Anda di halaman 1dari 126

PENGARUH PENYULUHAN MENGGUNAKAN MEDIA

APLIKASI ANDROID TERHADAP TINGKAT


PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG
PERSIAPAN PERSALINAN DI
PUSKESMAS TEGALREJO
KOTA YOGYAKARTA

SKRIPSI

Disusun oleh:
Fuji Lestari
1710104312

PROGRAM STUDI KEBIDANAN PROGRAM SARJANA TERAPAN


FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS ‘AISYIYAH
YOGYAKARTA
2018

ii
PENGARUH PENYULUHAN MENGGUNAKAN MEDIA
APLIKASI ANDROID TERHADAP TINGKAT
PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG
PERSIAPAN PERSALINAN DI
PUSKESMAS TEGALREJO
KOTA YOGYAKARTA

SKRIPSI

Diajukan Guna Melengkapi Sebagian Syarat Mencapai Gelar


Sarjana Terapan Kebidanan
Program Studi Kebidanan Program Sarjana Terapan
Fakultas Ilmu Kesehatan
di Universitas ‘Aisyiyah
Yogyakarta

Disusun oleh:
Fuji Lestari
1710104312

PROGRAM STUDI KEBIDANAN PROGRAM SARJANA TERAPAN


FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS ‘AISYIYAH
YOGYAKARTA

i
2018

ii
iii
iv
PENGARUH PENYULUHAN MENGGUNAKAN MEDIA
APLIKASI ANDROID TERHADAP TINGKAT
PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG
PERSIAPAN PERSALINAN DI
PUSKESMAS TEGALREJO
KOTA YOGYAKARTA 1
Fuji Lestari2, Nurul Mahmudah3

ABSTRAK

Rendahnya pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan di Puskesmas


Tegalrejo Kota Yogyakarta dibuktikan dengan ditemukannya 10 orang ibu hamil
yang diwawancarai semuanya (100%) memiliki pengetahuan yang masih kurang
tentang persiapan persalinan. Trend pemakaian media penyuluhan smarthphone
khususnya aplikasi android yang tinggi sehingga dapat digunakan sebagai media
penyuluhan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh penyuluhan
menggunakan media aplikasi android terhadap tingkat pengetahuan ibu hamil tentang
persiapan persalinan di Puskesmas Tegalrejo Kota Yogyakarta tahun 2018. Desain
penelitian ini menggunakan Quasy Experimental dengan bentuk Nonequivalent
Control Group Design kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Responden
dalam penelitian ini berjumlah 34 ibu hamil dengan pembagian 17 eksperimen dan
17 kontrol. Alat ukur yang digunakan adalah kuisioner dengan analisa uji statistik
parametrik Paired t-test dan Independent t-test. Hasil penelitian didapat ada
pengaruh penyuluhan menggunakan media aplikasi android di Puskesmas Tegalrejo
Kota Yogyakarta pada kelompok eksperimen dengan rincian peningkatan skor
perolehan tertinggi pada skor 23 (selisih bertambah 9) dari 6 orang (35.3%) menjadi
15 orang (88.2%). Tidak ada pengaruh penyuluhan tanpa menggunakan media
aplikasi android di Puskesmas Tegalrejo Kota Yogyakarta pada kelompok kontrol
dengan rincian peningkatan skor perolehan tertinggi pada skor 23 (selisih bertambah
3) dari sebanyak 5 orang (29.4%) menjadi 8 (47.1%). Ada perbedaan pengaruh
penyuluhan menggunakan media aplikasi android tentang persiapan persalinan di
Puskesmas Tegalrejo Kota Yogyakarta pada kelompok eksperimen dan kelompok
kontrol dibuktikan dengan p value lebih kecil dari taraf signifikansi (0.000<0.05).
Kelompok eksperimen pengaruhnya lebih besar dibandingkan kelompok kontrol
(mean kelompok eksperimen lebih besar dari kelompok kontrol yaitu 22.88>22.24).
Saran bagi ibu hamil untuk selalu meningkatkan pengetahuannya tentang persiapan
persalinan, bagi bidan untuk memberikan penyuluhan kepada ibu hamil tentang
persiapan persalinan.

Kata Kunci : Media Aplikasi Android, Penyuluhan, Persiapan Persalinan


Kepustakaan : 25 Buku (2007-2016), 6 Jurnal, 2 Website
Jumlah Halaman : i-xii halaman, 69 halaman, 12 tabel, 1 skema, 17 lampiran
1
Judul Skripsi
2
Mahasiswa Program Studi Kebidanan Program Sarjana Terapan Fakultas Ilmu
Kesehatan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta
3
Dosen Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta

v
THE EFFECT OF COUNSELLING BY USING THE ANDROID
APPLICATION AS THE MEDIUM TO THE LEVEL OF
KNOWLEDGE OF THE PREGNANT WOMEN ABOUT
LABOR PREPARATION IN TEGALREJO
PRIMARY HEALTH CENTER
YOGYAKARTA CITY 1
Fuji Lestari2, Nurul Mahmudah3

ABSTRACT

The low knowledge of pregnant women about labor preparation in Tegalrejo Primary
Health Center, Yogyakarta City, is proved by the finding that all of the 10 pregnant
women who were interviewed (100%) had insufficient knowledge about labor
preparation. The trend of using smartphones as the counselling media especially the
Android application is high so it is possible to use it as the counselling media. The
objective of this study is to determine the effect of counselling by using the Android
application as the medium to the level of knowledge of pregnant women about labor
preparation at Tegalrejo Primary Health Center, Yogyakarta City in 2018. The design
of this study was Quasi experimental with the form of Nonequivalent Control Group
Design i.e. the experimental group and the control group. The respondents in this
study were as many as 34 pregnant women i.e. 17 women in the experimental group
and 17 others in the control group. The measuring instrument used a questionnaire
with parametric statistical test analysis namely Paired t-test and Independent t-test.
The result of the research showed that there was an effect of counselling using the
Android application as the medium in Tegalrejo Primary Health Center, Yogyakarta
City in the experimental group with the details of the score increase got the highest
score on 23 (increasing by 9), from 6 people (35.3%) to 15 people (88.2%). There
was no influence of counselling without using Android application media at
Tegalrejo Primary Health Center of Yogyakarta City in the control group with the
details of the score increase got the highest score on 23 (increasing by 3), from 5
(29.4%) to 8 (47.1%). There was a difference of effects of counselling using the
Android application as the medium about labor preparation in Tegalrejo Primary
Health Center, Yogyakarta City in the experiment group and the control group proved
with p value smaller than the significance level (0.000 <0.05). The experimental
group had a greater effect than the control group (the mean of the experimental group
was higher than the control group i.e. 22.88> 22.24). It is suggested for pregnant
women to always increase their knowledge about labor preparation and for midwives
to give counselling to pregnant women about labor preparation.

Keywords : The Android Application Medium, Counselling, Labor Preparation


References : 25 Books (2007-2016), 6 Journals, 2 Internet Websites
Pages : i-xii pages, 69 pages, 12 tables, 1 scheme, 17 appendices
1
Thesis Title
2
Student of Midwifery Program of Applied Science Bachelor, Faculty of Health
Sciences, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta
3
Lecturer of Faculty of Health Sciences, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta

vi
vii
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL.........................................................................................................i
HALAMAN PERSETUJUAN........................................................................................ii
HALAMAN PENGESAHAN.........................................................................................iii
LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN PENELITIAN..............................................ii
ABSTRAK.........................................................................................................................v
ABSTRACT......................................................................................................................vi
KATA PENGANTAR.....................................................................................................vii
DAFTAR ISI..................................................................................................................viii
DAFTAR TABEL.............................................................................................................x
DAFTAR SKEMA...........................................................................................................xi
DAFTAR LAMPIRAN..................................................................................................xii

BAB I PENDAHULUAN.................................................................................................1
A. Latar Belakang........................................................................................................1
B. Rumusan Masalah..................................................................................................5
C. Tujuan.....................................................................................................................5
1. Tujuan Umum....................................................................................................5
2. Tujuan Khusus...................................................................................................5
D. Manfaat Penelitian..................................................................................................6
1. Ilmu pengetahuan...............................................................................................6
2. Konsumen..........................................................................................................6
3. Layanan Kesehatan............................................................................................6
4. Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta.....................................................................6
E. Ruang Lingkup.......................................................................................................6
1. Materi.................................................................................................................6
2. Subjek Penelitian...............................................................................................7
3. Tempat Penelitian..............................................................................................7
4. Waktu.................................................................................................................7
F. Keaslian Penelitian.................................................................................................8

BAB II TINJAUAN PUSTAKA....................................................................................11


A. Tinjauan Teoritis...................................................................................................11
1. Persiapan Persalinan........................................................................................11
2. Pengetahuan.....................................................................................................22
3. Penyuluhan......................................................................................................27
B. Tinjauan Islam Terkait dengan Penyuluhan Menggunakan Media Aplikasi
Android pada Ibu Hamil.......................................................................................39
C. Kerangka Konsep.................................................................................................40
D. Hipotesis...............................................................................................................41

BAB III METODE PENELITIAN................................................................................42


A. Rancangan Penelitian...........................................................................................42
B. Variabel Penelitian................................................................................................43
1. Variabel Terikat................................................................................................43
2. Variabel Bebas.................................................................................................43
3. Variabel Pengganggu.......................................................................................43
C. Definisi Operasional.............................................................................................45
D. Populasi dan Sampel.............................................................................................45

viii
1. Populasi Penelitian...........................................................................................45
2. Sampel Penelitian............................................................................................46
3. Teknik Sampling..............................................................................................46
E. Etika Penelitian.....................................................................................................46
1. Informed Consent.............................................................................................46
2. Kerahasiaan......................................................................................................47
3. Adil..................................................................................................................47
4. Sukarela...........................................................................................................47
F. Alat dan Metode Pengumpulan Data....................................................................47
1. Alat Pengumpulan Data...................................................................................47
2. Metode Pengumpulan Data..............................................................................49
G. Metode Pengolahan dan Analisis Data.................................................................49
1. Metode Pengolahan.........................................................................................49
2. Analisis Data....................................................................................................50
H. Jalannya Penelitian...............................................................................................51
1. Tahap Persiapan...............................................................................................51
2. Tahap Pelaksanaan...........................................................................................51
3. Tahap Pelaporan...............................................................................................51

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN..............................................52


A. Hasil Penelitian.....................................................................................................52
1. Gambaran Umum Tempat Penelitian...............................................................52
2. Karakteristik Responden..................................................................................53
3. Pengetahuan Ibu Hamil tentang Persiapan Persalinan di Puskesmas
Tegalrejo Kota Yogyakarta..............................................................................54
4. Pengaruh Penyuluhan Menggunakan Media Aplikasi Android terhadap
Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil tentang Persiapan Persalinan di
Puskesmas Tegalrejo Kota Yogyakarta............................................................55
B. Pembahasan..........................................................................................................57
1. Karakteristik Responden..................................................................................57
2. Pengaruh Penyuluhan Menggunakan Media Aplikasi Android terhadap
Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil tentang Persiapan Persalinan di
Puskesmas Tegalrejo Kota Yogyakarta............................................................58
C. Keterbatasan Penelitian........................................................................................62

BAB V SIMPULAN DAN SARAN...............................................................................63


A. Simpulan...............................................................................................................63
B. Saran.....................................................................................................................64
1. Bagi Ibu Hamil................................................................................................64
2. Bagi Bidan Puskesmas Tegalrejo Kota Yogyakarta.........................................64
3. Bagi Peneliti Selanjutnya.................................................................................64

DAFTAR PUSTAKA.......................................................................................................65
LAMPIRAN

DAFTAR TABEL

ix
Tabel 1. 1 Keaslian Penelitian............................................................................................8
Tabel 3. 1 Definisi Operasional........................................................................................45
Tabel 3. 2 Kisi-kisi Kuisioner...........................................................................................48
Tabel 4. 1 Karakteristik Responden.................................................................................53
Tabel 4. 2 Pengetahuan Responden tentang Persiapan Persalinan di Puskesmas
Tegalrejo Kota Yogyakarta..............................................................................54
Tabel 4. 3 Hasil Uji Normalitas Data............................................................................... 55
Tabel 4. 4 Hasil Uji Statistik Parametrik menggunakan Paired t-test..............................56
Tabel 4. 5 Hasil Uji Statistik Parametrik menggunakan Independent t-test.....................57

x
DAFTAR SKEMA

Skema 2. 1 Kerangka Konsep.......................................................................................... 40

DAFTAR LAMPIRAN

xi
Lampiran 1: Jadwal Penelitian
Lampiran 2: Lembar Bimbingan
Lampiran 3: Lembar Megikuti Seminar
Lampiran 4: Surat Permohonan Menjadi Responden
Lampiran 5: Surat Pernyataan Kesediaan Menjadi Responden
Lampiran 6: Kuisioner Penelitian
Lampiran 7: Satuan Acara Penyuluhan (SAP)
Lampiran 8: Materi Penyuluhan
Lampiran 9: Tampilan Aplikasi Android Persiapan Persalinan
Lampiran 10: Surat Studi Pendahuluan
Lampiran 11: Surat Keterangan Lulus Uji Etik
Lampiran 12: Surat Izin Penelitian
Lampiran 13: Uji Normalitas Data Kolmogorov-Smirnov
Lampiran 14: Uji Statistik Parametrik Paired t-test
Lampiran 15: Uji Statistik Parametrik Independent t-test
Lampiran 16: Dokumentasi Penyuluhan

xii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Angka Kematian Ibu (AKI) merupakan salah satu indikator dalam

menentukan derajat kesehatan suatu negara (Kemenkes RI, 2015). Menurut

World Health Organization (WHO) kematian ibu di seluruh dunia terjadi

sebesar 500.000 jiwa per tahun. Dalam profil kesehatan Indonesia tahun 2015,

AKI di Indonesia tidak stabil, yaitu pada tahun 2002 sebesar 307 per 100.000

kelahiran hidup turun menjadi 228 per 100.000 kelahiran hidup pada tahun 2007,

pada tahun 2012 naik kembali menjadi 359 per 100.000 kelahiran hidup dan

turun kembali pada tahun 2015 menjadi 305 per 100.000 kelahiran hidup

(Kemenkes RI, 2015).

Profil Kesehatan Kota Yogyakarta Tahun 2016 mengungkapkan bahwa

terjadi peningkatan AKI dari tahun 2014 ke tahun 2015 yaitu 45 per 100.000

kelahiran hidup menjadi 125 per 100.000 kelahiran hidup. Peningkatan yang

terjadi sangat signifikan, yaitu hampir 3 kali lipat. Selain itu AKI tahun 2015

juga masih belum mencapai target yang ditetapkan yaitu 113 per 100.000

kelahiran hidup (Dinkes Kota Yogyakarta, 2016).

Pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan merupakan salah

satu indikator dalam upaya menurunkan AKI karena (90%) kematian ibu terjadi

pada saat persalinan (Saifuddin, 2014). Penelitian Ula (2015) dengan judul

“Gambaran Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kesiapan Ibu Hamil Menjelang

Proses Persalinan Normal di BPS Hj. Ari Suprapti Desa Tenggulunan

Kecamatan Candi Kabupaten Sidoarjo” mengungkapkan bahwa pengetahuan

merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi kesiapan ibu hamil menjelang

xiii
proses persalinan. Hasil penelitian diperoleh sebanyak (64,3%) dengan tingkat

pengetahuan kurang yang menunjukkan bahwa pengetahuan ibu hamil tentang

persiapan persalinan merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi

kesiapan ibu menjelang proses persalinan dan lebih dari setengah responden

memiliki tingkat pengetahuan yang kurang.

Upaya untuk meningkatkan pengetahuan adalah dengan pemberian

pendidikan kesehatan. Pendidikan kesehatan dapat dilakukan dengan cara

penyuluhan kesehatan atau informasi melalui berbagai media dan teknologi

(Notoatmodjo, 2014). Fungsi media penyuluhan sangatlah penting sebab media

dapat merangsang pikiran, perasaan dan kemauan audiensi sehingga dapat

mendorong terjadinya proses belajar pada dirinya atau mendorong keinginan

audien untuk mendengarkan penyuluhan. Selain itu media juga berguna untuk

mempermudah sasaran memperoleh pengetahuan dan keterampilan (Mubarak,

2012). Salah satu media yang digunakan dalam pemberian penyuluhan yaitu

media elektronik (Notoatmodjo, 2014).

Media elektronik semakin berkembang pesat seiring dengan

berkembangnya zaman di era modernisasi. Salah satu jenis media elektronik

yang sudah lumrah di masyarakat sekarang yaitu mobilephone termasuk

smartphone. United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization

(UNESCO) (2015) menyebutkan bahwa salah satu kegunaan smartphone yaitu

meningkatkan pengetahuan dan kesehatan. Ini berarti smartphone merupakan

media yang dapat digunakan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesehatan

termasuk pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan.

Trend pemakaian smartphone dalam Devices and Demographics 2016

berdasarkan jenis kelamin yaitu (79.2%) pada wanita dan (72.9%) pada pria.

xiv
Sedangkan untuk jenis pemakaian smartphone pada wanita dengan sistem

operasi android (72.4%) dan iOS (26.9%). Terkait dengan jenis pemakaian

aplikasi dan website, pemakaian aplikasi di android sebanyak (53.4%) dan

(46.6%) pemakaian websites. Ini berarti pemakaian smartphone didominasi oleh

wanita dan jenis sistem operasi yang banyak digunakan pada wanita yaitu

android. Selain itu jenis pemakaian aplikasi lebih banyak dari pada pemakaian

websites (Fluent, 2016).

Penelitian yang dilakukan oleh James dan Harville (2017) dengan judul

“Smarthphone Usage, Social Media Engangement, and Willingness to

Participate in mHealth Weight Management Research Among African American

Women” menemukan hampir (51%) dari 425 responden menggunakan aplikasi

di smartphone dan (68%) bersedia menggunakan aplikasi yang diberikan peneliti

untuk menambah pengetahuannya dalam bidang kesehatan khususnya untuk

memanajemen berat badan sesuai dengan penelitian. Ini berarti pemakaian

aplikasi di smartphone cukup banyak dan diharapkan dapat mempengaruhi

penambahan pengetahuan yang baik yang berdampak pada manajemen

kesehatan yang baik pula pada diri seseorang. Dari hasil penelitian ini, tidak ada

salahnya jika pemanfaatan aplikasi di smarthphone diharapkan juga dapat

mempengaruhi penambahan pengetahuan ibu hamil tentang persiapan

persalinan.

