Anda di halaman 1dari 12

12 Kunci Sukses Menjaga Kesehatan Tubuh

Menjaga kesehatan tubuh adalah sesuatu yang sangat penting. Saat kondisi tubuh Anda sehat
maka aktivitas sehari-hari yang Anda lakukan bisa berjalan dengan lancar. Meski kesehatan adalah
sesuatu yang penting, banyak orang tidak mengerti bagaimana cara menjaga kesehatan tubuh
dengan baik.
Mengupayakan Kesehatan Tubuh dengan Maksimal
Sebelum menjelaskan mengenai cara menjaga kesehatan tubuh, perlu Anda ketahui bahwa
seseorang dikatakan sehat tidak hanya terkait dengan kondisi fisiknya saja, tetapi juga kondisi
mentalnya. Berikut adalah tips menjaga kesehatan tubuh yang bisa Anda lakukan, di antaranya:
1. Selalu berpikir positif
Men Sana In Corpore Sano adalah sebuah bahasa latin yang berarti ‘di dalam tubuh yang sehat
terdapat jiwa yang kuat’. Maksudnya adalah di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang tenang
dan sehat juga. Maka usahakan selalu berpikiran positif terhadap segala sesuatu yang menerpa
Anda, selalu ingat setiap masalah pasti ada solusinya.
2. Atur waktu istirahat dengan baik
Cara menjaga kesehatan tubuh yang dapat dengan mudah dilakukan adalah dengan istirahat.
Kelelahan setelah beraktivitas seharian merupakan salah satu penyebab menurunnya daya tahan
tubuh. Jadi, mengistirahatkan tubuh merupakan langkah yang tepat untuk menghilangkan rasa
lelah tersebut. Saat waktu istirahat tubuh terganggu maka risiko yang bisa terjadi adalah
munculnya stres. Stres sendiri sudah terbukti bisa menurunkan kekuatan sistem kekebalan tubuh,
yang pada akhirnya bisa membuat Anda mudah terkena penyakit. Hal ini bisa terjadi karena
kortisol, hormon yang membantu seseorang melawan penyakit dan peradangan–dapat berkurang
saat seseorang mengalami stres kronis. Selain waktu istirahat yang cukup, jadi cara menjaga
kesehatan tubuh juga bisa dilakukan dengan menghilangkan
stres.
3. Olahraga secara teratur
Cara menjaga kesehatan tubuh yang satu ini sering kali luput dilakukan banyak orang. Padahal cara
ini bertujuan untuk menjaga kondisi tubuh selalu bugar. Tidak hanya baik untuk kesehatan secara
umum, cara ini juga bisa digunakan untuk mengelola masalah kesehatan lain seperti osteoporosis,
diabetes, tekanan darah tinggi, hingga kanker. Agar Anda mendapatkan hasil yang maksimal,
sebaiknya Anda meluangkan waktu setidaknya 20-30 menit setiap harinya untuk olahraga.
4. Konsumsi makanan berserat
Cara menjaga kesehatan tubuh berikutnya yang bisa Anda lakukan adalah dengan mengonsumsi
makanan berserat seperti, buah, sayur dan kacangan-kacangan setiap harinya. Makananmakanan
berserat mampu menjaga tubuh Anda dari serangan bakteri. Pastikan makanan yang Anda makan
sudah higienis.

