Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN TANGGAMUS

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS RAWAT INAP PUTIH DOH
Jl. Kesehatan No.1 Pekon Putih Doh Kec: Cukuh Balak Kab: Tanggamus 35383
Email : putihdohpkm@gmail.com No Tlp. 0852 7984 8035

KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS RAWAT INAP PUTIH DOH


NOMOR : ............

TENTANG

WAKTU PENYAMPAIAN LAPORAN HASIL PEMERIKSAAN


LABORATORIUM
UNTUK PASIEN YANG MENDESAK (CITO)

KEPALA UPT PUSKESMAS RAWAT INAP PUTIH DOH

Menimbang : a. Bahwa untuk menunjang diagnosis penyakit dan peningkatan


pelayanan klinis di UPT Puskesmas Rawat Inap Putih Doh, maka
perlu dilakukan pengembangan pelayanan klinis yaitu melalui
pemeriksaan laborat Puskesmas.
b. Bahwa dalam melaksanakan pemeriksaan laborat perlu ditentukan
waktu penyampaian laporan hasil pemeriksaan laborat untuk pasien
yang sifatnya mendesak (cito) di UPT Puskesmas Rawat Inap Putih
Doh.
c. Bahwa berdasarkan pertimbangan pada huruf a dan b, perlu
menetapkan Keputusan Kepala UPT Puskesmas Rawat Inap Putih
Doh tentang waktu penyampaian laporan hasil pemeriksaan laborat
Puskesmas untuk pasien yang mendesak (cito).

Mengingat : a. UU Nomor 36 Tahun 2009, tentang Kesehatan;


b. Keputusan Menteri Kesehatan No.364/MENKES/SK/III/2003
Tentang Laboratorium Kesehatan;
c. Keputusan Menteri Kesehatan RI No. 128/Men.Kes/SK/II/ 2004
tentang Kebijakan Dasar Puskesmas;
d. Keputusan Menteri Kesehatan No.1674/MENKES/SK/XII/2005
Tentang Pedoman Jejaring Pelayanan Laborat Kesehatan;
e. Keputusan Menteri Kesehatan RI No. 37 tahun 2012 Tentang
Penyelenggaraan Laboratorium Pusat Kesehatan Masyarakat.
f. Peraturan Menteri Kesehatan No.657/MENKES/PER/VIII/2009
Tentang Pengiriman Penggunaan Spesimen Klinik, Materi Biologik
dan Muatan Informasinya.
g. Peraturan Menteri Kesehatan No.1501/MENKES/PER/X/2010
Tentang Jenis Penyakit Tertentu yang Dapat Menimbulkan Wabah
dan Upaya Penanggulangannya.
h. Undang-undang Nomor 2 Tahun 1997 Tentang Pembentukan
Kabupaten Daerah Tingkat II Tulang Bawang dan Kabupaten Daerah
Tingkat II Tanggamus;
i. Peraturan Daerah Kabupaten Tanggamus nomor 06 Tahun 2008
Tentang Pembentukan Organisasi dan Tata Kerja Dinas-dinas
Kabupaten Tanggamus;
j. Surat Keputusan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tanggamus No.
0080/29/2014 tentang Izin Operasional Puskesmas se-Kabupaten
Tanggamus.

MEMUTUSKAN

MENETAPKAN : KEPUTUSAN KEPALA UPT RAWAT INAP PUSKESMAS


PUTIH DOH TENTANG WAKTU PENYAMPAIAN LAPORAN
HASIL PEMERIKSAAN YANG MENDESAK (CITO)
Pertama : Menentukan waktu penyampaian laporan hasil pemeriksaan laborat
Puskesmas Putih Doh untuk pasien yang mendesak adalah 10 sampai
dengan 60 menit.
Kedua : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila
dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam penetapannya, maka akan
diadakan pembetulan sebagaimana mestinya.

Putih Doh, Januari 2018


Kepala UPT Puskesmas Rawat Inap
Putih Doh

SARIMAN, S.Kep
NIP.19670302 198711 1 001

Anda mungkin juga menyukai