Anda di halaman 1dari 8

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SMP N 18 Padang

Mata Pelajaran : Matematika

Kelas/ Semester : VIII/ 1 (Ganjil)

Materi Pokok : Persamaan Garis Lurus

Alokasi Waktu : 13 x 40 menit ( 5 Pertemuan )

A. Kompetensi Inti
KI-1 : Menghargai dan menghayati ajaran agama yang di anutnya.
KI-2 : Menunjukkan prilaku jujur ,disiplin,bertanggung jawab,peduli
(toleran,gotong royong),santun,dan percaya diri dalam berintegrasi
secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan
pergaulan dan keberadaannya.
KI-3 : Memahami dan menerapkan pengetahuan (faktual, konseptual, dan
prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan,
teknologi, seni, budaya Zterkait fenomena dan kejadian tampak mata
KI-4 : Mengolah, menyaji, dan menalar dalam ranah konkret.
(menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat)
dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan
mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain
yang sama dalam sudut pandang/teori.
B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi


3.4 Menganalisis fungsi linear ( Pertemuan 1
sebagai persamaan garis lurus ) 3.4.1 Menentukan bentuk persamaan
dan menginterpretasikan grafiknya garis lurus
yang dihubungkan dengan masalah 3.4.2 Menggambar grafik persamaan
kontekstual. garis lurus pada bidang koordinat
kartesius
Pertemuan 2
3.4.3 Menentukan gradien dari suatu
grafik
3.4.4 Menentukan gradien pada garis
yang melalui dua titik
3.4.5 Menghitung gradien pada
persamaan garis
𝑎𝑥 + 𝑏𝑦 + 𝑐 = 0
Pertemuan 3
3.4.6 Menentukan gradien dari garis
yang sejajar dengan sumbu x
3.4.7 Menentukan gradien dari garis
yang sejajar dengan sumbu y
3.4.8 Menentukan gradien dari garis-
garis yang saling sejajar
3.4.9 Menentukan gradien dari garis
yang saling tegak lurus

Pertemuan 4
3.4.10 Menentukan persamaan garis lurus
yang melalui sebuah titik dengan
gradien m
3.4.11 Menentukan persamaan garis lurus
yang melalui titik ( 𝑥1 , 𝑦1 ) dan
sejajar dengan garis 𝑦 = 𝑚𝑥 + 𝑐
3.4.12 Menentukan persamaan garis lurus
yang melalui titik ( 𝑥1 , 𝑦1 ) dan
tegak lurus dengan garis 𝑦 = 𝑚𝑥 +
𝑐

4.4 Menyelesaikan masalah 4.4.1 Menyelesaikan masalah


kontekstual yang berkaitan dengan kontekstual yang berkaitan dengan
linear sebagai persamaan garis persamaan garis lurus
lurus

C. Tujuan Pembelajaran
Pertemuan 1
1. Melalui diskusi kelompok peserta didik mampu menentukan bentuk persamaan
garis lurus
2. Melalui diskusi kelompok peserta didik mampu menggambar grafik persamaan
garis lurus pada bidang koordinat kartesius
3. Melalui diskusi kelompok peserta didik mampu menyelesaikan masalah
kontekstual yang berkaitan dengan persamaan garis lurus.

Pertemuan 2

1. Melalui diskusi kelompok peserta didik mampu menentukan gradien dari suatu grafik
2. Melalui diskusi kelompok peserta didik mampu menentukan gradien pada garis yang
melalui dua titik
3. Melalui diskusi kelompok peserta didik mampu menghitung gradien pada persamaan
garis 𝑎𝑥 + 𝑏𝑦 + 𝑐 = 0

Pertemuan 3

1. Melalui diskusi kelompok peserta didik mampu menentukan gradien dari garis yang
sejajar dengan sumbu x
2. Melalui diskusi kelompok peserta didik mampu menentukan gradien dari garis yang
sejajar dengan sumbu y
3. Melalui diskusi kelompok peserta didik mampu menentukan gradien dari garis-garis
yang saling sejajar
4. Melalui diskusi kelompok peserta didik mampu menentukan gradien dari garis yang
saling tegak lurus

