Anda di halaman 1dari 8

PEMERINTAH KABUPATEN SLEMAN

DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN SLEMAN


SD NEGERI PERCOBAAN 3
PENILAIAN TENGAH SEMESTER
SEMESTER GASAL TAHUN PELAJARAN 2018/2019
Jalan kaliurang Km 17, Sukunan, pakembinangun, Pakem, sleman
Muatan Mata Pelajaran : PPKn, Bahasa Indonesia, IPA
Tema : 2 (Dua) Hari / Tanggal : Selasa, 18 September 2018
Kelas : 5 (Lima) Waktu : 90 menit

Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c, atau d yang merupakan jawaban paling
benar pada lembar jawab yang tersedia!
Muatan PPKn KD 3.2
1. Sikap dan perilaku seseorang untuk melaksanakan tugas dan kewajibannya adalah
pengertian dari ....
a. hak
b. kewajiban
c. musyawarah
d. tanggung jawab
2. Bentuk sikap tanggung jawab terhadap masyarakat adalah ....
a. Belajar dengan rajin
b. Kerja bakti membersihkan selokan
c. Memilih presiden dan wakil presiden
d. Beribadah di tempat ibadah sesuai agamanya
3. Salah satu bentuk solidaritas sosial adalah ....
a. Gotong royong
b. Mengutamakan kepentingan individu
c. Mengerjakan soal ulangan bersama-sama
d. Berteman dengan orang yang satu golongan
4. Tidak mengerjakan PR adalah contoh perilaku tidak bertanggung jawab terhadap ….
a. tuhan
b. keluarga
c. diri sendiri
d. masyarakat
5. Menghormati persamaan derajat bertujuan untuk ....
a. Menyamakan adat budaya
b. Mencegah terjadinya perpecahan
c. Mendapatkan bantuan yang banyak
d. Mendapatkan teman yang satu golongan
6. Yang merupakan hak yang didapatkan di masyarakat adalah ….
a. Mendapatkan kasih sayang orang tua
b. Mendapatkan nilai dari hasil ulangan
c. Berpendapat dan beorganisasi
d. Belajar dengan giat
7. Pak Saman berencana berlibur bersama keluarga ke pantai pada Hari Minggu, akan
tetapi warga desa akan melaksanakan kerja bakti. Sikap Pak Saman sebaiknya ....
a. Lain waktu saja ikut kerja bakti
b. Tetap ke pantai karena sudah direncanakan
c. Melapor kepada ketua RT karena tidak bisa ikut kerja bakti
d. Menunda berlibur bersama keluarga dan mengikuti kerja bakti
8. Memperoleh pendidikan dan pengajaran dari guru di sekolah merupakan ... siswa.
a. hak
b. perilaku
c. kewajiban
d. tanggung jawab
9. Sikap kita terhadap hak yang dimiliki orang lain adalah ....
a. acuh
b. biasa saja
c. menghormati
d. bukan urusan kita
10. Salah satu kewajiban sebagai warga masyarakat adalah ....
a. Membantu tetangga yang terkena musibah apabila disuruh oleh ketua RT
b. Menjaga kebersihan lingkungan agar mendapatkan hadiah
c. Mematuhi aturan yang berlaku karena takut didenda
d. Mengikuti ronda malam agar lingkungan aman
11. Pak Budi sedang melaksanakan ibadah haji di luar negeri, setiap bertemu orang asing dia
selalu bercerita yang membanggakan tentang Indonesia. Yang dilakukan Pak Budi
termasuk bentuk tanggung jawab terhadap ….
a. Rumah
b. Sekolah
c. Masyarakat
d. Bangsa dan negara
12. Pendapat yang disampaikan pada saat musyawarah hendaknya ....
a. Dapat diterima akal sehat
b. Menimbulkan perpecahan
c. Untuk kepentingan golongan
d. Harus sama dengan peandapat orang lain
13. Salah satu kewajiban anak di lingkungan keluarga adalah ….
a. Membantu orang tua
b. Melaksanakan ronda
c. Mengepel lantai kelas yang kotor
d. Mengikuti kegiatan gotong royong
14. Salah satu cara yang tepat mengeluarkan pendapat pada saat musyawarah adalah ....
a. Langsung maju ke depan
b. Berbicara setelah dipersilakan
c. Menyalahkan apabila ada pendapat yang tidak sesuai dengan pendapat kita
d. Langsung memotong saat ada orang yang pendapatnya tidak sesuai dengan
pendapat kita
15. Akibat bila tidak bekerjasama adalah ....
a. Adanya hubungan sosial
b. Tidak adanya perselisihan
c. Pekerjaan tidak cepat selesai
d. Pekerjaan menjadi lebih ringan