Penelitian selanjutnya yang dilakukan oleh Putra, Wijayati dan

Mahatmanti (2017) tentang “Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran

Berbasis Aplikasi Android terhadap Hasil Belajar Siswa” yang dilakukan di

SMAN 1 Lemahabang Kabupaten Cirebon, hasil penelitian mengungkapkan

bahwa penggunaan media pembelajaran berbasis aplikasi android yang diberikan

xv
pada kelas XI MIPA 2 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI MIPA 3 sebagai

kelas kontrol menunjukkan bahwa uji t terhadap hasil belajar dengan diperoleh

thitung = 1,98 lebih besar dari ttabel = 1,66 diperkuat dengan nilai N-gain dari

kelas eksperimen sebesar 0,71 dibandingkan kelas kontrol sebesar 0,54 maka

rata-rata nilai kelas eksperimen lebih baik dibanding kelas control. Kemudian

pengunaan media pembelajaran berbasis aplikasi android memiliki pengaruh

sebesar (60,16%) terhadap hasil belajar dan media pembelajaran berbasis

aplikasi android mendapat respon positif bagi siswa dengan hasil angket sebesar

(80,05%).Sama dengan hasil penelitian ini, meskipun dalam konteks yang

berbeda yaitu pembelajaran dan penyuluhan, pemanfaatan media aplikasi

android diharapkan dapat memberikan pengaruh yang positif terhadap

pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan.

Upaya untuk meningkatkan pengetahuan ibu hamil tentang persiapan

persalinan juga dilakukan oleh pemerintah. Salah satu terobosan yang dibuat

pemerintah yaitu Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi

(P4K). Dalam P4K salah satu bagian yang diutamakan yaitu perencanaan

persalinan. P4K bertujuan untuk menurunkan AKI dan mulai diperkenalkan

menteri kesehatan dari tahun 2007. Pelaksanaan P4K perlu diperhatikan agar

nantinya mampu membantu keluarga dalam membuat perencanaan persalinan

yang baik (Kemenkes RI, 2015).

Studi penelitian yang dilakukan di Puskesmas Tegalrejo yang merupakan

salah satu puskesmas yang berada di wilayah kota didapatkan 10 orang ibu

hamil memiliki smartphone dengan sistem operasi android dan memiliki

pengetahuan yang masih kurang tentang persiapan persalinan dibuktikan lewat

pengakuan bahwa belum memahami secara rinci apa saja yang harus

xvi
dipersiapkan sebelum bersalin, hanya mengatakan tentang persiapan

perlengkapan dan biaya persalinan serta belum pernah mendapatkan penyuluhan

tentang persiapan persalinan pada kehamilannya yang sekarang.

Berdasarkan uraian diatas, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian

tentang “Pengaruh Penyuluhan Menggunakan Media Aplikasi Android terhadap

Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil tentang Persiapan Persalinan di Puskesmas

Tegalrejo”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah dibuat, maka rumusan masalah dari

penelitian ini adalah bagaimana pengaruh penyuluhan menggunakan media

aplikasi android terhadap tingkat pengetahuan ibu hamil tentang persiapan

persalinan di Puskesmas Tegalrejo.

C. Tujuan

1. Tujuan Umum

Untuk mengetahui pengaruh penyuluhan menggunakan media aplikasi

android terhadap tingkat pengetahuan ibu hamil tentang persiapan

persalinan di Puskesmas Tegalrejo.

2. Tujuan Khusus

a. Untuk mengetahui perbedaan tingkat pengetahuan ibu hamil tentang

persiapan persalinan di Puskesmas Tegalrejo pada kelompok

eksperimen sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan menggunakan

media aplikasi android.

b. Untuk mengetahui perbedaan tingkat pengetahuan ibu hamil tentang

persiapan persalinan di Puskesmas Tegalrejo pada kelompok kontrol

xvii
sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan tanpa menggunakan media

aplikasi android.

c. Untuk mengetahui perbedaan tingkat pengetahuan ibu hamil tentang

persiapan persalinan di Puskesmas Tegalrejo pada kelompok kontrol

dan kelompok eksperimen sesudah diberikan penyuluhan menggunakan

media aplikasi android dan tanpa menggunakan media aplikasi android.

D. Manfaat Penelitian

1. Ilmu pengetahuan

Dapat dijadikan pedoman dalam melakukan promosi kesehatan dalam

bentuk penyuluhan dengan menggunakan media aplikasi android dan

memberikan informasi terkait dengan persiapan persalinan.

1. Konsumen

Menambah pengetahuan ibu hamil tentang apa saja yang perlu dipersiapkan

dalam menghadapi persalinan.

2. Layanan Kesehatan

Memberikan informasi terkait gambaran tingkat pengetahuan ibu tentang

persiapan persalinan di Puskesmas Tegalrejo.

3. Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta

Menambah bahan bacaan atau referensi perpustakaan tentang penyuluhan

dalam upaya meningkatkan pengetahuan ibu hamil tentang persiapan

persalinan.

E. Ruang Lingkup

1. Materi

Penelitian ini termasuk ke dalam mata kuliah promosi kesehatan dalam

kebidanan terkait dengan promosi kesehatan khususnya penyuluhan, asuhan

xviii
kebidanan kehamilan dan asuhan kebidanan persalinan terkait dengan

persiapan persalinan.

4. Subjek Penelitian

Subjek penelitian dalam penelitian ini yaitu ibu hamil di Puskesmas

Tegalrejo karena berdasarkan studi penelitian ditemukan 10 orang ibu hamil

yang memiliki smartphone android dan memiliki pengetahuan yang masih

kurang tentang persiapan persalinan serta terdapat ibu hamil yang belum

pernah mendapatkan penyuluhan tentang persiapan persalinan karena kelas

hamil tidak rutin dilakukan, hanya pada saat ada program saja.

5. Tempat Penelitian

Tempat penelitian ini yaitu di Puskesmas Tegalrejo karena merupakan salah

satu puskesmas yang berada di tengah Kota Yogyakarta, mempunyai jumlah

ibu hamil ke-3 terbanyak (416 orang ibu hamil) setelah Puskesmas

Umbulharjo 1 (571 orang ibu hamil) dan Puskesmas Mantrijeron (431 orang

ibu hamil) pada tahun 2015 serta di Puskesmas Tegalrejo masih ditemukan

kejadian kematian ibu yaitu sebanyak 2 orang pada tahun 2015. Kelas ibu

hamil pada Puskesmas ini juga tidak berjalan berdasarkan jadwal tetap atau

tidak rutin dilakukan, hanya diadakan pada waktu ada program saja

sedangkan materi persiapan persalinan merupakan salah satu materi yang

ada pada kelas ibu hamil.

6. Waktu

Penelitian ini dilakukan dari November 2017 sampai Juli 2018 dimulai dari

penyusunan proposal, seminar proposal, penelitian, penyusunan hasil dan

pembahasan, ujian hasil sampai pengumpulan laporan skripsi.

xix
F. Keaslian Penelitian

Tabel 1.1 Keaslian Penelitian


No Judul dan Peneliti Metode Penelitian Hasil Perbedaan
1. Smartphone Usage, Social Jenis penelitian yaitu Observasional Hampir (51%) dari 425 responden Jenis penelitian,
Media Engangement, and Deskriptif dengan metode pendekatan menggunakan aplikasi di variabel penelitian
Willingness to Participate in cross sectional. Jenis data yaitu data smartphone dan (68%) bersedia (variable bebas dan
mHealth Weight primer. Variabel penelitian merupakan menggunakan aplikasi yang terikat), populasi,
Management Research variabel tunggal yaitu gambaran diberikan peneliti untuk sampel, teknik
Among African American penggunaan smartphone, sosial media dan menambah pengetahuannya dalam analisis, tempat dan
Women (James dan Harville, ketersediaan untuk berpartisipasi dalam bidang kesehatan khususnya waktu penelitian.
2017) menggunakan aplikasi mHealth untuk untuk memanajemen berat badan
memanajemen berat badan. Populasi dalam
penelitian ini adalah 425 orang Florida
Tengah-Utara yang mempunyai
smartphone. Sampel dalam penelitian ini
adalah 425 orang Florida Tengah-Utara
yang mempunyai smartphone. Teknik
analisis atau uji yang dipakai yaitu Chi-
Square, odd ratio (OR), independent
sample t-test, dan one-way analysis of
variance, dan multinominal logistic
regression.
2. Pengaruh Penggunaan Jenis penelitian yaitu quasy eksperimen Hasil penelitian menunjukkan Variabel penelitian
Media Pembelajaran dengan desain pre-test post-test group. bahwa: (1) uji t terhadap hasil (variable bebas dan
Berbasis Aplikasi Android Jenis data yaitu data primer. Variabel belajar dengan diperoleh thitung = terikat), populasi,
terhadap Hasil Belajar terikat yaitu Tingkat pengetahuan anak 1,98 lebih besar dari ttabel = 1,66 sampel, tempat dan
Siswa” yang dilakukan di tentang obesitas anak. Variabel bebas yaitu diperkuat dengan nilai N-gain dari waktu penelitian.
SMAN 1 Lemahabang penyuluhan tentang obesitas anak dengan kelas eksperimen sebesar 0,71
Kabupaten Cirebon (Putra, media bantu leaflet. Populasi dalam dibandingkan kelas kontrol
Wijayati dan Mahatmanti penelitian ini adalah siswa kelas XI MIPA sebesar 0,54 maka rata –rata nilai
2017) 2 dan 3 SMAN 1 Lemahabang. Sampel kelas eksperimen lebih baik
dalam penelitian ini adalah semua siswa dibanding kelas kontrol, (2)
kelas XI MIPA 2 dan 3 SMAN 1 pengunaan media pembelajaran
Lemahabang. Teknik analisis atau yang berbasis aplikasi android memiliki
dipakai yaitu uji homogenitas dan pengaruh sebesar (60,16%)
normalitas, uji kesamaan dua varians, uji T, terhadap hasil belajar dan (3)
uji N-gain . media pembelajaran berbasis
aplikasi android mendapat respon
positif bagi siswa dengan hasil
angket sebesar (80,05 %).
3. Pengaruh Pendidikan Jenis penelitian yaitu quasy eksperiment Ada peningkatan pengetahuan dan Variabel penelitian
Kesehatan dengan Media dengan desain non equivalent control sikap setelah diberikan pendidikan (variabel terikat
Audiovisual terhadap group design. Jenis data yaitu data primer. kesehatan dengan media dan variabel
Pengetahuan dan Sikap Ibu Variabel terikat yaitu pengetahuan dan audiovisual terlihat pada nilai bebas), populasi,
tentang Inisiasi Menyusui sikap ibu tentang inisiasi menyusui dini. mean pengetahuan 15,8 ± 0,34 sampel, teknik
Dini di Kota Yogyakata Variabel bebas yaitu pendidikan kesehatan dan nilai mean sikap 12,8 ± 0,37 analisis, waktu dan
(Zakaria, 2017). dengan media audiovisual. Populasi dalam dengan nilai p value 0,000 < α tempat penelitian
penelitian ini adalah 70 orang ibu hamil 0,05. (Puskesmas Jetis).
TM III di Puskesmas Tegalrejo (kelompok
kontrol) dan 68 orang ibu hamil TM III di
Puskesmas Jetis (Kelompok eksperimen).
Sampel dalam penelitian ini adalah diambil
30 orang ibu hamil dari masing-masing
kelompok. Teknik analisis atau uji yang
dipakai yaitu Mann Whitney.
4. Leaflet sebagai Intervensi Jenis penelitian yaitu quasy eksperimen Terdapat pengaruh antara Variabel penelitian
Program Peningkatan dengan desain non equivalent control pengetahuan pre-test dan post-test (variabel terikat
Pengetahuan Anak tentang group design. Jenis data yaitu data primer. di kedua kelompok dan ada dan variabel
Obesitas Anak di SD Budi Variabel terikat yaitu Tingkat pengetahuan perbedaan pengetahuan di kedua bebas), populasi,
Mulia Dua Yogyakarta anak tentang obesitas anak. Variabel bebas kelompok dengan nilai Gain skor sampel, waktu dan
(Pardela, 2016) yaitu penyuluhan tentang obesitas anak 1,74. tempat penelitian
dengan media bantu leaflet. Populasi dalam
penelitian ini adalah seluruh siswa yang
obesitas di SD Budi Mulia Dua Yogyakarta
yaitu berjumlah 118 orang siswa. Sampel
dalam penelitian ini adalah 70 orang siswa
dari total populasi (35 orang pada
kelompok eksperimen dan 35 orang
kelompok kontrol). Teknik analisis atau uji
yang dipakai yaitu Paired t Test dan
Indipendent t Test.
5. Gambaran Faktor-faktor Jenis penelitian yaitu Deskriptif. Jenis data Hasil penelitian menunjukkan Jenis penelitian,
yang Mempengaruhi yaitu data primer. Variabel penelitian sebagian besar (53,8%) berusia variabel penelitian
Kesiapan Ibu Hamil merupakan variabel tunggal yaitu faktor- 21-40 tahun, sebagian besar (variable bebas dan
Menjelang Proses faktor yang mempengaruhi kesiapan ibu (75%) berpendidikan menengah, terikat), populasi,
Persalinan Normal di BPS hamil menjelang proses persalinan normal. sebagian besar (71,4%) ibu tidak sampel, teknik
Hj. Ari Suprapti Desa Populasi dalam penelitian ini adalah 20 bekerja, sebagian besar (63,3%) analisis, tempat dan
Tenggulunan Kec. Candi orang ibu hamil trimester III yang belum primipara dan sebagian besar waktu penelitian.
Kab. Sidoarjo (Ula 2015) melakukan persiapan persalinan. Sampel (64,3%) memasuki tingkat
dalam penelitian ini adalah 20 orang ibu pengetahuan kurang. Didapatkan
hamil trimester III yang belum melakukan kesimpulan bahwa faktor-faktor
persiapan persalinan. Teknik analisis atau yang mempengaruhi ibu hamil
uji yang dipakai yaitu analisis univariat. dalam melakukan persiapan
menjelang proses persalinan
normal adalah umur, pendidikan,
pekerjaan, paritas dan
pengetahuan.
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Tinjauan Teoritis

1. Persiapan Persalinan

Persiapan persalinan adalah rencana tindakan yang dibuat oleh ibu,

anggota keluarga, dan bidan. Rencana ini tidak harus dalam bentuk tulisan

dan biasanya memang tidak tertulis. Rencana ini hanya sekedar diskusi

untuk memastikan bahwa ibu menerima asuhan yang ia perlukan. Dengan

adanya rencana persalinan akan mengurangi kebingungan dan kekacauan

pada saat perlainan dan meningkatkan kemungkinan ibu akan menerima

asuhan yang sesuai dan tepat waktu (Jannah, 2012).

Menurut (Ummi, 2010), tujuan asuhan antenatal adalah sebagai

berikut:

a. Memantau kemajuan kehamilan untuk memastikan kesehatan ibu dan

tumbuh kembang bayi

b. Meningkatkan dan mempertahankan kesehatan fisik, mental, sosial ibu

dan juga bayi.

c. Mengenali secara dini adanya ketidaknormalan atau komplikasi yang

mungkin terjadi selama hamil, termasuk riwayat penyakit secara umum,

kebidanan dan pembedahan.

d. Mempersiapkan persalinan cukup bulan, melahirkan dengan selamat,

ibu maupun bayinya dengan trauma seminimal mungkin.

e. Mempersiapkan ibu agar masa nifas berjalan dengan normal dan

pemberian ASI eksklusif.

11
24

f. Mempersiapkan peran ibu dan keluarga dalam menerima kelahiran bayi

agar dapat tumbuh kembang secara normal.

Asuhan antenatal penting untuk menjamin agar proses alamiah tetap

berjalan normal selama kehamilan. Kehamilan dapat berkembang menjadi

masalah atau komplikasi setiap saat. Sekarang ini secara umum sudah

diterima bahwa setiap kehamilan membawa resiko tinggi bagi ibu (Ummi,

2010).

Meskipun hari perkiraan persalinan masih lama tidak ada salahnya

jika ibu dan keluarga mempersiapkan persalinan sejak jauh hari sebelumnya.

Ini dimaksudkan agar jika terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan atau

persalinan maju dari hari perkiraan, semua perlengkapan yang dibutuhkan

sudah siap (Sulistyawati, 2011).

Menurut Jannah (2012) ada tujuh komponen penting dalam rencana

persalinan, antara lain:

a. Tempat persalinan

Pemilihan tempat persalinan ditentukan oleh nilai risiko

kehamilan dan jenis persalinan yang direncanakan. Persalinan risiko

rendah dapat dilakukan di Puskesmas, Polindes, atau rumah bersalin.

Sedangkan persalinan risiko tinggi harus dilakukan di rumah sakit yang

memiliki fasilitias kamar operasi, transfusi darah, dan perawatan bayi

risiko tinggi.

Persalinan dianjurkan dilaksankan di rumah sakit atau rimah

sakit ibu dan anak, lengkap dengan tenaga terlatih dan peralatan yang

memadai. Akibat sarana transportasi serta tenaga kesehatan yang masih

terbatas, di beberapa daerah kebanyakan persalinan masih ditolong oleh


25

dukun bersalin dan berlangsung dirumah. Kondisi tersebut merupakan

kendala tersendiri yang maih sulit diatasi saat ini.

b. Memilih tenaga kesehatan terlatih

Tenaga kesehatan yang diperbolehkan menolong persalinan

adalah dokter umum, bidan, serta dokter kebidanan dan kandungan. Di

Negara kita masih banyak persalinan yang ditolong oleh dukun

bersalin, baik yang terlatih maupun tidak terlatih. Hal ini masih menjadi

kendala dan merupakan salah satu penyebab tingginya angka kematian

bayi. Pemilihan tenaga penolong persalinan ditentukan oleh pasien,

nilai risiko kehamilan, dan jenis persalinan yang akan direncanakan

bagi masing-masing pasien.

Pemilihan pasien berdasarkan risiko dimaksudkan agar

penanganan kasus lebih terarah dan ditangani oleh tenaga yang

kompeten. Pada saat persalinan, penanganan kasus dilakukan lebih

cermat lagi dengan memperhatikan karakteristik kasus. Sebaiknya

semua kasus dianggap memiliki risiko tinggi karena tidak ada satu cara

pun yang dapat meramalkan bahwa persalinan tersebut pasti berjalan

normal sehingga setiap penolong persalinan akan selalu berhati-hati dan

mempersiapkan segala sesuatunya untuk mengatasi penyulit yang

mungkin terjadi.

Selain dari faktor risiko kehamilan dan jenis persalinan yang

akan direncanakan, faktor ekonomi, agama, sosial, dan budaya kadang-

kadang juga mempengaruhi pemilihan tenaga penolong persalinan

tentang:

1) Bagaimana menghubungi tenaga kesehatan tersebut


26

2) Bagaimana transportasi ke tempat persalinan

3) Seberapa jauh jarak dari rumah ke rumah sakit, klinik, puskesmas,

atau tempat persalinan terdekat dan transportasi apa yang mungkin

tersedia

4) Siapa yang akan menemani pada saat persalinan

c. Berapa banyak biaya yang dibutuhkan dan bagaimana cara

mengumpulkan biaya tersebut

Ketersediaan dana termasuk dalam persiapan kelahiran dan persiapan

menghadapai keadaan darurat saat persalinan (birth preparedness dan

readiness).

d. Siapa yang akan menjaga keluarga ibu jika ibu tidak ada

Membuat rencana untuk pengambilan keputusan jika terjadi situasi

gawat darurat pada saat mengambil keputusan utama tidak ada.