Pertemuan 4

1. Melalui diskusi kelompok peserta didik mampu menentukan persamaan garis lurus
yang melalui sebuah titik dengan gradien m
2. Melalui diskusi kelompok peserta didik mampu menentukan persamaan garis lurus
yang melalui titik ( 𝑥1 , 𝑦1 ) dan sejajar dengan garis 𝑦 = 𝑚𝑥 + 𝑐
3. Melalui diskusi kelompok peserta didik mampu menentukan persamaan garis lurus
yang melalui titik ( 𝑥1 , 𝑦1 ) dan tegak lurus dengan garis 𝑦 = 𝑚𝑥 + 𝑐

D. Materi Pembelajaran

Fakta

m adalah simbol untuk menyatakan gradien dari suatu garis.

Konsep

Persamaan garis lurus dapat dinyatakan dalam bentuk umum berikut ini.
1. y  mx  c ( bentuk eksplisit)

2. ax  by  c  0 ( bentuk implisit)

Prosedur
Langkah – langkah menggambar Grafik dari Persamaan Garis Lurus

1. Untuk menggambar grafik dari persamaan yang telah diketahui, terlebih dahulu
tentukan paling sedikit dua titik yang dilalui oleh garis itu dengan membuat tabel
hubungan antara nilai x dan nilai y seperti berikut ini.

c Persamaan garis y  mx  c.
x 0 
m Jika x  0, maka y  c.
y c 0 c
Jika y  0, maka x  
m
 c 
x, y  0 , c   , 0
 m 

2. Menentukan titik potong dengan sumbu y maka x = 0


3. Menentukan titik potong dengan sumbu x maka y = 0
4. Sajikan hubungan x dan y dalam bentuk tabel
5. Menghubungkan dua titik tersebut sehingga membentuk garis lurus yang
merupakan grafik persamaan yang dicari

y y

x
x

Grafik 1 Grafik 2

y y

x
x

Grafik 3 Grafik 4

E. Metode Pembelajaran

Metode : Diskusi kelompok,tanya jawab,dan penugasan


Pendekatan : Saintifik
Model pembelajaran : Discovery learning ,
F. Media Pembelajaran
1. Media
Lembar kerja peserta didik
2. Alat dan bahan
Laptop, infocus, power point, penggaris
G. Sumber Belajar
1. Buku Peserta didik SMP/MTs kelas 8 Kurikulum 2013 Revisi 2017 hal 135 -180
H. Langkah - Langkah Pembelajaran
Pertemuan 1 ( 3 x 40 menit )
Tahap Uraian Kegiatan Alokasi
Pembelajaran Waktu
Kegiatan Orientasi 10
Pendahuluan 1. Guru memasuki kelas dengan mengucapkan salam dan menit
meminta salah seorang peserta didik membaca do’a.
2. Guru menyiapkan fisik dan psikis peserta didik.
3. Guru memeriksa kehadiran peserta didik serta
menanyakan alasan dari ketidakhadiran peserta didik.
Apersepsi
4. Guru menanya kan apakah peserta didik sudah membaca
materi tentang persamaan garis lurus.
5. Mengajukan pertanyaan kepada peserta didik terkait
dengan persamaan garis lurus yang terkait dengan
kehidupan sehari – hari dari pelajaran yang akan
dilakukan.
6. Guru memberikan contoh penerapan materi pembelajaran
dalam kehidupan sehari-hari yaitu tangga yang berada
pada gedung bertingkat dan tangga yang digunakan untuk
memanjat sesuatu di ketinggian tertentu.