5. Makan dengan porsi wajar dan sehat


Cara menjaga kesehatan yang satu ini sering kali disepelekan, namun sebenarnya sangat
berpengaruh pada kesehatan secara umum. Makan dengan porsi wajar sangat dianjurkan untuk
menjaga kesehatan tubuh Anda. Apabila Anda mengalami kegemukan, maka Anda berisiko tinggi
terkena penyakit jantung, diabetes, dan stroke. Konsumsilah aneka jenis sayuran seperti terong,
labu, wortel, brokoli, mentimun, kol, hingga paprika. Selain sayuran, aneka jenis buah juga sangat
baik untuk kesehatan seperti alpukat, stroberi, mangga, kiwi, apel, nanas hingga lemon. Perlu
diketahui, sayuran mengandung berbagai macam nutrisi dan vitamin yang dibutuhkan tubuh.
Sedangkan, buah-buahan dipercaya sangat baik bagi Anda yang sedang menjalani diet.
6. Penuhi kebutuhan vitamin D
Vitamin D berfungsi untuk menstimulus sel imun untuk menghalau virus dan bakteri. Temukan
vitamin ini pada sinar matahari, telur, hati, dan ikan demi menjaga kesehatan tubuh Anda tetap
optimal.
7. Penuhi kebutuhan cairan tubuh
Meski ini adalah cara menjaga kesehatan tubuh yang paling mudah, faktanya banyak orang tidak
melakukannya dengan baik. Banyak artikel kesehatan menyarankan Anda untuk memenuhi
kebutuhan cairan tubuh karena melihat manfaat yang bisa didapatkannya. Minimal delapan gelas
air putih perharinya merupakan jumlah yang harus dipenuhi untuk mencukupi kebutuhan cairan
dalam tubuh.
8. Menebarkan senyum dengan orang sekitar
Cara menjaga kesehatan tubuh lainnya adalah dengan tersenyum pada orang lain. Hal ini paling
mudah dilakukan dan sangat dianjurkan untuk dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda.
Selain kesehatan jasmani, tersenyum juga berguna untuk kesehatan rohani Anda. Sebuah
penelitian mengungkapkan, isolasi sosial bisa meningkatkan stres dan memperlambat respon
kekebalan tubuh dan kemampuan untuk menyembuhkan dengan cepat. Bahkan, rasa kesepian
juga bisa memicu munculnya beberapa penyakit.
9. Menghindari rokok dan alkohol
Bagi Anda yang ingin kesehatannya terus terjaga dengan baik, mulai sekarang Anda harus berhenti
untuk mengonsumsi alkohol. Dampak negatif yang bisa ditimbulkannya adalah masalah ginjal, hati,
hingga kanker. Selain alkohol, rokok juga harus Anda hentikan karena memicu penyakit
pernapasan, kardiovakular hingga kanker.
10. Menjaga berat badan ideal
Apakah berat badan Anda masuk dalam kategori ideal? untuk mengeceknya Anda bisa melakukan
pengecekan indeks masa tubuh (IMT). Berbagai macam penyakit yang bisa terjadi akibat kelebihan
berat badan adalah diabetes, kolesterol, jantung hingga stroke.
11. Menjaga tekanan darah tetap baik
Cara menjaga kesehatan tubuh lainnya adalah dengan mengendalikan tekanan darah. Jika Anda
mampu menjaga tekanan darah dengan baik, maka hal ini dapat mencegah kerusakan di dinding
arteri. Rutinlah periksakan tekanan darah pada ahli kesehatan.
12. Aktivitas seksual yang aman
Cara menjaga kesehatan tubuh yang terakhir ini harus menjadi perhatian bagi seseorang yang
sering bergonta-ganti pasangan seksual. Meski seks sendiri adalah sesuatu yang positif, faktanya
seks juga bisa membahayakan kesehatan tubuh. Oleh karena itu, seks yang aman seperti
penggunaan kondom bisa digunakan untuk mencegah penyakit menular seksual. Nah, itulah
beberapa cara menjaga kesehatan tubuh yang bisa Anda lakukan. Jangan lupa lakukan medical
checkup dengan rutin agar kesehatan tubuh dapat terus terpantau. Pemeriksaan ini bertujuan
untuk mengetahui sedini mungkin gangguan kesehatan yang mungkin diderita.