1) Siapa pembuat keputusan utama dalam keluarga

2) Siapa yang akan membuat keputusan jika pembuat keputusan

utama tidak ada saat terjadi situasi gawat darurat.

e. Mempersiapkan transportasi jika terjadi situasi gawat darurat.

1) Banyak ibu yang meninggal karena mengalami komplikasi yang

serius selama kehamilan, persalinan, atau pascapersalinan dan tidak

mempunyai jangkauan transportasi yang dapat membawa mereka

ke tingkat asuhan kesehatan yang dapat memberikan asuhan yang

kompeten untuk menangani masalah mereka.

2) Setiap keluarga seharusnya mempunyai suatu renacana transportasi

untuk ibu jika ia mengalami komplikasi dan perlu segera dirujuk ke

tingkat asuhan yang lebih tinggi.


27

f. Membuat rencana atau pola menabung

1) Keluarga dianjurkan untuk menabung sejumlah uang untuk

persediaan dana guna asuhan selama kehamilan dan jika terjadi

kegawatdaruratan.

2) Ibu atau keluarga hendkanya memiliki tabungan pribadi dan dapat

mengaksesnya jika diperlukan. Juga kemungkinan mengakses

sarana dan dana cadangan bersama milik masyarkat yang dipakai

untuk keperluan gawatdarurat. Misalnya, akses untuk pengobatan

murah atau subsidi kesehatan dan pemerintah.

g. Mempersiapkan peralatan yang diperlukan untuk persalinan

1) Ibu dan keluarga dapat mengumpulkan barang-barang seperti

pembalut wanita, sabun, baju ibu, baju bayi, dan lain-lain serta

menyimpannya untuk persalinan.

2) Beberapa rumah sakit biasanya sudah membuatkan daftar

peralatan yang harus dibawa saat datang.

Peralatan yang harus dibawa misalnya gurita, peralatan mandi

(sabun, sikat gigi, pasta gigi, sampo, deodorant, bedak, sisir,

pelembab bibir, handuk kecil, handuk bsar), perlengkapan pribadi

(pembalut wanita, BH untuk menyusui, celana dalam, beberapa

blus, sandal, kasu longgar atau daster dan kaos kaki), washlap,

kain, baju bayi dan popok.

3) Hendaknya dipersiapkan jauh hari sebelumnya, dimasukkan dalam

satu tas sehingga begitu tanda-tanda persalinan muncul, ibu tidak

panik dan bisa langsung mencari pertolongan (ke rumah sakit,

rumah bersalin).
28

4) Mempersiapkan perlengkapan buah hati bisa menjadi kesibukan

yang menyenangkan.

Ada tiga faktor yang harus dipersiapkan dalam persiapan persalinan

menurut Nurul (2012), yaitu faktor fisik, faktor psikologis, dan faktor

lingkungan, sosial budaya, dan ekonomi.

a. Faktor fisik

1) Status kesehatan

Penyakit atau komplikasi akibat langsung kehamilan termasuk di

dalamnya adalah a) hyperemis gravidarum (HEG); b) pre-eklamsi

atau eklamsi; c) kelainan dalam kehamilan; d) kelainan plasenta

atau selaput janin; e) perdarahan antepartum; f) gemelli.

2) Penyakit atau kelainan yang tidak langsung berhubungan dengan

kehamilan

Terdapat hubungan timbal balik di mana penyakit ini dapat

memperberat serta mempengaruhi kehamilan atau penyakit ini

dapat diperberat oleh kehamilan.

3) Status gizi

Status gizi merupakan hal yang penting diperhatikan pada masa

kehamilan, karena faktor ini sangat berpengaruh terhadap status

kesehatan ibu selama hamil serta guna pertumbuhan dan

perkembangan janin. Hubungan antara gizi ibu hamil dan

kesejahteraan janin merupakan hal yang sangat penting untuk

diperhatikan. Keterbatan gizi selama hamil sering berhubungan

dengan faktor ekonomi, pendidikan, sosial, atau keadaan lain yang


29

meningkatkan kebutuhan gizi ibu hamil dengan penyakit infeksi

tertentu termasuk pula persiapan fisik untuk persalinan.

4) Gaya hidup

a) Mitos atau kepercayaan tertentu

Perlu dikaji ada beberapa mitos tertentu yang membahayakan

kehamilan dan ada yang mendukung terhadap pemeliharaan

kesehatan selama hamil. Mitos yang sering mendukung asuhan

tentunya diperbolehkan sedangkan yang membahayakan dalam

asuhan kehamilan mestinya dicegah dengan memberikan

konseling dan pendidikan kesehatan yang tepat pada ibu hamil.

b) Kebiasaan minum jamu

Minum jamu merupakan kebiasaan yang berisiko bagi wanita

hamil karena efek minum jamu dapat membahayakan tumbuh

kembang janin seperti menimbulkan kecacatan, abortus,

BBLR, kelahiran prematur, kelainan ginjal, asfiksia

neonatorum, IUFD dan malformasi organ janin. Hal ini terjadi

terutama apabila dikonsumsi pada trimester 1. Menurut standar

konsep pengobatan tradisional sebenarnya diperbolehkan dan

dibenarkan dengan persyaratan bahwa zat-zat atau bahan yang

dipergunakan dalam pengobatan tradisional tersebut sudah

terbukti efektif dan bermanfaat dan tidak membahayakan

kehamilan.

c) Aktivitas sehari-hari

Hal-hal yang perlu diperhatikan oleh ibu hamil adalah apakah

aktivitasnya berisiko terhadap kehamilan. Contoh aktivitas


30

yang berisiko yaitu aktivitas yang meningkatkan stress, berdiri

lama sepanjang hari, mengangkat sesuatu yang berat, paparan

terhadap suhu atau kelembaban yang ekstrim tinggi atau

rendah, pekerjaan dengan paparan radiasi. Nasihat yang

penting disampaikan adalah bahwa ibu hamil tetap boleh

bekerja melakukan aktivitas sehari-hari tetapi cermati apakah

pekerjaan atau aktivitas tersebut berisiko terhadap kehamilan.

d) Aktivitas seksual

Berdasarkan konsep evidence based bahwa ibu hamil tidak

harus menghentikan aktivitas seksual ataupun secara khusus

mengurangi aktivitas seksual. Beberapa pendapat mengenai

hubungan seksual selama hamil didasari pada beberapa konsep

bahwa dalam cairan sperma terkandung prostaglandin sehingga

merangsang munculnya kontraksi, dimungkinkan merangsang

timbulnya persalinan. Namun menurut konsep evidence based

menyatakan bahwa pengaruh aktivitas seksual selama

kehamilan tidak terbukti berhubugan dengan peristiwa

mulainya persalinan.

e) Substance abuse

Substance abuse adalah perilaku yang merugikan atau

membahayakan bagi ibu hamil termasuk penyalahgunaan atau

penggunaan obat atau zat-zat tertentu yang membahayakan ibu

hamil.
31

b. Faktor psikologis

1) Stressor internal

Pemicu stressor internal adalah karena faktor dari ibu sendiri

adanya beban psikologis yang ditanggung oleh ibu dapat

menyebabkan gangguan perkembangan bayi yang nantinya akan

terlihat ketika bayi lahir. Stressor internal meliputi kecemasan,

ketegangan, ketakutan, penyakit, cacat, tidak percaya diri,

perubahan penampilan, perubahan peran sebagai orangtua, sikap

ibu terhadap kehamilan, takut terhadap kehamilan, persalinan,

kehilangan pekerjaan. Oleh karena itu, pemantauan kesehatan

psikologis ibu sangat perlu dilakukan.

2) Stressor eksternal

Pemicu stressor eksternal berasal dari luar diri ibu seperti status

sosial ibu, mal adaptasi, relationship, kasih sayang, support mental,

broken home, respon negatif dari lingkungan dan masih banyak

kasus lainnya.

3) Dukungan keluarga

Setiap tahap usia kehamilan, ibu akan mengalami banyak

perubahan baik yang bersifat fisik maupun psikologis. Ibu harus

melakukan adaptasi pada setiap perubahan yang terjadi tersebut,

dimana sumber stress terbesar terjadi karena dalam rangka

melakukan adaptasi terhadap kondisi tertentu. Dalam menjalani

proses tersebut, ibu hamil sangat membutuhkan dukungan yang

intensif dari keluarga dengan cara menunjukkan perhatian dan

kasih sayang.
32

4) Kekerasan yang dilakukan oleh pasangan

Hasil penelitian menunjukkan bahwa korban kekerasan terhadap

perempuan adalah wanita yang telah bersuami. Setiap bentuk

kekerasan yang dilakukan oleh pasangan harus selalu diwaspadai

oleh tenaga kesehatan jangan sampai kekerasan yang terjadi dapat

membahayakan ibu dan bayinya. Efek psikologis yang muncul

adalah gangguan rasa nyaman pada ibu. Sewaktu-waktu ibu akan

mengalami perasaan terancam yang akan berpengaruh terhadap

pertumbuhan dan perkembangan janinnya.

c. Faktor lingkungan, sosial budaya, dan ekonomi

1) Kebiasaan adat istiadat

Ada beberapa kebiasaan adat istiadat yang merugikan kesehatan

ibu hamil. Tenaga kesehatan harus dapat menyikapi hal ini dengan

bijaksana, jangan sampai menyinggung “kearifan lokal” yang

sudah berlaku di daerah tersebut. Penyampaian mengenai pengaruh

adat dapat melalui berbagi teknik, misal melalu media masaa,

pendekatan tokoh masyarakat, dan penyuluhan yang menggunakan

media efektif. Jika kita menemukan adanya adat istiadat yang sama

sekali tidak berpengaruh buruk terhadap kesehatan, tidak ada

salahnya jika memberikan respon yang positif dalam rangka

menjalin hubungan yang sinergis dengan masyarakat.

2) Fasilitas kesehatan

Adanya fasilitas kesehatan yang memadai akan sangat menentukan

kualitas pelayanan kepada ibu hamil. Deteksi dini terhadap

kemungkinan adanya penyulit akan lebih tepat, sehingga langkah


33

antisipatif akan cepat dipanggil. Fasilitas kesehatan ini sangat

menentukan atau berpengaruh terhadap upaya penurunan angka

kematian ibu dan anak.

3) Tingkat pendidikan

Tingkat pendidikan ibu hamil sangat berperan dalam kualitas

perawatan bayinya. Penguasaan pengetahuan erat kaitannya dengan

tingkat pendidikan seseorang.

4) Ekonomi

Tingkat sosial ekonomi terbukti sangat berpengaruh terhadap

kondisi kesehatan fisik dan psikologis ibu hamil. Ibu hamil yang

lebih tinggi sosial ekonominya maka ibu akan lebih fokus untuk

mempersiapkan fisik dan mentalnya sebagai seorang ibu.

Sementara ibu hamil yang lebih rendah ekonominya maka ia akan

mendapat kesulitan terutama masalah pemenuhan kebutuhan

primer.

5) Pekerjaan

Pekerjaan seorang ibu akan menggambarkan aktivitasnya dan

tingkat kesejahteraan ekonomi yang akan didapatkan. Hasil

penelitian menunjukkan bahwa ibu yang bekerja mempunyai

tingkat pengetahuan yang lebih baik daripada ibu yang tidak

bekerja. Oleh karena itu, pada ibu hamil yang bekerja akan lebih

memiliki kesempatan untuk berinteraksi dengan orang lain

sehingga lebih mempunyai banyak peluang juga untuk mendapat

informasi seputar keadaannya.


34

2. Pengetahuan

a. Pengertian Pengetahuan

Pengetahuan adalah kesan didalam pikiran manusia sebagai

hasil penggunaan pancainderanya. Pengetahuan sangat berbeda dengan

kepercayaan (beliefs), takhayul (superstition), dan penerangan yang

keliru (miss information). Pengetahuan adalah segala apa yang

diketahui berdasarkan pengalaman yang didapatkan oleh setiap manusia

(Mubarak, 2012).

Pada dasarnya pengetahuan akan terus bertambah dan bervariatif

sesuai dengan proses pengalaman manusia yang dialami. Menurut

Brunner, proses pengetahuan tersebut melibatkan tiga aspek, yaitu

proses mendapatkan informasi, proses transformasi, dan proses

evaluasi. Informasi baru yang didapat merupakan pengganti

pengetahuan yang telah diperoleh sebelumnya atau merupakan

penyempurnaan informasi sebelumnya. Proses transformasi adalah

proses memanipulasi pengetahuan agar sesuai dengan tugas-tugas baru.

Proses evaluasi dilakukan dengan memeriksa kembali apakah cara

mengolah informasi telah memadai (Mubarak, 2012).

Pengetahuan merupakan hasil mengingat suatu hal, termasuk

mengingat kembali kejadian yang pernah dialami baik secara sengaja

maupun tidak sengaja dan ini terjadi setelah orang melakukan kontak

atau pengamatan terhadap suatu objek tertentu. Perilaku didasari oleh

pengetahuan akan lebih langgeng daripada perilaku yang tidak didasari

oleh pengetahuan (misalnya perilaku karena paksaan atau adanya aturan

wajib) (Mubarak, 2012).


35

Penelitian Rogers (1974) dalam Mubarak (2012)

mengungkapkan bahwa sebelum orang mengadopsi perilaku baru, di

dalam diri orang tersebut terjadi proses berurutan, yaitu:

1) Kesadaran (awareness), yaitu subjek menyadari atau mengetahui

terlebih dahulu tentang stimulus;

2) Ketertarikan (interest), yaitu sunjek merasa tertarik terhadap

stimulasi atau objek tersebut;

3) Evaluasi (evaluation), yaitu subjek mempertimbangkan baik dan

tidaknya stimulus tersebut bagi dirinya. Hal ini menunjukkan

kemajuan sikap responden;

4) Percobaan (trial), yaitu subjek mulai mencoba melakukan sesuatu

sesuai dengan apa yang dikehendaki oleh stimulus;

5) Adopsi (adoption), yaitu dimana subjek berperilaku baru sesuai

dengan pengetahuan, kesadaran, dan sikap terhadap stimulus.

b. Tingkatan Pengetahuan

Pengetahuan yang termasuk ke dalam domain kognitif

mempunyai 6 tingkatan, yaitu:

1) Tahu (Know)

Tahu diartikan sebagai kemampuan mengingat kembali (recall)

materi yang telah dipelajari, termasuk hal spesifik dari seluruh

bahan atau rangsangan yang telah diterima (Mubarak, 2012).

2) Memahami (Comprehension)

Memahami diartikan sebagai suatu kemampuan menjelaskan secara

benar tentang objek yang diketahui dan dapat

menginterpretasikannya secara luas (Mubarak, 2012).


36

3) Aplikasi (Application)

Aplikasi diartikan sebagai kemampuan untuk menggunakan materi

yang telah dipelajari pada situasi atau kondisi nyata (Mubarak,

2012).

4) Analisis (Analysis)

Analisis adalah kemampuan untuk menjabarkan materi atau suatu

objek ke dalam komponen-komponen yang masig saling terkait dan

masih di dalam suatu struktur organisasi tersebut (Mubarak, 2012).

5) Sintesis (Synthesis)

Sintesis diartikan sebagai kemampuan untuk meletakkan atau

menghubungkan bagian-bagian ke dalam suatu bentuk keseluruhan

yang baru (Mubarak, 2012).

6) Evaluasi (Evaluation)

Evaluasi berkaitan dengan kemampuan untuk melakukan justifikasi

atau penilaian terhadap suatu materi atau objek (Mubarak, 2012).

c. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Pengetahuan

Mubarak (2012) mengungkapkan, terdapat tujuh faktor yang

memengaruhi pengetahuan seseorang, yaitu:

1) Pendidikan

Pendidikan berarti bimbingan yang diberikan seseorang kepada

orang lain agar dapat memahami sesuatu hal. Tidak dapat

dipungkiri bahwa semakin tinggi pendidikan seseorang semakin

mudah pula mereka menerima informasi, dan pada akhirnya

pengetahuan yang dimilikinya akan semakin banyak. Sebaliknya,

jika seseorang memiliki tingkat pendidikan yang rendah, maka


37

akan menghambat perkembangan sikap orang tersebut terhadap

penerimaan informasi dari nilai-nilai yang abru diperkenalkan.

2) Pekerjaan

Lingkungan pekerjaan dapat membuat seseorang memperoleh

pengalaman dan pengetahuan, baik secara langsung maupun tidak

langsung.

3) Umur

Dengan bertambahnya umur, seseorang akan mengalami perubahan

aspek fisik dan psikologis (mental). Secara garis besar,

pertumbuhan fisik terdiri atas empat kategori perubahan yaitu

perubahan ukuran, perubahan proporsi, hilangnya ciri-ciri lama,

dan timbulnya ciri-ciri baru. Perubahan ini terjadi karena

pematangan fungsi organ. Pada aspek psikologis atau mental, taraf

berpikir seseorang menjadi semakin matang dan dewasa.

4) Minat

Minat sebagai suatu kecenderungan atau keinginan yang tinggi

terhadap sesuatu. Minat menjadikan seseorang untuk mencoba dan

menekuni suatu hal, sehingga seseorang memperoleh pengetahuan

yang lebih mendalam.

5) Pengalaman

Pengalaman adalah suatu kejadian yang pernah dialami seseorang

dalam berinteraksi dengan lingkungannya. Orang cenderung

berusaha melupakan pengalaman yang kurang baik. Sebaliknya,

jika pengalaman tersebut menyenangkan, maka secara psikologis

mampu menimbulkan kesan yang sangat mendalam dan membekas


38

dalam emosi kejiwaan seseorang. Pengalaman baik ini akhirnya

dapat membentuk sikap positif dalam kehidupannya.

6) Kebudayaan lingkungan sekitar

Lingkungan sangat berpengaruh dalam pembentukan sikap pribadi

atau sikap seseorang. Kebudayaan lingkungan tempat kita hidup

dan dibesarkan mempunyai pengaruh besar terhadap pembentukan

sikap kita. Apabila dalam suatu wilayah mempunyai sikap menjaga

kebersihan lingkungan, maka sangat mungkin masyarakat

sekitarnya mempunyai sikap selalu menjaga kebersihan

lingkungan.

7) Informasi

Kemudahan untuk memperoleh suatu informasi dapat mempercepat

seseorang memperoleh pengetahuan yang baru.

d. Pengukuran Pengetahuan

Pengukuran pengetahuan dapat dilakukan dengan wawancara

atau angket yang menanyakan tentang isi materi yang ingin diukur dari

subjek penelitian dan responden (Mubarak, 2012). Selain itu

pengukuran pengetahuan dapat dilakukan dengan wawancara atau

angket yang menanyakan tentang isi materi yang akan diukur dari

subjek penelitian atau responden ke dalam pengetahuan yang ingin kita

ukur atau ketahui dapat disesuaikan dengan tingkatan-tingkatan

(Notoadmodjo, 2014).

