Anda di halaman 1dari 32

PANDUAN KOMPETISI NATIONAL RESEARCH CAMP

NARESCAMP 2018
PANDUAN KOMPETISI NATIONAL RESEARCH CAMP (NARESCAMP)

UKM PENELITIAN

UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
National Research Camp (Narescamp) adalah sebuah kompetisi tingkat nasional
yang diselenggarakan oleh UKM Penelitian Universitas Negeri Semarang yaitu
kompetisi penelitian berbasis pengabdian. Landasan yang digunakan untuk
mengadakan kompetisi ini adalah Pasal 20 UU Nomor 2 Tahun 2003 tentang Sistem
Pendidikan Nasional menyatakan secara tegas bahwa Perguruan Tinggi
berkeharusan untuk menyelenggarakan pendidikan, penelitian, dan pengabdian
kepada masyarakat. Unsur pengabdian kepada masyarakat merupakan salah satu
bentuk tanggung jawab ilmiah dari institusi pendidikan untuk memberikan
kontribusi praktis bagi kesejahteraan masyarakat. Selain sebagai pengembangan
ilmu, unsur pengabdian masyarakat juga menjadi salah satu cara untuk mendukung
program pembangunan berkelanjutan.
Indonesia merupakan negara yang sebagian besar masyarakatnya bekerja
disektor informal (pertanian, perikanan, peternakan, perkebunan) karena didukung
oleh potensi sumber daya alam yang melimpah. Sebagian besar potensi tersebut
menjadi basis pertumbuhan ekonomi di pedesaan. Pembangunan desa merupakan
faktor penting bagi pembangunan daerah dan pembangunan nasional dalam upaya
pengentasan kemiskinan dan pengurangan kesenjangan antar wilayah. Badan Pusat
Statistik Indonesia mencatat jumlah kemiskinan di Indonesia tahun 2018 mencapai
25,95 juta atau sekitar 9,82% dari jumlah penduduk, dari perolehan tersebut sebagian
besar penduduk miskin berada di wilayah pedesaan. Akibatnya terjadi tidak
meratanya distribusi pendapatan antara masyarakat perkotaan yang bekerja disektor
formal dan masyarakat pedesaan yang bekerja di sektor informal.
Sejalan dengan hal tersebut, pembangunan desa merupakan salah satu prioritas
pembangunan nasional yang dituangkan dalam Nawa Cita, yakni membangun
Indonesia dari pinggiran dengan memperkuat daerah dan desa dalam rangka negara
kesatuan, serta untuk mewujudkan program tersebut diterbitkan undang-undang
Nomor 6 tahun 2014 tentang desa yang menyatakan bahwa pemerintah desa
memiliki kewenangan yang lebih besar untuk melakukan perencanaan,
penganggaran, dan pelaksanaan keuangan desa dalam rangka pembangunan di desa
dengan tujuan meningkatkan kesejaheraan masyarakat dan kualitas hidup
masyarakat desa. Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi
(Mendes PDTT) Eko Putro Sandjojo telah menargetkan dalam Rencana
Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019 yakni
mengentaskan 5.000 desa tertinggal dan meningkatkan 2.000 desa berkembang dan
mandiri. Status desa tertinggal pada 2029 mendatang akan terhapuskan jika
semangat untuk membangun desa bisa terus dipertahankan.
Berdasarkan hasil pendataan Potensi Desa (Podes) yang dilakukan oleh Badan
Pusat Statistik (BPS) di seluruh wilayah Indonesia pada tahun 2018 tercatat jumlah
desa tertinggal mencapai 13.232 desa atau 17,96%, desa berkembang mencapai
54.879 atau 74,49% dan desa mandiri mencapai 5.559 desa atau 7,55%. Padahal jika
dilihat dari potensi, wilayah pedesaan memiliki proporsi yang lebih besar
dibandingkan wilayah perkotaan. Potensi pedesaan mencakup potensi fisik seperti
sumberdaya alam, lahan, iklim, lingkungan geografis, dan Air. Sedangkan potensi
nonfisik berkaitan dengan masyarakat desa dan perilakunya seperti tingginya
semangat kegotongroyongan, dan lembaga atau organisasi sosial yang
mengutamakan kesejahteraan masyarakat desa. Namun, pembangunan wilayah
pedesaan masih dihadapkan pada banyak tantangan yang mencakup kondisi
eksternal dan internal.
Kondisi eksternal meliputi perkembangan internasional yang berhubungan
dengan liberalisasi arus investasi dan perdagangan global, transformasi struktur
ekonomi, masalah migrasi spasial dan sektoral, ketahanan pangan, masalah
ketersediaan lahan pertanian, masalah investasi dan permodalan, iptek, sumber daya
manusia, aksesibilitas, dan lain sebagainya. Permasalahan-permasalahan diatas
membutuhkan upaya solutif dalam rangka mendukung peningkatan perekonomian
nasional dan mewujudkan kemandirian ekonomi desa, sehingga pembangunan
ekonomi nasional akan optimal apabila dibangun melalui wilayah terkecilnya yaitu
pedesaan.
Berdasarkan fenomena tersebut, maka diperlukan solusi kreatif dan inovatif
untuk peningkatan perekonomian nasional melalui sektor potensi desa. Oleh karena
itu UKM Penelitian Universitas Negeri Semarang menyelenggarakan National
Research Camp (Narescamp) dengan tema “Kontribusi Pemuda Melalui Akselerasi
Karya Nyata dalam Mengembangkan Potensi Lokal Menuju Indonesia Emas 2045”.
Diselenggarakannya National Research Camp (Narescamp) 2019 ini diharapkan
mampu memberikan kontribusi nyata melalui kontribusi pemuda dalam membangun
bangsa dalam mengekspresikan gagasan dalam ilmu pengetahuan, teknologi, dan
seni budaya sebagai pendorong dan penggerak dalam mendukung Program
Indonesia Emas di Tahun 2045.

