Anda di halaman 1dari 2

Yuk Dhuha-an

HOLAA! 안녕 친구
Pagi hari adalah waktu yang dirahmati Allah, di pagi hari lah pintu-pintu
rezeki dibuka. Biar aktivitas kita dirahmati dan diberkahi oleh Allah, tak ada
salahnya ditengah aktivitas pagi, kita menyempatkan diri dengan Shalat Dhuha
yang memiliki beragam manfaat, apa aja? Lets get started

Shalat Dhuha adalah ibadah shalat yang dianjurkan oleh Allah dan Rasul-
Nya, shalat sunnah ini dilakukan pada waktu dhuha, shalat Dhuha adalah salah
satu ibadah yang dapat mempermudah dan memperlancar datangnya rezeki.

Waktu dhuha masuk saat matahari mulai naik, sekitar pukul tujuh pagi hingga
menjelang waktu zuhur. Jumlah rakaat shalat Dhuha, dari dua hingga dua belas
rakaat. Meskipun bernilai Sunah, shalat ini mengandung manfaat besar bagi
umat islam.

1. Shalat Dhuha lebih dikenal dengan shalat sunah untuk memohon rezeki
dari Allah, berdasarkan hadis Nabi, yang artinya:

“ Allah swt berfirman: wahai anak Adam, jangan sekali-kali engkau


malas mengerjakan empat rakaat pada permulaan siang(Shalat Dhuha),
niscaya aku cukupi kebutuhanmu pada akhir harinya.” ( HR. Hakim
dan Thabarani).

2. Selain bermanfaat untuk membuka rezeki, shalat Dhuha juga bermanfaat


bagi kesehatan

Abu Dzar meriwayatkan, Rasulullah swt bersabda, yang artinya,

“ Setiap tulang dan persendian badanmu ada sedekahnya. Setiap tasbih


adalah sedekah, setiap tahmid adalah sedekah, setiap tahlil adalah
sedekah, setiap takbir adalah sedekah, setiap amar ma’ruf adalah
sedekah, dan setiap nahi munkar adalah sedekah. Maka, yang dapat
mencukupi semua itu adalah dua rakaat shalat Dhuha.”( HR. Ahmad,
Muslim, dan Abu Dawud)

3. Manfaat shalat Dhuha lainnya adalah dapat menghapus dosa


Yang artinya, “ Siapa pun yang melaksanakan shalat Dhuha dengan
istiqamah, akan diampuni dosanya oleh Allah, sekalipun dosa itu
sebanyak busa lautan.” (HR.Tirmidzi).

(Sumber : Buku 99 Inspirasi Pagi untuk


Setiap Muslim- karya Muhammad H. Bashori0

Anda mungkin juga menyukai