Anda di halaman 1dari 4

Seraya menundukkan kepala dan menadahkan tangan yang diiringi ucapan syukur kehadirat Allah SWT, atas

limpahan rahmat dan ridho-Nya yang telah mempertemukan kedua pasangan…

Untuk itu di mohon kiranya bapak/ibu hadirin agar dapat berdiri sejenak untuk menyambut kedua
mempelai menuju pelaminan ….

Hari yang begitu cerah….

Panasnya terik matahari begitu terasa diubun-ubun kepala…

Tak disangka jikalau akan turun hujan karena tak tampak sedikitpun cirri-ci akan turunnya hujan…

Wallahua’lam hanya Allah yang tahu akan sesuatu yang akan terjadi…..

………………………………

Para hadirin tamu undangan yang saya hormati dan kedua calon mempelai yang berbahagia…
Sehubungan dengan keluarga besar telah tiba dan waktu beranjak siang, alangkah baiknya acara yang sangat
membahagiakan ini kita mulai….

Maha besar Allah dengan segala keagungannya yang telah menjaga, menuntun, dan menyatukan
sepasang kekasih hati menjadi satu cinta untuk merenda tali sayang dalam bahligai rumah tangga…

Ananda …….................................Putra dari ……..................................

di kalangan kerabat biasa disapa...........................................

Mempersunting ……..................................Putri dari ……..........................

di kalangan kerabat biasa disapa...................................................

Setelah merenggut asa, berjanji menjaga rasa cinta untuk tetap bertahan di atas rasa sayang dan berjalan
dengan rasa rindu untuk terus menyatu… Sungguh indahnya cinta yang telah mereka bina….

Hadirin/bapak ibu yang kami hormati sejenak kita palingkan pandangan ketempat singga sana raja dan
ratu sehari semalam yang bagaikan dalam negeri dongeng, karena acara akan segera kita mulai …

………… , …………………….. DIMULAI

Bismillah hirrohman nirrohim …

Assalammualaikum wr, wb …..

Alhamdulillahirabbil ‘alamin washsalatu was salamu ‘alaa asyrafil anbiyai wal mursalin wa ‘ala aalihi wa
ash-habihi ajma’in amma ba’du ….
Seuntai kata yang dirangkai menjadi kalimat,

Sebait syair yang dirangkai menjadi lagu …

Ijinkanlah salam terucap bagi hadirin, walau tangan tak bersentuh …

- Yang Terhormat :
- Yang kami Hormati :
- Rombongan dari … :
Tokoh-tokoh masyarakat, dan bapak-bapak ibu-ibu tamu undangan yang saya hormati..
Alhamdulillahirabbil alamin, puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, yang senantiasa
melimpahkan kasih sayangnya kepada hamba-hambanya yang beriman untuk mendapatkan ridho dan
barokahnya serta memberikan nikmat sehat wal-afiat sehingga kita dapat berkumpul di tempat yang bahagia
ini…
Tak lupa salawat dan salam selalu tercurah kepada baginda besar Nabi Muhammad saw., beserta
keluarga, sahabat, dan pengikutnya yang inshaa Allah mendapatkan syafaat dan rahmat dari Allah SWT., dan
teruntuk bapak/ibu yang telah meluangkan waktu untuk datang saling mendoakan kedua mempelai dan
menjaga tali silatuhrahmi …
Atas nama keluarga besar kedua mempelai, tiada kata lain yang kami dapat hanturkan selain ucapan
selamat datang dan rasa berterima kasih yang teramat sangat atas kehadiran dari bapak/ibu pada siang hari ini

Adapun susunan acara pada siang hari ini, yaitu :
1. Pembukaan,
2. Pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an,
3. Sambutan-sambutan :
a) saibul hajat
b) pemerintah
c) mauldhatul hasana (nasehat pernikahan)
4. Foto bersama,
5. Istirahat,
6. Penutup/Doa.