B. Nama Kegiatan
National Research Camp 2019 (Narescamp 2019)

C. Penyelenggara
Unit Kegiatan Mahasiswa Penelitian (UKM Penelitian) Universitas Negeri
Semarang

D. Tujuan
National Research Camp (Narescamp) diadakan dengan tujuan menggali ide
penelitian atau pengabdian mahasiswa sesuai dengan disiplin ilmu yang dipelajari
atau dengan disiplin ilmu yang berbeda dengan menyesuaikan objek penelitian yang
disajikan. Kompetisi Narescamp ini meliputi seleksi ide penelitian serta pengabdian
dengan membuat Idea Concept Project (ICP) kemudian melakukan penelitian atau
pengabdian selama 1 hari dan dilanjutkan dengan presentasi di hadapan dewan juri.

E. Luaran
Luaran yang dihasilkan dari kompetisi National Research Camp (Narescamp)
adalah peserta dapat mengaplikasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi (pendidikan,
penelitian dan pengabdian masyarakat) secara nyata melalui Narescamp 2019 pada
masyarakat Dukuh Kluwak.
F. Objek Penelitian/Pengabdian Masyarakat
Objek penelitian atau pengabdian masyarakat untuk kompetisi Narescamp 2019
ini berada di Dukuh Kluwak, Desa Gonoharjo, Kecamatan Limbangan, Kabupaten
Kendal, Provinsi Jawa Tengah. Dusun ini memiliki 4 RT dan 1 RW dengan luas
wilayah 175.90 hektar. Mata pencaharian penduduk di Dukuh Kluwak rata-rata
adalah sebagai petani/pekebun, buruh industri dan bangunan dan pedagang. Dukuh
Kluwak terletak di Kecamatan Limbangan Kabupaten Kendal.
Profil Dukuh Kluwak Desa Gonoharjo
Nama dusun :
Dukuh Kluwak, Desa Gonoharjo, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Kendal Jawa
Tengah
Batas wilayah :
➢ Sebelah Utara : Hutan Serukem
➢ Sebelah Selatan : Tugu Senanas
➢ Sebelah Timur : Tugu Setalun
➢ Sebelah Barat : Kali Njurang
Jumlah Penduduk : 165 Kepala Keluarga
Mata Pencaharian :
➢ Petani/Pekebun (Kolang-kaling, Aren, Jagung, Padi, Kopi)
➢ Buruh Industri dan Bangunan
➢ Pedagang

Keragaman di Dukuh Kluwak, Desa Gonoharjo


1. Taman Kanak-kanak (TK) Ade Irma Suryani
Dukuh Kluwak memiliki pendidikan Taman Kanak-Kanak (TK) yaitu Taman
Kanak-kanak (TK) Ade Irma Suryani. Jumlah siswa keseluruhan sebanyak 15
orang yang terbagi menjadi kelas A dan kelas B, masing-masing 6 dan 9 siswa.
Sedangkan jumlah tenaga didiknya terdiri dari 2 orang. Di Taman Kanak-kanak
ini terdapat taman bermain, dan ruang pembelajaran. Kegiatan belajar dilakukan
seperti sekolah pada umumnya, namun setiap hari jumat dan sabtu terdapat
kegiatan senam sebelum pembelajaran dimulai. Selain itu, terdapat kegiatan
makan bersama setiap satu bulan sekali.