Adapun pertanyaan yang dapat digunakan untuk pengukuran

pengetahuan secara umum dapat dikelompokkan menjadi 2 jenis:

1) Pertanyaan subjektif misalnya jenis pertanyaan essai.


39

2) Pertanyaan objektif misalnya jenis pertanyaan pilihan ganda

(multiple choice), betul atau salah dan pertanyaan menjodohkan.

Pertanyaan essai disebut pertanyaan subjektif karena penilaian

untuk pertanyaan ini melibatkan faktor-faktor subjektif dari penilai

sehingga nilainya akan berbeda dari seorang penilai satu dibandingkan

dengan yang lain dari satu waktu yang lainnya. Pertanyaan pilihan

ganda, betul atau salah, menjodohkan disebut pertanyaan objektif

karena pertanyaan-pertanyaan itu dapat dinilai secara pasti oleh

penilainya tanpa melibatkan faktor subjektif dari penilai. Dari kedua

jenis pertanyaan tersebut pertanyaan objektif khususnya pertanyaan

pilihan ganda lebih disukai untuk dijadikan sebagai alat ukur dalam

pengukuran pengetahuan karena lebih mudah disesuaikan dengan

pengetahuan yang akan diukur dan penilainya akan lebih cepat

(Notoadmodjo, 2014).

3. Penyuluhan

a. Pengertian Penyuluhan

Penyuluhan merupakan terjemahan dari counseling, yaitu bagian

dari bimbingan, baik sebagai layanan maupun teknik. Layanan

penyuluhan merupakan jantung hati dari layanan bimbingan secara

keseluruhan (counseling is the heart of guidance program). Penyuluhan

merupakan proses, cara, perbuatan menyuluh, penerangan, pengintaian

dan penyelidikan (Purwohardjo, 2010).

Penyuluhan kesehatan merupakan suatu proses belajar untuk

mengembangkan pengertin yang benar dan sikap yang positif dari

individu atau kelompok terhadap kesehatan yang bersangkutan yang


40

mempunyai cara hidup sehat sebagai bagian dari cara hidupnya sehari-

hari atas kesadaran serta kemauannya sendiri (Syafrudin dan Fratidhina,

2011).

b. Tujuan Penyuluhan

Meningkatkan kemampuan masyarakat untuk menolong dirinya

sendiri dalam bidang kesehatan dengan melaksanakan cara hidup sehat

dan dapat berperan serta aktif dalam upaya kesehatan (Syafrudin dan

Fratidhina, 2011).

Tujuan penyuluhan terbagi menjadi 3 macam yaitu kognitif

(pengetahuan), afektif (sikap) dan psikomotor (perilaku). Penyuluhan

bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dalam hal ini lebih dominan

pada tujuan kognitif yang bisa dilakukan melalui metode ceramah,

seminar, kuliah, curah pendapat (Machfoedz, 2013).

c. Faktor-faktor yang mempengaruhi penyuluhan

Faktor- faktor yang perlu diperhatikan terhadap sasaran dalam

keberhasilan penyuluhan kesehatan menurut (Notoatmodjo, 2014) yaitu :

1) Faktor penyuluh yang meliputi kurangnya persiapan, kurangnya

penguasaan materi yang akan dijelaskan oleh pemberi materi,

penampilan yang kurang meyakinkan sasaran, bahasa yang

digunakan kurang dapat dimengerti oleh sasaran, suara pemberi

materi yang terlalu kecil, dan penampilan materi yang monoton

sehingga membosankan.

2) Faktor sasaran yang meliputi tingkat pendidikan sasaran yang

terlalu rendah, tingkat sosial ekonomi sasaran yang terlalu rendah,

kepercayaan dan adat istiadat yang telah lama tertanam sehingga


41

sulit untuk mengubahnya, dan kondisi tempat tinggal sasaran yang

tidak memungkinkan terjadinya perubahan perilaku.

3) Faktor proses penyuluhan yang meliputi waktu penyuluhan yang

tidak sesuai dengan waktu yang diinginkan sasaran, tempat

penyuluhan yang dilakukan di tempat yang dekat keramaian

sehingga mengganggu proses penyuluhan, jumlah sasaran yang

terlalu banyak, alat peraga dalam penyuluhan kesehatan kurang,

metode yang digunakan kurang tepat, dan bahasa yang digunakan

sulit dimengerti oleh sasaran.

d. Langkah-langkah Penyuluhan Kesehatan

Beberapa langkah yang harus ditempuh dalam melaksanakan

penyuluhan kesehatan masyarakat, yaitu :

1) Mengkaji kebutuhan kesehatan masyarakat


2) Menetapkan masalah kesehatan masyarakat
3) Memprioritaskan masalah yang terlebih dahulu untuk ditangani

melalui penyuluhan kesehatan masyarakat


4) Menyusun perencanaan penyuluhan, seperti :
a) Menetapkan tujuan
b) Penentuan sasaran
c) Menyusu materi atau isi penyuluhn
d) Memilih metoda yang tepat
e) Menentukan jenis alat peraga yang akan digunakan
5) Pelaksanaan penyuluhan
6) Penilaian hasil penyuluhan
7) Tindak lanjut dari penyuluhan

e. Metode Penyuluhan

Metode yang digunakan dalam penyuluhan kesehatan dapat

dikelompokkan menjadi 2 metode, yaitu:

1) Metode deduktif

Metode deduktif adalah metode penyuluhan dimana penyuluh

yang aktif, sedangkan sasarannya bersifat pasif dan tidak diberikan


42

kesempatan untuk ikut serta mengemukakan pendapatnya

(Syafrudin dan Fratidhina, 2011). Metode ini dibagi menjadi 2, yaitu:

a) Metode secara langsung yaitu misalnya dengan metode

ceramah

b) Metode secara tidak langsung yaitu misalnya dengan poster,

media cetak (majalah, bulletin, surat kabar, leaflet, media

elektronik)

2) Metode sokratik

Metode sokratik adalah dimana dalam penyuluhan sasaran

diberikan kesempatan mengemukakan pendapatnya, sehingga

mereka ikut aktif dalam proses mengajar sehingga terbina

komunikasi dua arah. Metode ini dibagi menjadi 2, yaitu:

a) Secara langsung misalnya dengan diskusi, curah pendapat,

demonstrasi, simulasi, role play

b) Secara tidak langsung misalnya dengan penyuluhan kesehatan

dengan telepon, satelit komunikasi yang lain.

f. Media Penyuluhan

Media merupakan sesuatu yang bersifat menyalurkan pesan dan

dapat merangsang pikiran, perasaan dan kemauan audien sehingga dapat

mendorong terjadinya proses belajar pada dirinya. Tujuan penggunaan

media adalah untuk mempermudah sasaran memperoleh pengetahuan dan

keterampilan. Kehadiran media mempunyai arti yang sangat penting,

sebab ketidakjelasan bahan yang akan disampaikan dapat dibantu dengan

menghadirkan media sebagai perantara (Mubarak, 2012). Berdasarkan

fungsinya sebagai penyaluran pesan-pesan kesehatan (media), media ini


43

dibagi menjadi 3 (tiga) yaitu media cetak, media elektronik dan media

papan (billboard).

1) Media Elektronik sebagai Media Penyuluhan

a) Definisi Media Elektronik

Media elektronik adalah informasi dari data yang dibuat,

disebarkan, dan diakses dengan menggunakan suatu bentuk

elektronik, energi elektromekanikal, atau alat lain yang

digunakan dalam komunikasi elektronik. Yang termasuk ke

dalam media elektronik antara lain televisi, radio, komputer,

handphone, dan alat lain yang mengirim dan menerima

informasi dengan menggunakan elektronik (Surya, 2012).

Sedangkan menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI),

media elektronik adalah sarana media massa yang menggunakan

alat-alat elektronik modern, seperti radio, televisi, komputer,

handphone, dan lain-lain (Alwi, 2010).

b) Jenis Media Elektronik

Beberapa jenis media elektronik yang banyak digunakan

di Indonesia antara lain (Alwi, 2010; Surya, 2012):

(1) Smartphone dan tablet computer

Smartphone memiliki fungsi dasar yang sama seperti

telepon seluler biasa, yaitu sebagai alat komunikasi dengan

fitur telepon dan pesan singkat, hanya saja smartphone atau

telepon pintar ini lebih canggih karena adanya fitur

tambahan yang tidak dimiliki telepon seluler biasa.


44

Sedangkan tablet computer adalah computer portable

lengkap yang bersifat mobile dengan layar sentuh sebagai

piranti input yang menggunakan stylus, pena digital, atau

ujung jari, tidak seperti komputer biasa yang menggunakan

keyboard atau mouse.

(2) Televisi

TV atau televisi berasal dari bahasa Yunani yaitu tele yang

berarti jauh dan bahasa Latin yaitu viso yang berarti

penglihatan. Jadi, TV bias diartikan sebagai suatu alat

komunikasi jarak jauh yang menggunakan media visual atau

penglihatan.

(3) Radio

Radio adalah transmisi sinyal dengan cara modulasi dan

radiasi elektromagnetik baik lewat udara atau ruangan

hampa udara.

(4) Telepon selular dan handphone

Telepon selular dan handphone adalah alat komunikasi

modern tanpa kabel atau wireless sehingga mudah dibawa

kemana-mana. Fungsinya hampir sama dengan telepon

konvensional yang ada di rumah, hanya saja telepon seluler

bisa digunakan untuk mengirim dan menerima pesan

singkat melalui layanan short messaging service (SMS).

Beberapa jenis telepon seluler ada yang disertai berbagai


45

fitur lain seperti Bluetooth, kabel data, dan internet yang

semakin memudahkan pertukaran informasi.

(5) Komputer/ laptop

Komputer berasal dari kata computere yang berarti

menghitung. Komputer adalah mesin yang dapat

memanipulasi, menyimpan, dan mengolah data sesuai

dengan prosedur dan intruksi yang diberikan. Komputer dan

laptop sebenarnya sama dari segi fungsi hanya saja laptop

terkesan lebih canggih dan praktis, karena sifatnya yang

mobile dan harganya yang lebih mahal.

g. Aplikasi Android

1) Sistem Operasi Android

Sistem operasi android sudah berjalan jauh sejak pertama kali

memperkenalkan Open Handset Alliance pada akhir tahun 2007.

Android merupakan sistem operasi terbuka yang secara agresif

dipopulerkan oleh Google. Banyak peralatan nirkabel di berbagai

negara menggunakan sistem operasi Android. Peralatan lain seperti

tablet, net-book, set-top box bahkan mobil juga mengadopsi operasi

android (Schwarz et al, 2013).

Safaat (2012) menjelaskan, android adalah sistem operasi

untuk perangkat mobile berbasis linux yang mencakup sistem

operasi, middleware dan aplikasi. Android adalah platform terbuka

yang memungkinkan pengembang menciptakan aplikasi mereka.

Android di distribusikan dengan dua jenis. Pertama yang mendapat

dukungan penuh dari google atau Google Mail Service (GMS).


46

Kedua adalah yang tidak mendapatkan dukungan langsung dari

google atau Open Handset Distribution (OHD).

Tahun 2000 Google mengakuisi perusahan bernama Android

yang didirikan oleh Andy Rubin, Rich Miner dan Chris White.

Kemudian pada 5 November 2007, Google memperkenalkan

Android. Untuk mendukung pengembangan Android, Google

menggandeng beberapa perusahaan seperti HTC, intel, Motorola,

Qualcomm. T-mobile, Nvidia dan Asus untuk membentuk Open

Handset Alliance (OHA) (Istiyanto, 2013).

Istiyanto (2013) menjelaskan faktor penyebab popularitas

aplikasi android antara lain:

a) Faktor kecepatan

Efisiensi aplikasi dalam memberikan data secara tepat sesuai

dengan keinginan user. Aplikasi mobile dibuat sederhana untuk

kebutuhan tertentu dan tidak sekompleks aplikasi untuk PC.

Sehingga pengguna dapat dengan mudah dan cepat mengakses

data yang ia butuhkan.

b) Aspek produktivitas

Beragamnya aplikasi yang dipasarkan memudahkan pengguna

untuk mengatasi problem atau masalah yang ia hadapi sehari-

hari. Aplikasi mobile saat ini telah berkembang untuk berbagi

keperluan mulai dari sekedar game sampai tutorial memasak

sudah tersedia. Berbagai masalah kini dapat diatasi dengan

mencari aplikasi yang ada di pasar.

c) Kreatifitas desain
47

Desain yang ditawarkan mempunyai kemudahan penggunaan

(user friendly). Pengembang juga membuat berbagai

penyesuaian sesuai dengan pengguna. Penyesuaian berdasarkan

umur, pendidikan dan kalangan membuat pengguna lebih leluasa

dalam menjalankan aktifitas mobile.

d) Fleksibilitas dan kehandalan

Setiap aplikasi yang dipasarkan hanya diperuntukkan untuk

keperluan yang spesifik saja. Keterbatasan inilah yang sering

merepotkan pengguna. Namun keterbatasan dari aplikasi dapat

ditutupi dengan mencari aplikasi lain yang sesuai dengan yang

dibutuhkan oleh pengguna.

Sedangkan Safaat (2012) menjelaskan android merupakan

platform masa depan karena menjadi platform mobile pertama yang

lengkap, terbuka dan bebas.

a) Lengkap (Complete Platform) para pembuat software dapat

dengan bebas membuat pendekatan dalam mengembangkan

software. Android juga sistem operasi yang aman dan banyak

tersedia peralatan untuk membangun software.

b) Terbuka (Open Source Platform) android disedikan secara

terbuka sehingga pengembang dapat dengan bebas

mengembangkan aplikasi.

c) Free (Free Platform) pengembang dapat dengan bebas membuat

aplikasi tanpa lisensi atau biaya royalti yang harus dibayarkan,

tidak ada biaya keanggotaan, tidak ada biaya pengujian, tidak


48

ada kontrak yang diperlukan dan dapat didistribusikan dan

diperdagangkan secara bebas dalam berbagi bentuk.

Terdapat berbagai pilihan ketika membuat aplikasi yang

berbasis android. Sebagian besar pengembang memilih

menggunakan eclipse yang tersedia bebas untuk merancang aplikasi

android. Eclipse adalah software Integrated Development

Environment (IDE) yang paling populer karena memiliki android

plug-in yang tersedia untuk memfasilitasi pengembang. Keuntungan

menggunakan eclipse antara lain :

a) Multi-Platform, eclipse dapat dijalankan dengan berbagai

operating sistem seperti Microsoft Windows, Linux, Solaris,

AIX, HP-UX, dan Mac OS X.

b) Multi Language, eclipse dikembangkan dengan menggunakan

bahasa pemrograman java, namun saat ini eclipse mendukung

pengembangan aplikasi dengan menggunakan bahasa

pemrograman lain, seperti C/C++, Coboi, Phyton, Perl, PHP dan

sebagainya.

c) Multi-role, selain sebagai IDE eclipse juga digunakan untuk

berbagai aktivitas, seperti dokumentasi, uji perangkat lunak,

pengembangan web dan sebagainya.

2) Software (Perangkat Lunak)

(Pressman, 2010) menjelaskan perangkat lunak komputer

adalah produk yang dibuat oleh pembuat software profesional,

dimana perangkat lunak dibangun dan kemudian mendapat

dukungan dalam jangka waktu yang lama.perangkat lunak mencakup


49

program yang mengeksekusi perintah dalam komputer mulai dari

ukuran dan arsitektur, konten yang disajikan sebagai program

komputer dan informasi deskriptif baik dalam bentuk hard copy

maupun virtual yang mencakup semua media elektronik.

Pressman (2010) menjelaskan software adalah instruksi

(program komputer) yang ketika dijalankan memberikan fitur, fungsi

dan performa sesuai dengan yang diinginkan, struktur data yang

memungkinkan program untuk memanipulasi informai dan informasi

deskriptif dalam bentuk hard copy maupun virtual yang

mendeskripsikan pengoperasian dan kegunaan program.

Dalam pengembangan software harus memenuhi usability

goal. (Preece, Rogers, dan Sharp, 2012) mengemukakan pembuatan

software harus memenuhi kriteria usability yaitu effectiveness,

efficiency, utility, learnbility dan memorability. Effective to use

(effectiveness) bagaimana suatu sistem dapat bekerja sesuai dengan

yang dimaksudkan. Sistem harus memungkinkan pengguna untuk

melakukan apa yang dia harapkan dari sistem tersebut.

Efficient to use (effeciency) maksudnya sistem dapat berjalan

untuk mendukung pekerjaan pengguna. Safe to use (safety)

melibatkan proteksi bagi pengguna dari kondisi bahaya dan yang

tidak diinginkan. Have good utility (utility) mempunyai kegunaan

dan fungsi yang tepat sesuai dengan apa yang dibutuhkan dan

diinginkan oleh pengguna. Easy to learn (learnbility) bagaimana

sistem tersebut mudah untuk dipelajari. Orang tidak suka

menghabiskan waktunya untuk belajar menggunakan suatu sistem.


50

Easy to remember how to use (memorability) bagaimana pengguna

dapat dengan mudah mengingat cara untuk menggunakan dengan

sekali belajar.

Proses pembuatan software menurut Pressman (2010) proses

umum pembuatan software terdiri dari 4 aktifitas, yaitu :

(a) Software Requirements Analysis

Analisis kebutuhan software merupakan proses pengumpulan

informasi. Informasi yang dikumpulkan adalah informasi yang

dapat diterjemahkan ke dalam data, arsitektur, antarmuka dan

komponen untuk mendukung aktivitas-aktivitas selanjutnya.

(b) Design

Desain adalah proses perancangan yang menerjemahkan

kebutuhan software kedalam bentuk yang dapat

merepresentasikan software sebelum masuk ke dalam proses

pembuatan kode.

(c) Code Generation

Proses pembuatan software yang dilakukan dengan menuliskan

kode-kode dalam IDE (Integrated Development Environment).

(d) Testing

Tahapan pengujian terdiri dari uji struktur kontrol, black-box

testing, uji validasi dan uji alpha beta.


51

B. Tinjauan Islam Terkait dengan Penyuluhan Menggunakan Media Aplikasi

Android pada Ibu Hamil

Islam secara tidak langsung mewajibkan negara untuk memberikan

pelayanan yang berkualitas dan dapat dijangkau oleh semua kaum ibu sejak

masa kehamilan sampai persalinan bahkan hingga masa nifas dan menyusui.

Salah satu ayat Al-Qur’an yang mengabadikan perjuangan seorang ibu selama

kehamilan yaitu potongan surat Lukman ayat 14:

“… ‫ووههنن وعولىَ ا ووههنن أهممهه وحوملوهتهه‬ …”

Artinya: “…ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang

bertambah-tambah...”

Allah juga memberikan kemuliaan kepada ibu yang melahirkan melalui sabda

Rasulullah SAW:

“… ‫ت وواهلومهرأوةه‬
‫”… وشبهيِدد ببهجهمنع توهموُ ه‬
Artinya: “…wanita yang meninggal karena melahirkan adalah syahid…” (HR.