Para hadirin tamu undangan yang saya hormati, demi kelancaran dan mengharap berkah kepada Allah
SWT., marilah kita buka acara kita dengan suratul fatihah…
Semoga dengan diawalinya pembacaan suratul fatihah, acara ini diberikan kelancaran serta
mendapatkan barokah dari Allah SWT … amin …

 Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an


Bapak/ibu hadirin yang saya hormati, sesungguhnya orang-orang yang beriman itu adalah yang apabila
disebut nama Allah, gemetarlah hati mereka, dan apabila dibacakan kepada mereka ayat-ayat-Nya,
bertambahlah iman mereka dan kepada Tuhanlah mereka bertawakal … (QS. Al-Anfal : 2). Maka dari itu untuk
memasuki acara selanjutnya atau acara kedua (2) marilah kita simak, gemah illahi, lentunan ayat-ayat suci Al-
Qur’an dan salawat Nabi yang akan di bacakan oleh ….
Demikianlah lentunan ayat-ayat suci Al-Qur’an beserta solawatnya, semoga Allah melimpahkan Rahmat
dan ketenangan hati kepada kita semua dan khususnya untuk yang membaca, dan kepada …. Kami ucapkan
terimakasih.
 Sambutan-sambutan
Bapak/ibu undangan yang berbahagia …
- Saibul Hajat
Sebagai tanda ucapan terimakasih atas kehadiran bapak ibu, maka akan di ungkapkan oleh kata hati
keluarga (Saibul Hajat) …

Itulah kata hati keluarga yang telah kami dengarkan bersama dan kepada …. kami ucapakan terimakasih

- Pemerintah

- Mauldhatul Hasana
Bapak ibu yang berbahagia …
Untuk mengiringi langkah keduanya menuju pernikahan yang islami, mari bersama kita mendengarkan
tausiyah, petuah uraian hikma pernikahan yang akan disampaikan oleh ….

Demikianlah uraian hikmah pernikahan yang telah disampaikan oleh … semoga bermanfaat bagi kita
pada umumnya, khususnya bagi kedua mempelai, sehingga akan dapat membentuk suatu rumah tangga yang
sakina, mawaddah, warrohmah . yang mana sakina itu berarti kebahagiaan, mawaddah artinya ketenangan dan
warrohmah adalah kasih sayang …

 Foto Bersama
Bapak/ibu yang berbahagia … untuk melengkapi bingkai keluarga dan album kenangan kedua mempelai
kiranya dapat kita wujudkan dalam bingkai foto keluarga atau foto bersama …
Kepada kedua mempelai dan kedua pengampuh untuk dapat mengambil tempat, karena sesi foto
bersama akan berlangsung …
Untuk itu kami memohon kesediaan dari …
1.
2.
3.

* Istirahat
Sebagai wujud syukur keluarga, keluarga menyediakan hidangan yang ala kadarnya … untuk itu
keluarga memohon kiranya bapak/ibu tamu undangan dapat menerima dan mencicipi hidangan yang ada …
Untuk mengawali acara makan siang kita pada hari ini, maka ijinkanlah saya mengawalinya dengan
membacakan doa berdasarkan agama dan keyakinan saya ….

Hadirin yang kami hormati …


Tulusnya cinta, sayang dan keikhlasan, telah mengantarkan sepasang kekasih dalam bingkai baru
bahligai rumah tangga … tak lupa doa dan restu dari para orang tua mengiringi keduanya dalam menjalani
kehidupan yang baru, juga sebagai pembangkit semangat berjalan menuju hidup yang bahagia … semoga kedua
mempelai selalu diberi limpahan anugerah dari Allah SWT., dijauhkan dari segala rintangan, maupun masalah
agar menjadi keluarga yang sakina, mawaddah dan warrohmah …
Bapak/ibu yang kami hormati …
Dengan mengucapkan syukur Alhamdulillah, sampailah kita dipenghujung acara siang hari ini, kami atas
nama keluarga besar kedua mempelai sekali lagi mengucapkan rasa terima kasih atas kehadiran bapak/ibu
sekalian dan mohon doa restunya …
Dan untuk mengakhiri acara kita pada siang hari ini, marilah kita akhiri dengan jabat tangan …
Untuk acara jabat tangan akan di pimpin langsung oleh ….

Dengan berakhirnya acara jabat tangan, maka berakhir pulalah seluruh rangkaian acara kita pada siang
hari ini. Kami atas nama keluarga besar mempelai (…. & …) dan seluruh panitia yang bertugas hari ini
menyampaikan limpah syukur dan banyak terima kasih, dan acara pada siang hari ini kami tutup dengan
mengucapkan hamdalah …
Alhamdulillah hirabbil alamin …
Wabillahi taufik walhidayah… wassalam

Anda mungkin juga menyukai