Anda di halaman 1dari 6

WORKSHOP PERAWATAN LUKA MODERN

(MODERN DRESSING WORKSHOP)


UNTUK TENAGA KESEHATAN
DI PUSKESMAS LEWOLEBA DINAS KESEHATAN KABUPATEN LEMBATA

PUSKESMAS LEWOLEBA DINAS KESEHATAN KABUPATEN LEMBATA


NUSA TENGGARA TIMUR
02-05 NOPEMBER 2017
WORKSHOP PERAWATAN LUKA MODERN
(MODERN DRESSING WORKSHOP)
A. LATAR BELAKANG
Perawatan luka menjadi salah satu area yang banyak diminati pemberi layanan
kesehatan di dunia, karena perkembangannya yang sangat pesat terutama dalam dua
dekade terakhir ini. Teknologi dalam bidang kesehatan juga memberikan kontribusi
yang besar untuk menunjang perkembangan praktek perawatan luka. Hal ini juga
terjadi di Indonesia, dibuktikan dengan meningkatnya pusat-pusat pemberi
pelayanan perawatan luka dan poliklinik luka di berbagai rumah sakit.

Selain itu, isu terkini yang berkait dengan manajemen perawatan luka berkaitan
dengan perubahan profil pasien, yaitu semakin banyak ditemukan pasien dengan
kondisi penyakit degeneratif, kelainan metabolik dan keganasan. Kondisi ini sering
menyertai kondisi luka yang kompleks, sehingga diperlukan perawatan luka yang
tepat untuk mendukung proses penyembuhan luka yang optimal.

Perawat sebagai pemberi layanan kesehatan terpenting dalam perawatan luka


dituntut untuk memiliki pengetahuan dan keterampilan yang adekuat terkait dengan
proses perawatan luka. Proses ini meliputi pengkajian yang komprehensif,
perencanaan intervensi yang tepat, implementasi tindakan, evaluasi hasil yang
ditemukan selama perawatan, serta dokumentasi hasil yang sistematis. Hal ini akan
mendukung pemberian pelayanan luka berkualitas tinggi.

Isu yang lain yang harus dipahami oleh perawat adalah efektifitas pembiayaan.
Manajemen perawatan luka modern sangat mengedepankan isu tersebut. Inovasi
baru yang semakin banyak dalam perkembangan produk-produk perawatan luka
sangat mendukung efektifitas pembiayaan. Oleh karena itu, perawat dituntut untuk
memahami produk-produk perawatan luka dengan baik sebagai bagian dari proses
pengambilan keputusan yang sesuai dengan kebutuhan pasien.

Puskesmas Lewoleba Dinas Kesehatan Kabupaten Lembata merupakan salah satu


Puskesmas yang memberikan pelayanan perawatan luka, dan memiliki sumber daya
manusia tenaga kesehatan yang perlu meng-update kompetensinya dalam
perawatan luka. Oleh karena itu, perlu dilakukan workshop perawatan luka modern
untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan kualitas hidup pasien.

B. TUJUAN
Workshop perawatan luka ini bertujuan untuk memperkenalkan perawatan luka
modern dan pengembangannya pada tenaga kesehatan di lingkungan Puskesmas
Lewoleba Dinas Kesehatan Kabupaten Lembata, NTT.

C. LUARAN
Luaran kegiatan ini adalah peserta pelatihan memiliki kemampuan dalam:
1. Memahami konsep dasar perawatan luka modern
2. Memahami prinsip perawatan luka akut, kronik dan kanker
3. Mengenali produk perawatan luka
4. Melakukan perawatan luka akut dan kronik
5. Menjelaskan rencana pengembangan perawatan luka berikutnya

D. BENTUK KEGIATAN
Bentuk kegiatan ini adalah workshop, dengan metode yang digunakan adalah
ceramah, diskusi, praktik, belajar mandiri dan kelompok, serta presentasi.