Cara Memelihara Kesehatan Jiwa Agar Stabil


Tak hanya fisik saja yang harus dijaga kesehatannya, namun mental juga perlu dirawat. Kamu harus tahu
bahwa kesehatan mental memiliki pengaruh signifikan terhadap sebuah kesuksesan. Adanya tekanan dan
berbagai masalah hidup yang datang silih berganti kerapkali membuat mental menjadi down. Sehingga
berefek pada munculnya perasaan cemas, stres dan despresi. Apabila kondisi tersebut dibiarkan maka bisa
membahayakan stabilitas psikologis seseorang. Yang mana akan berpengaruh terhadap terganggunya pola
pikir dan perilaku, serta gangguan mood. Dalam jangka panjang, kondisi ini dapat menyebabkan hilangnya
kemampuan untuk melakukan aktivitas sehari-hari serta memicu timbulnya bermacam – macam gangguan
jiwa . Nah, mengingat betapa bahaya efek tersebut, maka wajib nih untuk memperhatikan kesehatan jiwa
semenjak dini. Beberapa caranya seperti dibawah ini!
Olahraga Teratur
Berolahraga secara teratur tidak hanya berguna untuk menjaga kesehatan badan. Tapi olahraga juga
memainkan peran penting dalam memelihara mental agar tetap sehat. Dengan Kamu berolahraga di pagi
hari atau latihan di gym, maka tubuh dan pikiran akan terasa fresh.
Berolahraga juga merangsang terjadinya reaksi kimia dalam tubuh yang terbukti dapat mengurangi
kecemasan dan stres, salah satunya dengan cara menekan produksi hormon kortisol. Dengan demikian
nantinya suasana hati bisa menjadi lebih baik.
Menerapkan Pola Makan Sehat
Selain olahraga, pola makan juga memberikan pengaruh signifikan terhadap kesehatan jiwa. Apabila Kamu
bisa menerapkan pola makan sehat, misalnya dengan memasukkan buah dan sayuran dalam menu harian,
kemudian mengurangi pengonsumsian junk food. Maka itu bisa membantu menjaga kondisi mental tetap
stabil.
Berdoa
Berdoa terbukti menjadi salah satu cara yang ampuh mencegah terjadinya gangguan kejiwaan dan
sebagai cara menghilangkan kecemasan. Ketika Kamu mengalami masa-masa sulit hingga membuat batin
tertekan, cobalah untuk berdoa. Tidak semua perkara di dunia ini bisa Kamu selesaikan hanya dengan
mengandalkan kemampuan.
Ingat, manusia itu butuh Tuhan. Dan agar Kamu bisa berkomunikasi dengan Tuhan maka Kamu harus
berdoa. Pasrahkan semuanya pada Tuhan. Percayalah bahwa apa yang Kamu alami saat ini adalah takdir
yang terbaik. Dengan demikian hatimu akan terasa lebih tentram.
Ingat Tujuan Hidup
Ketika Kamu merasa lelah dan capek dengan semua masalah yang datang, cobalah ingat kembali apa sih
tujuan hidup ini? Pada dasarnya, tujuan utama hidup adalah untuk beribadah kepada Tuhan. Selebihnya,
tentang berhubungan sosial, bekerja, dan menjalani rumah tangga cukup dijalani tanpa berlebihan.
Maksudnya, jalani hidup ini dengan sungguh-sungguh. Bekerja secara ambisius. Berhubungan dengan
manusia secara baik. Tapi jangan sampai merusak diri sendiri. Hidup cuma sementara, untuk apa dipikirkan
sampai bikin stres?
Memotivasi Diri
Cara memelihara kesehatan jiwa berikutnya adalah dengan memotivasi diri. Dalam hidup ini, adakalnya
Kamu akan merasa bosan. Rutinitas yang berlangsung secara berulang-ulang kadang bikin jenuh hingga tak
jarang memicu stres.
Nah untuk menghadapi hal tersebut, cobalah menemukan sebuah motivasi agar Kamu bisa bersemangat
kembali. Misalnya saja, Kamu bekerja keras setiap hari, sebenarnya apa motivasimu untuk berkerja itu? Apa
Kamu ingin kaya? Beli rumah? Haji? Umroh? Semua impian itu bisa jadi motivasi sehingga Kamu tidak
mudah putus asa dan stres.
Menikmati Kehidupan Saat ini
Daripada Anda menghabiskan waktu dengan memikirkan masa lalu atau mengkhawatirkan masa depan,
lebih baik nikmati saja apa yang Kamu miliki saat ini. Hal itu bisa membantumu menemukan kesenangan
hidup yang mungkin selama ini telah Kamu lewatkan. Selain itu juga jangan lupa selalu berfikir positif.
Manfaat berpikir positif ada banyak, salah satunya menciptakan ketenangan hidup.