Muatan Bahasa Indonesia KD 3.2


16. Di bawah ini, kalimat tanya yang menunjukkan waktu kejadian adalah ….
a. Kapan terjadi kecelakaan tersebut?
b. Bagaimana posisi Beni terjatuh dari sepeda?
c. Apa yang menyebabkan beni terjatuh dari Sepeda?
d. Siapa yang menolong Beni ketika terjatuh?
17. Kata tanya yang digunakan untuk menanyakan tentang cara/ prosedur adalah ….
a. apa
b. bagaimana
c. siapa
d. mengapa
18. Uki memelihara banyak ikan hias berjenis ikan mas koki.
Kalimat tanya yang sesuai dengan kalimat di atas adalah ….
a. Di mana Uki memelihara ikan koki ?
b. Apa jenis ikan yang dipelihara Uki ?
c. Bagaimana Uki memelihara ikan ?
d. Mengapa Uki memelihara ikan ?
19. Lengkapilah percakapan berikut ini !
Rina : “ Ayahku saat ini memelihara banyak gurami. “
Hesti : “ . . . . “
Rina : “ Ikan tersebut diperoleh dari pasar pembibitan.”
Kalimat yang tepat untuk mengisi titik titik tersebut di atas adalah ....
a. Apa yang dipelihara ayahmu ?
b. Bagaimana cara memelihara ikan ?
c. Di mana ayahmu memperoleh bibit ikan
d. Mengapa ayahmu memelihara gurami ?
20. Suasana di sekolahku menyenangkan dan mendukung kegiatan belajar mengajar
Pertanyaan yang tepat untuk jawaban diatas adalah....
a. Apa yang terjadi di sekolahmu?
b. Bagaimana suasana di sekolahmu?
c. Bagaimana kamu berangkat sekolah?
d. Berapa orang jumlah murid di sekolahmu?
21. Perhatikan percakapan berikut ini !
Purwa : “ Mengapa kamu tidak berangkat ke sekolah kemarin ? “
Nita : “ Aku menjenguk adikku di rumah sakit. “
Purwa : “ . . . . “
Nita : “ Kakakku ”
Purwa : “ Oh yasudah kalau begitu, semoga adikmu cepat sembuh “
Kalimat yang tepat untuk melengkapi percakapan di atas adalah ....
a. Di mana adikmu dirawat ?
b. Apa yang kamu lakukan di sana ?
c. Siapa yang mengantarmu ?
d. Mengapa adikmu di sana ?
22. Di bawah ini, yang merupakan kalimat tanya yang menunjukkan jumlah adalah ….
a. Siapa yang membeli telur?
b. Dimana ibu membeli telur?
c. Berapa telur yang dibeli ibu?
d. Mengapa ibu membeli telur?
23. Berikut ini yang merupakan kalimat tanya yang menunjukkan lokasi adalah ….
a. Dimana ibu membeli telur?
b. Siapa yang membeli telur?
c. Berapa telur yang dibeli ibu?
d. Mengapa ibu membeli telur?
24. Kata tanya bagaimana digunakan untuk menanyakan ….
a. Alasan peristiwa terjadi
b. Waktu terjadinya peristiwa
c. Proses pengerjaan sesuatu
d. Tempat berlangsungnya suatu peristiwa
Teks bacaan untuk no 25 – 27
Kartini
Sebagai putri bangsawan, Kartini mengalami masa remaja yang berbeda. Ia
mendapat kesempatan belajar di sekolah. Pada saat ini, perempuan dari kalangan rakyat
jelata tidak boleh mengenyam pendidikan. Meskipun demikian, Kartini tetap merasakan
perbedaan hak antara laki-laki dan perempuan. Menjelang usia remaja, ia dipingit.
Dipingit adalah menunggu lamaran seorang laki-laki. Saat Kartini dipingit, ia melakukan
surat menyurat dengan sahabat-sahabatnya. Sahabat-sahabatnya berasal dari dalam dan
luar negeri.
Kartini juga mendirikan sekolah untuk anak perempuan. Ia yakin bahwa
pendidikan merupakan usaha untuk mewujudkan kesetaraan perempuan dengan laki-laki.
Ia mendirikan sekolah perempuan di Jepara. Kartini dibantu saudara-saudaranya
mengajarkan membaca, menulis, menjahit dan merenda. Setelah menikah, ia mengikuti
suaminya, R.M. Adipati Ario Joyodiningrat. Suaminya menjabat sebagai Bupati Rembang.
Di rumah suaminya, ia meneruskan kegiatan mengajar kaum perempuan.
Kartini wafat pada usia muda. Tak lama setelah melahirkan putra pertamanya, ia
wafat. Kartini yang lahir 21 April 1879. Wafat pada 17 September 1904. Usianya baru 25
tahun. Setelah Kartini wafat, surat-suratnya dikumpulkan dan diterbitkan menjadi buku.
Buku itu diberi judul Habis Gelap Terbitlah Terang.

