Anda di halaman 1dari 1

IR - PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

ABSTRAK

PENGARUH LATIHAN RELAKSASI OTOT PROGRESIF DENGAN


IRINGAN MUSIK GENDING JAWA TERHADAP PERBAIKAN
KUALITAS TIDUR LANSIA

Lansia dikatakan sebagai tahap akhir perkembangan pada daur kehidupan


manusia. Jumlah lanjut usia (lansia) semakin meningkat setiap tahunnya baik di
dunia maupun di Indonesia. Di Indonesia sendiri pada tahun 2020 diperkirakan
jumlah Lansia sekitar 80.000.000. Pada abad ke-21 tantangan khusus bidang
kesehatan dari terus meningkatnya jumlah Lansia yaitu timbulnya masalah
degeneratif dan Penyakit Tidak Menular (PTM) salah satunya adalah sulit tidur.
Salah satu penatalaksanaan non farmakologis dalam memperbaiki kualitas tidur
lansia tersebut adalah dengan melakukan teknik relaksasi otot progresif serta
mendengarkan musik. Tujuan yang ingin dicapai adalah menganalisis Pengaruh
Relaksasi Otot Progresif Dengan Iringan Musik Gending Jawa Terhadap
Perbaikan Kualitas Tidur Lansia.
Metode yang dilaksanakan yaitu dengan mengukur kualitas tidur responden
dengan menggunakan Pittsburgh Sleep Quality Index kemudian memberikan
latihan relaksasi otot progresif yang diiringi dengan musik gending jawa.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas tidur lansia mengalami
peningkatan dari kualitas sangat buruk menjadi cukup buruk dan cukup buruk
menjadi cukup baik.
Kesimpulan bahwa terdapat pengaruh latihan relaksasi otot progresif
terhadap perbaikan kualitas tidur lansia. Disarankan kepada pihak Panti Wredha
agar memasukan latihan tersebut ke dalam jadwal harian lansia agar masalah
kualitas tidur pada lansia bisa diperbaiki.

Kata kunci: Kualitas Tidur, Latihan Relaksasi Otot Progresif dan Musik Gending
Jawa, Lansia.

xiv

TESIS PENGARUH LATIHAN RELAKSASI ... NANIK DWI ASTUTIK

Anda mungkin juga menyukai