Mengatur Waktu dengan Baik


Jika Kamu merasa menghabiskan waktu dan energi terlalu banyak untuk bekerja, maka cobalah mengatur
waktu lebih baik sehingga Kamu bisa menemukan keseimbangan hidup. Bekerja memang penting untuk
memenuhi kebutuhan hidup, tapi jangan melupakan orang-orang disekitarmu. Sayangi juga tubuhmu.
Biarkan tubuh beristirahat dan jangan terus-menerus menekannya untuk bekerja. Itu justru membuat Kamu
jadi sakit bahkan mengalami despresi.
Cukup Tidur
Kurang tidur bisa menimbulkan berbagai efek buruk bagi tubuh. Tak hanya menganggu proses metabolisme,
tapi juga menyebabkan masalah emosional dan psikologis yang mempengaruhi kesehatan mental. Maka itu,
usahakan untuk menjaga waktu tidur dengan baik, minimal 8 jam sehari. Dengan tidur cukup maka bisa
memulihkan tenaga. Tubuh terasa lebih sehat, pikiran fresh dan kulitmu juga lebih bersinar.
Mengembangkan Kemampuan Bersosialisasi
Orang yang suka menyendiri, jarang berkomunikasi, dan memiliki gangguan kepribadian antisosialbiasanya
lebih rentan mengalami gangguan psikologis. Hal ini dikarenakan saat sendirian, pikiran mudah dipengaruhi
oleh hal-hal yang buruk. Gelisah dan menyikapi realita secara berlebihan. Itu semua disebabkan tidak ada
orang yang bisa diajak berbicara.
Maka itu, sangat penting untuk mengembangkan kemampuan bersosialisasi. Berusahalah untuk
membangun hubungan baik dengan orang-orang disekitarmu, baik di rumah, tempat kerja, atau di
komunitas lainnya. Percayalah, Kamu akan merasakan hidupmu lebih bahagia. Lebih banyak tertawa
sehingga stres pun berkurang.
Meminta Bantuan kepada Orang yang Dipercaya
Di beberapa titik dalam kehidupanmu, adakalanya Kamu perlu meminta bantuan orang lain. Hal itu wajar.
Karena sebagai makhluk sosial, manusia tidak bisa hidup sendiri. Ada banyak orang diluar sana yang
mungkin bisa membantumu. Misalnya saja teman dekatmu, keluarga, dokter atau apoteker.
Berusahalah berbicara dengan orang yang Kamu percayai. Jangan ragu untuk melakukannya. Biasanya
setelah berbicara maka beban masalah terasa lebih ringan. Kamu tidak perlu menyimpannya sendirian
karena itu akan membuatmu semakin tertekan.
Berbicara Jujur
Apakah Kamu pernah berbohong? Semua orang pastinya pernah berkata bohong. Tapi ingat ya, jangan
jadikan berbohong sebagai kebiasaan. Ini tidak hanya membuatmu berdosa tapi juga berisiko merusak
kesehatan jiwa. Biasanya orang yang suka berbohong, lama-kelamaan akan terjebak dalam kebohongan
besar. Sehingga kehidupannya terasa tidak tenang dan selalu diliputi rasa takut.
Nah, untuk mencegah hal tersebut, usahakan untuk menjadi orang yang jujur. Seberapapun menakutkannya
kenyataan akan lebih baik jika dikatakan apa adanya. Tak perlu ditutupi. Dengan demikian hidup juga terasa
lebih tenang. Tanpa ada kebohongan.
Berkonsultasi dengan Ahli Terapi
Jika Kamu merasa jiwamu sudah terlalu tertekan, dan Kamu tidak sanggup menanggungnya lagi. Maka
cobalah pergi berkonsultasi dengan dokter atau ahli terapi. Bicarakan tentang masalah serta rasa cemas
yang Kamu alami. Nantinya dokter akan memberikan saran tentang cara menyingkirkan pikiran negatif serta
bagaimana tips mengelola stres.
Apabila memang kondisi gangguan psikis cukup serius, maka dokter mungkin melakukan metode-metode
tertentu untuk mengatasinya, seperti terapi berbicara dan perilaku. Tentunya semua itu bisa membantu
memulihkan kondisimu jadi lebih baik daripada hanya berdiam saja tanpa melakukan apapun.
Bersyukur
Well, mau sampai kapan Kamu mengeluh? Sejatinya mengeluh tidak akan menyelesaikan masalah apapun.
Justru mengeluh dapat membuat pikiran semakin stres dan despresi. Mulai sekarang, cobalah melatih diri
untuk mengucapkan syukur. Ada banyak manfaat yang bisa Kamu peroleh jika gemar bersyukur, salah
satunya hati jadi tentram. Kamu harus memahami bahwa tidak ada yang sempurna di kehidupan ini. Jadi
berhentilah mengeluh dan seringlah mengucap syukur kepada Tuhan.
Jadi itulah beberapa cara memelihara kesehatan jiwa yang bisa Kamu lakukan untuk menghindari stres dan
despresi. Semoga bermanfaat dan bisa membantu ya.

