Anda di halaman 1dari 6

PERANAN FILSAFAT PANCASILA DALAM PERKEMBANGAN SOSIAL

MASYARAKAT

Oleh

Mia Afrianti (173016)

Abstrak

Pancasila merupakan dasar filsafah Negara Indonesia yang tercantum dalam pembukaan

UUD 1945 yang dijadikan sebagai pandangan hidup bangsa serta pedoman dalam proses

penyelenggaraan negara. Metode yang digunakan adalah metode penyelesaiaan masalah,

dengan mengambil dari berbagai referensi dari beberapa jurnal yang terkait serta teori

dan konsep yang sesuai dan mendukung dengan judul yang dibuat oleh penulis.

Perkembangan sosial merupakan suatu proses belajar penyesuaian diri terhadap norma

yang berlaku didalam masyarakat untuk meleburkan diri menjadi satu kesatuan yang saling

bekerja sama.Seiring berjalannya waktu dan perkembangan zaman mpada masa sekarang

terjadinya pergeseran nilai yang berdampak pada proses perkembangan sosial yang ada

dalam masyarkat untuk itu, peran pancasila dalam perkembangan sosial masyarakat sangat

penting karena nilai yang terkandung dalam pancasila selain dijadikan sebagai pedoman

dalam kehidupan bermasyarakat tetapi juga dapat disesuaikan dengan perkembangan

zaman sehingga pancasila dapat digunakan sebgai alat filterisasi/ menyaring segala sesuatu

yang positif dari perkembangan zaman tanpa menghilangkan kebudayaan serta nilai dan

norma yang menjadi jati diri dari bangsa.

1
A. Pendahuluan

Perkembangan teknologi informasi yang terjadi masa sekarang memberikan

perubahan terhadap masyarakat, perubahan tersebut meliputi pergeseran pola perilaku,

budaya, etika, norma, dan sosial. Perubahan sosial tersebut memiliki dampak terhadap

perkembangan sosial yang ada dalam masyarakat. Perkembangan sosial merupakan

penyesuaian diri terhadap norma yang berlaku dalam masyarakat untuk pencapaian

kematangan dalam hubungan sosial. Dalam perkembangan sosial dimasyarakat haruslah

sesuai dengan nilai yang terkandung dalam pancasila.

Pancasila merupakan dasar filsafah Negara Indonesia yang tercantum dalam

pembukaan UUD 1945 yang dijadikan sebagai pandangan hidup bangsa serta pedoman

dalam proses penyelenggaraan negara. (Indriyana, 2019:1) Selain itu pancasila merupakan

ideologi negara yang didalamnya mengandung nilai dan norma yang digunakan sebagai

acuan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Untuk itu pentingnya

pemahaman nilai pancasila dalam masyarakat sebagai filter/penyaring agar masyarakat

bangsa ini tidak kehilangan jati diri sebagai bangsa dikenal ramah dengan masyarakat sekitar

atau warga negara lain.

B. Metode penelitian

Dalam penulisan jurnal ini, penulis menggunakan tinjauan pustaka untuk metode

penyelesaiaan masalah. Dengan mengambil dari berbagai referensi dari beberapa jurnal yang

terkait serta teori dan konsep yang sesuai dan mendukung dengan judul yang dibuat oleh

penulis. Semua yang diuraikan oleh penulis dalam jurnal tersebut berasal dari referensi

jurnal, buku yang digunakan sebagai sumber dan acuan dalam menulis jurnal tersebut.

2
C. Pembahasan

1. Pengertian perkembangan sosial

Perkembangan sosial merupakan penyesuaian diri terhadap norma yang belaku

dalam masyarakat untuk pencapaian kematangan dalam hubungan sosial. Menurut Masitoh

dalam (Setyadi, 2018 : 2) perkembangan sosial adalah perilaku perkembangan dalam

menyesuaikan diri dengan aturan yang berlaku dalam masyarakat. Dengan kata lain

perkembangan sosial merupakan suatu proses belajar penyesuaian diri terhadap norma yang

berlaku didalam masyarakat untuk meleburkan diri menjadi satu kesatuan yang saling

bekerja sama. Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi perkembangan sosial antara

lain faktor keluarga dan faktor luar rumah.

 Faktor keluarga

Faktor keluarga merupakan faktor sosial pertama dalam kehidupan sosial yang

memengaruhi perkembangan seseorang, dari faktor inilah interaksi sosial pertama

yang dilakukan serta mempengaruhi pola perilaku seseorang.

 Faktor luar rumah

Faktor luar rumah terdiri dari sekolah dan lingkungan masyarakat, dalam faktor ini

pengalaman sosial merupakan penentu yang penting bagi sikap sosial dan pola

perilaku pada anak. misalnya seperti berinteraksi dengan teman sebaya.

