Anda di halaman 1dari 1

KATA PENGANTAR

Kimia di kelas IX-IPA adalah salah satu mata pelajaran jurusan di tingkat SMA.Agar
peserta didik mempunyai minat dan keseriusan mempelajari kimia maka kami merasa perlu
diadakan bahan ajar kimia sebagai panduan dan referensi dalam belajar. Buku ajar adalah konsep
pembelajaran yang bertujuan untuk memberikan pengetahuan dasar kepada siswa dalam
memahami Konsep-konsep Ilmu Kimia secara komprehensif sekaligus mampu
mengaplikasikannya dalam menghadapi fenomena alam dan mencari solusi alternatif dalam
memecahkan masalah secara tepat. Bahan ajar ini disusun untuk memenuhi kebutuhan buku
penunjang untuk siswa dengan penyajian yang sederhana dan mudah dipahami.
Dalam setiap pokok bahasan diawali dengan penjelasan singkat disusul penyelesaian soal
–soal latihan. Pada setiap akhir pokok bahasan diberikan soal-soal latihan dan soal untuk tugas
terstruktur untuk mengetahui tingkat pemahaman siswa terhadap materi yang telah dipelajari.
Pemanfaatan waktu secara efisien, ketekunan dalam belajar, dan kedisiplinan dalam
berlatih soal-soal latihan dan tugas terstruktur merupakan kunci sukses dalam mempelajari bahan
ajar ini.
Mudah-mudahan bahan ajar ini dapat berguna dan bermanfaat.

“ Sukses tiada lain adalah tercapainya apa yang kita inginkan. Jika ingin sukses besar
maka kita harus memiliki keinginan besar. Lalu, apa keinginan besar Anda? Jika anda
masih bingung menjawabnya, mengapa Anda masih berharap sukses besar?”

Ende, Desember 2012

Penyusun

Anda mungkin juga menyukai