Anda di halaman 1dari 17

TUGAS AKHIR MODUL 6

Buatlah RPP dari salah satu materi pada Modul 6, Unsur Pedagogik harus diutamakan.
Selanjutnya di dalam RPP tersebut memuat peta konsep (mind mapping) yang berkaitan
dengan materi.
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Satuan pendidikan : SD Negeri


Kelas/Semester : V/I
Tema / topik : Selamatkan Makhluk Hidup
Sub tema : Tumbuhan sahabatku
Muatan Pembelajaran: Pendidikan Kewarganegaraan
Alokasi waktu : 1 x Pembelajaran

A. KOMPETENSI INTI
1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam
berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangga.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat,
membaca) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan
Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, di sekolah dan
tempat bermain.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dan konseptual dalam bahasa yang jelas, sistematis,
logis, dan kritis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak
sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak
mulia.

B. KOMPETENSI DASAR
1.1 Bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas nilainilai Pancasila secara utuh
sebagai satu kesatuan dalam kehidupan sehari-hari .
2.1 Bersikap penuh tanggung jawab sesuai nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-
hari.
3.1 Menganalisis penerapan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
4.1 Menyajikan hasil analisis pelaksanaan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-
hari.

C. INDIKATOR
1.1.1 Memahami tiga contoh pelaksanaan sila kesatu dan kedua dari sila Pancasila dalam
kehidupan sehari-hari.
2.1.1 Melakukan dua kegiatan yang sesuai dengan sila kesatu dan kedua dari sila
Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
3.1.1 Menemukan tiga contoh pelaksanaan sila kesatu dan kedua dari sila Pancasila
dalam kehidupan sehari-hari.
4.1.1 Menerapkan dua kegiatan yang sesuai dengan sila kesatu dan kedua dari sila
Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

D. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Setelah berdiskusi, siswa mampu menemukan tiga contoh pelaksanaan sila kesatu
dan kedua dari sila Pancasila dalam kehidupan sehari-hari dengan benar.
2. Setelah berdiskusi, siswa mampu menerapkan dua kegiatan yang sesuai dengan sila
kesatu dan kedua dari sila Pancasila dalam kehidupan seharihari dengan benar.

E. MATERI PEMBELAJARAN
1. Pancasila
2. Sikap yang mencerminkan sila ke-1 dan ke-2 Pancasila

F. PENDEKATAN, MODEL, DAN METODE PEMBELAJARAN


Pendekatan : Saintifik
Model : Cooperative learning
Metode : Penugasan, Tanya Jawab, Diskusi, dan Ceramah

G. MEDIA, ALAT, DAN SUMBER BELAJAR


1. Media
a. Teks Pancasila
b. Video Penerapan Sila Pancasila
2. Alat
a. Laptop
b. LCD Proyektor
c. Karton, gunting, lem, dan double tape.
3. Sumber Belajar
a. Buku Guru Tema 1 : Selamatkan Makhluk Hidup. Kelas V (Buku Tematik Terpadu
Kurikulum 2013) Edisi Revisi. Jakarta: kementerian Pendidikan dan Kebudayaan,
2018.
b. Buku Siswa Tema 1 : Selamatkan Makhluk Hidup. Kelas V (Buku Tematik Terpadu
Kurikulum 2013) Edisi Revisi. Jakarta: kementerian Pendidikan dan Kebudayaan,
2018.
c. https://www.youtube.com/watch?v=3cK54VJcCe8. Diakses tanggal 17 Agustus 2019
H. LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN PEMBELAJARAN

Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pendahuluan 1. Kelas dimulai dengan dibuka dengan salam, menanyakan 20 Menit
kabar.
2. Kelas dilanjutkan dengan do’a dipimpin oleh salah
seorang siswa. Siswa yang diminta membaca do’a adalah
siswa siswa yang hari ini datang paling awal.
(Menghargai kedisiplikan siswa/PPK).
3. Siswa diingatkan untuk selalu mengutamakan sikap
disiplin setiap saat dan menfaatnya bagi tercapainya cita-
cita.
4. Guru mengecek kehadiran siswa.
5. Menyanyikan lagu Garuda Pancasila atau lagu
nasional lainnya. Guru memberikan penguatan tentang
pentingnya menanamkan semangat Nasionalisme.
6. Guru memotivasi siswa dengan menyampaikan manfaat
mempelajari materi hari ini.
7. Siswa membaca senyap selama 10 menit (Penguatan
program Literasi)
8. Guru menyampaikan tujuan pembelajaan.
9. Guru menampilkan video penerapan sila Pancasila.
10. Siswa menanggapi video yang ditayangkan.
Inti 1. Siswa melanjutkan kegiatan mengamati dengan 150
Menit
membaca teks bacaan.
Di hari libur, Lani dan teman-temannya
merencanakan untuk berkumpul di rumah Edo. Mereka
berencana membuat minuman dari jahe. Ya, mereka akan
mengolah jahe menjadi minuman sehat dan segar.
Namun alangkah kagetnya Lani, Udin, Siti, Dayu, dan
Beni. Edo ternyata sedang sakit. Ia batuk dan demam.
Edo terbaring di tempat tidur.
Mereka akhirnya bersepakat membuatkan wedang
jahe untuk Edo. Di belakang rumah Edo banyak tanaman
jahe. Edo sangat senang. Persahabatan mereka sangat
indah. Mereka memiliki latar belakang yang berbeda.
Namun, semangat tolong menolong di antara mereka
sangat tinggi. Bagaimana pendapatmu tentang sikap
teman-teman Edo? Tulislah pendapat mu pada kolom di
bawah ini!
2. Guru kemudian mengajukan pertanyaan untuk
mengetahui pemahaman siswa.
”Bagaimana pendapatmu tentang sikap teman-teman
Edo?
3. Siswa menjawab pertanyaan yang diajukan guru secara
bergantian.
4. Siswa melanjutkan menjawab pertanyaan yang ada
dibuku siswa. Tentang nilai-nilai yang terkandung dalam
sila-sila Pancasila.

5. Guru meminta beberapa orang dari siswa untuk


mempresentasikan hasilnya. Mengkomunikasikan
6. Siswa lain bisa memberikan komentar atau
mempertanyakan isi dari yang dipresentasikan.
7. Siswa dibimbing mendiskusikan kembali pengamalan nilai
Pancasila. Guru memberikan penguatan tentang nilai
yang terkandung sila Pancasila. Nasionalis
Nilai-nilai yang terkandung dalam sila “Ketuhanan Yang
Maha Esa” sebagai berikut.
1. Takwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa
2. Toleransi, penghormatan kepada agama atau
kepercayaan lain
3. Kerukunan antarumat beragama
Nilai-nilai yang terkandung dalam sila “Kemanusian yang
adil dan beradab” sebagai berikut.
1. Persamaan derajat
2. Menghargai hak asasi manusia
3. Solidaritas setia kawan antarsesama manusia
4. Perdamaian

8. Untuk memantapkan pemahaman siswa. Siswa dibagi


menjadi beberapa kelompok yang terdiri dari 4-5 orang
untuk berdiskusi.
9. Siswa memperhatikan penjelasan guru tentang tata cara
diskusi.
10. Siswa melanjutkan kegiatan diskusi dengan mengamati
gambar dan mencocokkannya dengan nilai-nilai yang
diminta. Guru memberi waktu sekitar 30 menit dan
mendiskusikannya.
11. Setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi didepan
kelas.
12. Kelompok lain menanggapi hasil diskusi temannya dan
guru dapat memberi penguatan. Communication
13. Siswa mengumpulkan hasil diskusinya kedepan kelas.
14. Siswa secara individu harus menemukan contoh
pengamalan sila kesatu dan kedua dalam kehidupan
sehari-hari dan penerapannya. Mandiri

15. Guru menerangkan daftar periksa yang akan digunakan


dalam penilaian.
16. Tulisan siswa dinilai dengan daftar periksa yang terdapat
di halaman penilaian.
Penutup A. Guru dan siswa melakukan refleksi mengenai kegiatan 15 Menit
pembelajaran.
- Apa saja yang kamu pelajari hari ini?
- Bagian mana yang sudah kamu pahami dengan baik?
- Bagian mana yang belum kamu pahami?
- Apa rencanamu agar kamu lebih paham?
- Sikap apa yang dapat kamu terapkan dalam
kehidupan sehari-hari.
- Siswa dibimbing untuk menyimpulkan materi
pelajaran.
- Guru memberikan penguatan dan kesimpulan tentang
pembelajaran hari ini.
B. Menyanyikan salah satu lagu daerah untuk menumbuhkan
Nasionalisme, Persatuan, dan Toleransi
C. Salam dan doa penutup dipimpin oleh salah satu siswa
(Religius)

I. PENILAIAN HASIL BELAJAR


Tehnik Penilaian
1. Penilaian sikap : Observasi
2. Pengetahuan : Tes tertulis
3. Keterampilan : Observasi unjuk kerja

Bentuk Instrumen
1. Sikap : Lembar observasi sikap siswa
2. Pengetahuan : Tes uraian
3. Keterampilan : Lembar observasi kinerja siswa

Mengetahui Sigli, 17 Agustus 2019


Kepala Sekolah Guru Kelas V

NIP. NIP.
Lampiran Rubrik Penilaian
a. Penilaian Sikap
Format Jurnal Penilaian Sikap Spritual
No Tanggal Nama Peserta Didik Catatan Perilaku Butir Sikap
1.
2.
3.
4.
dst

Format Jurnal Penilaian Sikap Sosial


No Tanggal Nama Peserta Didik Catatan Perilaku Butir Sikap
1.
2.
3.
4.
dst

b. Sikap siswa saat melakukan diskusi pemecahan masalah dinilai


menggunakan rubrik
Beri tanda centang (√) sesuai pencapaian siswa.
c. Rubrik Penilaian Diskusi

skor yang didapat


Penilaian = x 100
skor maksimal

d. Rubrik Penilaian Tulisan Siswa


Beri tanda centang (√) sesuai pencapaian siswa.