Cara Menjaga Kebersihan Lingkungan yang Benar


Musim hujan menjadi momok bagi masyarakat yang tinggal di daerah rawan banjir. Terkadang
penyebab banjir bukan berasal dari penataan ruang kota yang salah, tetapi karena kesalahan
masyarakat sendiri. Kebiasaan membuang sampah sembarangan dan tidak melakukan penghijauan
di lingkungannya adalah beberapa penyebab banjir setiap musim hujan. Tak hanya untuk
mencegah banjir, menjaga kebersihan lingkungan sebenarnya cukup penting untuk membuat
masyarakat setempat lebih sehat dan terhindar dari sejumlah penyakit. Selain itu, lingkungan yang
bersih dan terawat tentu lebih sedap dipandang 10 Cara Menjaga Kebersihan Lingkungan
1. Buang sampah pada tempatnya
Cara menjaga kebersihan lingkungan yang paling sederhana dimulai dari kesadaran diri sendiri
untuk membuang sampah pada tempatnya. Oleh karena itu, ketersediaan tempat sampah yang
memadai di lingkungan kita juga perlu diperhatikan. Jika memungkinkan, Anda bisa membuat
tempat sampah terpisah sesuai jenisnya, yakni sampah organik dan non-organik. Lantas,
bagaimana jika kita tidak menemukan tempat sampah di sekitar kita? Bawa sampah Anda terlebih
dahulu dan buang saat Anda sudah menemukan tempat sampah.
2. Jaga kebersihan rumah
Bagaimana Anda ingin menjaga kebersihan lingkungan jika kebersihan rumah sendiri tidak terjaga?
Yuk, ajak keluarga untuk menjaga kebersihan rumah. Tidak perlu melakukan bersih-bersih setiap
saat, Anda hanya perlu menjadwalkan pembersihan secara rutin. Perhatikan kebersihan
pekarangan, lantai, dan kamar mandi. Pastikan bagian dalam rumah mendapatkan sirkulasi udara
yang cukup agar rumah Anda tidak terasa pengap. Selain itu, jangan biasakan menggantung
pakaian yang sudah dipakai selama berhari-hari. Jika sudah tidak berniat menggunakannya,
sebaiknya cuci bersih pakaian dan simpan di dalam lemari.
3. Olah sampah menjadi pupuk kompos
Masih ingat seputar manfaat eceng gondok yang bisa diolah menjadi pupuk organik? Ternyata
bukan hanya tumbuhan liar saja yang bisa diolah menjadi pupuk organik, tetapi sampah juga bisa
diolah menjadi pupuk kompos, lho. Pertama, buatlah tempat sampah organik dan non-organik.
Sampah yang masuk ke dalam bak organik itulah yang nantinya akan diolah menjadi pupuk
kompos. Cara membuat pupuk kompos ini cukup mudah, kumpulkan saja sampah organik dalam
satu wadah ember atau drum. Kemudian, lubangi bagian bawah wadah penampungan sampah ini.
Selanjutnya, tanam wadah berisi sampah organik di dalam tanah dengan kedalaman minimal 10
cm. Taburkan serbuk gergaji atau tanah di atas sampah organik tersebut. Setelah didiamkan selama
3 bulan, keluarkan wadah dari tanah untuk diangin-anginkan selama 1 minggu. Nah, setelah itu
popok kompos sudah siap untuk dipakai.
4. Remukkan wadah plastik atau karton
Setelah minum air mineral, sebaiknya remukkan botol plastik tersebut sebelum dibuang ke tempat
sampah. Pun begitu dengan wadah yang terbuat dari karton, sebaiknya sobek atau remas sebelum
dibuang. Mengapa kita harus melakukan hal ini? Meremukkan wadah plastik atau karton adalah
bagian dari cara menjaga kebersihan lingkungan. Dengan menghancurkan sampah plastik atau
karton, maka sampah tersebut tidak bisa dipakai kembali. Di samping itu, meremas sampah plastik
atau karton sebelum dibuang juga merupakan langkah untuk mengurangi volume sampah.
5. Daur ulang sampah
Mengapa Anda harus mendaur ulang sampah, sedangkan wadah plastik dan karton saja harus
diremukkan dan tidak bisa dipakai lagi? Wadah plastik atau karton memang tidak bisa digunakan
berkali-kali. Akan tetapi, Anda bisa mendaur ulang sampah dari jenis sampah lainnya. Misalnya,
kaleng bekas cat bisa dimanfaatkan sebagai pengganti pot bunga. Kemudian, bungkus deterjen
juga bisa dijalin agar dapat menjadi tas belanja yang sederhana, tapi sangat bermanfaat. Temukan
sampah-sampah yang berpotensi untuk didaur ulang menjadi benda yang aman dan tidak
berbahaya meskipun akan digunakan kembali.
6. Kerja bakti di lingkungan sekitar
Apabila kamu sangat peduli terhadap kebersihan lingkungan sekitar, tak ada salahnya untuk
mengajak tetangga dan warga komplek tempat tinggal Anda untuk melakukan kerja bakti.
Meskipun sudah ada petugas kebersihan yang rutin membersihkan wilayah tempat tinggal Anda,
kerja bakti antar warga juga sangat penting untuk membersihkan sudut-sudut komplek yang tidak
terjangkau oleh petugas kebersihan. Dengan melakukan kerja bakti, Anda sudah turut serta dalam
usaha untuk membersihkan dan mempercantik lingkungan tempat tinggal. Selain itu, kerja bakti
dapat menjalin silaturahmi dengan tetangga.
7. Tutup saluran pembuangan air
Di depan rumah Anda terdapat saluran pembuangan air? Sebaiknya, tutup saluran pembuangan air
tersebut agar tidak kotor karena sampah yang berasal dari jalanan. Saluran air yang terbuka akan
lebih mudah dipenuhi sampah yang berterbangan dari jalanan di depan rumah Anda.
Akibatnya, saluran air menjadi sangat kotor dan penuh sampah.
https://bacaterus.com/cara-menjaga-kebersihan-lingkungan/

Bahaya Narkoba untuk Kesehatan

Bahaya narkoba sudah tidak diragukan lagi. Sayangnya, penyalahgunaan obat-obatan terlarang
makin marak di berbagai negara di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Masyarakat mengenal
obat-obatan terlarang sebagai narkoba yang merupakan singkatan dari narkotika, psikotropika,
dan bahan berbahaya lainnya.
Banyak pengguna obat-obatan ini yang awalnya tergoda merasakan kesenangan sesaat atau
sebagai pelarian dari masalah yang dihadapi. Padahal, efek narkoba dapat merusak kesehatan
secara fisik dan kejiwaan.

