Pengantar Manajemen 5 Judul Buku

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 3

PERSIAPAN UNTUK : KARIER SAYA

GILIRAN ANDA MENJADI MANAJER

5 JUDUL BUKU MANAJEMEN , ULASAN , DAN PENDEKATAN


MANAJEMEN DALAM BUKU TERSEBUT

1. Manajemen Operasi Produksi (Penulis: Prof. Dr. Sofjan, MBA)


Pembahasan buku Manajemen Operasi Produksi: Pencapaian Sasaran
Organisasi Berkesinambungan ini diawali dengan pembahasan mengenai
pemahaman operasi produksi, operasi produksi dan produktivitas, manajemen
proyek, prakiraan ramalan (forecasting), desain operasi produksi, desain proses,
pengelolaan operasi produksi, hingga perencanaan dan pengendalian operasi
produksi.
Buku ini merupakan salah satu buku rujukan untuk pendidikan bidang
manajemen operasi dan juga dapat menjadi pegangan para pelaku usaha agar
dapat mencapai tujuan dan sasaran secara berkesinambungan. Buku ini
menjadi rujukan wajib bagi mahasiswa, pelaku usaha, akademisi, praktisi dan
masyarakat luas.
 Pendekatan Manajemen pada buku ini adalah Pendekatan Perilaku

2. Manajemen Sumber Daya Manusia (Penulis: Dra. Ambar Teguh


Sulistiyani, M.Si & Dra. Rosidah, M S.i)
Pandangan-pandangan global terkait dengan kualitas SumberDaya Manusia
(SDM) mempengaruhi kebijakan organisasi. Variabel eksternal sangat leluasa
mempengaruhi organisasi public antar negara. Maka manajemen SDM
senantiasa bersikap pembelajar, harus berkembang, dan mampu mengambil
manfaat perubahan dalam menentukan pendekatan dan strategi dalam praktik
MSDM dalam organisasi publik. Buku ini memberikan perspektif baru bagi
pembaca, baik akademisi, mahasiswa, praktisi, politisi maupun para pelaku
organisasi publik. Dengan buku ini maka mindset dalam memahami MSDM
pada tataran teoretis maupun praktis dapat terbentuk dengan melihat konteks
dan masalahnya. Membaca buku ini menjadikan cara pandang lengkap dan
akurat baik tataran teoretisi maupun praktisi.
 Pendekatan Manajemen pada buku ini adalah Pendekatan Perilaku

3. Manajemen Insya Allah(Penulis : Dr. H. Asep Effendi)


Buku ini menguak betapa pentingnya pengaplikasian kalimat insyallah dalam
upaya meningkatkan mutu serta kualitas diri demi tercapainya kesuksesan visi
dan misi hidup yang selama ini di bidik. Point demi point yang di bahas
merupakan pengalaman para penulis dalam upaya menerapkan langkah
langkah manajerial untuk meningkatkan kualitas diri dan kelompok.
 Pendekatan Manajemen pada buku ini adalah Pendekatan Kuantitatif

4. How to Manage Customer Voice(Penulis: Prof.Dr.PM.Budi Haryono)


Dengan berkembangnya jejaring sosial yang begitu pesat telah membawa
perusahaan untuk mengantisipasi situasi zaman yang sudah berubah.
Perusahaan yang berhasil tidak lagi berorientasi pada produk semata
melainkan harus berorientasi pada pasar yang berarti fokus pada pelanggan.
Pelanggan adalah faktor sentral yang mengantar perjalanan perusahaan
menjadi berkembang, solid, dan memiliki masa depan cerah. Atas dasar
pertimbangan tersebut, perusahaan wajib mengelola suara pelanggan yang
muncul melalui media cetak maupun media elektronik. Hal ini dimudahkan
melalui jejaring sosial, di mana pelanggan dapat menyampaikan keluhan,
klaim,protes,usulan, pendapat, apresiasi, rasa terimakasih, dan
sebagainyaberkaitan dengan pengalamannya ketika bertransaksi dengan
perusahaan. Pengalaman yang manis dengan pelayanan yang memuaskan akan
“bergaung” di pasar.Sebaliknya, pengalaman yang pahit dengan pelayanan
yang tidak memuaskan akan lebih “berkumandang” di pasar yang disampaikan
kapan saja, di mana saja, dan kepada siapa saja. Hal ini menjadi pedoman
praktis dan strategis bagi perusahaan untuk mendengar, memahami,
mempelajari, dan mengelola suara pelanggan bila tidak menginginkan dampak
buruk bagi citra perusahaan.
Secara sistimatis, cakupan lengkap buku ini berisi tentang:
• Alasan dan latar belakang mengapa perusahaan wajib mengelola suara
pelanggan
• Pengertian suara pelanggan yang umumnya belum dimengerti atau
mendapat perhatian khusus dari perusahaan
• Bentuk suara pelanggan mulai dari sumber, ciri-ciri, serta maksud dan
tujuannya perlu dideteksi dengan tepat oleh perusahaan
• Pentingnya suara pelanggan bagi perusahaan, karyawan, dan pelanggan
karena akan memberikan manfaat lebih secara proporsional
• Mengelola suara pelanggan merupakan kewajiban perusahaan dalam upaya
menjaga citra demikelangsungan kehidupan di masa depan.
 Pendekatan Manajemen pada buku ini adalah Pendekatan Kuantitatif

5. Konsep-Konsep Dasar Manajemen Personalia: Masa Kini (Penulis : Dr.


Tubagus Achmad Darodjat, M.Pd.)
Buku ini mengulas tuntas secara detail mengenai manajemen personalia yang
telah teratur sesuai peraturan yang diterapkan di banyak perusahaan
terkemuka masa kini. Dengan demikian sebuah perusahaan dapat mengikuti
prosedur pelaksanaan manajemen personalia yang telah diatur di dalamnya.
Penulis menyertakan bagaimana gambaran sebuah manajemen personalia
beserta tugasnya yang terangkum pada lampuiran dalam buku ini. Manajemen
Personalia merupakan hal paling penting dalam sebuah perusahaan, suatu
perusahaan dapat menjadi besar atau tidaknya dapat diawali mulai dari proses
rekrutmen yang berkualitas tinggi para calon karyawannya. Hal ini dikarenakan
proses kepersonaliaan saat ini dapat absolut menentukan maju dan
berkembangnya masa depan sebuah perusahaan. Manajemen personalia
meliputi rekrutmen hingga pengaturan kompensasi diatur dan ditentukan di
dalamnya.
 Pendekatan Manajemen pada buku ini adalah Pendekatan Perilaku

Anda mungkin juga menyukai