Ahmad).

Oleh karena itu pelayanan kesehatan ibu sangat diperlukan mengingat

perjuangan seorang ibu dalam proses kehamilan dan persalinan yang telah

dijelaskan sebelumnya.

C. Kerangka Konsep

Variabel Terikat:
Variabel Bebas: Tingkat Pengetahuan
Penyuluhan menggunakan Ibu Hamil tentang
Media Aplikasi Android Persiapan Prsalinan
52

Variabel Pengganggu:
1. Pendidikan
2. Pekerjaan
3. Umur
4. Minat
5. Pengalaman
6. Kebudayaan
lingkungan sekitar
7. Informasi

Skema 2. 1 Kerangka Konsep

Keterangan:

= Variabel yang diteliti

= Variabel yang tidak diteliti

= Penghubung yang diteliti

= Penghubung yang tidak diteliti

Bagan diatas menjelaskan bahwa penyuluhan kesehatan dengan media

aplikasi android dapat mempengaruhi tingkat pengetahuan ibu hamil tentang

persiapan persalinan. Selain penyuluhan, ada faktor lain yang dapat

mempengaruhi tingkat pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan yaitu

pendidikan, pekerjaan, umur, minat, pengalaman, kebudayaan lingkungan

sekitar, dan informasi. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan output positif

yaitu dengan diberikannya penyuluhan menggunakan media aplikasi android

dapat meningkatkan pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan. Output

negatif dalam penelitian ini yaitu terjadi penurunan tingkat pengetahuan ibu
Variabel Pengganggu:
hamil tentang persiapan persalinan setelah diberikan penyuluhan menggunakan
8. Pendidikan
15. Pendidikan
media aplikasi android.
9. Pekerjaan
16. Pekerjaan

10.
17. Umur

11.
18. Minat

12.
19. Pengalaman

13.
20. Kebudayaan
53

D. Hipotesis

Hipotesis dalam penelitian ini yaitu ada perbedaan pengaruh penyuluhan pada

kelompok eksperimen yang menggunakan media aplikasi android dengan

kelompok kontrol yang tanpa menggunakan media aplikasi android terhadap

tingkat pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan.


BAB III

METODE PENELITIAN

A. Rancangan Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian dengan rancangan Quasy

Exsperimental dengan bentuk Nonequivalent Control Group design. Desain

penelitian dilakukan dengan memilih satu kelompok ibu hamil . Selanjutnya dari

satu kelompok tersebut setengah diberi perlakuan penyuluhan menggunakan

media aplikasi android tentang persiapan persalinan (kelompok eksperimen),

setengah lagi diberi perlakukan yang berbeda yaitu penyuluhan tanpa

menggunakan media aplikasi android tentang persiapan persalinan (kelompok

kontrol) (Sulistyaningsih 2012).

Pada kelompok eksperimen, diberikan pre-test terlebih dahulu selama ± 30

menit kemudian diberikan intervensi berupa penyuluhan menggunakan media

aplikasi android tentang persiapan persalinan selama ± 60 menit, setelah itu

diberikan post-test kembali selama ± 30 menit. Untuk kelompok kontrol,

diberikan pre-test terlebih dahulu selama ± 30 menit kemudian diberikan

intervensi berupa penyuluhan tanpa menggunakan media aplikasi android

tentang persiapan persalinan selama ± 60 menit, setelah itu diberikan post-test

kembali selama ± 30 menit (Sulistyaningsih 2012).

O1 X O2
--------------------------------
O3 O4
Keterangan:

O1 : Tingkat pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan sebelum

diberikan intervensi berupa penyuluhan menggunakan media aplikasi

android tentang persiapan persalinan (kelompok eksperimen).

42
55

X : Intervensi (pemberian penyuluhan).

O2 : Tingkat pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan setelah

diberikan intervensi berupa penyuluhan menggunakan media aplikasi

android tentang persiapan persalinan (kelompok eksperimen).

O3 : Tingkat pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan sebelum

diberikan intervensi berupa penyuluhan tanpa menggunakan media

aplikasi android tentang persiapan persalinan (kelompok kontrol).

O4 : Tingkat pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan setelah

diberikan intervensi berupa penyuluhan tanpa menggunakan media

aplikasi android tentang persiapan persalinan (kelompok kontrol).

B. Variabel Penelitian

1. Variabel Terikat

Variabel terikat dalam penelitian ini yaitu tingkat pengetahuan ibu hamil

tentang persiapan persalinan.

2. Variabel Bebas

Variabel bebas dalam penelitian ini yaitu penyuluhan menggunakan media

aplikasi android tentang persiapan persalinan.

3. Variabel Pengganggu

Variabel pengganggu dalam penelitian ini yaitu dibedakan menjadi:

1) Pendidikan

Tidak dikendalikan karena penelitian ini ditujukan agar aplikasi android

yang digunakan sebagai media penyuluhan dapat digunakan untuk

semua ibu hamil dengan tingkat pendidikan yang berbeda.


56

2) Pekerjaan

Tidak dikendalikan karena penelitian ini ditujukan agar aplikasi android

yang digunakan sebagai media penyuluhan dapat digunakan untuk

semua ibu hamil dengan semua macam pekerjaan.

3) Umur

Tidak dikendalikan karena penelitian ini ditujukan agar aplikasi android

yang digunakan sebagai media penyuluhan dapat digunakan untuk

semua ibu hamil tanpa memandang umur.

4) Minat

Dikendalikan dengan cara menggunakan media aplikasi android untuk

menarik minat responden.

5) Pengalaman

Tidak dikendalikan karena penelitian ini ditujukan agar aplikasi android

yang digunakan sebagai media penyuluhan dapat digunakan untuk

semua ibu hamil tanpa memandang pengalaman

6) Kebudayaan Lingkungan Sekitar

Dikendalikan dengan cara mengambil sampel hanya pada satu daerah

tertentu yaitu daerah cakupan Puskesmas Tegalrejo.

7) Informasi

Dikendalikan dengan cara memberikan informasi hanya lewat

penyuluhan menggunakan media aplikasi android.


57

C. Definisi Operasional

Tabel 3. 1 Definisi Operasional


No Variabel Definisi Operasional Alat Ukur Hasil Ukur Skala
1 Penyuluhan Pemberian informasi - Sebelum dan Nominal
menggunakan tentang persiapan sesudah
Media Aplikasi persalinan kepada ibu hamil diberikan
Android melalui media bantu penyuluhan
aplikasi android dengan menggunakan
memberikan aplikasi yang media aplikasi
telah dibuat peneliti kepada android dan
masing-masing responden tanpa
dengan cara dikirim dari menggunakan
smartphone satu ke media aplikasi
smartphone lainnya. android
Informasi meliputi:
1. Pengertian persiapan
persalinan
2. Persiapan melahirkan
atau bersalin
3. Persiapan Fisik
4. Persiapan Psikologis
5. Persiapan Lingkungan
2 Tingkat Kemampuan responden Kuisioner Jumlah Skor Rasio
Pengetahuan untuk menjawab jawaban benar
Ibu Hamil pertanyaan dari peneliti (0-30)
tentang tentang persiapan
Persiapan persalinan yang terdiri dari:
Persalinan 1. Pengertian persiapan
persalinan
2. Persiapan melahirkan
atau bersalin
3. Persiapan Fisik
4. Persiapan Psikologis
5. Persiapan Lingkungan,
Sosial Budaya dan
Ekonomi

D. Populasi dan Sampel

1. Populasi Penelitian

Populasi dalam penelitian ini yaitu ibu hamil yang baru periksa kehamilan

dari bulan Agustus-Desember 2017 sebanyak 118 orang di Puskesmas

Tegalrejo.
58

2. Sampel Penelitian

Sampel dalam penelitian ini yaitu diambil 34 orang ibu hamil dari total

populasi dengan kriteria:

a. Inklusi

1) Mempunyai smartphone android

2) Periksa hamil di Puskesmas Tegalrejo

3) Bersedia menjadi responden.

b. Ekslusi

1) Tidak mempunyai smartphone android

2) Tidak hadir pada saat penelitian

3) Tidak bersedia menjadi responden.

3. Teknik Sampling

Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan

sampling kuota yaitu peneliti mengambil sampel dari total anggota populasi

sesuai dengan kriteria atau ciri-ciri yang ditetapkan peneliti yaitu

mempunyai smartphone android, periksa hamil di Puskesmas Tegalrejo dan

bersedia menjadi responden.

E. Etika Penelitian

1. Informed Consent

Sebelum dilakukan penelitian, peneliti menjelaskan maksud, tujuan dan

jalannya penelitian kepada calon responden. Kemudian setelah itu peneliti

memberikan lembar persetujuan kepada calon responden untuk

ditandatangani yang berisi pernyataan bahwa responden benar-benar telah


59

mendapat penjelasan terkait dengan penelitian, bersedia menjadi responden

dan memberikan data sebenar-benarnya berupa jawaban yang diperlukan

dalam penelitian.

2. Kerahasiaan

Untuk menjaga kerahasiaan identitas responden, identitas di dalam kuisioner

ditulis dengan menggunakan kode tertentu saja. Kemudian lembar kuisioner

disimpan sebaik-baiknya oleh peneliti agar tidak ada pihak lain yang

mengetahuinya.

3. Adil

Dalam penelitian ini siapapun berhak menjadi responden sesuai dengan

kriteria yang telah ditentukan.

4. Sukarela

Responden dalam penelitian ini bersifat sukarela sehingga tidak ada unsur

paksaan untuk menjadi responden.

5. Uji Etik

Penelitian ini telah lulus uji etik ke bagian Lembaga Penelitian dan

Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta dengan

nomor : 177/KEP-UNISA/III/2018.

F. Alat dan Metode Pengumpulan Data

1. Alat Pengumpulan Data

Dalam mengumpulkan data dalam penelitian ini menggunakan alat berupa:

a. Lembar kuisioner yang digunakan untuk mengukur tingkat pengetahuan

ibu hamil tentang persiapan persalinan.

Kuisioner yang digunakan merupakan adopsi dari kuisioner yang dibuat

oleh Kurniasih (2013). Jumlah soal didalam kuisioner yaitu 23 soal.


60

Untuk pernyataan positif (favourable) jika jawaban “benar” diberi nilai

1, sedangkan jawaban “salah” diberi nilai 0. Untuk pernyataan negatif

(unfavourable) jika jawaban “benar” diberi nilai 0, sedangkan jawaban

“salah” diberi nilai 1. Hasil dari uji validitas sebelumnya yaitu di dapat

r hitung lebih besar dari r tabel pada tingkat kesalahan 5% yaitu > 0,312

dan pada tingkat kesalahan 1% yaitu > 0,403. Uji reabilitas sebelumnya

menggunakan rumus Spearman Brown (2009) dengan hasil α = 0,886.

Kuisioner yang akan digunakan telah valid dan reliabel.

Tabel 3. 2 Kisi-Kisi Kuisioner


Nomor Soal
Indikator
Favourable (+) Unfavourable (-)
Pengertian persiapan
1 -
persalinan
Persiapan melahirkan 2, 3, 5, 6, 8, 10, 11,
4, 7, 9
atau bersalin 12, 13, 14, 15, 16
Persiapan fisik 17 18
Persiapan Psikologis 22
Persiapan Lingkungan,
Sosial Budaya dan 19, 20, 21, 23
Ekonomi

b. Aplikasi android yang berisi materi penyuluhan tentang persiapan

persalinan sebagai sarana pemberian informasi kepada responden.

Aplikasi android diberi nama “Application Preparation of Birth (A-

PoB) yang dibuat sendiri oleh peneliti dengan bantuan tenaga IT yang

bernama Rizki Budia Suci, S.T. Materi terdiri dari hal-hal apa saja yang

perlu dipersiapkan ibu hamil dalam menghadapi persalinan, meliputi:

1) Pengertian persiapan persalinan

2) Persiapan melahirkan atau bersalin

3) Persiapan Fisik

4) Persiapan Psikologis

5) Persiapan Lingkungan, Sosial Budaya dan Ekonomi


61

2. Metode Pengumpulan Data

Pengumpulan data dilakukan dengan cara mengadakan penyuluhan

dengan menyepakati waktu dan tempat. Sebelum dilakukan penyuluhan

peneliti memberikan informed consent kepada responden. Penelitian dimulai

pada kelompok eksperimen terlebih dahulu, yaitu dimulai dengan

memberikan pre-test ± 30 menit. Selanjutnya diberikan intervensi berupa

penyuluhan menggunakan media aplikasi android dengan cara memberikan

aplikasi android kepada masing-masing responden baru kemudian memulai

penyuluhan dengan waktu ± 60 menit. Setelah diberikan penyuluhan

menggunakan media aplikasi android, diadakan post-test kembali dalam

waktu ± 30 menit.

Setelah penelitian selesai pada kelompok eksperimen, dilanjutkan

dengan kelompok kontrol, yaitu dimulai dengan memberikan pre-test ± 30

menit. Selanjutnya diberikan intervensi berupa penyuluhan tanpa

menggunakan media aplikasi android dengan waktu ± 60 menit. Setelah

diberikan penyuluhan tanpa menggunakan media aplikasi android, diadakan

post-test kembali dalam waktu ± 30 menit.

G. Metode Pengolahan dan Analisis Data

1. Metode Pengolahan

a. Data Editing and Cleaning

Mencakup kelengkapan, kejelasan dan konsistensi jawaban responden.

b. Scoring

Dilakukan dengan cara mengubah jawaban menjadi skor dengan

ketentuan:
62

1) Benar diberi skor 1

2) Salah diberi skor 0

c. Entry Data

Data yang sudah berbentuk angka setelah melalui tahap scoring diolah

dengan sistem komputerisasi.

d. Tabulating

Hasil data dari tahap entry data disusun dalam bentuk tabel kemudian

dianalisis yaitu dengan proses penyederhanaan data dalam bentuk yang

lebih mudah dibaca dan diinterpretasikan.

2. Analisis Data

Analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis univariat dan analisis

bivariat.

a. Analisis univariat

Digunakan dalam menganalisis variabel tingkat pengetahuan dengan

cara mengukur tingkat pengetahuan responden tentang persiapan

persalinan dengan menganalisis jawaban dan menghitung skor dengan

ketentuan:

1) Benar :1

2) Salah :0

Kemudian setelah itu dikelompokkan jumlah responden sesuai dengan

jumlah skor dan diubah menjadi persentase.

b. Analisis Bivariat

Analisis pertama digunakan dalam menganalisis tingkat

pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan sebelum dan

sesudah diberikan penyuluhan menggunakan media aplikasi android


63

serta tingkat pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan

sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan tanpa menggunakan media

aplikasi android. Pengujiannya menggunakan paired t-test setelah

dilakukan uji normalitas data sebelumnya (Sulistyaningsih 2012).

Selanjutnya analisis kedua yaitu menguji perbedaan antara

tingkat pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan setelah

diberikan penyuluhan menggunakan media aplikasi apdroid dan tingkat

pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan setelah diberikan

penyuluhan tanpa menggunakan media aplikasi android dengan uji

statistik independent t-test (Sulistyaningsih 2012).

H. Jalannya Penelitian

1. Tahap Persiapan

Tahap persiapan dimulai dari pendaftaran judul, pengajuan surat studi

pendahuluan, pelaksanaan studi pendahuluan, penyusunan proposal,

pendaftaran seminar proposal, pelaksanaan ujian proposal, revisi ujian

proposal, serta pengajuan surat penelitian.

2. Tahap Pelaksanaan

Tahap pelaksanaan dilakukan mulai dari pelaksanaan penelitian, analisis

data, penyusunan BAB IV-V dan pendaftaran ujian hasil.

3. Tahap Pelaporan

Tahap pelaporan dimulai dari pelaksanaan ujian hasil, revisi ujian hasil

sampai pengumpulan laporan.


BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Gambaran Umum Tempat Penelitian

Puskesmas Tegalrejo Yogyakarta beralamat di Jalan Magelang,

Kelurahan Karangwaru, Kecamatan Tegalrejo, Kota Yogyakarta. Wilayah

kerja Puskesmas Tegalrejo terdiri dari empat desa yaitu Kelurahan Kricak,

Kelurahan Karangwaru, Kelurahan Tegalrejo dan Kelurahan Bener.

Puskesmas Tegalrejo merupakan puskesmas rawat jalan yang yang

mempunyai 26 wilayah kerja, puskesmas induk yang terdiri dari pelayanan

poliklinik umum, poliklinik gigi, unit gawat darurat (UGD), kesehatan ibu

dan anak (KIA), apotek, imunisasi, laboratorium, kesehatan lingkungan, dan

tata usaha dengan visi utama terwujudnya Tegalrejo sehat. Adapun misinya

yaitu menggerakkan dan mengembangkan peran serta masyarakat dalam

pembangunan berwawasan kesehatan, melakukan pelayanan secara

menyeluruh, meliputi preventif, kuratif, rehabilitatif, melakukan pelayanan

secara terpadu dan professional sesuai dengan kompetensi, melaksanakan

dan meningkatkan pelayanan kesehatan yang bermutu, merata dan

terjangkau. Program unggulan dari Puskesmas Tegalrejo Yogyakarta ada dua

yaitu pos kesehatan pesantren (poskestren) dan pos lanjut usia (Lansia).

Puskesmas Tegalrejo merupakan salah satu puskesmas yang berada

di tengah Kota Yogyakarta yang mempunyai jumlah ibu hamil ke-3

terbanyak (416 orang ibu hamil) pada tahun 2015. Jumlah ibu hamil yang

memeriksakan kehamilannya dari bulan Agustus sampai Desember 2017

sebanyak 118 orang dimana dari 10 orang yang diwawancarai, semuanya

52
65

(100%) memiliki pengetahuan yang masih kurang tentang persiapan

persalinan. Kegiatan penyuluhan rutin dilakukan di puskesmas tetapi materi

yang disampaikan bukan hanya untuk ibu hamil, bervariasi disetiap kegiatan

penyuluhan. Kelas ibu hamil di Puskesmas Tegalrejo juga tidak ada jadwal

tetap jadi tidak rutin diadakan, tetapi penyampaian materi tentang persiapan

persalinan masih tetap disampaikan kepada ibu hamil lewat KIE per

individu setiap ibu hamil memeriksakan kehamilannya di trimester III.

Setelah dilakukan pengambilan data berdasarkan kriteria-kriteria yang

ditetapkan oleh peneliti maka didapat 34 responden dari penelitian ini.