25. Apa yang dilakukan Kartini saat dipingit ?


Yang dilakukan Kartini saat dipingit adalah ….
a. Melakukan surat menyurat dengan sahabat-sahabatnya
b. Mencari sahabat-sahabatnya dari dalam dan luar negeri
c. Menghapus perbedaan antara laki-laki dan perempuan
d. Belajar membaca, menulis, menjahit dan merenda
26. Mengapa Kartini mendirikan sekolah untuk anak perempuan ?
Kartini mendirikan sekolah untuk anak perempuan karena ….
a. Sebagai kegiatan untuk mengisi waktu luang selama ia dipingit
b. Ia ingin agar kaum perempuan bisa surat-meyurat seperti dirinya
c. Untuk mengamalkan ilmu yang diperolehnya selama belajar di sekolah
d. Ia yakin bahwa pendidikan merupakan usaha untuk mewujudkan kesetaraan
27. Kalimat tanya yang sesuai dengan paragraf ketiga adalah ….
a. Mengapa Kartini wafat ?
b. Kapan Kartini wafat ?
c. Di mana Kartini wafat ?
d. Siapa nama putra Kartini ?
28. Kendaraan bermotor menghasilkan gas yang mengandung karbondioksida
Kalimat tanya yang tepat berdasarkan teks tersebut adalah ….
a. Mengapa kendaraan bermotor menyebabkan polusi udara ?
b. Siapa yang menggunakan kendaraan bermotor ?
c. Apa gas yang dihasilkan kendaran bermotor ?
d. Bagaimana menghasilkan gas karbondoksida ?
29. Perhatikan percakapan berikut.
Andri : “….”
Rangga : “Aku berlatih sepakbola dua kali dalam seminggu.”
Kalimat tanya yang tepat untuk melengkapi percakapan diatas adalah ….
a. Bagaimana kamu berangkat untuk berlatih sepakbola
b. Siapa saja yang berlatih sepakbola bersamamu?
c. Berapa kali kamu berlatih sepakbola?
d. Kapan kamu berlatih sepabola?
30. Kata tanya “ kapan “ berisi tentang pertanyaan mengenai ….
a. Permasalahan yang terjadi pada suatu peristiwa
b. Tempat atau lokasi sebuah peristiwa yang terjadi
c. Waktu terjadinya peristiwa atau cerita yang terjadi
d. Pelaku atau orang pada sebuah peristiwa yang terjadi

