Anda di halaman 1dari 10

PROPOSAL RENCANA STUDI

Sebagai Syarat pengajuan Beasiswa Unggulan Kemendikbud 2019

Disusun Oleh:

Theresya Indah Rahmat 2019 / 1218210016

Program Studi Akuntansi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Universitas Pancasila

Jl. Srengseng Sawah, Jagakarsa

Telp: (021) 7270626 Fax: (021) 7270133


I. Pendahuluan

Pendidikan di Indonesia semakin membaik yang ditandai dengan munculnya


berbagai macam beasiswa, salah satunya Program Beasiswa Unggulan , Beasiswa
Unggulan ini diperuntukan bagi calom mahasiswa yang ingin melanjutkan atau sedang
menempuh pendidikan pada jenjang Sarjana (S1), Magister (S2), Doktoral (S3) di dalam
negeri. Beasiswa Unggulan terbagi atas 3 jenis: 3T, Mayarakat Berprestasi, Pegawai
Kemendikbud. Dengan adanya Beasiswa Unggulan, sebagai salah satu bentuk pemerintah
dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat yang akan datang dan mewujudkan cita-cita
generasi emas Indonesia pada tahun 2045.

Penulisan proposal rencana studi ini sebagai salah satu syarat pengajuan beasiswa
unggulan yang berisi tentang rencana perkuliahan dan sks per-semester yang akan
ditempuh hingga selesai studi, gagasan apa yang akan ditulis dalam skripsi, deskripsi
aktivitas di luar perkuliahan salama menempuh pendidikan S1 dan implementasi hasil
studi di masyarakat.

II. Latar Belakang Pengajuan Beasiswa

Akuntansi merupakan suatu proses mencatat, mengklasifikasikan, mengolah, dan


menyajikan data transaksi berbagai aktivitas yang terkait dengan keuangan. Akuntansi
dibutuhkan dalam bisnis sebagai pelaporan keuangan perusahaan.

Saya saat ini baru akan memasuki jenjang sarjana semester 3 Program Studi S1
Akuntansi Universitas Pancasila. Saya memilih Program Studi Akuntansi karena saya
menyukai pelajaran yang berkaitan dengan hitungan. Akuntansi diajarkan untuk menjadi
seorang ahli dibidang Reporting dan audit laporan keuangan entitas bisnis yang jujur dan
berkompeten agar mampu bersaing dengan pekerja asing yang masuk ke dalam negeri
dan menghasilkan abdi masyarakat yang unggul di bidang akuntansi. Oleh karenanya
saya ingin menjadi bagian pekerja dari Otoritas Jasa Keuangan karena saya ingin ikut
berkiprah mengabdi untuk masyarakat melalui peranannya mengatur pendanaan negara
agar masyarakat sejahtera, disamping itu juga ingin membuka usaha yang berkaitan
dengan seni, karena saya memiliki bakat seni, dirasa juga perlu menambahkan kesenian
yang berada diindonesia dengan menjadikan perpaduan seni modern yang lainnya dalam
hal ini akuntansi digunakan untuk pengembangan bisnis nantinya. Dengan demikian
pengangguran di Indonesia berkurang karena usaha ini memerlukan beberapa pekerja
nantinya.

Fakultas Ekonomi dan Bisnis mengembangkan program studi Akuntansi yang


didirikan tahun 2007 dan telah memperoleh Akreditasi dengan Peringkat “A” sesuai
dengan Nomor: 1901/SK/BAN-PT/Akred/S/VI/2017. Saya memilih Universitas Pancasila
dan semakin yakin tujuan awal saya dengan Program Studi Akuntansi yang saya pilih
disebabkan karena salah satu anggota BPK-RI seorang alumni Universitas Pancasila yang
menyempatkan hadir dalam acara perkuliahan umum di Universitas Pancasila, beliau
banyak memaparkan tentang keadaan ekonomi di Indonesia yang membuat saya semakin
yakin dengan pilihan saya.