7. Karakteristik Responden

Tabel 4. 1 Karakteristik Responden


Eksperimen Kontrol
Karakteristik Responden
f % f %
1. Usia
- 20-35 14 82.3% 13 76.5%
- 36-45 3 17.7% 4 23.5%
2. Pendidikan
- PT 3 17.65% 5 29.4%
- SMA 10 58.8% 4 23.5%
- SMP 1 5.9% 7 41.2%
- SD 3 17.65% 1 5.9%
3. Pekerjaan
- Wiraswasta 6 35.3% 4 23.5%
- IRT 11 64.7% 10 58.8%
- Swasta 0 0% 1 5.9%
- PNS 0 0% 2 11.8%
4. Paritas
- Primi 4 23.5% 6 35.3%
- Multi 13 76.5% 11 64.7%
5. Usia Kehamilan
- Trimester I (1-12 bulan) 0 0% 2 11.8%
- Trimester II (13-24 bulan) 3 17.7% 6 35.3%
- Trimester III (25-40 bulan) 14 82.3% 9 52.9%
Sumber: Data Primer 2018

Berdasarkan tabel 4.1 dapat diketahui pada kelompok eksperimen

mayoritas responden berusia 20-35 tahun sejumlah 14 ibu hamil (82.3%).

Kelompok kontrol mayoritas responden berusia 20-35 tahun sejumlah 13


66

ibu hamil (76.5%). Tabel 4.1 juga menjelaskan karakteristik reponden

berdasarkan pendidikan didapatkan pada kelompok eksperimen mayoritas

pendidikan SMA sebanyak 10 ibu hamil (58.8%) dan minoritas pendidikan

SMP sebanyak 1 ibu hamil (5.9%), kelompok kontrol mayoritas pendidikan

SMA sebanyak 7 ibu hamil (41.2%) dan minoritas pendidikan SD sebanyak

1 ibu hamil (5.9%).

Selanjutnya karakteristik reponden berdasarkan pekerjaan

didapatkan pada kelompok eksperimen mayoritas memiliki pekerjaan

sebagai ibu rumah tangga (IRT) sebanyak 11 ibu hamil (64.7%), kelompok

kontrol mayoritas memiliki pekerjaan sebagai ibu rumah tangga (IRT) juga

sebanyak 10 ibu hamil (58.8%). Karakteristik reponden berdasarkan paritas

didapatkan kelompok ekperimen mayoritas paritas multigravida yaitu

sebanyak 13 ibu hamil (76.5%) sama dengan kelompok kontrol yang

mayoritas paritas multigravida juga yaitu sebanyak 11 ibu hamil (64.7%).

Karakteristik reponden berdasarkan usia kehamilan didapatkan

kelompok eksperimen mayoritas usia kehamilan berada pada trimester III

yaitu sebanyak 14 ibu hamil (82.3%) sama dengan kelompok kontrol yang

mayoritas paritas multigravida juga yaitu sebanyak 9 ibu hamil (52.9%).

8. Pengetahuan Ibu Hamil tentang Persiapan Persalinan di Puskesmas Tegalrejo

Kota Yogyakarta

Tabel 4. 2 Pengetahuan Responden tentang Persiapan Persalinan di


Puskesmas Tegalrejo Kota Yogyakarta
Eksperimen Kontrol
Skor Pre-test Post-test Pre-test Post-test
Selisih Selisih
f % f % f % f %
23 6 35.3% 15 88.2% 9 5 29.4% 8 47.1% 3
22 6 35.3% 2 11.8% -4 6 35.3% 5 29.4% -1
21 5 29.4% 0 0% -5 6 35.3% 4 23.5% -2
≤ 20 0 0% 0 0% 0 0 0% 0 0% 0
Sumber: Data Primer 2018
67

Berdasarkan tabel 4.2 dapat diketahui pengetahuan ibu hamil tentang

persiapan persalinan berdasarkan jumlah skor perolehan memiliki selisih

yang berbeda pada pre-test dan post-test di kelompok eksperimen dan

kelompok kontrol. Kelompok eksperimen frekuensi pengetahuan ibu hamil

tentang persiapan persalinan berdasarkan jumlah skor perolehan memiliki

peningkatan tertinggi pada skor 23 (selisih bertambah 9) yaitu pada saat

pre-test sebanyak 6 (35.3%) bertambah menjadi 15 (88.2%) saat post-test.

Kelompok kontrol frekuensi pengetahuan ibu hamil tentang persiapan

persalinan berdasarkan jumlah skor perolehan memiliki peningkatan

tertinggi pada skor 23 (selisih bertambah 3) yaitu pada saat pre-test

sebanyak 5 (29.4%) bertambah menjadi 8 (47.1%) saat post-test.

9. Pengaruh Penyuluhan Menggunakan Media Aplikasi Android terhadap

Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil tentang Persiapan Persalinan di Puskesmas

Tegalrejo Kota Yogyakarta

Penelitian ini menggunakan beberapa uji statistik parametrik untuk

mengetahui apakah ada pengaruh penyuluhan menggunakan media aplikasi

android terhadap tingkat pengetahuan ibu hamil tentang persiapan

persalinan. Tetapi, sebelum uji statistik parametrik digunakan, terlebih

dahulu harus dipenuhi uji prasyarat yaitu uji normalitas data.

a. Hasil Uji Normalitas Data

Tabel 4. 3 Hasil Uji Normalitas Data


Kolmogorov Asymp. Sig. (2- Hasil
Kelompok
-Smirnov tailed)
Eksperimen 0.929 0.353 Normal
Kontrol 0.929 0.353 Normal
Sumber: Data Primer 2018

Hasil pengukuran setiap variabel dalam penelitian ini

menunjukkan bahwa yaitu berdistribusi normal baik pada hasil pre-test


68

kelompok eksperimen maupun kelompok kontrol yakni dibuktikan

dengan nilai signifikansi atau Asymp. Sig. (2-tailed) yang lebih besar

dari taraf signifikansi (0.353 > 0.05) pada keduanya. Prasyarat telah

terpenuhi sehingga dapat dilanjutkan dilakukannya uji statistik

parametrik.

b. Hasil Uji Statistik Parametrik (Uji Beda)

1) Hasil Uji Statistik Parametrik (Uji Beda) menggunakan Paired t-

test

Tabel 4. 4 Hasil Uji Statistik Parametrik menggunakan Paired t-


test
Asymp. Sig.
Kelompok Mean Hasil
(2-tailed)
Pre-test (22.06) Beda
Eksperimen 0.000
Post-test (22.88)
Pre-test (21.94) Tidak Beda
Kontrol 0.172
Post-test (22.24)
Sumber: Data Primer 2018

Tabel 4.5 diatas menunjukkan bahwa terdapat perbedaan

hasil pretest-posttest pengetahuan ibu hamil tentang persiapan

persalinan secara signifikan pada kelompok eksperimen yaitu

dibuktikan dengan nilai signifikansi atau Sig. (2-Tailed) yang lebih

kecil dari taraf signifikansi (0.000 < 0.05).

Hasil dari kelompok kontrol diperoleh tidak terdapat

perbedaan hasil pretest-posttest pengetahuan ibu hamil tentang

persiapan persalinan secara signifikan yaitu dibuktikan dengan nilai

signifikansi atau Sig. (2-Tailed) yang lebih besar dari taraf

signifikansi (0.172 > 0.05).


69

2) Hasil Uji Statistik Parametrik menggunakan Independent t-test

Tabel 4. 5 Hasil Uji Statistik Parametrik menggunakan


Independent t-test
Asymp. Sig.
Kelompok Mean Hasil
(2-tailed)
Eksperimen 22.88
0.000 Beda
Kontrol 22.24
Sumber: Data Primer 2018

Tabel 4.6 diatas menunjukkan bahwa terdapat perbedaan

pengaruh penyuluhan terhadap tingkat pengetahuan ibu hamil

tentang persiapan persalinan pada dua kelompok secara signifikan

yaitu dibuktikan dengan nilai signifikansi atau Sig. (2-Tailed) yang

lebih kecil dari taraf signifikansi (0.000 < 0.05) dan pada kelompok

eksperimen pengaruhnya lebih besar dibandingkan kelompok

kontrol dibuktikan dengan nilai rata-rata atau mean pada kelompok

eksperimen lebih besar dari kelompok kontrol (22.88 > 22.24).

B. Pembahasan

1. Karakteristik Responden

Kelompok eksperimen mayoritas responden berusia 20-35 tahun

sejumlah 14 ibu hamil (82.3%). Pada kelompok kontrol mayoritas

responden berusia 20-35 tahun sejumlah 13 ibu hamil (76.5%). Tabel 4.1

juga menjelaskan karakteristik reponden berdasarkan pendidikan didapatkan

pada kelompok eksperimen mayoritas pendidikan SMA sebanyak 10 ibu

hamil (58.8%) dan minoritas pendidikan SMP sebanyak 1 ibu hamil (5.9%),

kelompok kontrol mayoritas pendidikan SMA sebanyak 7 ibu hamil (41.2%)

dan minoritas pendidikan SD sebanyak 1 ibu hamil (5.9%).

Karakteristik reponden berdasarkan pekerjaan didapatkan pada

kelompok eksperimen mayoritas memiliki pekerjaan sebagai ibu rumah


70

tangga (IRT) sebanyak 11 ibu hamil (64.7%), kelompok kontrol mayoritas

memiliki pekerjaan sebagai ibu rumah tangga (IRT) juga sebanyak 10 ibu

hamil (58.8%). Karakteristik reponden berdasarkan paritas didapatkan

kelompok eksperimen mayoritas paritas multigravida yaitu sebanyak 13 ibu

hamil (76.5%) sama dengan kelompok kontrol yang mayoritas paritas

multigravida juga yaitu sebanyak 11 ibu hamil (64.7%).

Karakteristik reponden berdasarkan usia kehamilan didapatkan

kelompok eksperimen mayoritas usia kehamilan berada pada trimester III

yaitu sebanyak 14 ibu hamil (82.3%) sama dengan kelompok kontrol yang

mayoritas paritas multigravida juga yaitu sebanyak 9 ibu hamil (52.9%).

Karakteristik responden ditampilkan karena berdasarkan teori Mubarak

(2012) ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi pengetahuan yang

merupakan tolak ukur dari keberhasilan penelitian yaitu umur, pendidikan,

pekerjaan, pengalaman (dapat dilihat dari paritas dan usia kehamilan).

Dalam penelitian ini, karakteristik responden seimbang antara kelompok

eksperimen dan kelompok kontrol sehingga pada saat penyuluhan diberikan

tidak terdapat perbedaan proses penyuluhan yang berarti dan tidak terdapat

kesulitan dalam memberikan penyuluhan.

10. Pengaruh Penyuluhan Menggunakan Media Aplikasi Android terhadap

Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil tentang Persiapan Persalinan di Puskesmas

Tegalrejo Kota Yogyakarta

Pengaruh penyuluhan menggunakan media aplikasi android terhadap

tingkat pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan di Puskesmas

Tegalrejo Kota Yogyakarta dapat diketahui dengan cara melakukan analisa

bivariat terhadap data yang sudah diperoleh. Sebelum melakukan analisa


71

bivariat, terlebih dahulu dilakukan analisa univariat terhadap data

pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan. Hasil analisa univariat

pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan berdasarkan jumlah

skor perolehan memiliki selisih yang berbeda pada pre-test dan post-test di

kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Kelompok eksperimen

frekuensi pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan berdasarkan

jumlah skor perolehan memiliki peningkatan tertinggi pada skor 23 (selisih

bertambah 9) yaitu pada saat pre-test sebanyak 6 (35.3%) bertambah

menjadi 15 (88.2%) saat post-test. Kelompok kontrol frekuensi pengetahuan

ibu hamil tentang persiapan persalinan berdasarkan jumlah skor perolehan

memiliki peningkatan tertinggi pada skor 23 (selisih bertambah 3) yaitu

pada saat pre-test sebanyak 5 (29.4%) bertambah menjadi 8 (47.1%) saat

post-test.

Analisa bivariat dalam penelitian ini menggunakan uji statistik

parametrik. Salah satu prasyarat uji statistik parametrik yakni harus diawali

dengan uji normalitas data terlebih dahulu. Uji normalitas data ini dilakukan

agar pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan sebelum diberikan

penyuluhan berdistribusi normal atau distribusi skor perolehan pada saat

pre-test pada kedua kelompok adalah sama. Hasil uji normalitas data

menunjukkan bahwa data berdistribusi normal baik pada kelompok

eksperimen maupun kelompok kontrol yakni dibuktikan dengan nilai

signifikansi atau Asymp. Sig. (2-tailed) yang lebih besar dari taraf

signifikansi (0.353 > 0.05) pada kedua kelompok. Prasyarat telah terpenuhi

sehingga dapat dilanjutkan dilakukannya uji statistik parametrik.


72

Uji statistik parametrik menggunakan paired t-test bertujuan untuk

mengetahui apakah ada perbedaan pengetahuan ibu hamil tentang persiapan

persalinan sebelum diberikan penyuluhan (pre-test) dan setelah diberikan

penyuluhan (post-test) pada masing-masing kelompok. Hasil dari statistik

parametrik menggunakan Paired t-test menunjukkan bahwa ada pengaruh

penyuluhan menggunakan media aplikasi android terhadap tingkat

pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan di Puskesmas Tegalrejo

Kota Yogyakarta pada kelompok eksperimen dibuktikan dengan nilai

signifikansi atau Sig. (2-Tailed) yang lebih kecil dari taraf signifikansi

(0.000 < 0.05) sedangkan pada kelompok kontrol diperoleh hasil tidak ada

pengaruh penyuluhan menggunakan media aplikasi android terhadap tingkat

pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan di Puskesmas Tegalrejo

Kota Yogyakarta dibuktikan dengan nilai signifikansi atau Sig. (2-Tailed)

yang lebih besar dari taraf signifikansi (0.172 > 0.05).

Uji statistik parametrik menggunakan Independent t-test bertujuan

untuk mengetahui perbedaan pengaruh penyuluhan menggunakan media

aplikasi android terhadap tingkat pengetahuan ibu hamil tentang persiapan

persalinan di Puskesmas Tegalrejo Kota Yogyakarta pada kelompok

eksperimen dan kelompok kontrol. Hasil uji statistik parametrik didapatkan

bahwa terdapat perbedaan pengaruh penyuluhan terhadap tingkat

pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan pada dua kelompok

secara signifikan yaitu dibuktikan dengan nilai signifikansi atau Sig. (2-

Tailed) yang lebih kecil dari taraf signifikansi (0.000 < 0.05) dan pada

kelompok eksperimen pengaruhnya lebih besar dibandingkan kelompok


73

kontrol dibuktikan dengan nilai rata-rata atau mean pada kelompok

eksperimen lebih besar dari kelompok kontrol (22.88 > 22.24)

Penyebab perbedaan pengaruh ini yaitu karena perbedaan intervensi

yang diberikan pada kedua kelompok yaitu pada kelompok eksperimen

diberikan penyuluhan menggunakan media aplikasi android sedangkan pada

kelompok kontrol diberikan penyuluhan tanpa menggunakan media apapun.

Mubarak (2012) mengungkapkan bahwa media merupakan sesuatu yang

bersifat menyalurkan pesan dan dapat merangsang pikiran, perasaan dan

kemauan audien sehingga dapat mendorong terjadinya proses belajar pada

dirinya. Tujuan penggunaan media adalah untuk mempermudah sasaran

memperoleh pengetahuan sehingga penggunaan media haruslah dibuat

semenarik mungkin.

Media elektronik merupakan salah satu media yang digunakan dalam

pemberian penyuluhan dimana smarthphone merupakan salah satunya

(Notoatmodjo, 2014). Ketertarikan manusia dengan adanya smarthphone

yang semakin canggih sedang menjadi trend, dijelaskan dalam Fluent

(2016) yang mengungkapkan trend pemakaian smarthphone didominasi

oleh jenis smarthphone berbasis sistem operasi android dan penggunaan

aplikasi di smarthphone. Oleh sebab itu, trend yang sedang terjadi ini

dimanfaatkan untuk menyampaikan pesan-pesan dalam bentuk penyuluhan

dengan tujuan membuat audien lebih tertarik mendengarkan penyuluhan

sehingga nantinya dapat meningkatkan pengetahuan yang didapat.

Notoatmodjo (2014) mengungkapkan bahwa keberhasilan penyuluhan dapat

diukur salah satunya berdasarkaan peningkatan pengetahuan. Sejalan

dengan teori Mubarak (2012) yang menjelaskan bahwa minat merupakan


74

salah satu faktor yang dapat mempengaruhi pengetahuan. Minat menjadikan

seseorang untuk mencoba dan menekuni suatu hal, sehingga seseorang

memperoleh pengetahuan yang lebih mendalam.

Hasil dalam penelitian ini sejalan dengan hasil penelitian yang

dilakukan oleh Putra, Wijayati dan Mahatmanti (2017) tentang “Pengaruh

Penggunaan Media Pembelajaran Berbasis Aplikasi Android terhadap Hasil

Belajar Siswa” yang dilakukan di SMAN 1 Lemahabang Kabupaten

Cirebon yang hasilnya yaitu penggunaan media berbasis aplikasi android

lebih besar pengaruhnya pada kelompok eksperimen daripada kelompok

kontrol.

C. Keterbatasan Penelitian

1. Aspek Responden

Keterbatasan dalam penelitian ini ditinjau dari aspek responden yaitu masih

terdapat responden yang belum terlalu bisa mengoperasikan smarthphone

miliknya sendiri sehingga memakan waktu yang sedikit lama untuk

mengirim aplikasi ke smarthphone responden dan membuat responden yang

lainnya merasa tidak nyaman.

2. Aspek Lokasi Penelitian

Keterbatasan dalam penelitian ini ditinjau dari aspek loakasi penelitian yaitu

ruangan aula di Puskesmas Tegalrejo Kota Yogyakarta yang terlalu sempit

sehingga pada waktu penyuluhan diberikan kenyamanan responden menjadi

sedikit terganggu.
BAB V

SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah diuraikan pada

bab sebelumnya, maka kesimpulan dalam penelitian ini adalah:

1. Ada pengaruh penyuluhan menggunakan media aplikasi android terhadap

tingkat pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan di Puskesmas

Tegalrejo Kota Yogyakarta pada kelompok eksperimen dibuktikan dengan

nilai signifikansi atau Sig. (2-Tailed) yang lebih kecil dari taraf signifikansi

(0.000 < 0.05).

2. Tidak ada pengaruh penyuluhan menggunakan media aplikasi android

terhadap tingkat pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan di

Puskesmas Tegalrejo Kota Yogyakarta pada kelompok kontrol dibuktikan

dengan nilai signifikansi atau Sig. (2-Tailed) yang lebih besar dari taraf

signifikansi (0.172 > 0.05).

3. Ada perbedaan pengaruh penyuluhan terhadap tingkat pengetahuan ibu

hamil tentang persiapan persalinan pada dua kelompok secara signifikan

yaitu dibuktikan dengan nilai signifikansi atau Sig. (2-Tailed) yang lebih

kecil dari taraf signifikansi (0.000 < 0.05) dan pada kelompok eksperimen

pengaruhnya lebih besar dibandingkan kelompok kontrol dibuktikan dengan

nilai rata-rata atau mean pada kelompok eksperimen lebih besar dari

kelompok kontrol (22.88 > 22.24).