Motivasi
7. Guru menyampaikan kompetensi yang akan dicapai dan
indikator persamaan garis lurus dan manfaatnya dalam
kehidupan sehari-hari yang berkaitan dengan persamaan
garis lurus
8. Guru memotivasi peserta didik untuk lebih memahami
materi yang akan di pelajari karena akan sangat berguna
dalam kehidupan sehari-hari seperti mengetahui
kemiringan saat memanjat menggunakan tangga
Kegiatan Inti Fase 1 stimulation / pemberian rangsangan 90
1. Guru meminta peserta didik untuk membaca buku menit
halaman 135 - 148.
2. Guru menanyakan kepada peserta didik untuk mereview
kembali tentang materi titik dan garis yang sudah di
pelajari pada bab bidang koordinat kartesius.
3. Guru memberikan contoh tentang persamaan garis lurus
dan mengaitkan dengan materi yang akan di pelajari.
Fase 2 Problem statement/ identifikasi masalah
1. Guru membagi peserta didik dalam kelompok yang
terdiri dari 4 – 5 orang peserta didik untuk mengerjakan
LKPD 1 agar lebih memahami materi yang akan di
pelajari.
2. Guru meminta peserta didik untuk mengerjakan semua
kegiatan pada LKPD 1
3. Peserta didik mengamati masalah pada kegiatan 1.
(Mengamati)
4. Guru bertanya kepada peserta didik “Menurut
ananda,bagaimana cara menggambarkan grafik
persamaan garis lurus ?.”(Menanya)
5. Peserta didik mulai mengerjakan LKPD dan mengikuti
perintah dalam LKPD untuk mengetahui cara
menggambar grafik persamaan garis lurus.
Fase 3 Data collection/ pengumpulan data
1. Peserta didik diminta oleh guru untu melakukan
penyelidikan untuk menjawab pertanyaan pada kegiatan
yang ada pada LKPD dengan membaca buku peserta
didik halaman 135 – 148 (mengumpulkan informasi)
2. Peserta didik diminta untuk menghubungkan informasi
yang ada pada buku dengan permasalahan yang ada
pada LKPD (menalar)
3. Guru berkeliling untuk melakukan penilaian sikap dan
membantu kelompok yang mengalami kesulitan dalam
mengerjakan LKPD

Fase 4 Data processing/pengolahan data


1. Guru meminta perwakilan salah satu kelompok yang di
pilih secara lot untuk menyampaikan hasil diskusinya.
2. Kelompok yang tidak terpilih diminta untuk
menanggapi dan memberi pendapat tentang presentasi
kelompok yang tampil (Mengomunikasikan)
Fase 5 Verification/pembuktian
1. Guru memberikan penguatan terhadap presentasi
kelompok yang tampil dan kelompok yang
memberikan pendapat.
2. Guru menanyakan tentang hal-hal yang belum
dimengerti dari materi yang sudah di diskusikan
3. Guru memberikan penghargaan pada kelompok yang
terbaik dalam mempresentasikan hasil diskusinya dan
yang aktif berpartisipasi dalam kelompoknya.
Kegiatan Fase 6 Generalization/menarik kesimpulan 20
penutup 1. Peserta didik di bimbing oleh guru untuk bersama-sama menit

membuat kesimpulan dari materi yang sudah di pelajari.


2. Peserta didik dan guru melakukan refleksi tentang
kegiatan pembelajaran yang dilakukan pada hari ini.
3. Guru memberikan PR kepada peserta didik pada buku
LKS halaman 55 nomor 1- 5
4. Peserta mengerjakan kuis yang diberikan oleh guru.
5. Guru menginformasikan kepada peserta didik bahwa
pertemuan yang akan datang membahas tentang gradien
dari suatu persamaan garis lurus.
6. Peserta didik mengakhiri pembelajaran dengan
membaca hamdallah sebagai rasa syukur atas ilmu yang
telah di peroleh selama proses pembelajaran.

Catatan : Selama pembelajaran Persamaan Garis Lurus berlangsung,guru mengamati sikap


siswa dalam pembelajaran yang meliputi sikap:santun,tanggung jawab,dan disiplin.

Anda mungkin juga menyukai