karena terdapat spot foto menawan
4. Melihat rimbun hutan dari atas jembatan panjang
5. Jajan dengan suasana unik dan asik
6. Membeli oleh oleh atau sekedar aksesoris

See
Hal hal yang dapat wisatawan lihat disana antara lain adalah :
1. Wisatawan dapat melihat keindahan alam yang ada
2. Dapat melihat atraksi outbound point ball dan panahan
Do
Kegiatan yang bisa dilakukan disana antara lain adalah sebagai berikut :
1. Bersantai diatass hanmook
2. Outbound dan kemping di hutan pinus cikole
3. Berfoto karena terdapat spot foto menawan
4. Melihat rimbun hutan dari atas jembatan panjang
5. Jajan dengan suasana unik dan asik
6. Membeli oleh oleh atau sekedar aksesoris
Buy
Disana wisatawan dapat membeli berbagai jenis makanan dan minuman dari ketan
bakar,gorengan,pisang keju,sosis bakar dan minuman lainnya,adapula disediakan tempat untuk
membeli aksesoris atau untuk sekedar membeli oleh oleh saja
Learn
Wisatawan dapat mempelajari yaitu dapat mengetahui benih pohon karas atau biasa disebut
pohon pinus karena kawasan hutan pinus pal 16 merupakan kawasan wisata konservasi hutan pinus
dan disana wisatawan dapat mengetahui berbagai jenis tanaman bonsai
Arrive
Ketika wisatawan ingin berkunjung ke kawasan ini wisatawan dapat mengunakan
transportasi pribadi saja di karenakan untuk pengunaan angkutan gojek dan angkutan umum sangat
jarang di temukan dan kalau ada pun wisatawan harus menunggu cukup lama. Jalur yang dilalui
adalah jalur menuju kawasan wisata tangkuban perahu subang.

Anda mungkin juga menyukai