63
76

B. Saran

Berdasarkan kesimpulan dan pengamatan peneliti selama pelaksanaan

penelitian, maka penulis mengajuakn saran sebagai berkut:

1. Bagi Ibu Hamil

Ibu hamil diharapkan untuk selalu meningkatkan pengetahuannya tentang

persiapan persalinan dan diharapkan dapat selalu membaca dan

menyebarkan aplikasi android yang telah diberikan kepada orang-orang

disekitar sehingga bermanfaat.

11. Bagi Bidan Puskesmas Tegalrejo Kota Yogyakarta

Bidan diharapkan untuk selalu melakukan survei pengetahuan ibu hamil

tentang persiapan persalinan dan memberikan penyuluhan tentang persiapan

persalinan agar ibu hamil sudah siap saat akan bersalin.

12.Bagi Peneliti Selanjutnya

Peneliti selanjutnya diharapkan dapat membandingkan pengaruh media

aplikasi android dengan media lain sehingga dapat diketahui efektivitas dari

media tersebut.
DAFTAR PUSTAKA

Alwi Hasan, Dardjowidjojo Soenjono, Lapoliwa Hans, Moeliono Anton M. (2010).


Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.
By Ralph C. Benson, Martin L Penoll. (2009). Buku Obstetri & Ginekologi. Jakarta:
EGC.
Danik, Dwiyanti. (2016). Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil Primigravida tentang
Persiapan Menghadapi Persalinan di Puskesmas Kedawung I Kabupaten
Sragen. Indonesian Journal On Medical Science Vol. 3, 1-6.
Departemen Agama RI. (2009). Al-Qur’an dan Terjemahannya. Jakarta: Pustaka Al-
Fatih.
Departemen Kesehatan RI. (2009). Pusat Promosi Kesehatan. Jakarta:
Pengembangan Promosi Kesehatan.
_____________________. (2009). Lembar Balik Kelas Ibu Hamil. Jakarta: Depkes
RI.
Dinkes Kota Yogyakarta. (2016). Profil Kesehatan Tahun 2016 Kota Yogyakarta.
Yogyakarta: Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Yogyakarta.
Fluent. Devices and Demographics 2016. (2016). Amerika: The Fluent Research
Team.
Istiyanto, Jazi Eko. (2013). Pemrograman Smartphone Menggunakan SDK Android
dan Hacking Android. Yogyakarta: Graha Ilmu.
James, Delores C.S, and Cedric Harville II. (2017). Smarthphone Usage, Social
Media Engangement, and Willingness to Participate in mHealth Weight
Management Research Among African American Women. Health Education
& Behavior, 1-8.
Jannah, Nurul. (2012). Buku Ajar Asuhan Kebidanan Kehamilan. Yogyakarta: Andi
Offset.
Kemenkes RI. (2015). Profil Kesehatan Indonesia. Jakarta: Kemenkes RI.
Machfoedz, Ircham. (2013). Metodologi Penelitian Bidang Kesehatan, Keperawatan
dan Kebidanan. Yogyakarta: Fitramaya.
Mubarak, Wahit Iqbal. (2012). Promosi Kesehatan untuk Kebidanan. Jakarta:
Salemba Medika.
Notoatmodjo, Soekidjo. (2014). Promosi Kesehatan dan Perilaku Kesehatan.
Jakarta: Rineka Cipta.

____________________. (2011). Kesehatan Masyarakat: Ilmu dan Edisi Revisi


2011. Jakarta: Rineka Cipta.
Pardela. (2016). Leaflet Sebagai Intervensi Program Peningkatan Pengetahuan Anak
tentang Obesitas Anak di SD Budi Mulia Dua Yogyakarta. Jurnal Kebidanan
dan Keperawatan (JKK) UNISA Yogyakarta, 1-11.

77
Preece, Jennifer, Yvonne Rogers, and Helen Sharp. (2012). Interaction Design
Beyond Human-Computer Interaction. New York: John Willey & Sons.
Pressman, Roger S. (2010). Software Engineering A Practitioner's Approach Seventh
Edition. New York: Mc Graw Hill Higer Education.
Putra, Rizki Suhendar, Nanik Wijayati, and F. Widhi Mahatmanti. (2017). Pengaruh
Penggunaan Media Pembelajaran Berbasis Aplikasi Android Terhadap Hasil
Belajar Siswa di SMA Negeri 1 Lemahabang Kabupaten Cirebon. Jurnal
Inovasi Pendidikan Kimia Vol. 11 No. 2, 1-10.
Rohmah, Fitri Nur, Elida Soviana, and Dyah Widowati. (2015). Pengaruh
Penyuluhan Menggunakan Media Animasi terhadap Pengetahuan Personal
Hygiene pada Siswa di MI Negeri Baki Sukoharjo Tahun 2015. Journal
Universitas Muhammadiyah Surakarta, 1-10.
Safaat, Nazrudin. (2012). Pemrograman Aplikasi Mobile Smartphone dan Tablet.
Bandung: Informatika.
Saifuddin, Abdul Bari. (2014). Buku Acuan Nasional Pelayanan Kesehatan Maternal
dan Neonatal. Jakarta: YBPSP.
Schwarz, Ronan, Phil Dutson, James Steele, dan Nelson To. (2013). The Android
Developer's Cookbook: Building Applications with The Android SDK Second
Edition. United States: Pearson Education.
Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif,
dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Sulistyaningsih. (2012). Metodologi Penelitian Kebidanan, Kuantitatif-Kualitatif.
Yogyakarta: Graha Ilmu.
Sulistyawati, Ari. (2011). Asuhan Kebidanan pada Masa Kehamilan. Jakarta:
Salemba Medika.
Surya, Anita. (2012). Hubungan Penggunaan Elektronik dan Nyeri Kepala pada
Remaja. http://repository.usu.ac.id/handle/123456789/33375, diakses tanggal
24 November 2018.
Syafrudin, and Yudhia Fratidhina. (2009). Promosi Kesehatan untuk Mahasiswi
Kebidanan. Jakarta: Trans Info Media.
Ula, Siti Hidayatul. (2015). Gambaran Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kesiapan
Ibu Hamil Menjelang Proses PErsalinan Normal di BPS Hj. Ari Suprapti
Desa Tenggulunan Kecamatan Candi Kabupaten Sidoarjo.
http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-11812.html, diakses tanggal 27
Desember 2017.
Ummi, Hani. (2010). Asuhan Kebidanan pada Kehamilan Fisiologis. Jakarta:
Salemba Medika.
UNESCO. (2015). Mobile Phones & Literacy Empowerment in Women's Hands.
Paris: UNESCO.
World Health Organization (WHO). (2014). WHO Case Report.
http://www.who.int/gho/hiv/epidemic_sta tus/cases_all_text/en/, diakses
tangggal 12 Oktober 2017.

78
Zakaria, Fatimah. (2017). Pengaruh Pendidikan Kesehatan dengan Media
Audiovisual terhadap Pengetahuan dan Sikap Ibu tentang Inisiasi Menyusui
Dini di Kota Yogyakata. Jurnal Kebidanan dan Keperawatan (JKK) UNISA
Yogyakarta, 1-28.

79
LA M P I R A N
Lampiran 1: Jadwal Penelitian
Lampiran 2 : Lembar Bimbingan
Lampiran 3 : Lembar Mengikuti Seminar
Lampiran 4: Surat Permohonan Menjadi Responden

SURAT PERMOHONAN MENJADI RESPONDEN

Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarokatuh.


Kepada Yth.
Saudari
di tempat

Dengan hormat, saya yang bertanda tangan di bawah ini:


Nama : FUJI LESTARI
NIM : 1710104312
Mahasiswa Program Studi Kebidanan Program Sarjana Terapan Universitas
‘Aisyiyah Yogyakarta yang akan mengadakan penelitian dengan judul “Pengaruh
Penyuluhan Menggunakan Media Aplikasi Android terhadap Tingkat Pengetahuan
Ibu Hamil tentang Persiapan Persalinan di Puskesmas Tegalrejo”. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan ibu hamil tentang persiapan
persalinan sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan menggunakan media aplikasi
android.
Dalam penelitian ini, responden diminta untuk mengikuti penyuluhan pada
Hari Senin Tanggal 30 April 2018 dengan membawa smartphone android masing-
masing. Pada awal kegiatan responden diminta untuk mengisi kuisioner sebanyak 23
soal dengan waktu ± 30 menit. Selanjutnya peneliti membagikan aplikasi android
kepada masing-masing smartphone android responden. Setelah itu responden diminta
untuk mendengarkan penyuluhan yang diadakan peneliti selama ± 1 jam, kemudian
responden diminta untuk mengisi kuisioner kembali setelah dilakukan penyuluhan
yang berjumlah 23 soal dengan waktu ± 30 menit.
Kerahasiaan semua informasi terkait responden akan dijaga dan hanya
digunakan untuk kepentingan penelitian. Kompensasi yang akan diberikan kepada
responden yaitu berupa souvenir. Apabila saudari bersedia untuk menjadi responden
dalam penelitian ini, maka silahkan menandatangani lembar persetujuan untuk
menjadi responden. Apabila tidak bersedia, maka diperbolehkan untuk tidak
berpartisipasi dalam penelitian ini. Selama penelitian berlangsung, apabila terdapat
hal-hal yang kurang berkenan yang dirasakan responden, maka responden berhak
untuk mengundurkan diri.
Lampiran 5: Surat Pernyataan Kesediaan Menjadi Responden

SURAT PERNYATAAN KESEDIAAN MENJADI RESPONDEN

Yang bertanda tangan di bawah ini,


Nama (Inisial) :
Umur :
Setelah mendapatkan penjelasan terkait dengan penelitian, maka saya
bersedia untuk menjadi responden dalam penelitian yang dilakukan oleh:
Nama : FUJI LESTARI
NIM : 1710104312
Judul Penelitian : “Pengaruh Penyuluhan Menggunakan Media Aplikasi
Android terhadap Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil tentang
Persiapan Persalinan di Puskesmas Tegalrejo”.
Demikian pernyataan ini saya buat dengan jujur tanpa paksaan dari pihak
manapun.

Yogyakarta, 30 April 2018


Responden

( )
Lampiran 6: Kuisioner Penelitian

Kuisioner
Pengaruh Penyuluhan Menggunakan Media Aplikasi Android terhadap Tingkat
Pengetahuan Ibu Hamil tentang Persiapan Persalinan
di Puskesmas Tegalrejo

No Responden :
Umur :
Pendidikan Terakhir :
Pekerjaan :
Kehamilan Ke- :
Tanggal hari pertama menstruasi terakhir :

Petunjuk pengisian.

Berilah tanda () pada kolom (Benar) jika pernyataan anda anggap benar dan

kolom (Salah) jika pernyataan anda anggap salah.

No. Pernyataan Benar Salah


Persiapan persalinan adalah rencana tindakan yang dibuat oleh
1
ibu, anggota keluarga dan bidan
Tujuan pemeriksaan kehamilan adalah untuk mendeteksi
2
komplikasi-komplikasi yang dapat mengancam jiwa
Dengan adanya rencana persalinan akan mengurangi kebingungan
3
dan kekacauan pada saat persalinan
Ibu dan keluarga tidak perlu mempersiapkan persalinan jika hari
4
perkiraan kelahiran masih lama
5 Tempat persalinan dapat ditentukan sendiri oleh ibu dan keluarga
Jarak rumah menuju tempat persalinan harus diperhatikan oleh ibu
6
dan keluarga
Dukun boleh menolong persalinan tanpa didampingi tenaga
7
kesehatan
8 Penolong persalinan dapat ditentukan oleh ibu dan keluarga
Selama proses persalinan suami atau keluarga tidak perlu
9
menemani
10 Biaya merupakan hal yang penting dalam persiapan persalinan
Pada saat merencanakan persiapan persalinan, perlu adanya
11
pembuat keputusan jika terjadi kondisi gawat darurat
Dalam persiapan persalinan, transportasi merupakan hal yang
12
penting
Keluarga seharusnya mempunyai rencana dalam hal transportasi
13
untuk ibu jika mengalami komplikasi atau perlu dirujuk
Keluarga dianjurkan untuk menabung sejumlah uang guna
14
persediaan jika terjadi kegawatdaruratan
Ibu dan keluarga dapat mempersiapkan peralatan seperti pembalut,
15
sabun, baju ibu, baju bayi, serta menyimpannya
Persiapan donor darah juga merupakan hal yang penting dalam
16
persiapan persalinan
17 Gizi ibu hamil penting diperhatikan pada masa kehamilan
Kebiasaan meminum jamu pada saat hamil merupakan hal yang
18
baik
Selama hamil sebaiknya ibu tidak melakukan aktifitas yang berat,
19
seperti mengangkat barang berat, menggendong
Selama kehamilan ibu tetap diperbolehkan melakukan hubungan
20
seksual
Menggunakan obat-obatan terlarang atau zat-zat tertentu dapat
21
membahayakan kesehatan ibu dan janin
Selama persalinan, ibu membutuhkan dukungan dari suami dan
22
keluarga
Fasilitas kesehatan yang lengkap, dapat mendeteksi adanya
23
komplikasi atau tidak

KUNCI JAWABAN

1. BENAR
2. BENAR
3. BENAR
4. SALAH
5. BENAR
6. BENAR
7. SALAH
8. BENAR
9. SALAH
10. BENAR
11. BENAR
12. BENAR
13. BENAR
14. BENAR
15. BENAR
16. BENAR
17. BENAR
18. SALAH
19. BENAR
20. BENAR
21. BENAR
22. BENAR
23. BENAR

Lampiran 7 : Satuan Acara Penyuluhan (SAP)

SATUAN ACARA PENYULUHAN


PERSIAPAN PERSALINAN

Topik / Bahasan : Persiapan Persalinan


Peserta/ Sasaran : Ibu Hamil
Hari/Tanggal : Senin, 30 April 2018
Waktu / Jam : 165 Menit / 09.30-12.15 WIB
Tempat : Puskesmas Tegalrejo

A. Latar Belakang
Angka Kematian Ibu (AKI) merupakan salah satu indikator dalam
menentukan derajat kesehatan suatu negara (Kemenkes RI, 2015). Menurut
World Health Organization (WHO) kematian ibu di seluruh dunia terjadi
sebesar 500.000 jiwa per tahun. Dalam profil kesehatan Indonesia tahun 2015,
AKI di Indonesia tidak stabil, yaitu pada tahun 2002 sebesar 307 per 100.000
kelahiran hidup turun menjadi 228 per 100.000 kelahiran hidup pada tahun 2007,
pada tahun 2012 naik kembali menjadi 359 per 100.000 kelahiran hidup dan
turun kembali pada tahun 2015 menjadi 305 per 100.000 kelahiran hidup
(Kemenkes RI, 2015).
Profil Kesehatan Kota Yogyakarta Tahun 2016 mengungkapkan bahwa
terjadi peningkatan AKI dari tahun 2014 ke tahun 2015 yaitu 45 per 100.000
kelahiran hidup menjadi 125 per 100.000 kelahiran hidup. Peningkatan yang
terjadi sangat signifikan, yaitu hampir 3 kali lipat. Selain itu AKI tahun 2015
juga masih belum mencapai target yang ditetapkan yaitu 113 per 100.000
kelahiran hidup (Dinkes Kota Yogyakarta, 2016).
Pengetahuan ibu hamil tentang persiapan persalinan merupakan salah
satu indikator dalam upaya menurunkan AKI karena (90%) kematian ibu terjadi
pada saat persalinan (Saifuddin, 2014). Upaya untuk meningkatkan pengetahuan
adalah dengan pemberian pendidikan kesehatan. Pendidikan kesehatan dapat
dilakukan dengan cara penyuluhan kesehatan atau informasi melalui berbagai
media dan teknologi (Notoadmodjo, 2011). Oleh karena itu, saya mahasiswi DIV
Bidan Pendidik Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta mengadakan penyuluhan pada
ibu hamil tentang persiapan persalinan.
B. Tujuan
1. Tujuan Umum
Setelah mendapatkan penyuluhan selama 1 x 60 menit diharapkan terjadi
peningkatan pengetahuan pada peserta.
2. Tujuan Khusus
Setelah mendapat konseling kesehatan selama 1 x 60 menit peserta mampu
menjawab pertanyaan dengan benar tentang:
a. Pengertian persiapan persalinan
b. Persiapan melahirkan atau bersalin
c. Persiapan Fisik
d. Persiapan Psikologis
e. Persiapan Lingkungan
C. Pokok Bahasan
1. Pengertian persiapan persalinan
2. Persiapan melahirkan atau bersalin
3. Persiapan Fisik
4. Persiapan Psikologis
5. Persiapan Lingkungan
D. Materi
Terlampir
a. Metode
Ceramah tanya jawab
b. Media
Aplikasi android

c. Kegiatan Penyuluhan
No Waktu Kegiatan
1 30 menit Persiapan media, alat dan bahan
2 5 menit Absen Peserta
3 30 menit Pre-test
4 60 menit Pemaparan Materi
5 10 menit Tanya Jawab
6 30 menit Evaluasi (Post-test)
d.
e. Setting Tempat
f.
g. PEMAPAR MATERI
h.
i.
j.P P
k.
l.E E
m.
n.S S
o.
p.E E
q.
r.R R
s.
t.T T
u. PE S E R TA
v.A A
w.Pintu Masuk
x. Evaluasi
Kuisioner
Lampiran 8: Materi Penyuluhan

PERSIAPAN PERSALINAN
Persiapan persalinan adalah rencana tindakan yang dibuat oleh ibu, anggota

keluarga, dan bidan. Rencana ini tidak harus dalam bentuk tulisan dan biasanya

memang tidak tertulis. Rencana ini hanya sekedar diskusi untuk memastikan bahwa

ibu menerima asuhan yang ia perlukan. Dengan adanya rencana persalinan akan

mengurangi kebingungan dan kekacauan pada saat perlainan dan meningkatkan

kemungkinan ibu akan menerima asuhan yang sesuai dan tepat waktu (Jannah,

2012). Menurut (Ummi, 2010), tujuan asuhan antenatal adalah sebagai berikut:

1. Memantau kemajuan kehamilan untuk memastikan kesehatan ibu dan tumbuh

kembang bayi

2. Meningkatkan dan mempertahankan kesehatan fisik, mental, sosial ibu dan juga

bayi.

3. Mengenali secara dini adanya ketidaknormalan atau komplikasi yang mungkin

terjadi selama hamil, termasuk riwayat penyakit secara umum, kebidanan dan

pembedahan.

4. Mempersiapkan persalinan cukup bulan, melahirkan dengan selamat, ibu

maupun bayinya dengan trauma seminimal mungkin.

5. Mempersiapkan ibu agar masa nifas berjalan dengan normal dan pemberian ASI

eksklusif.

6. Mempersiapkan peran ibu dan keluarga dalam menerima kelahiran bayi agar

dapat tumbuh kembang secara normal.