2. Pengertian filsafat pancasila

Pancasila merupakan ideologi negara yang didalamnya mengandung nilai dan norma

yang digunakan sebagai acuan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Pancasila merupakan dasar filsafah Negara Indonesia yang tercantum dalam pembukaan

3
UUD 1945 yang dijadikan sebagai pandangan hidup bangsa serta pedoman dalam proses

penyelenggaraan negara. (Indriyana, 2019:1)

Pancasila dapat dikatakan sebagai filsafat karena pancasila merupakan pedoman atau

acuan cara berfikir intelektual kognitif dalam suatu usaha keilmuan dengan membangun

sistem filsafat yang kredibel. Pancasila sebagai suatu sistem pengetahuan yang mempunyai

sifat formal dan logis dalam susunan kelima silanya beserta arti. Dari kelima sila tersebut

pancasila sebagai system filsafat yaitu nilai- nilai yang terkandung dalam Pancasila

merupakan satu kesatuan. (Azmi,2018:4)

Pancasila sebagai filsafat merupakan acuan cara berfikir keilmuan dengan nilai- nilai

yang terkandung dalam kelima silanya yang masing masing memiliki arti yang saling

berkaitan dan merupakan suatu kesatuan yang utuh dan berguna sebagai pedoman dan jati

diri karakteristik suatu bangsa.

3. Peran filsafat pancasila dalam perkembangan sosial masyarakat

Berdasarkan dengan perkembangan ilmu pengetahuan teknologi dan informasi yang

begitu pesat pada masa sekarang filsafat pancasila mempunyai peran penting sebagai

filter/penyaring kebudayaan asing atau pola perilaku asing yang tidak sesuai dengan norma

yang berlaku dalam masyarakat. Munculnya ilmu pengetahuan yang canggih dan modern

memberikan dampak positif dan negative terhadap perkembangan sosial yang ada dalam

masyarakat. Dampak positif dari perkembangan IPTEK menjadikan masyarakat mudah

dalam memperoleh informasi cepat, mudah dan tidak memerlukan banyak biaya. Selain itu

perkembangan IPTEK membawa perubahan terhadap perkembangan hubungan sosial

ataupun lembaga pemerintahan dimana masyarakat dapat berkomunikasi langsung dengan

presiden melalui media sosial guna menyampaikan saran kritik dan ide yang membangun.

4
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi informasi selain memiliki dampak

positif juga memiliki dampak negatif antara lain masyarakat lebih mudah mencari informasi

menggunakan teknologi yang canggih sehingga interaksi dan komunikasi dengan dunia luar

menjadi berkurang dan cenderung masyarakatnya menjadi lebih tertutup, selain itu,

berkurangnya rasa solidaritas dan bahkan hilangnya nilai dan norma yang berlaku dalam

masyarakat.

Peran pancasila dalam perkembangan sosial masyarakat sangat penting karena nilai

yang terkandung dalam pancasila selain dijadikan sebagai pedoman dalam kehidupan

bermasyarakat tetapi juga dapat disesuaikan dengan perkembangan zaman sehingga

pancasila dapat digunakan sebgai alat filterisasi/ menyaring segala sesuatu yang positif dari

perkembangan zaman tanpa menghilangkan kebudayaan serta nilai dan norma yang menjadi

jati diri dari bangsa.

D. Penutup

a. Kesimpulan

Perkembangan sosial merupakan penyesuaian diri terhadap norma yang berlaku dalam

masyarakat untuk pencapaian kematangan dalam hubungan sosial. Perkembangan sosial

masyarakat haruslah sesuai pada nilai pancasila. Pancasila sebagai filsafat merupakan

acuan cara berfikir keilmuan dengan nilai- nilai yang terkandung dalam kelima silanya

yang masing masing memiliki arti yang saling berkaitan dan merupakan suatu kesatuan

yang utuh dan berguna sebagai pedoman dan jati diri karakteristik suatu bangsa.

Peran pancasila dalam perkembangan sosial masyarakat sangat penting karena nilai

yang terkandung dalam pancasila selain dijadikan sebagai pedoman dalam kehidupan

bermasyarakat tetapi juga dapat disesuaikan dengan perkembangan zaman sehingga

5
pancasila dapat digunakan sebgai alat filterisasi/ menyaring segala sesuatu yang positif

dari perkembangan zaman tanpa menghilangkan kebudayaan serta nilai dan norma yang

menjadi jati diri dari bangsa.

b. Saran

Perlunya menjadi warga negara yang cerdas dimana dapat memilah mana yang baik

untuk ditiru mana yang tidak sehingga tidak menghilangkan nilai yang ada dalam

masyarakat serta perlunya pemahaman terhadap nilai pancasila agar segala sesuatu

tindakan yang diambil oleh masyarakat ataupun pemerintah sesuai dengan pancasila dan

UUD 1945.

Daftar pustaka

Cahyono, Anang Sugeng. 2016. Pengaruh Media Sosial Terhadap Perubahan Sosial

Masyarakat Di Indonesia (online) (https://www.jurnal.unita.org) diakses tanggal 13 Juli

2019

Azmi, Awalludin. 2018. Peranan Filsafat Pancasila Dalam Pengembangan Pendidikan

Nasional Dan Pembentukan Karakter Kebangsaan Indonesia. (online) (https://osf.io)

diakses tanggal 14 Juli 2019

Indriyana, Dia dkk.2019. Pembangunan Masyarakat Sebagai Makhluk Sosial Yang

Berlandaskan Pancasila. (online) (https://download.garuda.ristekdikti.go.id)

Anda mungkin juga menyukai