III. Rencana Studi

Saya mahasiswa aktif di Universitas Pancasila semester 3 Program Studi S1


Akuntansi. Di Fakulatas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pancasila beberapa Prodi S1
telah dibuka kelas internasional, kelas reguler, kelas karyawan dan kelas unggulan, Prodi
Akuntansi misalnya. Akan tetapi saya sedang menunggu hasil tes apakah saya diterima di
kelas unggulan atau tidak. Berikut hasil studi saya di semester 1, semester 2, rencana
mata kuliah yang akan diambil di semester berikutnya sesuai kurikulum Operasional
Tahun Akademik 2017/2018:

Semester 1 (Sudah dilewati)

No Kode MK Mata Kuliah SKS SMT Tugas UTS UAS Nilai


1 12021151 Pendidikan 2 1 * * * A
Agama Islam
2 12021162 Pendidikan 2 1 * * * B+
Pancasila
3 12021163 Bahasa Indonesia 2 1 * * * A
4 12021164 Pendidikan 2 1 * * * A
Kewarganegaraan
5 12032158 Pengantar Bisnis 3 1 90 80 80 A
6 12032159 Pengantar 3 1 80 80 85 A
Akuntansi I
7 12022160 Lab Pengantar 2 1 90 77 73 A
Akuntansi I
8 12032161 Matematika. Eko. 3 1 98 100 B
& Bisnis & Lab
TOTAL SKS 19 IPK 3,77

Semester 2 (Sudah dilewati)

No Kode MK Mata Kuliah SKS SMT Tugas UTS UAS Nilai


1 12022255 Lab. Pengantar 2 2 85 60 80 A-
Akuntansi II
2 12022257 Pengantar 2 2 80 80 80 A
Ekonomi Mikro
3 12024251 Kewirausahaan 2 2 80 80 84 A
4 12025253 Hukum Bisnis 2 2 80 78 85 A
5 12032252 Pengantar 3 2 88 92 90 A
Manajemen
6 12032254 Pengantar 3 2 80 85 100 A
Akuntansi II
7 12032256 Statistik Ekonomi 3 2 80 100 100 A
& Bisnis & Lab
8 12032258 Bahasa Inggris 3 2 68 68 70 B+
9 12021458 Filsafat Pancasila 2 2 90 87 93 A
10 12022558 Pasar Modal & 2 2 90 80 75 A
Lembaga
Keuangan
TOTAL SKS 24 IPK 3,89

Semester 3
No Kode MK Mata Kuliah SKS SMT
1 12033351 Akuntansi Biaya 3 3
2 12023352 Lab. Akuntansi Biaya 2 3
3 12033353 Akuntansi Keuangan I 3 3
4 12023354 Lab. Akuntansi Keuangan I 2 3
5 12022355 Perpajakan I 2 3
6 12033356 Sistem Informasi Akuntansi 3 3
7 12022357 Pengantar Ekonomi Makro 2 3

8 12032358 Manajemen SDM 3 3


9 12033457 Manajemen Keuangan 3 3
10 12013754 Kapita Selekta 1 3
TOTAL SKS 24

Semester 4

No Kode MK Mata Kuliah SKS SMT


1 12033451 Akuntansi Manajemen 3 4
2 12023452 Lab. Akuntansi Manajemen 2 4
3 12033453 Akuntansi Keuangan II 3 4
4 12023454 Lab. Akuntansi Keuangan II 2 4
5 12033455 Akuntansi Sektor Publik 3 4
6 12033456 Perpajakan II 3 4
7 12033553 Auditing I & Lab 3 4

8 12033554 Akuntansi Perpajakan 3 4


9 12023658 Manajemen Pemasaran 2 4
TOTAL SKS 24

Semester 5

No Kode MK Mata Kuliah SKS SMT


1 12033551 Akt. Keu. Lanjutan I 3 5
2 12023552 Lab. Akt. Keu. Lanjutan I 2 5
3 12034555 Sist. Akt. Pemerintahan 3 5
4 12033556 Metodologi Penelitian 3 5
5 12032557 Ekonomi Syariah 3 5
6 12023656 Sist. Pengend. Manajemen 2 5
7 12033657 Manajemen Resiko 3 5
8 12034751 Manajemen Stratejik 3 5
9 12025752 Etika Bisnis & Profesi Akuntan 2 5