Asuhan antenatal penting untuk menjamin agar proses alamiah tetap berjalan

normal selama kehamilan. Kehamilan dapat berkembang menjadi masalah atau


komplikasi setiap saat. Sekarang ini secara umum sudah diterima bahwa setiap

kehamilan membawa resiko tinggi bagi ibu (Ummi, 2010).

Meskipun hari perkiraan persalinan masih lama tidak ada salahnya jika ibu

dan keluarga mempersiapkan persalinan sejak jauh hari sebelumnya. Ini

dimaksudkan agar jika terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan atau persalinan maju

dari hari perkiraan, semua perlengkapan yang dibutuhkan sudah siap (Sulistyawati,

2011).

Menurut Jannah (2012) ada tujuh komponen penting dalam rencana

persalinan, antara lain:

1. Tempat persalinan

Pemilihan tempat persalinan ditentukan oleh nilai risiko kehamilan dan

jenis persalinan yang direncanakan. Persalinan risiko rendah dapat dilakukan di

Puskesmas, Polindes, atau rumah bersalin. Sedangkan persalinan risiko tinggi

harus dilakukan di rumah sakit yang memiliki fasilitias kamar operasi, transfusi

darah, dan perawatan bayi risiko tinggi.

Persalinan dianjurkan dilaksankan di rumah sakit atau rimah sakit ibu

dan anak, lengkap dengan tenaga terlatih dan peralatan yang memadai. Akibat

sarana transportasi serta tenaga kesehatan yang masih terbatas, di beberapa

daerah kebanyakan persalinan masih ditolong oleh dukun bersalin dan

berlangsung dirumah. Kondisi tersebut merupakan kendala tersendiri yang maih

sulit diatasi saat ini.

2. Memilih tenaga kesehatan terlatih

Tenaga kesehatan yang diperbolehkan menolong persalinan adalah dokter

umum, bidan, serta dokter kebidanan dan kandungan. Di Negara kita masih

banyak persalinan yang ditolong oleh dukun bersalin, baik yang terlatih maupun
tidak terlatih. Hal ini masih menjadi kendala dan merupakan salah satu penyebab

tingginya angka kematian bayi. Pemilihan tenaga penolong persalinan

ditentukan oleh pasien, nilai risiko kehamilan, dan jenis persalinan yang akan

direncanakan bagi masing-masing pasien.

Pemilihan pasien berdasarkan risiko dimaksudkan agar penanganan kasus

lebih terarah dan ditangani oleh tenaga yang kompeten. Pada saat persalinan,

penanganan kasus dilakukan lebih cermat lagi dengan memperhatikan

karakteristik kasus. Sebaiknya semua kasus dianggap memiliki risiko tinggi

karena tidak ada satu cara pun yang dapat meramalkan bahwa persalinan

tersebut pasti berjalan normal sehingga setiap penolong persalinan akan selalu

berhati-hati dan mempersiapkan segala sesuatunya untuk mengatasi penyulit

yang mungkin terjadi.

Selain dari faktor risiko kehamilan dan jenis persalinan yang akan

direncanakan, faktor ekonomi, agama, sosial, dan budaya kadang-kadang juga

mempengaruhi pemilihan tenaga penolong persalinan tentang:

a. Bagaimana menghubungi tenaga kesehatan tersebut

b. Bagaimana transportasi ke tempat persalinan

c. Seberapa jauh jarak dari rumah ke rumah sakit, klinik, puskesmas, atau

tempat persalinan terdekat dan transportasi apa yang mungkin tersedia

d. Siapa yang akan menemani pada saat persalinan

3. Berapa banyak biaya yang dibutuhkan dan bagaimana cara mengumpulkan biaya

tersebut

Ketersediaan dana termasuk dalam persiapan kelahiran dan persiapan

menghadapai keadaan darurat saat persalinan (birth preparedness dan

readiness).
4. Siapa yang akan menjaga keluarga ibu jika ibu tidak ada

Membuat rencana untuk pengambilan keputusan jika terjadi situasi gawat

darurat pada saat mengambil keputusan utama tidak ada.

a. Siapa pembuat keputusan utama dalam keluarga

b. Siapa yang akan membuat keputusan jika pembuat keputusan utama tidak

ada saat terjadi situasi gawat darurat.

5. Mempersiapkan transportasi jika terjadi situasi gawat darurat.

a. Banyak ibu yang meninggal karena mengalami komplikasi yang serius

selama kehamilan, persalinan, atau pascapersalinan dan tidak mempunyai

jangkauan transportasi yang dapat membawa mereka ke tingkat asuhan

kesehatan yang dapat memberikan asuhan yang kompeten untuk menangani

masalah mereka.

b. Setiap keluarga seharusnya mempunyai suatu renacana transportasi untuk

ibu jika ia mengalami komplikasi dan perlu segera dirujuk ke tingkat asuhan

yang lebih tinggi.

6. Membuat rencana atau pola menabung

a. Keluarga dianjurkan untuk menabung sejumlah uang untuk persediaan

dana guna asuhan selama kehamilan dan jika terjadi kegawatdaruratan.

b. Ibu atau keluarga hendkanya memiliki tabungan pribadi dan dapat

mengaksesnya jika diperlukan. Juga kemungkinan mengakses sarana dan

dana cadangan bersama milik masyarkat yang dipakai untuk keperluan

gawatdarurat. Misalnya, akses untuk pengobatan murah atau subsidi

kesehatan dan pemerintah.


7. Mempersiapkan peralatan yang diperlukan untuk persalinan

a. Ibu dan keluarga dapat mengumpulkan barang-barang seperti pembalut

wanita, sabun, baju ibu, baju bayi, dan lain-lain serta menyimpannya untuk

persalinan.

b. Beberapa rumah sakit biasanya sudah membuatkan daftar peralatan yang

harus dibawa saat datang.

Peralatan yang harus dibawa misalnya gurita, peralatan mandi (sabun, sikat

gigi, pasta gigi, sampo, deodorant, bedak, sisir, pelembab bibir, handuk

kecil, handuk bsar), perlengkapan pribadi (pembalut wanita, BH untuk

menyusui, celana dalam, beberapa blus, sandal, kasu longgar atau daster dan

kaos kaki), washlap, kain, baju bayi dan popok.

c. Hendaknya dipersiapkan jauh hari sebelumnya, dimasukkan dalam satu tas

sehingga begitu tanda-tanda persalinan muncul, ibu tidak panik dan bisa

langsung mencari pertolongan (ke rumah sakit, rumah bersalin).

d. Mempersiapkan perlengkapan buah hati bisa menjadi kesibukan yang

menyenangkan.

Ada tiga faktor yang harus dipersiapkan dalam persiapan persalinan menurut

Nurul (2012), yaitu faktor fisik, faktor psikologis, dan faktor lingkungan, sosial

budaya, dan ekonomi.

1. Faktor fisik

c. Status kesehatan

Penyakit atau komplikasi akibat langsung kehamilan termasuk di dalamnya

adalah a) hyperemis gravidarum (HEG); b) pre-eklamsi atau eklamsi; c)

kelainan dalam kehamilan; d) kelainan plasenta atau selaput janin; e)

perdarahan antepartum; f) gemelli.


d. Penyakit atau kelainan yang tidak langsung berhubungan dengan

kehamilan

Terdapat hubungan timbal balik di mana penyakit ini dapat memperberat

serta mempengaruhi kehamilan atau penyakit ini dapat diperberat oleh

kehamilan.

e. Status gizi

Status gizi merupakan hal yang penting diperhatikan pada masa kehamilan,

karena faktor ini sangat berpengaruh terhadap status kesehatan ibu selama

hamil serta guna pertumbuhan dan perkembangan janin. Hubungan antara

gizi ibu hamil dan kesejahteraan janin merupakan hal yang sangat penting

untuk diperhatikan. Keterbatan gizi selama hamil sering berhubungan

dengan faktor ekonomi, pendidikan, sosial, atau keadaan lain yang

meningkatkan kebutuhan gizi ibu hamil dengan penyakit infeksi tertentu

termasuk pula persiapan fisik untuk persalinan.

f. Gaya hidup

1) Mitos atau kepercayaan tertentu

Perlu dikaji ada beberapa mitos tertentu yang membahayakan

kehamilan dan ada yang mendukung terhadap pemeliharaan kesehatan

selama hamil. Mitos yang sering mendukung asuhan tentunya

diperbolehkan sedangkan yang membahayakan dalam asuhan

kehamilan mestinya dicegah dengan memberikan konseling dan

pendidikan kesehatan yang tepat pada ibu hamil.

2) Kebiasaan minum jamu

Minum jamu merupakan kebiasaan yang berisiko bagi wanita hamil

karena efek minum jamu dapat membahayakan tumbuh kembang janin


seperti menimbulkan kecacatan, abortus, BBLR, kelahiran prematur,

kelainan ginjal, asfiksia neonatorum, IUFD dan malformasi organ janin.

Hal ini terjadi terutama apabila dikonsumsi pada trimester 1. Menurut

standar konsep pengobatan tradisional sebenarnya diperbolehkan dan

dibenarkan dengan persyaratan bahwa zat-zat atau bahan yang

dipergunakan dalam pengobatan tradisional tersebut sudah terbukti

efektif dan bermanfaat dan tidak membahayakan kehamilan.

3) Aktivitas sehari-hari

Hal-hal yang perlu diperhatikan oleh ibu hamil adalah apakah

aktivitasnya berisiko terhadap kehamilan. Contoh aktivitas yang

berisiko yaitu aktivitas yang meningkatkan stress, berdiri lama

sepanjang hari, mengangkat sesuatu yang berat, paparan terhadap suhu

atau kelembaban yang ekstrim tinggi atau rendah, pekerjaan dengan

paparan radiasi. Nasihat yang penting disampaikan adalah bahwa ibu

hamil tetap boleh bekerja melakukan aktivitas sehari-hari tetapi cermati

apakah pekerjaan atau aktivitas tersebut berisiko terhadap kehamilan.

4) Aktivitas seksual

Berdasarkan konsep evidence based bahwa ibu hamil tidak harus

menghentikan aktivitas seksual ataupun secara khusus mengurangi

aktivitas seksual. Beberapa pendapat mengenai hubungan seksual

selama hamil didasari pada beberapa konsep bahwa dalam cairan

sperma terkandung prostaglandin sehingga merangsang munculnya

kontraksi, dimungkinkan merangsang timbulnya persalinan. Namun

menurut konsep evidence based menyatakan bahwa pengaruh aktivitas


seksual selama kehamilan tidak terbukti berhubugan dengan peristiwa

mulainya persalinan.

5) Substance abuse

Substance abuse adalah perilaku yang merugikan atau membahayakan

bagi ibu hamil termasuk penyalahgunaan atau penggunaan obat atau

zat-zat tertentu yang membahayakan ibu hamil.

2. Faktor psikologis

a. Stressor internal

Pemicu stressor internal adalah karena faktor dari ibu sendiri adanya beban

psikologis yang ditanggung oleh ibu dapat menyebabkan gangguan

perkembangan bayi yang nantinya akan terlihat ketika bayi lahir. Stressor

internal meliputi kecemasan, ketegangan, ketakutan, penyakit, cacat, tidak

percaya diri, perubahan penampilan, perubahan peran sebagai orangtua,

sikap ibu terhadap kehamilan, takut terhadap kehamilan, persalinan,

kehilangan pekerjaan. Oleh karena itu, pemantauan kesehatan psikologis ibu

sangat perlu dilakukan.

b. Stressor eksternal

Pemicu stressor eksternal berasal dari luar diri ibu seperti status sosial ibu,

mal adaptasi, relationship, kasih sayang, support mental, broken home,

respon negative dari lingkungan dan masih banyak kasus lainnya.

c. Dukungan keluarga

Setiap tahap usia kehamilan, ibu akan mengalami banyak perubahan baik

yang bersifat fisik maupun psikologis. Ibu harus melakukan adaptasi pada

setiap perubahan yang terjadi tersebut, dimana sumber stress terbesar terjadi

karena dalam rangka melakukan adaptasi terhadap kondisi tertentu. Dalam


menjalani proses tersebut, ibu hamil sangat membutuhkan dukungan yang

intensif dari keluarga dengan cara menunjukkan perhatian dan kasih sayang.

d. Kekerasan yang dilakukan oleh pasangan

Hasil penelitian menunjukkan bahwa korban kekerasan terhadap perempuan

adalah wanita yang telah bersuami. Setiap bentuk kekerasan yang dilakukan

oleh pasangan harus selalu diwaspadai oleh tenaga kesehatan jangan sampai

kekerasan yang terjadi dapat membahayakan ibu dan bayinya. Efek

psikologis yang muncul adalah gangguan rasa nyaman pada ibu. Sewaktu-

waktu ibu akan mengalami perasaan terancam yang akan berpengaruh

terhadap pertumbuhan dan perkembangan janinnya.

3. Faktor lingkungan, sosial budaya, dan ekonomi

a. Kebiasaan adat istiadat

Ada beberapa kebiasaan adat istiadat yang merugikan kesehatan ibu hamil.

Tenaga kesehatan harus dapat menyikapi hal ini dengan bijaksana, jangan

sampai menyinggung “kearifan lokal” yang sudah berlaku di daerah

tersebut. Penyampaian mengenai pengaruh adat dapat melalui berbagi

teknik, misal melalu media masaa, pendekatan tokoh masyarakat, dan

penyuluhan yang menggunakan media efektif. Jika kita menemukan adanya

adat istiadat yang sama sekali tidak berpengaruh buruk terhadap kesehatan,

tidak ada salahnya jika memberikan respon yang positif dalam rangka

menjalin hubungan yang sinergis dengan masyarakat.

b. Fasilitas kesehatan

Adanya fasilitas kesehatan yang memadai akan sangat menentukan kualitas

pelayanan kepada ibu hamil. Deteksi dini terhadap kemungkinan adanya

penyulit akan lebih tepat, sehingga langkah antisipatif akan cepat dipanggil.
Fasilitas kesehatan ini sangat menentukan atau berpengaruh terhadap upaya

penurunan angka kematian ibu dan anak.

c. Tingkat pendidikan

Tingkat pendidikan ibu hamil sangat berperan dalam kualitas perawatan

bayinya. Penguasaan pengetahuan erat kaitannya dengan tingkat pendidikan

seseorang.

d. Ekonomi

Tingkat sosial ekonomi terbukti sangat berpengaruh terhadap kondisi

kesehatan fisik dan psikologis ibu hamil. Ibu hamil yang lebih tinggi sosial

ekonominya maka ibu akan lebih fokus untuk mempersiapkan fisik dan

mentalnya sebagai seorang ibu. Sementara ibu hamil yang lebih rendah

ekonominya maka ia akan mendapat kesulitan terutama masalah pemenuhan

kebutuhan primer.

e. Pekerjaan

Pekerjaan seorang ibu akan menggambarkan aktivitasnya dan tingkat

kesejahteraan ekonomi yang akan didapatkan. Hasil penelitian menunjukkan

bahwa ibu yang bekerja mempunyai tingkat pengetahuan yang lebih baik

daripada ibu yang tidak bekerja. Oleh karena itu, pada ibu hamil yang

bekerja akan lebih memiliki kesempatan untuk berinteraksi dengan orang

lain sehingga lebih mempunyai banyak peluang juga untuk mendapat

informasi seputar keadaannya.


Lampiran 9 : Tampilan Aplikasi Android Persiapan Persalinan

Logo Aplikasi Tampilan Awal Menu Utama


About Materi Materi 1
Materi 2 Materi 3.1 Materi 3.2
Materi 4 Materi 4 Materi 4.1
Materi 4.2 Materi 4.3 Materi 4.4
Materi 4.5 Materi 4.6 Materi 4.7
Materi 4.8 MAteri 4.9 Materi 5
Materi 5 Materi 5.1 Materi 5.2
Materi 5.3 Materi 5.4 Materi 5.5
Lampiran 10 : Surat Studi Pendahuluan
Lampiran 11 : Surat Keterangan Lulus Uji Etik
Lampiran 12 : Surat Izin Penelitian
Lampiran 13: Uji Normalitas Data Kolmogorov-Smirnov

One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test


Pre-test Kelompok
Eksperimen
N 17
Mean 22.06
Normal Parametersa,b
Std. Deviation .827
Absolute .225
Most Extreme
Positive .194
Differences
Negative -.225
Kolmogorov-Smirnov Z .929
Asymp. Sig. (2-tailed) .353

a. Test distribution is Normal.


b. Calculated from data.

One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test


Pre-test Kelompok
Kontrol
N 17
Mean 21.94
Normal Parametersa,b
Std. Deviation .827
Absolute .225
Most Extreme
Positive .225
Differences
Negative -.194
Kolmogorov-Smirnov Z .929
Asymp. Sig. (2-tailed) .353

a. Test distribution is Normal.


b. Calculated from data.
Lampiran 14 : Uji Statistik Parametrik Paired t-test

Uji Statistik Parametrik Paired t-test Kelompok Eksperimen

Paired Samples Statistics


Mean N Std. Deviation Std. Error
Mean
Pretest Eksperimen 22.06 17 .827 .201
Pair 1
Posttest Eksperimen 22.88 17 .332 .081

Paired Samples Correlations


N Correlation Sig.
Pretest & Posttest 17 .482 .050
Pair 1
Eksperimen

Paired Samples Test


Paired Differences t df Sig. (2-tailed)
Mean Std. Deviation Std. Error 95% Confidence Interval of the
Mean Difference
Lower Upper
Pretest - Posttest -.824 .728 .176 -1.198 -.449 -4.667 16 .000
Pair 1
Eksperimen
Uji Statistik Parametrik Paired t-test Kelompok Kontrol

Paired Samples Statistics


Mean N Std. Deviation Std. Error
Mean
Pretest Kontrol 21.94 17 .827 .201
Pair 1
Posttest Kontrol 22.24 17 .831 .202

Paired Samples Correlations


N Correlation Sig.
Pretest & Posttest 17 .476 .053
Pair 1
Kontrol

Paired Samples Test


Paired Differences t df Sig. (2-tailed)
Mean Std. Deviation Std. Error 95% Confidence Interval of the
Mean Difference
Lower Upper
Pretest – Posttest -.294 .849 .206 -.731 .142 -1.429 16 .172
Pair 1
Kontrol
Lampiran 15: Uji Statistik Parametrik Independent t-test

Group Statistics
Kelompok N Mean Std. Deviation Std. Error
Mean
Eksperimen 17 22.88 .332 .081
Posttest
Kontrol 17 22.24 .831 .202

Independent Samples Test


Levene's Test for t-test for Equality of Means
Equality of Variances
F Sig. t df Sig. (2- Mean Std. Error 95% Confidence Interval
tailed) Differenc Difference of the Difference
e Lower Upper
Equal variances assumed 21.717 .000 2.980 32 .005 .647 .217 .205 1.089
Posttest Equal variances not 2.980 20.980 .007 .647 .217 .195 1.099
assumed
Lampiran 16: Dokumentasi Penyuluhan

Proses Pengiriman Aplikasi Android Pengisian Pre-test Pengisian Post-test

Proses Penyuluhan

Anda mungkin juga menyukai