Risiko Gangguan Kesehatan


Bagai dua sisi mata uang, obat dapat bermanfaat dan sekaligus berbahaya bagi tubuh. Jika obat
yang digunakan sesuai dengan aturan, dosis, dan di bawah pengawasan dokter, maka
penggunaannya efektif untuk mencapai kesembuhan. Sebaliknya, obat-obatan dapat menimbulkan
bila disalahgunakan dengan mengonsumsinya tanpa pengawasan dokter dan didasari tujuan yang
tidak tepat.
Itu mengapa, ada sebagian jenis obat-obatan yang hanya dapat dikonsumsi bila dianjurkan oleh
dokter, dan dengan pengawasan ketat. Penyalahgunaan obat-obatan narkotika, psikotropika dan
obat-obatan terlarang lainnya, dapat menimbulkan gangguan pada kesehatan.
Sebagai gambaran, berikut ini adalah bahaya narkoba terhadap kesehatan tubuh.
 Mengganggu kondisi otak dan tubuh secara umum
Narkoba dapat memengaruhi kemampuan seseorang untuk menjalani hidup sehat dan mengambil
keputusan yang benar. Pengaruh obat-obatan tersebut dapat berlangsung dalam jangka panjang.
 Perubahan sel saraf dalam otak
Konsumsi narkoba secara berulang dalam jangka panjang akan memicu perubahan pada sel saraf dalam
otak, yang kemudian mengganggu komunikasi antar sel saraf. Bahkan setelah konsumsi dihentikan, efek
tersebut akan memakan waktu yang tidak sebentar, untuk dapat benar-benar hilang.
 Dehidrasi
Bahaya narkoba jenis ekstasi, efeknya dapat menyebabkan dehidrasi, serta ketidakseimbangan elektrolit.
Hal ini kemudian yang menyebabkan penggunanya mengalami kejang-kejang, serangan panik, halusinasi,
sakit pada dada dan perilaku agresif. Jika digunakan dalam jangka panjang dapat merusak otak.
 Bingung dan hilang ingatan
Golongan obat-obatan asam gamma-hidroksibutirat dan rohypnol dapat mengakibatkan efek sedatif,
kebingungan, kehilangan ingatan, perubahan perilaku, koordinasi tubuh terganggu dan menurunnya
tingkat kesadaran.
 Halusinasi
Penggunaan mariyuana atau ganja dapat menyebabkan efek samping halusinasi, muntah,
peningkatan tekanan darah dan denyut nadi, gangguan kecemasan, kebingungan serta paranoia.
Efek jangka panjang mariyuana adalah gangguan mental seperti depresi dan gangguan kecemasan.
 Kejang hingga kematian
Bahaya narkoba berupa penyalahgunaan metamfetamin atau lebih dikenal sebagai sabu-sabu,
opium, dan kokain, dapat menyebabkan berbagai efek buruk, termasuk perilaku psikotik, kejang-
kejang, dan bahkan kematian akibat overdosis.
Gangguan Kualitas Hidup
Saat seseorang mulai mengonsumsi narkoba, terdapat kemungkinan besar untuk mengalami
kecanduan. Makin lama, pengguna akan membutuhkan dosis yang lebih tinggi demi dapat
merasakan efek yang sama. Ketika efek narkoba mulai hilang, pengguna akan merasa tidak nyaman
akibat munculnya gejala putus obat dan akan ingin kembali memakainya.
Narkoba yang larut di dalam tubuh akan dialirkan melalui darah ke seluruh tubuh, termasuk ke
otak. Efek dari obat-obatan bergantung kepada jenis yang dikonsumsi, dosis, durasi pemakaian,
dan ukuran tubuh orang yang mengonsumsinya.
Selain berpengaruh pada tubuh, bahaya narkoba juga dapat menyebabkan hal-hal yang
mengganggu kualitas hidup seseorang. Misalnya, pecandu rentan mengalami masalah di kantor,
sekolah atau keluarga, kesulitan keuangan, hingga berurusan dengan pihak kepolisian karena
melanggar hukum.
Seorang pecandu juga lebih rentan mengalami infeksi menular seksual, kecelakaan, dan
