Anda di halaman 1dari 1

Salah satu aspek penting pada proses perkembangan ialah perkembangan motorik karena

merupakan awal dari kecerdasan dan emosi sosialnya. Menurut Gunarsa (1985) perkembangan
motorik merupakan bertambah matangnya perkembangan otak yang mengatur sistem saraf
otak (neoromuskular) memungkinkan anak-anak lebih lincah dan aktif bergerak. Perkembangan motorik
memungkinkan anak dapat melakukan segala sesuatu yang terkandung dalam jiwanya dengan
sewajarnya. Dengan perkembangan motorik, anak makin kaya dalam bertingkah laku sehingga
memungkinkan anak memperkaya perbendaharaan mainannya bahkan memungkinkan anak
memindahkan aktifitas bermainnya, kreativitas belajar dan bekerja, memungkinkan anak
melakukan kewajiban tugas-tugas bahkan keinginan-keinginannya sendiri (soejanto, 2005).

Beberapa prinsip dasar perkembangan motorik anak :

1. Proses perkembangan berlangsung secara berkesinambungan dari satu tahap ke


tahap berikutnya meskipun kecepatannya bervariasi dari anak ke anak.
2. Proses perkembangan motorik ini telah terprogram secara genetik (diturunkan) dan
faktor lingkungan sedikit pengaruhnya.
3. Proses perkembangan motorik memerlukan perkembangan otak yang optimal sesuai
dengan tahapan umurnya.
4. Pola perkembangan motorik dimulai dari bagian atas tubuh yaitu dari kepala,
kemudian leher, batang tubuh dan ke kaki (cephalocaudal).
5. Keterampilan motorik kasar dapat dikuasai dan selanjutnya menjadi semakin halus
dan berfungsi semakin baik (inner to outer).
6. Gerakan yang bersifat umum dan tidak teratur menjadi gerakan yang spesifik dan
bertujuan (simple to complex).

Anda mungkin juga menyukai