Gambar 1. TK Ade Irma Suryani Gambar 2. Ruang Pembelajaran

Gambar 3. Taman Bermain


Foto Taman Kanak-kanak (TK) Ade Irma Suryani

2. Sekolah Dasar Negeri (SDN) 3 Gonoharjo


Dukuh Kluwak memiliki satu sekolah dasar yaitu Sekolah Dasar Negeri (SDN) 3
Gonoharjo. Jumlah siswa di sekolah ini sebanyak 60 yang terbagi menjadi 6
kelas. Sedangkan jumlah tenaga didiknya terdiri dari 8 orang. Fasilitas yang
terdapat dalam sekolah dasar tersebut yaitu perpustakaan, unit kegiatan sekolah
(UKS) dan ruang pembelajaran. Kegiatan belajar dilakukan seperti sekolah pada
umumnya dan ditambah dengan kegiatan ekstra kurikuler berupa pramuka.
Gambar 1. Ruang Guru Gambar 2. Ruang Kelas

Gambar 3. Halaman Sekolah


Foto Sekolah Dasar Negeri (SDN) 3 Gonoharjo

3. Taman Pendidikan Quran (TPQ) Darul Maqomah


Dukuh Kluwak memiliki satu pendidikan quran (TPQ) yaitu Taman Pendidikan
Quran (TPQ) Darul Maqomah. Kegiatan belajar di Taman Pendidikan Quran
(TPQ) Darul Maqomah berlangsung setiap hari mulai pukul 15.30 WIB.
Pembelajaran yang diterapkan di TPQ Nuzulil Sakinah bergerak dalam bidang
Qiraati, Tarbiyah, dan Tahfidz. Sistem pendidikan di TPQ ini santri difokuskan
pada kegiatan kajian dan menghafal Al-quran. Jumlah santri secara keseluruhan
11 orang, sedangkan jumlah tenaga didiknya terdiri dari 7 orang. Santri pada
umumnya berusia 3-5 tahun.
Gambar 1. TPQ Darul Maqomah Gambar 2. Santri TPQ
Foto Taman Pendidikan Quran (TPQ) Darul Maqomah

4. Madrasah Tarbiyyatussibyan
Dukuh Kluwak memiliki satu madrasah yaitu Madrasah Tarbiyyatussibyan.
Kegiatan belajar di Madrasah Tarbiyyatussibyan berlangsung setiap hari mulai
pukul 16.00 WIB. Pembelajaran yang diterapkan di Madrasah diantaranya Fiqih,
Nahwu, Sharaf, Tajwid, Sholawat. Sistem pendidikan di Madrasah ini santri
difokuskan pada kegiatan kajian dan menghafal Al-quran. Sedangkan untuk
pendidikan formal, santri diarahkan pada sekolah umum. Jumlah santri secara
keseluruhan 24 orang, sedangkan jumlah tenaga didiknya terdiri dari 7 orang.
Rata-rata usia santri adalah 7-12 tahun. Kegiatan mengaji di bagi menjadi 3
kelas.

Gambar 1. Kegiatan belajar di Madrasah


Gambar 2. Madrasah Tarbiyyatussibyan
Foto Madrasah Tarbiyyatussibyan

5. Home Industry
Pada Dukuh Kluwak Desa Gonoharjo terdapat sebuah industri rumahan yang
bergerak dalam pengolahan bahan makanan yaitu keripik dan gula aren. Gula
aren menjadi ciri khas hasil olahan bahan makanan dari Dukuh Kluwak.
Pengolahan gula aren masih dilakukan secara sederhana dengan menggunakan
tungku dan kayu bakar. Dalam pengolahannya nira hasil sadapan pohon aren
harus terus diaduk selama ± 5-6 jam hingga dapat dicetak. Pemasaran dilakukan
dengan menjualnya kepada para pengepul yang datang langsung ke tiap-tiap
Home Industry gula jawa tersebut. Produk industri gula aren ini dijual dengan
harga Rp 16.000 per kilogram dengan isi 4-5 buah gula aren.

Gambar 1. Proses Pengolahan Gula Aren


Gambar 2. Gula Aren Gambar 3. Cetakan Batok Kelapa
Foto Home Industry Gula Aren

6. Pertanian dan Perkebunan


Lahan perkebunan di Dukuh Kluwak Desa Gonoharjo tersedia relatif luas. Lahan
kosong dimanfaatkan oleh masyarakat untuk menanam pohon aren, kopi, jagung,
dan padi. Perkebunan digarap oleh masyarakat secara sederhana dan tradisional,
baik penyediaan bibit, penanaman, perawatan, sampai pemanenan hasil. Kolang-
kaling hasil panen dari pohon aren biasanya dijual dalam bentuk mentah (belum
diolah) kepada pengepul ke luar desa. Adapun hasil panen kopi biasanya dijual
dalam bentuk mentah dan bubuk. Masyarakat belum memanfaatkan sampah
organik berupa seresah daun maupun bagian lain dari tumbuhan yang mati
sehingga mengurangi nilai estetika lingkungan.