Muatan IPA KD 3.2


31. Berikut ini merupakan organ pernapasan pada katak dewasa yaitu ….
a. insang
b. paru-paru
c. kulit dan paru-paru
d. insang dan paru-paru
32. Organ pernapasan pada burung yang berfungsi untuk menyimpan udara saat terbang
adalah ….
a. Filamen
b. Spirakel
c. Kutikula
d. Kantung udara
33. Pernapasan ikan yang tinggal di tempat berlumpur dibantu oleh ....
a. spirakel
b. insang
c. trakea
d. labirin
34. Alat pernapasan pada lumba-lumba yaitu ….
a. Paru-paru
b. Trakhea
c. Insang
d. Kulit
35. Lapisan yang berfungsi melindungi paru-paru dari gesekan disebut ….
a. Pleura
b. Kutikula
c. Diafragma
d. Bronkiolus
36. Fungsi alveolus pada organ pernapasan manusia adalah ….
a. Menyesuaikan suhu/ kelembaban udara yang masuk
b. Pertukaran Oksigen (O2) dan karbondioksida (CO2)
c. Masuk keluarnya udara pernapasan
d. Menyaring udara kotor yang masuk
37. Pada proses pernapasan, penyesuaian suhu dan kelembaban udara merupakan fungsi
dari ….
a. trakea
b. aveolus
c. selaput lendir
d. rongga hidung
38. Perhatikan gambar organ pernapasan berikut!

Huruf E dan F menunjukkan organ . . . .

a. Trakea dan alveolus


b. Bronkus dan alveolus
c. Bronkus dan diafragma
d. Trakea dan diafragma
39. Berikut ini merupakan organ pernapasan manusia, kecuali ….
a. Lubang hidung
b. Kerongkongan
c. Tenggorokan
d. Faring
40. Saat diafragma relaksasi, otot tulang rusuk mengendur sehingga udara . . . .
a. Mengalir masuk ke rongga dada
b. Mengalir keluar dari rongga dada
c. Mengalir masuk dari rongga dada
d. Mengalir keluar ke rongga dada
41. Saat kita menghirup udara pernapasan, diafragma kontraksi dan mengangkat tulang
rusuk sehingga paru-paru . . . .
a. membesar
b. mengkerut
c. mengecil
d. mendatar
42. Berikut ini yang bukan merupakan dampak negatif polusi udara adalah . . .
a. kesehatan kulit terganggu
b. terjadinya gangguan pernapasan
c. udara semakin sejuk dan menyegarkan
d. meningkatnya jumlah polutan di udara
43. Gejala awal penyakit asma antara lain . . . .
a. sesak napas akut dan sulit tidur
b. sesak napas dan rasa berat di dada
c. sesak napas dan hilang kesadaran
d. sesak napas akut dan hilang kesadaran
44. Penyakit penyumbatan saluran pernapasan (bronkus) yang disebabkan oleh alergi
adalah....
a. tuberkulosis
b. influenza
c. bronkitis
d. asma
45. Penyebab penyakit TBC adalah . . . .
a. Mycrobacterium tuberculosis
b. Bronkus menyempit
c. Virus influenza
d. Infeksi bronkus
PEMERINTAH KABUPATEN SLEMAN
DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN SLEMAN
SD NEGERI PERCOBAAN 3
PENILAIAN TENGAH SEMESTER
SEMESTER GASAL TAHUN PELAJARAN 2018/2019
Jalan kaliurang Km 17, Sukunan, pakembinangun, Pakem, sleman
Muatan Mata Pelajaran : IPS, SBdP
Tema : 2 (Dua) Hari / Tanggal : Selasa, 18 September 2018
Kelas : 5 (Lima) Waktu : 90 menit

LEMBAR JAWAB

1. A B C D 16. A B C D 31. A B C D
2. A B C D 17. A B C D 32. A B C D
3. A B C D 18. A B C D 33. A B C D
4. A B C D 19. A B C D 34. A B C D
5. A B C D 20 A B C D 35. A B C D
6. A B C D 21. A B C D 36. A B C D
7. A B C D 22. A B C D 37. A B C D
8. A B C D 23. A B C D 38. A B C D
9. A B C D 24. A B C D 39. A B C D
10 A B C D 25. A B C D 40. A B C D
11. A B C D 26. A B C D 41. A B C D
12. A B C D 27. A B C D 42. A B C D
13. A B C D 28. A B C D 43. A B C D
14. A B C D 29. A B C D 44. A B C D
15 A B C D 30 A B C D 45 A B C D

Nilai Muatan
Jumlah Jumlah
No. Muatan KD No. Soal Nilai
soal benar
1. PPKn 3.2 1 - 15 15
2. Bahasa Indonesia 3.2 16-30 15
3. IPA 3.2 31-45 15

Anda mungkin juga menyukai