Menghitung jumlah tanda centang dikolom ”ada dan benar”.

skor yang didapat


Penilaian = x 100
skor maksimal
Lampiran Soal.
Jawablah soal dibawah ini dengan benar!
1. Sebutkan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam sila kesatu Pancasila?
2. Bagaimana cara menerapkan perilaku yang mencerminkan sila kesatu Pancasila?
3. Bagaimana cara menerapkan perilaku yang mencerminkan sila kedua Pancasila?
4. Mengapa kita harus menerapkan perilaku yang mencerminkan sila Pancasila?

Kunci Jawaban
1. Nilai-nilai luhur yang terkandung dalam sila kesatu Pancasila:
a. Takwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa
b. Toleransi, penghormatan kepada agama atau kepercayaan lain
c. Kerukunan antar umat beragama
2. Cara menerapkan perilaku yang mencerminkan sila kesatu Pancasila:
a. Melaksanakan ibadah agama tepat waktu
b. Menghormati pemeluk agama lain
c. Memelihara kebersihan dan kemakmuran sarana peribadatan
3. Cara menerapkan perilaku yang mencerminkan sila kedua Pancasila:
a. Saling mencintai dan menghargai antar sesama manusia
b. Saling tolong menolong antar sesama manusia
c. Menghormati hak-hak dan kebebasan orang lain
4. Karena pancasila merupakan dasar negara yang menjadi sumber nilai dan moral dalam
berperilaku baik bagi masyarakat Indonesia juga bagi pemerintah dalam menjalankan
kehidupan bernegara.

Skor Penilaian

Soal Skor Nilai


1 1
2 1
3 1
4 1
Jumlah 4

skor yang didapat


Penilaian = x 100
skor maksimal
Lampiran Materi Pembelajaran
Pancasila

Nilai-nilai yang terkandung dalam sila Pancasila


Nilai-nilai yang terkandung dalam sila “Ketuhanan Yang Maha Esa” sebagai berikut.
1. Takwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa
2. Toleransi, penghormatan kepada agama atau kepercayaan lain
3. Kerukunan antar umat beragama
4. Bebas melaksanakan ibadah sesuai dengan agama dan keyakinannya.
5. Menyadari bahwa kedudukan dan martabat manusia sebagai mahluk Tuhan adalah
sama.
Nilai-nilai yang terkandung dalam sila “Kemanusian yang adil dan beradab” sebagai berikut.
1. Persamaan derajat
2. Menghargai hak asasi manusia
3. Solidaritas setia kawan antar sesama manusia
4. Tidak membedakan warga negara sesuai dengan suku, ras maupun latar belakang.
5. Perdamaian

Contoh perilaku yang mencerminkan nilai luhur Pancasila sesuai sila ke-1:
a. Melaksanakan ibadah agama tepat waktu
b. Memperdalam ajaran agama melalui ceramah keagamaan, pendidikan agama
c. Selalu berdoa setiap memulai dan mengakhiri suatu pekerjaan/kegiatan
d. Menghormati pemeluk agama lain
e. Memelihara kebersihan dan kemakmuran sarana peribadatan.

Contoh sikap yang mencerminkan nilai luhur sila ke-2 Pancasila:


a. Saling mencintai dan menghargai antar sesama manusia
b. Saling tolong menolong antar sesama manusia
c. Menghormati hak-hak dan kebebasan orang lain
d. Menjunjung tinggi dan mentaati peraturan/norma yang berlaku
e. Gemar melakukan kegiatan-kegiatan sosial, menyantuni fakir miskin/anak yatim
Lampiran Teks Bacaan