Gambar 1. Potensi Perkebunan Aren dan Kopi


Gambar 2. Potensi Padi Gambar 3. Potensi Jagung

Gambar 4. Buah Kolang-kaling Gambar 5. Buah Kopi


Foto Pertanian dan Perkebunan

7. Lingkungan
Dukuh kluwak merupakan daerah potensial dengan kekayaan alam yang
beragam. Pada Dukuh Kluwak terdapat Posyandu balita dan lansia yang
dilaksanakan setiap satu bulan sekali. Namun daerah ini tidak luput dari
permasalahan lingkungan seperti tersebarnya sampah baik organik maupun
nonorganik yang tidak dimanfaatkan kembali. Sedangkan permasalahan
kesehatan di dusun ini meliputi tidak adanya fasilitas layanan kesehatan yang
menetap dan akses menuju puskesmas dan apotek yang jauh.
Gambar 1. Lingkungan Rumah Warga

Gambar 2. Akses Jalan Dukuh


Foto Kondisi Lingkungan Dukuh Kluwak

G. Tema
“Kontribusi Pemuda Melalui Akselerasi Karya Nyata dalam Mengembangkan
Potensi Lokal Menuju Indonesia Emas 2045”

H. Sub tema
1. Ekonomi
Mencakup segala hal yang berhubungan dengan pemberdayaan ekonomi,
pengembangan ekonomi kreatif yang berkelanjutan, perbaikan infrastruktur, dan
manajemen sumber daya. Dukuh Kluwak merupakan dusun yang memiliki
banyak potensi untuk menunjang perekonomian, namun pemasaran produk
masih terbatas pada pengepul, sehingga kurang maksimal dalam menopang
perekonomian dusun.
2. Pendidikan
Mencakup segala bentuk inovasi ataupun implementasi pendidikan karakter atau
keagamaan yang dapat dikembangkan untuk kemajuan desa, memperkuat sistem
penilaian pendidikan yang komprehensif dan kredibel, serta peningkatan
relevansi dan daya saing pendidikan.
3. Teknologi
Mencakup pengembangan teknologi terbarukan atau teknologi aplikatif dan
tepat guna yang dapat diterapkan sesuai potensi desa untuk mendukung
pembangunan jangka panjang dan berkelanjutan.
4. Pertanian
Mencakup segala hal yang berhubungan dengan pengembangan pertanian
berkelanjutan dan peningkatan sumber pangan protein dari dalam negeri.
5. Perkebunan
Mencakup segala hal yang berhubungan dengan pemanfaatan dan
pengembangan potensi maupun hasil kebun secara berkelanjutan yang dapat
dikembangkan untuk perekonomian masyarakat.
6. Kesehatan dan Lingkungan
Mencakup perbaikan gizi masyarakat, peningkatan akses pelayanan kesehatan
yang berkualitas, peningkatan promosi kesehatan dan pemberdayaan
masyarakat, penguatan penelitian pengembangan sistem informasi, pemantapan
pelaksanaan Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN) bidang kesehatan,
peningkatan pengendalian dan penyehatan lingkungan, serta peningkatan
efektifitas air minum dan sanitasi. Serta pengembangan teknologi yang ramah
lingkungan dalam menghadapi dan menanggulangi permasalahan lingkungan
desa.