melakukan upaya bunuh diri akibat berada di bawah pengaruh obat.
Segera Hentikan Penggunaan Narkoba
Penggunaan obat-obatan terlarang harus segera dihentikan. Kenali tanda-tanda yang mungkin
muncul dan mudah dikenali pada pangguna narkoba. Makin cepat pengguna mendapatkan
pertolongan, maka makin cepat proses pemulihannya. Konsultasikan kepada dokter yang
menangani kasus kecanduan obat.
Cari pertolongan darurat jika Anda atau seseorang yang Anda ketahui mengonsumsi obat-obatan
terlarang, mengalami hal-hal berikut ini:
 Penurunan tingkat
 Sulit bernapas.
 erasa tekanan atau sakit pada dada.
 Gangguan fisik atau psikologis lain setelah penggunaan obat.
 Kemungkinan overdosis.
Memulihkan Kondisi dengan Rehabilitasi Narkoba
Orang yang sudah telanjur kecanduan narkoba, dapat disembuhkan dengan cara melakukan
rehabilitasi. Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNNRI) sudah menyediakan layanan
rehabilitasi bagi pecandu narkoba. Anda dapat mencari informasi lebih lanjut melalui website
BNNRI khusus rehabilitasi yaitu http://www.babesrehab-bnn.info/
Umumnya tahap-tahap rehabilitasi narkoba yang biasanya diberikan kepada orang yang sudah
telanjur kecanduan narkoba adalah:
 Pemeriksaan
Dokter atau terapis akan memeriksa kondisi Anda. Mereka akan melihat sejauh mana Anda
mengalami kecanduan, efek samping yang sudah Anda alami, serta kemungkinan mengalami
depresi. Jika ada masalah tersebut, dokter atau terapis akan melakukan pengobatan untuk
meghilangkan efek-efek tersebut.
 Detoksifikasi
Anda akan diminta berhenti mengonsumsi narkoba untuk mendetoksifikasi tubuh. Selama berhenti
mengonsumsi narkoba, kemungkinan besar Anda akan merasa mual, tubuh pun terasa sakit karena
kehilangan zat yang biasa dikonsumsi. Anda juga mungkin akan merasa tertekan akibat tidak ada
asupan obat yang biasanya menenangkan. Bertahanlah pada proses ini. Dokter dapat memberikan
obat untuk mengatasi ketidaknyamanan yang Anda rasakan. Yang perlu diingat, tubuh Anda
memerlukan cairan yang cukup untuk menghindari dehidrasi, dan makanan untuk membantu
pemulihan, selama proses detoksifikasi ini.
 Stabilisasi
Setelah dua tahap itu berhasil dilewati, dokter akan memberikan terapi dalam tahap stabilisasi.
Pada tahap ini, Anda akan diberikan resep obat untuk membantu pemulihan jangka panjang.
Pemulihan ini juga mencakup pemikiran tentang rencana-rencana kehidupan Anda dalam jangka
panjang, serta kestabilan mental Anda.
 Bicarakan dengan orang sekitar
Membicarakan dengan orang sekitar bahwa Anda sedang dalam masa pemulihan dari kecanduan
narkoba, penting dilakukan. Orang-orang sekitar seperti teman dekat atau keluarga akan membantu
Anda mengelola aktivitas dan kehidupan selanjutnya. Juga, mengalihkan Anda dari keinginan untuk
kembali mengonsumsi narkoba. Pilih teman yang dapat dipercaya, mendukung penyembuhan, dan
tidak memengaruhi Anda untuk kembali mengonsumsi narkoba.
Bahaya narkoba benar-benar mengancam hidup dalam jangka panjang. Jangan coba-coba
menyentuhnya dengan alasan apa pun. Narkoba bukan jawaban atas permasalahan dalam hidup, justru
dapat merusak tubuh dan hubungan dengan orang lain. Pada ibu hamil, narkoba juga akan
memberikan efek negatif terhadap bayi dalam kandungan. Jika sudah telanjur kecanduan, jangan ragu
untuk melakukan rehabilitasi secepatnya.