E. MATERI
Materi workshop terdiri dari:
1. Anatomi fisiologi kulit
2. Konsep luka
3. Proses penyembuhan luka
4. Proses keperawatan pada luka
5. Pengkajian luka
6. Perawatan luka akut
7. Perawatan luka kronis
8. Perawatan luka kanker
9. Perawatan luka diabetes
10. Praktik perawatan luka akut
11. Praktik perawatan luka kronik
12. Evidence based nursing practice pada luka
13. Reading journal

F. NARASUMBER
Narasumber kegiatan ini adalah perawat profesional yang memiliki pengalaman
dalam perawatan luka modern
1. Ns. Hilman Syarif, M.Kep., Sp.Kep.MB., CWCC
2. Ns. Kana Fajar, S.Kep., WOC(ET)N
3. Ns. Era Dorihi Kale, M.Kep., Sp.Kep.MB

G. WAKTU DAN TEMPAT


Workshop ini dilaksanakan pada tanggal 02-05 Nopember 2017, selama 40 jam
efektif (jadwal terlampir).
Pelaksanaan di Puskesmas Lewoleba Dinas Kesehatan Kabupaten Lembata.

H. PESERTA
Peserta kegiatan adalah tenaga kesehatan di lingkungan Puskesmas Lewoleba
Kabupaten Lembata, NTT.

I. JADWAL
Jadwal kegiatan terlampir

J. PENUTUP
Demikian proposal ini dibuat sebagai panduan kegiatan agar berjalan sesuai dengan
yang diharapkan.

LAMPIRAN 1
JADWAL KEGIATAN
WORKSHOP PERAWATAN LUKA MODERN
(MODERN DRESSING WORKSHOP)
UNTUK TENAGA KESEHATAN
DI PUSKESMAS LEWOLEBA DINAS KESEHATAN KABUPATEN LEMBATA
02-05 Nov 2017
No Waktu Kegiatan/ Materi Pemateri PJ Tempat
Kamis, 02 Nov 2017
1 08.00-08.30 Registrasi
2 08.30-09.30 Pembukaan
3 09.30-10.30 Pretest EK
3 10.30-11.30 Penjelasan program HS
4 11.30-12.30 Ishoma
5 12.30-13.30 Etik legal KF
6 13.30-14.30 Anatomi fisiologi kulit EK
7 14.30-15.30 Fisiologi penyembuhan luka HS
8 15.30-16.00 Ishoma
9 16.00-17.00 Pengkajian luka KF
10 17.00-18.00 Dry workshop KF
11 18.00-19.00 Ishoma
12 19.00-20.00 Dokumentasi asuhan luka HS
13 Sharing session; isu terkini HS
20.00-21.30 perawatan luka
Jumat, 03 Nov 2017
1 08.00-09.00 Konsep modern dressing HS
2 09.00-10.00 Pemilihan balutan KF
3 10.00-11.00 Dry workshop KF
4 11.00-12.00 Perawatan luka akut HS
5 12.00-13.00 Ishoma
6 13.00-14.00 Dry workshop HS
7 14.00-15.00 Perawatan luka diabetes KF
8 15.00-16.00 Dry workshop KF
9 16.00-16.30 Ishoma
10 16.30-17.30 Perawatan luka kanker HS
11 17.30-18.30 Dry workshop HS
12 18.30-19.30 Ishoma
13 19.30-21.30 Reading journal EK

Sabtu, 04 Nov 2017

No Waktu Kegiatan/ Materi Pemateri Penanggung Tempat


jawab
1 08.00-09.00 Kuis dressing HS & KF
2 09.00-10.00 Kuis dressing HS & KF
3 10.00-11.00 Praktek KF & HS
4 11.00-12.00 Praktek KF & HS
5 12.00-13.00 Ishoma
6 13.00-14.00 Praktek KF & HS
7 14.00-15.00 Manajemen home care HS
8 15.00-16.00 Manajemen home care HS
9 16.00-16.30 Ishoma
10 16.30-17.30 Pengembangan poliklinik KF
11 17.30-18.30 Dry workshop KF
12 18.30-19.30 Ishoma
13 Diskusi kelompok; jurnal EK
19.30-21.30 luka
Minggu, 05 Nov 2017

1 07.00-08.00 Perawatan komplikasi luka KF


2 08.00-09.00 Dry workshop KF
3 09.00-10.00 Prinsip Pencegahan infeksi HS
4 10.00-11.00 Presentasi jurnal EK
5 11.00-12.00 Presentasi jurnal EK
6 12.00-13.00 Ishoma
7 13.00-14.00 Presentasi RTL HS
8 Kolaborasi tenaga KF
14.00-15.00 kesehatan
9 15.00-16.00 EBN Perawatan luka EK
10 16.00-16.30 Ishoma
11 16.30-17.30 Post test EK
12 17.30-18.00 Penutupan

Anda mungkin juga menyukai