PENDAFTARAN DAN PROSEDUR PERLOMBAAN

A. Syarat Pendaftaran:
1. Peserta terdaftar sebagai mahasiswa (D3/D4/S1) aktif di perguruan tinggi di
Indonesia dibuktikan dengan mengirimkan 1 lembar scan Kartu Tanda
Mahasiswa (KTM) dilampirkan bersamaan dengan bukti pembayaran.
2. Peserta berupa tim yang terdiri dari 3 orang dengan 1 orang sebagai ketua.
Anggota kelompok dapat berasal dari progam studi yang berbeda tetapi masih
dalam perguruan tinggi yang sama.
3. Seorang mahasiswa hanya diperkenankan bergabung dalam satu tim.
4. Karya yang dikirimkan adalah karya asli yang belum pernah dipublikasikan dan
belum pernah menjadi juara pada tingkat nasional.
5. Setiap tim wajib dibimbing oleh seorang dosen pembimbing.
6. Setiap peserta wajib membagikan informasi lomba ini ke 5 grup LINE/
WhatsApp/Telegram dan wajib follow instagram @ukmp_unnes dan
@narescamp2019.
B. Ketentuan Kompetisi
1. Setiap peserta wajib mengisi formulir pendaftaran yang diunduh
bit.ly/FormulirNarescamp atau di web www.ukmpunnes.org
2. Biaya registrasi sebesar Rp 95.000,00 untuk gelombang I dan Rp 115.000,00
untuk gelombang II dibayarkan ke rekening BRI dengan No. Rekening 5889-01-
025641-53-5 a.n Anik Malikhana. Setelah melakukan pembayaran, peserta
harus konfirmasi ke panitia via sms/WhatsApp dengan format Nama Ketua
Tim_Nama Perguruan Tinggi_Waktu Pembayaran_Nama Pemilik
Rekening ke nomor 0895-3707-18453 atas nama Layli Novitasari. Waktu
konfirmasi paling lambat 1x24 jam setelah melakukan pembayaran.
3. Peserta wajib mengirimkan Idea Concept Project (ICP) sesuai batas waktu
yang telah ditentukan. Setelah melakukan pengiriman ICP, ketua tim harus
melakukan konfirmasi kepada panitia via sms/WhatsApp dengan format Nama
Ketua Tim_Nama Perguruan Tinggi_3 Kata Pertama Judul ICP ke nomor
0858-6660-4792 atas nama Widya Putri Turrochman. Idea Concept Project
(ICP) dikirim dalam bentuk softcopy dalam format Word (.doc atau.docx) dan
PDF ke alamat ukmpenelitian@mail.unnes.ac.id dengan subject email dan nama
file Nama Ketua Tim_Nama Perguruan Tinggi_3 Kata Pertama
4. Idea Concept Project (ICP) yang dikirimkan juga menyertakan Formulir
Pendaftaran yang telah diisi lengkap, Bukti Pembayaran, beserta dokumen–
dokumen tambahannya termasuk tangkap layar.
5. Jika ditemukan formulir pendaftaran yang telah dikirim kurang jelas atau kurang
lengkap, panitia akan memberi kelonggaran peserta untuk melakukan revisi
perbaikan dalam waktu 1x24 jam setelah diberitahukan. Revisi atau perbaikan
hanya berlaku untuk dokumen tambahan dan tidak berlaku untuk isi Idea
Concept Project (ICP).
6. Idea Concept Project ICP (Word dan PDF), Formulir Pendaftaran, Bukti
Pembayaran,dan tangkap layar dikumpulkan dalam satu folder lalu dijadikan
dalam bentuk .rar dengan format berkas Nama Ketua Tim_Nama Perguruan
Tinggi_3 Kata Pertama Judul ICP.
7. Semua peserta yang telah mengirimkan Idea Concept Project (ICP) lengkap
dengan dokumen tambahan akan mendapat E-Sertifikat sebagai peserta dan
50% ICP terbaik akan mendapatkan E-Sertifikat Narescamp UKMP Unnes
2019 sebagai Semi Finalis yang akan dikirim via E-mail ketua tim.
8. Seluruh finalis yang terpilih untuk mengikuti grand final Narescamp 2019 harus
sesuai dengan daftar peserta dalam ICP.
9. Semua kecurangan pada perlombaan ini akan berakibat pada pengurangan
penilaian dan diskualifikasi.
10. Dewan juri terdiri dari beberapa kalangan dan berbagai disiplin ilmu yang
berbeda.
11. Juara yang terpilih pada saat grand final merupakan peserta yang memiliki nilai
tertinggi hasil kumulatif dari semua aspek penilaian yang dikategorikan dalam
penilaian Idea Concept Project (ICP).
12. Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
13. Ketentuan yang belum tercantum di atas akan diatur oleh panitia di kemudian
hari tanpa menganggu kenyamanan peserta.

C. Tahap Seleksi Narescamp


Seleksi Narescamp 2019 dilaksanakan oleh dewan juri dengan tahap seleksi
sebagai berikut:
1. Tahap I Seleksi Idea Concept Project (ICP)
Pada tahap I ini peserta hanya mengirimkan softfile ide penelitian atau
pengabdian dalam bentuk ICP lengkap dengan dokumen tambahan oleh dewan
juri yang yang telah ditentukan panitia. Untuk menjaga independensi, maka
dalam penjurian tidak akan dilampirkan halaman judul, asal perguruan tinggi
dan identitas nama peserta. Dalam tahapan ini, akan dipilih 10 besar finalis ICP
terbaik yang diumumkan pada tanggal 4 Oktober 2019 untuk mengikuti tahap
grand final di Dukuh Kluwak, Desa Gonoharjo, Kecamatan Limbangan,
Kabupaten Kendal.
2. Tahap II (Grand Final)
a. Peserta yang lolos 10 besar harus datang ke objek penelitian atau
pengabdian untuk mengikuti grand final pada tanggal 17–20 Oktober 2019.
b. Peserta yang lolos grand final wajib melakukan pendaftaran ulang dengan
mengumpulkan hardcopy ICP 3 rangkap (asli) pada saat Technical
Meeting.
c. Semua finalis wajib berpakaian batik, rapi, sopan, bersepatu, dan memakai
jas almamater Perguruan Tinggi masing-masing selama acara presentasi
ICP berlangsung.
d. Seluruh finalis diwajibkan mengikuti serangkaian acara grand final
Narescamp 2019 berupa: Penerapan penelitian atau pengabdian sesuai ICP
yang diusulkan, pameran karya, presentasi di hadapan dewan juri,
pengumuman pemenang, dan field trip.
e. Peserta diwajibkan membawa peralatan yang menunjang materi presentasi
(prototype, X-banner, instrumen penelitian ataupun pengabdian dan
lain sebagainya) yang menunjang sesuai dengan penelitian atau
pengabdian yang diterapkan. Sarana dan prasarana tersebut dipersiapkan
dan dibawa sendiri oleh peserta. Panitia hanya menyediakan sound, pointer,
LCD, dan layar LCD.
f. Semua peserta yang lolos pada seleksi naskah dan masuk pada tahap grand
final akan dikenakan biaya registrasi finalis yang besarnya diberitahukan
saat pengumuman grand final.
D. Jadwal Pelaksanaan