10 BAHAYA MEROKOK BAGI KESEHATAN


Bahaya merokok dapat membahayakan hampir setiap organ tubuh, menyebabkan banyak
penyakit, dan mengurangi kesehatan perokok aktif secara umum. Begitu pun pada perokok pasif,
seorang yang terpapar asap rokok dari seorang perokok aktif, yang sama berbahayanya bagi
kesehatan. beberapa penyakit yang mungkin dialami adalah penyakit kanker paru-paru, penyakit
paru obstruktif kronis, penyakit jantung koroner, stroke dan penyakit berbahaya lainnya.
Selengkapnya simak bahaya rokok di bawah ini.
Bahaya Merokok bagi Kesehatan Tubuh
Merokok menyebabkan banyak tumpukan penyakit yang mengancam kesehatan. Nah, berikut
adalah dampak bahaya merokok yang mungkin belum pernah Anda dengar sebelumnya:
1. Fertilitas (kesuburan)
Bahaya merokok terhadap reproduksi dan kesuburan cukup fatal, karena kebiasaan merokok dapat
meningkatkan risiko impotensi (disfungsi efeksi), kerusakan sperma, mengurangi jumlah sperma
dan menyebabkan kanker testis.
2. Bau mulut dan kerusakan gigi
Bahaya merokok dapat menyebabkan bau mulut dan gigi bernoda. Hal ini juga dapat menyebabkan
penyakit gusi dan kerusakan indera perasa. Bahaya rokok paling serius adalah meningkatkan risiko
mengembangkan kanker pada lidah, tenggorokan, dan bibir.
3. Penuaan dini
Bahaya rokok dapat mengurangi jumlah oksigen ke kulit sehingga dapat mempercepat penuaan
dan kulit tampak kusam dan berwarna abu-abu.
Merokok di usia muda antara 10-20 tahun dapat menyebabkan kerutan di wajah, terutama di
sekitar mata (kantung mata) dan mulut, tiga kali lebih mungkin.
4. Tulang rapuh
Bahaya rokok bagi kesehatan berkutnya dapat menyebabkan tulang cepat lemah dan rapuh.
Terutama wanita perokok, 5-10% lebih mungkin untuk menderita osteoporosis dibandingkan non-
perokok.
5. Penyakit pencernaan
Baghaya rokok bagi kesehatan lainnya dapat meningkatkan kemungkinan terkena kanker perut,
rsiko kanker ginjal, pankreas, dan kandung kemih.
6. Penyait paru obstruktif kronik (PPOK)
Bahaya merokok bagi kesehatan dapat menyebabkan penyakit paru obstruktif kronik (PPOK). PPOK
adalah penyakit progresif yang membuat seseorang sulit untuk bernapas. Banyak perokok tidak
tahu bahwa mereka telah terkena penyakit ini hingga sudah terlambat. Tidak ada obat untuk
penyakit ini dan belum ada cara untuk menyembuhkannya.
7. Serangan jantung
Karbon monoksida dari rokok mengambil oksigen dalam darah dan menyebabkan risiko
mengembangkan kolesterol mengendap di dinding arteri. Efek ini meningkatkan risiko serangan
jantung dan stroke.
8. Rheumatoid arthritis
Radang sendi atau rheumatoid arhtritis adalah penyakit radang kronis dan lebih sering terjadi pada
wanita yang memengaruhi persendian di tangan dan kaki. Penyakit ini menyebabkan
pembengkakan yang menyakitkan dan pada akhirnya menyebabkan tulang keropos dan kelainan
bentuk sendi.
9. Diabetes tipe 2
Bahaya merokok bagi kesehatan ini juga tak kalah berbahaya, karena menyebabkan diabetes tipe 2
dan meningkatkan risiko komplikasi penyakit, termasuk menghambat aliran darah ke kaki. Kondisi
ini dapat menyebabkan infeksi dan mengakibatkan amputasi kaki.
10. Kanker
Kanker paru-paru adalah penyebab utama kematian akibat kanker pada pria dan wanita, karena
sangat sulit untuk diobati.
Bahaya merokok bagi kesehatan menyebabkan berbagai kanker, karena asap rokok mengandung
ribuan bahan kimia di dalamnya.
Berikut ini faktor risiko dari dampak rokok bagi kesehatan yang menyebabkan berbagai jenis
kanker, antara lain:
 Kanker mulut
 laring (kotak suara), faring (tenggorokan), dan Kerongkongan (tabung menelan)
 Kanker ginjal
 Kanker serviks
 Kanker hati
 Kandung kemih
 Kanker pankreas
 Kanker usus besar
 Leukemia myeloid
Sementara efek racun rokok pada perokok aktif dapat berisiko lebih besar dibanding yang tidak
merokok, perbandingannya adalah sebagai berikut:
 14 x menderita kanker paru-paru, mulut, dan tenggorokan
 4 x menderita kanker esopagus
 2 x kanker kandung kemih
 2 x serangan jantung
Bahaya rokok juga meningkatkan risiko yang fatal bagi penderita pneumonia, gagal jantung, dan
tekanan darah tinggi.
Bagaimana Cara Menghindari Bahaya Merokok?
Batas aman menggunakan rokok dengan kadar nikotin rendah tidak akan membantu, karena untuk
mengikuti kebutuhan akan zat adiaktif itu, perokok cenderung menghisap asap rokok secara lebih
keras, lebih dalam dan lebih lama. Berikut yang mungkin bisa Anda terapkan untuk menghindari
dampak rokok bagi kesehatan:
1. Analisis kebiasaan
Lakukan analisis atas kebiasaan-kebiasaan merokok yang telah dilakukan selama ini, misalnya:
kapan Anda secara otomatis ingin merokok: hasil analisis ini akan membantu dalam mengerem
keinginan merokok di kemudian waktu.
2. Susun daftar alasan
Lakukan segala hal yang membuat Anda tidak kembali merokok, selalu ingat alasan-alasan yang
mendasari Anda untuk tidak merokok, jika perlu susun daftar alasan itu, seperti; menghindari
kanker, gagal jantung, gangguan pencernaan, kehidupan sosial yang lebih baik, menabung, ingat
kesehatan dan kepentingan keluarga, dan makan lebih enak.
3. Langsung berhenti
Pilihlah satu hari di mana Anda akan berhenti merokok, dan pada hari itu, langsung berhenti total
tanpa melakukan kebiasaan merokok. Beritahukan rencana Anda kepada orang-orang terdekat
agar mereka bisa membantu.
Waspada pada hari-hari awal, karena akan terasa sangat berat, cobalah mengalihkan perhatian
dengan mengonsumsi permen atau permen karet tanpa gula sementara waktu, kurangilah
kegiatan yang berkaitan dengan rokok.
4. Nikmati hidup
Uang yang seharusnya dipakai untuk membeli rokok dapat dipakai untuk membeli hadiah bagi diri
sendiri, ditabung atau untuk keperluan lainnya yang bermanfaat.
5. Konsumsi rendah kalori
Pengaruh rokok terhadap kesehatan memang merugikan, jadi terapkanlah pola makan yang sehat.
Selama beberapa minggu pertama (sampai kira-kira empat minggu), makanlah makanan yang
mengandung kalori rendah. Disarankan untuk minum air yang banyak.

Anda mungkin juga menyukai