Anda di halaman 1dari 5

RUMAH SAKIT SANTO ANTONIO

Jl. Garuda no.3, KM.3, Ds Tanjung Baru


Kec.Baturaja Timur 32113-OKU
SUMATERA SELATAN

Telp. 0735-320395, 322418, 320201 e-mail: rsantonio_bta@yahoo.com

KERANGKA ACUAN (TOR) ORIENTASI KHUSUS KARYAWAN BARU


DI RUMAH SAKIT SANTO ANTONIO

I. PENDAHULUAN
Orang yang memulai suatu pekerjaan baru membutuhkan perkenalan yang sama
terhadap pekerjaan dan orientasi dimana dia akan menjalankan pekerjaan. Perkenalan
nilah yang kita sebut orientasi. Orientasi dirancang untuk memberikan kepada karyawan
baru informasi yang dibutuhkannnya agar dapat bekerja dengan nyaman, efektif, dan
efisien dalam tempatnya bekerja.

II. LATAR BELAKANG


Banyak penilitian menunjukkan bahwa para karyawan merasa gelisah ketika
pertama kali memasuki suatu tempat kerja baru. Mereka was – was tentang seberapa
jauh mereka dapat berpartisipasi di tempat kerjanya, bagaimana bekerjasama dengan
rekan – rekan kerja baru yang belum begitu mereka kenal. Mereka merasa tidak
sebanding dengan rekan kerja yang lebih berpengalaman. Hal tersebut di perparah
ketika para karyawan tersebut kurang memahami posisi dirinya dalam suatu lingkungan
kerja dan harapan perusahaan atau atasan terhadap dirinya. Hal – hal seperti itulah yang
menyebabkan banyak ketidak singkronan antara karyawan baru dengan organisasi
tempatnya bekerja, walaupun mungkin dari sisi skill para karyawan baru tersebut telah
memenuhi standar atau bahkan memiliki banyak nilai tambahan. Kondisi tersebut selain
selain menyebabkan hasil kerja yang tidak memuaskan bahkan tidak jarang
menimbulkan perselisihan antara bagian dalam tempat kerja dan hasil akhirnya adalah
penurunan kualitas output perusahaan. Oleh karena itulah sangat membutuhkan suatu
program orientasi bagi para karyawan baru termasuk di rumah sakit Santo Antonio
Baturaja dalam rangka menjembatani proses adaptasi para karyawan baru terhadap
lingkungan kerjanya sehingga mereka dapat bekerja dengan nyaman dan memberikan
hasil sesuai yang diharapkan oleh Rumah Sakit.
RUMAH SAKIT SANTO ANTONIO
Jl. Garuda no.3, KM.3, Ds Tanjung Baru
Kec.Baturaja Timur 32113-OKU
SUMATERA SELATAN

Telp. 0735-320395, 322418, 320201 e-mail: rsantonio_bta@yahoo.com

III. TUJUAN
A. Tujuan Umum
Memperkenalkan lingkungan Ruang Elisabet II kepada karyawan baru
sehingga dapat membantu proses pelayanan yang ada di Ruang Elisabet II
B. Tujuan Khusus
1. Mengenal tatanan fisik yang ada di Ruang Elisabet II
2. Meninjau tujuan Ruang Elisabet II
3. Menguraikan struktur organisasi
4. Memelihara dan menjaga fasilitas peralatan yang ada di Ruang Elisabet II
5. Mendemonstrasikan pencegahan INOS, peningkatan mutu dan sasaran
keselamatan pasien.
6. Mampu terlibat aktif dalam pelayanan Rumah Sakit

IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


A. Kegiatan pokok
Mengadakan orientasi bagi karyawan baru terhadap rumah sakit Santo Antonio
secara umum dan terhadap unit kerja secara khusus.
B. Rincian kegiatan
1. Pengajaran
2. Diskusi 15 menit setiap hari
3. Mendemonstrasikan ketrampilan
4. Belajar mandiri 15-20 menit
5. Study kasus.
6. Orientasi ruangan dilakukan selama tiga bulan

V. CARA MELAKSANAKAN
Hari pertama
1. Pengenalan Seluruh ruang dan fasilitas di unit rawat inap Elisabet II
2. Pengenalan struktur organisasi ruangan dan pejabatnya
3. Pengenalan seluruh staf dibagian/unit kerja tersebut
4. Pemahaman tata tertib, falsafah dan tujuan yang berlaku khusus dibagian unit
rawat inap Elisabet II
5. Mengenal dan mampu mengantisipasi dan mengatasi berbagai potensi bahaya
dibagian/unit kerja Elisabet II
RUMAH SAKIT SANTO ANTONIO
Jl. Garuda no.3, KM.3, Ds Tanjung Baru
Kec.Baturaja Timur 32113-OKU
SUMATERA SELATAN