Kegiatan Pelaksanaan
Pendaftaran dan Pengumpulan ICP
23 Juli–19 Agustus 2019
Gelombang 1
Pendaftaran dan Pengumpulan ICP
20 Agustus–16 September 2019
Gelombang 2
Tahap Seleksi ICP 28 September–3 Oktober 2019
Pengumuman Finalis 4 Oktober 2019
Grand Final 17–20 Oktober 2019
Technical Meeting dan Ramah Tamah 17 Oktober 2019
Pelaksanaan Narescamp 18 Oktober 2019
Presentasi dan Pengumuman Juara 19 Oktober 2019
Field Trip 20 Oktober 2019

E. Hadiah, Penghargaan, dan Fasilitas Finalis


1. Hadiah dan Penghargaan
Hadiah dan penghargaan bagi pemenang adalah:
Juara 1 : Uang Pembinaan Rp 3.000.000 + Piala + Piagam
Penghargaan
Juara 2 : Uang Pembinaan Rp 2.000.000 + Piala + Piagam
Penghargaan
Juara 3 : Uang Pembinaan Rp 1.000.000 + Piala + Piagam
Penghargaan
Juara harapan 1 : Piala + Piagam Penghargaan
Juara harapan 2 : Piala + Piagam Penghargaan
Juara harapan 3 : Piala + Piagam Penghargaan
Juara Favorit : Piala + Piagam Penghargaan

*Semua finalis mendapat sertifikat finalis

2. Fasilitas Finalis
Seluruh finalis mendapatkan beberapa fasilitas menarik, diantaranya :
❖ Penginapan
❖ Transportasi selama kegiatan berlangsung
❖ Konsumsi
❖ Kaos Narescamp 2019
❖ Seminar Kit
❖ Souvenir
❖ Field trip.
F. Alur Pendaftaran

Pengiriman Berkas ICP Beserta


Dokumen Tambahan Sampai
Tanggal 16 September 2019

Seleksi ICP

28 September – 3 Oktober 2019

Pengumuman 10 Besar Finalis TIDAK

4 Oktober 2019 LOLOS

LOLOS

Grand Final Narescamp 2019


SELESAI
17 – 20 Oktober 2019
G. Sistematika Penulisan
Sistematika penulisan Idea Concept Project (ICP) hendaknya berisi rancangan yang
teratur sebagai berikut:
1. Bagian Awal
a. Halaman Judul *
1) Judul penelitian dan pengabdian
Judul diketik dengan huruf besar (kapital), hendaknya ekspresif, sesuai
dan tepat dengan masalah yang ditulis, serta tidak membuka peluang
untuk penafsiran ganda.
2) Logo perguruan tinggi.
3) Nama, NIM dan Tahun Angkatan penulis ditulis dengan jelas.
4) Perguruan tinggi, kota asal dan tahun penulisan ditulis dengan jelas.
b. Halaman Pengesahan *
1) Lembar pengesahan memuat judul, nama penulis dan Nomor Induk
Mahasiswa.
2) Lembar pengesahan ditandatangani oleh ketua kelompok dan dosen
pembimbing.
3) Lembar pengesahan diberi tanggal sesuai dengan tanggal pengesahan.
c. Lembar Pernyataan *
Lembar Pernyataan keaslian dan belum pernah menjadi juara di ajang
kompetisi serupa. Lembar pernyataan ditandatangani oleh ketua tim dengan
tanda tangan mengenai materai Rp. 6.000
d. Kata Pengantar
e. Daftar isi
Daftar isi dan daftar lain yang diperlukan seperti daftar gambar, daftar tabel
dan daftar lampiran.
f. Ringkasan ICP
1) Ringkasan ditulis maksimal satu halaman yang mencerminkan isi
keseluruhan ICP.
2) Ringkasan ditulis sebanyak 300 s.d. 500 kata.
3) Dibagian atas ringkasan hanya memuat judul ICP dengan rata tengah
(Center).
4) Di bawah ringkasan, diketik secara alfabetis minimal tiga kata kunci
menggunakan font Times New Roman 12 spasi 1.0.

* Format lebih jelasnya dapat dilihat pada contoh cover ICP (Lampiran 1), lembar
pengesahan (Lampiran 2), dan lembar pernyataan (Lampiran 3)

2. Bagian Inti
A. Pendahuluan
1) Latar Belakang
Latar belakang berisi gambaran mengenai topik yang diangkat serta
alasan memilih pokok permasalahan menjadi ide penelitian atau
pengabdian.
2) Rumusan Masalah
Perumusan masalah berisi uraian tentang inti permasalahan yang akan
ditelaah.
3) Tujuan dan Manfaat
Tujuan dan manfaat yang ingin dicapai dalam penelitian atau
pengabdian.

B. Gagasan Pengabdian/ Gagasan Penelitian


1) ICP berupa penelitian deskripsi ide gagasannya berisi metode
penelitian, instrumen penelitian dan kerangka pikir penelitian.
2) ICP barupa pengabdian ide gagasannya berisi deskripsi gagasan,
metode pelaksanaan, dan implementasi gagasan.

C. Bagian Akhir
1) Daftar pustaka
Daftar pustaka ditulis untuk memberi informasi sehingga pembaca
dapat dengan mudah menemukan sumber yang disebutkan dan
menggunakan sistem Harvard yaitu:
• Spasi antar baris dalam satu rujukan adalah 1 spasi.
• Tulisan rujukan pada baris kedua dan seterusnya, ditulis menjorok
ke dalam sebanyak 7 karakter.
• Jarak antar rujukan adalah 2 spasi.
• Contoh
Rozendaal J, 1997, Vector Control, Methods for Use by
Individualsand Communities, WHO, Geneva.
2) Biodata Peserta
Biodata mencakup nama lengkap, alamat, tempat dan tanggal lahir, dan
penghargaan ilmiah yang pernah diraih. Lebih jelasnya dapat dilihat
pada contoh biodata (Lampiran 4).

H. Persyaratan Penulisan
1. Naskah ICP ditulis maksimal 10 halaman. Jumlah halaman yang dimaksud
adalah Pendahuluan sampai Daftar Pustaka dan tidak termasuk halaman judul,
halaman pengesahan daftar isi/ gambar/ tabel serta lampiran-lampiran. Jumlah
halaman yang tidak sesuai dengan ketentuan jumlah halaman akan
mempengaruhi penilaian.
2. Bahasa Indonesia yang digunakan harus baku sesuai dengan tata bahasa dan
ejaan sesuai dengan Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia (PUEBI).
3. Penulisan Huruf
Naskah diketik pada kertas ukuran A4 dengan 1,5 spasi dan menggunakan jenis
dan ukuran huruf “Times New Roman 12”.
4. Tata Letak
Batas pengetikan : Samping kiri 4 cm, samping kanan 3 cm, batas atas 3 cm,
batas bawah 3 cm.
5. Penomoran Halaman
a. Nomor pada bagian awal mulai dari halaman judul menggunakan Angka
Romawi kecil (i, ii, iii, dan seterusnya).
b. Bagian inti ICP mulai dari Pendahuluan sampai Gagasan memakai Angka
Arab (1, 2, 3 dan seterusnya).
c. Nomor halaman ditulis pada bagian kanan atas.
I. Kriteria Pemenang
Kriteria Pemenang Narescamp UKM Penelitian Unnes 2019 adalah sebagai berikut:
1. Penilaian terdiri atas tiga aspek
a. Naskah ICP (Tahap 1)
b. Pelaksanaan Penelitian atau Pengabdian (Bagi yang lolos ke Grand Final)
c. Presentasi (Setelah melakukan penelitian atau pengabdian)
2. Penilaian ini dilakukan oleh Tim Juri yang ditetapkan oleh panitia Narescamp.
3. Tim Juri akan menetapkan pemenang berdasarkan hasil akumulasi penilaian
pada poin a dan akan dipilih 7 pemenang utama berdasarkan akumulasi nilai
tertinggi. Presentase akumulasi adalah 30% skor terbobot naskah ICP, 30%
skor terbobot pengabdian atau penelitian dan 40% skor terbobot
presentasi.
FORM PENILAIAN IDEA CONCEPT PROJECT (ICP) TAHAP I
NARESCAMP UKMP UNNES 2019
Judul Karya : …………………………………………………………………..