TOTAL SKS 24

Semester 6

No Kode MK Mata Kuliah SKS SMT


1 12033651 Akt. Keu. Lanjutan II 3 6
2 12023652 Lab. Akt. Keuangan Lanjutan 2 6
II
3 12033653 Auditing II & Lab 3 6
4 12034654 Internal Audit 3 6
5 12034655 EDP Audit 3 6
6 12023753 Teori Akuntansi 2 6
7 12034755 Akt. Forensik & Audit 3 6
Investigatif
8 12034756 Sist. Akt. Organisasi Nirlaba 3 6
9 12023757 Audit Akuntansi Sektor 2 6
Publik
TOTAL SKS 24

Semester 7

No Kode MK Mata Kuliah SKS SMT


1 12065851 Skripsi 6 7
TOTAL SKS 6
Keterangan: * = nilai angkanya belum keluar, hanya nilai kelulusannya dalam huruf
saja yang keluar.

Adapun diluar mata kuliah yang menjadi syarat kelulusan ialah mengikuti 10
pelatihan Pusat Pengembangan Akuntansi (PPA):

1. Akuntansi Perusahaan Dagang (Sudah di lewati)


2. Ekonomi Syariah (Sedang ditempuh)
Belum di tempuh:
3. Akuntansi Perusahaan Manufaktur
4. Komputer Akuntansi (Zahir)
5. Akuntansi Keuangan
6. Akuntansi Keuangan Lanjutan
7. Auditing
8. Perpajakan
9. Anggaran Perusahaan
10. Pengolahan dan Analisis Data

Selain itu bila saya dinyataan diterima di kelas unggulan, saya akan mengikuti
Program Akselerasi dan Student Exchange saya ingin memilih Exchange ke University of
Malaya, juga diwajibkan praktik kerja lapangan atau magang di perusahaan.

Kegiatan yang saya lakukan selain perkuliahan di kampus saya mengikuti Kelompok
Studi Mahasiswa (KSM) dan Komunitas Investasi Pasar Modal (KIPM). Kelompok Studi
Mahasiswa merupakan suatu Organisasi di Fakultas Ekonomi dan Bisnis yang
mempunyai bermacam program kerja yang didasari pada bidang pendidikan, mulai dari
membuat acara-acara seminar yang di isi oleh para motivator yang memotivasi anak
muda Indonesia, pengembangan wirausaha dengan mengunjungi sekaligus belajar
langsung dari perusahaan-perusahaan ternama, pengembangan sosial masyarakat dengan
cara pengabdian masyarakat mengajar setiap minggu nya ataupun membantu dalam
bentuk apapun kepada masyarakat yang membutuhkan. Alasan saya bergabung dengan
KSM adalah karena pertama saya menyukai program kerjanya yang akan membantu saya
dalam belajar mengenai apapun di dalamnya, ingin membantu orang-orang serta
menambah pengalaman saya.
Komunitas Investasi Pasar Modal (KIPM) adalah pilihan kedua saya, di KIPM saya
menjabat sebagai divisi Publikasi dan Dokumentasi bagian desain grafis. Komunitas ini
baru berdiri tahun 2018, KIPM adalah Komunitas yang didirikan untuk membantu
siapapun yang ingin belajar mengenai Investasi Pasar Modal, Trading, membuka
Rekening untuk Trading atau apapun itu yang berkaitan dengan pasar modal. Komunitas
ini terbuka untuk umum. Walaupun terbilang belum lama berdiri namun KIPM pernah
mengikuti perlombaan antar kampus dan memenangkannya salah satunya di Kalbis
Institute Stock Lab. Alasan saya bergabung dengan KIPM karena saya mengetahui KIPM
adalah komunitas yang baru didirikan saya ingin ikut serta dalam pengembangan
komunitas ini ke arah yang lebih baik, ingin belajar banyak tentang pasar modal karena
menurut saya bukan hanya pasar uang saya yang mempengaruhi perekonomian di
Indonesia, akan tetapi transaksi pasar modal pun perlu diperhatikan, layaknya saya
bertanggung jawab membuat laporan tentang berita, membaca grafik, serta mencatat
setiap hari nya mengenai Rupiah di Indonesia terhadap mata uang asing yang kemudian
informasi yang saya buat akan di bagikan kedalam sosial media khususnya untuk
membantu para Investor yang lainnya atau membantu masyarakat yang kekurang
informasi agar tidak lagi asing dengan pasar modal ini.