Telp. 0735-320395, 322418, 320201 e-mail: rsantonio_bta@yahoo.com

6. Pengenalan bahan-bahan berbahaya dibagian/unit kerja dan cara-cara


menanganinya

Hari kedua

1. Mengetahui jalur evakuasi dari bagian/unit kerja apabila terjadi bencana.


2. Mengenal dan memahami serta mampu melaksanakan tugas-tugas klinis dan
nonklinis yang sesuai dengan UTW secara baik dan benar
3. Mengetahui jadwal dinas dan inventarisasi ruangan
4. Mengetahui cara pemeliharaan alat di unit rawat inap Elisabet II
5. Mengetahui cara pencegahan INOS
6. Mengetahui populasi pasien di ruang rawat inap Elisabet II
7. Mengetahui ketrampilan tehnik pelayanan perawatan di ruang Elisabet II

Hari ketiga

Hari ketiga sampai dengan 3 bulan orientasi sebagai perawat pelaksana yang melakukan
observasi yang di dampingi oleh perawat PK II atau kepala ruang.

VI. SASARAN
Tercapainya 100% karyawan baru yang mengikuti kegiatan orientasi.

VII. JADWAL KEGIATAN


No. Nama Kegiatan Jadwal Tempat Waktu

1. Orientasi karyawan baru hari pertama Elisabet II 07.00 – 14.30

2. Orientasi karyawan baru Hari ke dua Elisabet II 07.00 – 14.30

3. Orientasi karyawan baru Hari ke tiga Elisabet II 07.00 – 14.30


sampai dengan
3 bulan masa
orientasi

VIII. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN


1. Setiap dua bulan Kepala Ruang melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan
program orientasi karyawan baru yang sedang berjalan.
RUMAH SAKIT SANTO ANTONIO
Jl. Garuda no.3, KM.3, Ds Tanjung Baru
Kec.Baturaja Timur 32113-OKU
SUMATERA SELATAN

Telp. 0735-320395, 322418, 320201 e-mail: rsantonio_bta@yahoo.com

2. Pelaporan dilakukan dengan mengumpulkan data orientasi karyawan baru yang


sedang berjalan setiap dua bulan dan membandingkan kesesuaiannya dengan
jadwal yang ada dan dilaporkan kepada direksi rumah sakit Santo Antonio.

IX. PENCATATAN, PELAPORAN, DAN EVALUASI KEGIATAN


Pencatatan dan pelaporan serta evaluasi kegiatan orientasi karyawan baru
dilakukan oleh kepala ruang di tempat dilakukannya orientasi dan dilaporkan ke bagian
diklat rumah sakit Santo Antonio Baturaja.

Baturaja, Maret 2019


Mengetahui

Ns. Francisca Vidia Yuanari, S.Kep


Kepala Ruang
RUMAH SAKIT SANTO ANTONIO
Jl. Garuda no.3, KM.3, Ds Tanjung Baru
Kec.Baturaja Timur 32113-OKU
SUMATERA SELATAN

Telp. 0735-320395, 322418, 320201 e-mail: rsantonio_bta@yahoo.com

Lampiran 1 form lembar evaluasi

Formulir Penilaian Karyawan


Formulir Penilaian Perawat/Bidan Baru ( Orientasi )
Dari Tanggal :

Nama :
Ruang :

No Aspek Yang Dinilai Nilai Keterangan


1. Keterampilan
a. Persiapan alat
b. Persiapan pasien
c. Persiapan lingkungan
d. Pelaksanaan tindakan

2. Pendokumentasian
a. Pengkajian
b. Diagnosa
Keperawatan/Kebidanan
c. Perencanaan
d. Tindakan
Keperawatan/Kebidanan
e. Evaluasi

3. Sikap
a. Kejujuran
b. Komunikasi
c. Kerjasama
d. Disiplin
e. Uniform

Jumlah Nilai

Keterangan :
Sangat baik = 86 s/d 100
Baik = 73 s/d 85
Cukup = 56 s/d 72
Kurang = 00 s/d 56

Baturaja,.............................

Kepala Ruangan

Anda mungkin juga menyukai