No Kriteria Penilaian Bobot Skor Skor Terbobot

1 Format Penulisan

• Tata tulis
10
• Sistematika penulisan

2 Masalah yang ditangani

• Kebaruan
• Analisis situasi
• Perumusan masalah 30
• Kesesuaian dengan objek yang
ditentukan

3 Kebermanfaatan

• Tujuan
30
• Manfaat

4 Gagasan

• Metode pelaksanaan
• Instrumen 30
• Kerangka berfikir

BOBOT TOTAL 100

Nilai Skor yang diberikan berkisar mulai dari 4 sampai dengan 10.
Skor Terbobot = Bobot x Skor.
Lampiran 1.Halaman Judul

Logo Perguruan
Tinggi

NARESCAMP (NATIONAL RESEARCH CAMP) 2019


UKM PENELITIAN UNNES
.................................... (JUDUL)....................................

Disusun Oleh
(Nama Ketua Kelompok)
(Nama Anggota 1)
(Nama Anggota 2)
(Penulisan Nama Ketua maupun Anggota harus menyertakan NIM dan tahun Angkatan)

NAMA PERGURUAN TINGGI


KOTA
TAHUN
Lampiran 2. Halaman Pengesahan

HALAMAN PENGESAHAN

1. Judul :
2. Subtema :
3. Ketua Pelaksana Kegiatan
a. Nama Lengkap :
b. NIM :
c. Jurusan/Fakultas :
d. Perguruan Tinggi :
e. Alamat Rumah :
f. No. Telepon/HP :
g. Alamat E-mail :
4. Anggota Tim : Orang
5. Dosen Pembimbing
a. Nama Lengkap :
b. NIP :
c. Alamat Rumah :
d. No. Telepon/HP :

Kota, Tanggal-Bulan-Tahun
Mengetahui,
Dosen Pembimbing Ketua Tim

Nama lengkap beserta gelar Nama lengkap


NIP……………………… NIM…………...
Lampiran 3. Lembar Pernyataan Orisinalitas

LEMBAR PERNYATAAN
Yang bertanda tangan di bawah ini;
Nama Ketua Tim :
NIM :
Jurusan/Fakultas :
Universitas :
Alamat :

Dengan ini menyatakan karya tulis dengan judul:


......................................................................................................................................................
......................................................................................................................................................
Yang kami sertakan dalam kompetisi National Research Camp (Narescamp) ini adalah benar
hasil karya kelompok kami, bukan merupakan plagiat atau saduran dari karya orang lain serta
belum pernah menjuarai di kompetisi serupa. Apabila di kemudian hari pernyataan ini tidak
benar maka saya bersedia menerima sanksi yang ditetapkan oleh panitia Narescamp 2019
berupa diskualifikasi dari kompetisi dan/ pengurangan nilai.
Demikian surat ini dibuat dengan sebenar-benarnya tanpa adanya unsur paksaan, untuk dapat
dipergunakan sebagaimana mestinya.
Kota, Tanggal-Bulan-Tahun

Materai 6.000

Nama Lengkap
NIM………….
Lampiran 4. Contoh Daftar Riwayat Hidup
DAFTAR RIWAYAT PENULIS
Biodata Penulis 1
A. Identitas diri
1 Nama Lengkap
2 Tempat Tanggal Lahir
3 Alamat
4 No. Telepon/HP
5 Alamat E-mail

B. Karya tulis yang pernah dibuat


No Judul Karya Tulis Tahun
1
2
3

C. Penghargaan kepenulisan selama menjadi mahasiswa (dari pemerintah,


asosiasi, dan institusi lainnya)
Jenis Institusi Pemberi
No Judul Karya Tahun
Penghargaan Penghargaan
Juara 1 Lomba
Karya Tulis
1 Ilmiah Tingkat UKM Penelitian Unnes
Nasional
(contoh)
Juara 1 Lomba
Karya Tulis
2 Ilmiah Tingkat UKM Penelitian Unnes
Nasional
(contoh)
DOKUMENTASI
National Research Camp (NARESCAMP)

1. Narescamp 2015
Lokasi di Desa Ngesrepbalong, Limbangan, Kendal
2. Narescamp 2016
Lokasi di Desa Pabelan, Mungkid, Kabupaten Magelang
3. Narescamp 2017
Desa Jatirejo, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang
4. Narescamp 2018
Desa Jatirunggo, Kecamatan Pringapus, Kabupaten Semarang
National Research Camp
NARESCAMP 2019

Pusat Informasi
Contact Person : 0877-3057-8278 (M. Febriansyah Bachri)
0858-6660-4792 (Widya Putri T.)
Website : www.ukmpunnes.org
E-mail : ukmpenelitian@mail.unnes.ac.id
Facebook : UKM PENELITIAN UNNES
Instagram : @narescamp2019 dan @ukmp_unnes
Sekretariat : Gedung UKM Lantai 1, Universitas Negeri Semarang,
Sekaran, Gunungpati

Anda mungkin juga menyukai