Persahabatan Itu Indah

Di hari libur, Lani dan teman-temannya merencanakan untuk berkumpul di


rumah Edo. Mereka berencana membuat minuman dari jahe. Ya, mereka akan
mengolah jahe menjadi minuman sehat dan segar. Namun alangkah kagetnya
Lani, Udin, Siti, Dayu, dan Beni. Edo ternyata sedang sakit. Ia batuk dan demam.
Edo terbaring di tempat tidur.
Mereka akhirnya bersepakat membuatkan wedang jahe untuk Edo. Di
belakang rumah Edo banyak tanaman jahe. Edo sangat senang. Persahabatan
mereka sangat indah. Mereka memiliki latar belakang yang berbeda. Namun,
semangat tolong menolong di antara mereka sangat tinggi. Bagaimana
pendapatmu tentang sikap teman-teman Edo? Tulislah pendapat mu pada kolom
di bawah ini!
Lampiran LKPD

LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK


(LKPD)

Nama Kelompok:
1. ………………
2. ………………
3. ………………
4. ………………

1. Judul Kegiatan
Menganalisis nilai-nilai sila kesatu dan kedua Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

2. Tujuan Kegiatan
 Siswa dapat menemukan tiga contoh pelaksanaan sila kesatu dan kedua dari sila
Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
 Siswa dapat menjelaskan tiga contoh pelaksanaan sila kesatu dan kedua dari sila
Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

3. Alat dan Bahan


Alat : Alat tulis, Spidol, gunting, lem, dan double tape.
Bahan : Karton dan gambar pelaksanaan sila Pancasila

4. Petunjuk (langkah-langkah) Kegiatan


1. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan
2. Setiap kelompok mengambil gambar pelaksanaan sila Pancasila yang telah
disediakan
3. Amatilah dan fahami gambar pelaksanaan sila Pancasila tersebut!
4. Diskusikan dengan teman kelompoknya masing-masing mengenai sikap atau perilaku
yang sesuai dengan nilai-nilai dalam sila kesatu dan kedua Pancasila.
5. Tulislah nomor gambar pada tabel yang telah disediakan sesuai dengan hasil diskusi.
6. Tempelkan gambar pada karton sesuai dengan tabel hasil diskusi. Buatlah semenarik
mungkin!
7. Setelah selesai tempelkan hasil diskusi kedepan kelas.
8. Lalu jawablah pertanyaan yang ada.
9. Kemudian simpulkan hasil diskusi yang kalian lakukan.
Tabel Hasil Diskusi

Perilaku yang Sesuai dengan Perilaku yang Sesuai dengan Sila


Sila Kesatu Kedua

5. Pertanyaan
1. Berdasarkan tabel tersebut, sikap apa yang sesuai dengan sila kesatu Pancasila ?
……………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………
2. Berdasarkan tabel tersebut. Sikap apa yang sesuai dengan sila kedua Pancasila ?
……………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………
3. Bagaimana cara menerapkan sikap atau perilaku tersebut dikehidupan sehari-hari?
……………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………
4. Mengapa kita harus menerapkan nilai-nilai sila Pancasila?
……………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………

Diskusikan Pertanyaan tersebut!

6. Kesimpulan

……………………………………………………………………………………………….
………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………
Sikap atau perilaku yang sesuai dengan sila Pancasila.
= Selamat Bekerja =
MIND MAPPING MATERI

Hubungan Sila Pancasila


dengan Kehidupan
berbangsaKdKaHnKBHernegara
di Indonesia

Nilai-nilai yang
Nilai-nilai yang terkandung dalam sila
terkandung dalam sila “Kemanusian yang adil
“Ketuhanan Yang Maha dan beradab”
Esa”

2. Takwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa 1. Persamaan derajat


3. Toleransi, penghormatan kepada agama atau 2. Menghargai hak asasi manusia
kepercayaan lain 3. Solidaritas setia kawan antar sesama
4. Kerukunan antar umat beragama manusia
5. Bebas melaksanakan ibadah sesuai dengan 4. Tidak membedakan warga negara sesuai
agama dan keyakinannya. dengan suku, ras maupun latar belakang.
6. Menyadari bahwa kedudukan dan martabat 5. Perdamaian
manusia sebagai mahluk Tuhan adalah sama.

Perilaku yang mencerminkan nilai luhur Perilaku yang mencerminkan nilai luhur
Pancasila sesuai sila ke-1 Pancasila sesuai sila ke-2

a. Melaksanakan ibadah agama a. Saling mencintai dan


tepat waktu menghargai antar sesama
b. Memperdalam ajaran agama manusia
melalui ceramah keagamaan, b. Saling tolong menolong antar
pendidikan agama sesama manusia
c. Selalu berdoa setiap memulai c. Menghormati hak-hak dan
dan mengakhiri suatu kebebasan orang lain
pekerjaan/kegiatan d. Menjunjung tinggi dan
d. Menghormati pemeluk agama mentaati peraturan/norma
lain yang berlaku
e. Memelihara kebersihan dan e. Gemar melakukan kegiatan-
kemakmuran sarana kegiatan sosial, menyantuni
peribadatan. fakir miskin/anak yatim.

Anda mungkin juga menyukai