Kemudian untuk skripsi saya berencana mengambil tema Pengaruh Kebijakan


Pemerintah Terhadap Kinerja Perusahaan Asing yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Seperti sekarang ini yang terjadi bahwa Perusahaan Asing yang sudah banyak
memberikan warna dalam perekonomian di Indonesia, tentunya ada hal negatif dan juga
positif bagi Indonesia hal itu salah satunya akan sejalan dengan bagaimana pemerintah
menerapkan kebijakan yang diberlakukan khususnya untuk perusahaan asing yang ada di
Indonesia. Karena dengan kebijakan yang tepat akan menghasilkan suatu yang
menguntungkan bagi perkembangan Indonesia baik dalam hal perekonomian khususnya.

IV. Rencana Anggaran Biaya


Adapun rencana anggaran biaya selama masa studi S1 yang akan saya tempuh,
sebagai berikut:
No Nama Rincian Rincian Biaya Biaya Total Keterangan Sifat
1 Transportasi 12.000 9.684.000 Tiket Kereta Wajib
Cibinong- dan angkutan
Jakarta umum
sampai
stasiun
2 Biaya Kuliah SMT 3 dan 4: 76.450.000 3,5 Tahun/ Wajib
per Semester 13.675.000 + Atau sampai
(1.500.000 = (83.950.000= semester
kelas kelas akhir
unggulan) unggulan)
SMT 5 s/d 8:
7.250.000 +
(1.500.000 =
kelas
unggulan)
3 Biaya PPA 500.000 (1), 2.500.000 8 PPA Wajib
250.000 (8)
4 Biaya Buku 500.000 2.500.000 3,5 Tahun/ Estimasi
sampai
semester
akhir
5 Biaya Tugas 3.500.000 3.500.000 Menganalisis Estimasi
Akhir dan berbagai
Skripsi perusahaan
asing hingga
mengunjungi
nya langsung.
6 Biaya Wisuda 2.500.000 2.500.000 1 kali Estimasi
7 Student 10.000.000 10.000.000 1 Semester Estimasi
Exchange (kelas
unggulan)
TOTAL Rp. 114.634.000 (kelas
unggulan)
atau
Rp. 97.134.000
V. Rencana Pasca Sarjana
Beberapa rencana saya setelah menempuh jenjang sarjana sebagai berikut:
 Melakukan analisis terhadap penerapan beberapa kebijakan ekonomi pemerintah
 Mendaftar untuk menjadi bagian dari Otoritas Jasa Keuangan dengan persiapan yang
matang
 Mengadakan seminar pengarahan yang mengundang anak muda di desa bersama
teman-teman organisasi saya.
 Membuka usaha yang berkaitan dengan seni kreatif yang menggabungkan unsur
modern dan tradisional Indonesia agar mendapatkan nilai komersil
 Melanjutkan studi ke jenjang S2 di Singapore Management University.

VI. Penutup
Demikian Proposal Rencana Studi ini saya buat. Besar harapan saya bisa menjadi
salah satu penerima Program Beasiswa Unggulan Kemendikbud 2019. Atas
perhatian Bapak/ Ibu, saya ucapkan terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai