Anda di halaman 1dari 23

Peran Pola Asuh Orang Tua dan Penggunaan Gadget

terhadap Interaksi Sosial Anak Prasekolah

Kadek Dwinita Viandari


Program Studi Psikologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Udayana

ABSTRAK

Masa prasekolah adalah masa anak-anak belajar mengenal lingkungan sosial,


mengembangkan potensi yang dimiliki, dan membentuk kemandirian. Kemampuan
berinteraksi sosial yang baik sangat diperlukan pada masa ini, guna mencapai
perkembangan sosial yang optimal. Pola asuh yang diterapkan oleh orang tua terhadap
anak dapat mempengaruhi kemampuan interaksi sosial anak. Belajar dari figur orang tua,
anak-anak dapat menerapkan cara berinteraksi dan melakukan hubungan timbal balik
dengan teman seusianya. Penggunaan teknologi gadget pada anak prasekolah juga dapat
memberikan dampak positif maupun negatif terhadap interaksi sosial anak di sekolah.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran pola asuh orang tua dan penggunaan
gadget terhadap interaksi sosial anak prasekolah. Subjek dalam penelitian ini berjumlah
100 anak prasekolah di Taman Kanak-Kanak Adhi Mekar dan Taman Kanak-Kanak
Bintang Besar yang dipilih dengan menggunakan teknik simple random sampling.
Instrumen dalam penelitian ini adalah skala interaksi sosial, skala pola asuh orang tua, dan
angket penggunaan gadget. Hipotesis penelitian diuji menggunakan teknik analysis of
covariance (ancova). Hasil analisis menunjukkan nilai signifikansi pada corrected model
sebesar 0,000 (p < 0,05), sehingga dapat disimpulkan bahwa pola asuh orang tua dan
penggunaan gadget secara bersama-sama berperan terhadap interaksi sosial anak
prasekolah.

Kata kunci: interaksi sosial, pola asuh orang tua, dan penggunaan gadget
The Role of Parenting Styles and the Use of Gadgets
toward Social Interactions of Preschoolers

Kadek Dwinita Viandari


Psychology Study Program, Medical Faculty, Udayana University

ABSTRACT

Preschool is time for children to learn about the social environment, develop their
potential, and form self-reliance. Good social interaction skills are needed at this time, in
order to achieve optimal social development. Parenting styles applied by parents to
children affected the social interaction abilities. Learning from parent figures, children can
apply ways of interacting and reciprocal relationships with their peers. The use of gadget
technology in preschoolers have a positive and negative impact on the social interactions
of the children at school. The purpose of this study was to determine the role of parenting
styles and the use of gadgets toward social interactions of preschoolers. Subjects in this
study were 100 preschoolers in Adhi Mekar Kindergarten and Kindergarten Star Big
selected by using simple random sampling technique. Instruments in this study were the
scale of social interaction, parenting styles, and questionnaire use of gadgets. The results
were tested using the technique of analysis of covariance (ancova). The results of the
analysis show the significance value of the corrected model of 0.000 (p <0.05). Based on
the study, it concluded that parenting styles and the use of gadgets together contribute to
the social interaction of preschool children.

Keywords: social interaction, parenting styles, and use of gadgets

ii
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL .............................................................................................................. i


HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING .................................................................... ii
HALAMAN PENGESAHAN .............................................................................................. iii
HALAMAN MOTTO .......................................................................................................... iv
HALAMAN PERSEMBAHAN ........................................................................................... v
LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ............................................................ vi
ABSTRAK .......................................................................................................................... vii
ABSTRACT ...................................................................................................................... viii
KATA PENGANTAR ......................................................................................................... ix
DAFTAR ISI ....................................................................................................................... xi
DAFTAR GAMBAR ......................................................................................................... xiii
DAFTAR TABEL ............................................................................................................. xiv
DAFTAR LAMPIRAN ...................................................................................................... xv
BAB I PENDAHULUAN .................................................................................................... 1
A. Latar Belakang Masalah .......................................................................................... 1
B. Rumusan Masalah ................................................................................................. 11
C. Tujuan Penelitian ................................................................................................... 11
D. Manfaat Penelitian................................................................................................. 11
E. Keaslian Penelitian ................................................................................................ 12
BAB II TINJAUAN PUSTAKA ......................................................................................... 16
A. Interaksi Sosial ...................................................................................................... 16
B. Pola Asuh Orang Tua ............................................................................................ 24
C. Gadget ................................................................................................................... 28
D. Peran Pola Asuh Orang Tua dan Penggunaan Gadget terhadap Interaksi Sosial
Anak Prasekolah .................................................................................................... 34
E. Hipotesis Penelitian ............................................................................................... 39
BAB III METODE PENELITIAN ...................................................................................... 40
A. Identifikasi Variabel Penelitian ............................................................................. 40
B. Definisi Operasional Variabel Penelitian .............................................................. 42
C. Subjek Penelitian ................................................................................................... 43

iii
D. Metode Pengumpulan Data ................................................................................... 44
E. Validitas dan Reliabilitas ....................................................................................... 48
F. Metode Analisis Data ............................................................................................. 50
1. Uji Asumsi Penelitian........................................................................................ 50
2. Uji Hipotesis ..................................................................................................... 51
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN .................................................... 53
A. Persiapan Penelitian .............................................................................................. 53
1. Persiapan Uji Coba Penelitian ........................................................................... 53
2. Uji Validitas dan Reliabilitas Alat Ukur .......................................................... 54
B. Pelaksanaan Penelitian .......................................................................................... 57
C. Analisis Data dan Hasil Penelitian ........................................................................ 58
1. Karakteristik Subjek ......................................................................................... 58
2. Deskripsi dan Kategorisasi Data Penelitian ..................................................... 61
3. Uji Asumsi Penelitian........................................................................................ 65
4. Uji Hipotesis ..................................................................................................... 67
D. Pembahasan ........................................................................................................... 70
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN .............................................................................. 75
A. Kesimpulan ........................................................................................................... 75
B. Saran ...................................................................................................................... 75
1. Saran Praktis ...................................................................................................... 75
2. Saran Bagi Peneliti Selanjutnya ....................................................................... 76
DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................................... 77
LAMPIRAN ........................................................................................................................ 81

iv
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Diagram Pola Asuh Orang Tua dan Penggunaan Gadget terhadap Interaksi
Sosial Anak Prasekolah ................................................................................... 38

v
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Jumlah Sekolah, Murid, dan Guru Taman Kanak-Kanak/Raudhatul Anfal


menurut Kabupaten/Kota di Provinsi Bali Tahun 2012/2013 ................................ 2
Tabel 2. Cara Penilaian Aitem Favorable dan Unfavorable dalam skala Likert................ 45
Tabel 3. Blueprint Skala Interaksi Sosial ........................................................................... 46
Tabel 4. Blueprint Skala Pola Asuh Orang Tua ................................................................. 47
Tabel 5. Angket Penggunaan Gadget ................................................................................. 47
Tabel 6. Nomor Aitem Gugur pada Skala Interaksi Sosial ................................................ 55
Tabel 7. Sebaran Aitem Skala Interaksi Sosial (Setelah Uji Validitas) .............................. 55
Tabel 8. Nomor Aitem Gugur pada Skala Pola Asuh Orang Tua ...................................... 56
Tabel 9. Sebaran Aitem Skala Pola Asuh Orang Tua (Setelah Uji Validitas) .................... 56
Tabel 10. Deskripsi Subjek Berdasarkan Jenis Kelamin ..................................................... 59
Tabel 11. Deskripsi Subjek Berdasarkan Usia .................................................................... 59
Tabel 12. Deskripsi Subjek Berdasarkan Asal Sekolah ...................................................... 59
Tabel 13. Deskripsi Subjek Berdasarkan Usia Mengenal Gadget....................................... 60
Tabel 14. Deskripsi Subjek Berdasarkan Jenis Gadget yang Digunakan............................ 60
Tabel 15. Deskripsi Subjek Berdasarkan Jenis Aplikasi yang Digunakan .......................... 61
Tabel 16. Rumus Kategorisasi Data Penelitian ................................................................... 62
Tabel 17. Rumus Kategorisasi Data Penelitian ................................................................... 62
Tabel 18. Deskripsi Statistik Skor Interaksi Sosial ............................................................. 62
Tabel 19. Kategorisasi Skor Interaksi Sosial ....................................................................... 63
Tabel 20. Deskripsi Statistik Skor Pola Asuh Orang Tua ................................................... 63
Tabel 21. Kategorisasi Skor Pola Asuh Orang Tua ............................................................. 64
Tabel 22. Deskripsi Statistik Skor Penggunaan Gadget ...................................................... 64
Tabel 23. Kategorisasi Skor Penggunaan Gadget ............................................................... 64
Tabel 24. Hasil Uji Normalitas Variabel Penelitian ............................................................ 65
Tabel 25. Hasil Uji Homogenitas Variabel Penelitian ........................................................ 66
Tabel 26. Hasil Uji Linieritas Variabel Penelitian .............................................................. 66
Tabel 27. Hasil Uji Hipotesis Mayor (Adanya Kontrol terhadap Kovariat) ....................... 68
Tabel 28. Hasil Uji Hipotesis Mayor (Tanpa Adanya Kontrol terhadap Kovariat) ............ 69
Tabel 29. Hasil Uji Hipotesis Minor ................................................................................... 70

vi
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Skala Penelitian .............................................................................................. 82


Lampiran 2. Data Uji Coba Skala Interaksi Sosial ............................................................. 91
Lampiran 3. Hasil Uji Validitas dan Reliabilitas Skala Interaksi Sosial ............................ 94
Lampiran 4. Data Uji Coba Skala Pola Asuh Orang Tua ................................................... 96
Lampiran 5. Hasil Uji Validitas dan Reliabilitas Skala Pola Asuh Orang Tua................... 99
Lampiran 6. Data Penelitian .............................................................................................. 101
Lampiran 7. Karakteristik Subjek Penelitian .................................................................... 104
Lampiran 8. Deskripsi Statistik dan Kategorisasi Data Penelitian ................................... 107
Lampiran 9. Hasil Uji Normalitas Variabel Interaksi Sosial, Pola Asuh Orang Tua, dan
Penggunaan Gadget ...................................................................................... 109
Lampiran 10. Hasil Uji Homogenitas Variabel Interaksi Sosial, Pola Asuh Orang Tua,
dan Penggunaan Gadget.............................................................................. 110
Lampiran 11. Hasil Uji Linieritas Variabel Interaksi Sosial, Pola Asuh Orang Tua,
dan Penggunaan Gadget.............................................................................. 111
Lampiran 12. Hasil Uji Analysis of Covariance (Ancova) ................................................ 113
Lampiran 13. Surat Ijin Penelitian ..................................................................................... 114
Lampiran 14. Kuesioner Studi Pendahuluan ..................................................................... 118

vii
9

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Masa kanak-kanak awal adalah periode perkembangan yang dimulai dari akhir masa

bayi hingga usia 6 tahun. Periode ini disebut sebagai masa prasekolah, pada masa ini anak

belajar untuk lebih mandiri dan merawat dirinya sendiri, mengembangkan sejumlah

keterampilan kesiapan sekolah (mengikuti instruksi, mengenali huruf) dan meluangkan

banyak waktu untuk bermain dengan kawan-kawan sebaya (Santrock, 2007). Perkembangan

otak pada anak usia dini (0-6 tahun) mengalami percepatan hingga 80% dari keseluruhan otak

orang dewasa. Hal ini menunjukkan bahwa seluruh potensi dan kecerdasan serta dasar-dasar

perilaku seseorang telah mulai terbentuk pada usia ini. Periode ini disebut sebagai periode

emas, atau yang lebih dikenal sebagai the golden ages (Suyadi, 2010).

Transisi dari masa kanak-kanak hingga remaja bersifat kompleks dan

multidimensional, melibatkan perubahan di berbagai aspek kehidupan individu (Santrock,

2007). Keberhasilan melewati masa transisi ini salah satunya ditentukan oleh bagaimana anak

menerima pendidikan dan bimbingan dari orang tua, sekolah, dan lingkungan. Pendidikan di

masa prasekolah sangatlah penting diberikan sesuai dengan standar pendidikan yang tepat,

untuk mempersiapkan anak-anak menghadapi masa perkembangan selanjutnya yang akan

dihadapkan pada dunia yang lebih luas beserta kebudayaannya. Atas dasar ini disimpulkan

bahwa untuk membentuk kepribadian anak yang berkualitas, pendidikan harus dilakukan

sejak dini, yaitu melalui PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini).


10

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) menurut UU NO. 20 Tahun 2003 tentang Sistem

Pendidikan Nasional Bab 1, pasal 1, butir 14, adalah suatu upaya pembinaan yang ditujukan

kepada anak sejak lahir sampai dengan usia 6 tahun yang dilakukan melalui pemberian

rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani

agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut. Merujuk pada UU No.

20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, dinyatakan bahwa pendidikan terdiri

atas Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), pendidikan dasar, pendidikan menengah, dan

pendidikan tinggi, yang keseluruhannya merupakan kesatuan yang sistemik. PAUD dapat

diselenggarakan melalui jalur pendidikan formal, nonformal, dan/atau informal. PAUD pada

jalur pendidikan formal berbentuk Taman Kanak-Kanak (TK), Raudhatul Athfal (RA), atau

bentuk lain yang sederajat. PAUD pada jalur pendidikan nonformal berbentuk Kelompok

Bermain (KB), Taman Penitipan Anak (TPA), atau bentuk lain yang sederajat. PAUD pada

jalur pendidikan informal berbentuk pendidikan keluarga atau pendidikan yang

diselenggarakan oleh lingkungan (Suyadi, 2010).

Tabel 1. Jumlah Sekolah, Murid, dan Guru Taman Kanak-Kanak/Raudhatul Anfal menurut

Kabupaten/Kota di Provinsi Bali Tahun 2012/2013.

No. Nama Sekolah Murid Guru


Kab/Kota
Negeri Swasta Jumlah L P Jumlah
1. Jembrana 5 126 131 2346 2166 4512 1528
2. Tabanan 2 227 229 3164 2921 6085 1426
3. Badung 3 204 207 5972 5512 11484 1489
4. Gianyar 6 94 100 2421 2234 4655 719
5. Klungkung 4 95 99 259 240 499 293
6. Bangli 3 62 65 1239 1144 2383 537
7. Karangasem 3 106 109 1809 1669 3478 610
8. Buleleng 3 197 200 3972 3666 7638 1009
9. Denpasar 1 256 257 8976 8285 17261 2103
Jumlah/Total 30 1367 1397 30158 27837 57995 9714
2012/2013 63 1338 1401 21753 20120 41873 7093
11

Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik Provinsi Bali pada tahun 2012/2013

menunjukkan bahwa terdapat 1.401 sekolah taman kanak-kanak di Kota Denpasar. Data

tersebut juga menunjukkan bahwa total murid di taman kanak-kanak Denpasar sejumlah

41.873 orang, dan guru sebanyak 7.093 orang (Statistik, 2017).

Taman Kanak-Kanak (TK) merupakan salah satu alternatif pendidikan formal untuk

anak usia prasekolah yang bertujuan untuk membantu meletakkan dasar ke arah

perkembangan sikap, intelektual, keterampilan fisik dan motorik, sosial, moral, dan daya

cipta yang diperlukan oleh anak-anak untuk menyesuaikan diri dengan lingkungannya, serta

untuk pertumbuhan dan perkembangan pada tahap selanjutnya. TK merupakan area penting

sebagai tempat anak-anak belajar mengembangkan potensi yang dimiliki dan

mengembangkan kemandirian. Selain itu, di TK anak juga memperoleh pengalaman lain

yaitu tunduk pada otoritas selain orang tua. Anak-anak mendapat bimbingan dari pendidik

dengan gaya dan pendekatan yang berbeda yang selama ini diperoleh dari orang tuanya.

Pengalaman inilah yang membuat anak menjadi lebih memahami perlunya melihat persoalan

dari sudut pandang orang lain. Kemampuan inilah, yang secara akademik disebut sebagai

kemampuan kognisi sosial yang pada tahap perkembangan selanjutnya akan menjadi pondasi

bagi anak untuk dapat bersosialisasi dengan baik (Izzaty, 2017).

Interaksi sosial merupakan hubungan-hubungan sosial yang menyangkut hubungan

antar individu, individu dengan kelompok, dan kelompok dengan kelompok. Interaksi sosial

akan terjadi jika adanya sebuah kontak sosial dan adanya komunikasi. Interaksi sosial

merupakan kunci dari semua kehidupan sosial, oleh karena itu tanpa interaksi sosial, tak akan

mungkin ada kehidupan bersama (Soekanto, 1992). Pada anak usia dini interaksi sosial

memanglah sangat dibutuhkan karena anak nantinya akan diajarkan bagaimana hidup
12

bermasyarakat, lalu anak juga akan diajarkan berbagai peran yang nantinya akan menjadi

indentifikasi dirinya, selain itu pula saat melakukan interasi sosial anak akan memperoleh

berbagai informasi yang ada disekitarnya.

Rubin, Bukowski, & Parker (dalam Upton, 2012) menyatakan bahwa pada

pertengahan masa kanak-kanak, 30% interaksi sosial anak melibatkan teman-teman

sebayanya. Hal ini 3 kali lipat lebih banyak jika dibandingkan interaksi sosial anak di awal

masa kanak-kanak. Menurut Blatchford (dalam Upton, 2012) sebagian besar interaksi ini

terjadi di lingkungan sekolah dan terdapat bukti bahwa pengalaman-pengalaman ini memiliki

nilai pendidikan sekaligus sosial bagi perkembangan. Bahkan interaksi-interaksi yang

tampaknya negatif dapat bernilai bagi perkembangan sosial. Pembelajaran pada anak usia

dini adalah hasil dari interaksi antara pemikiran anak dan pengalamannya dengan materi-

materi, ide-ide, dan representasi mentalnya tentang dunia sekitarnya (Mutiah, 2012). Anak-

anak mulai beradaptasi dengan teman sebaya dan lingkungannya untuk mencapai

perkembangan sosial yang optimal.

Idealnya, anak usia dini yang berada pada masa prasekolah memerlukan kemampuan

interaksi sosial yang baik agar dapat menyesuaikan diri dan mengembangkan diri secara

optimal. Pada kenyataannya, tidak semua anak mampu berinteraksi sosial dengan baik,

karena setiap anak memiliki kesiapan fisik dan mental yang beragam untuk menyesuaikan

diri dengan lingkungannya, sehingga ada kalanya anak-anak memiliki hambatan selama

proses pengembangan diri pada masa prasekolah. Salah satu faktor yang memengaruhi

interaksi sosial anak adalah pola asuh orang tua. Perkembangan sosial anak sangat

dipengaruhi oleh proses perlakuan atau bimbingan orang tua terhadap anak dalam berbagai

aspek kehidupan sosial, atau norma-norma kehidupan bermasyarakat serta mendorong dan
13

memberikan contoh kepada anak bagaimana menerapkan norma-norma ini dalam kehidupan

sehari-hari (Susanto, 2012). Pernyataan ini sesuai dengan hasil studi pendahuluan yang

dilakukan terhadap dua sekolah yang ada di Kota Madya Denpasar yaitu Taman Kanak-

Kanak Negeri Pembina Denpasar dan Taman Kanak-Kanak Adhi Mekar Indonesia (AMI)

yang mana pada setiap sekolah dilakukan penyebaran sebanyak 18 kuesioner kepada orang

tua murid, sehingga total kuesioner yang disebar sebanyak 36 kuesioner.

Berdasarkan hasil studi pendahuluan menyatakan bahwa terdapat berbagai gaya

pengasuhan yang diberikan oleh orang tua terhadap anak, khususnya dalam memberikan

pendampingan penggunaan gadget dalam kehidupan sehari-hari. Salah seorang wali murid

membatasi anak dalam penggunaan gadget, sehingga tidak ada perubahan perilaku negatif

yang ditunjukkan oleh anak dalam kehidupan sehari-hari. Hal yang sama juga dilakukan oleh

seorang wali murid, orang tua membatasi waktu penggunaan gadget kepada anak, dengan

kata lain memperbolehkan anak bermain dengan gadget hanya ketika hari libur saja dan tidak

memberikannya saat hari sekolah, sehingga orang tua tidak merasakan adanya perubahan

pada anak selama mengenal gadget. Wali murid lainnya juga memberikan pendampingan

terhadap anak dalam menggunakan gadget, hal tersebut dilakukan agar anak tidak memiliki

pandangan yang keliru terhadap informasi yang diterima dari gadget itu sendiri, sehingga

anak dapat tumbuh menjadi pribadi yang high technology dan cepat menyerap informasi.

Selain itu, terdapat gaya pengasuhan berbeda dari salah seorang wali murid, dimana orang tua

memberikan kebebasan waktu penggunaan gadget pada anak, hal tersebut menyebabkan

konsenterasi belajar anak menurun karena lebih memilih bermain gadget dibandingkan

belajar. Wali murid lainnya yang memberikan gaya pengasuhan yang sama juga menyatakan

bahwa anak menjadi sangat ketergantungan pada gadget dan sering meminta untuk bermain
14

game atau youtube, sehingga anak menjadi pribadi yang kurang mampu bersosialisasi di

lingkungan sekitarnya, serta kurang tanggap terhadap himbauan orang tua atau pun keluarga.

Pengasuhan yang tepat dari orang tua sangatlah penting diberikan kepada anak, karena

anak masih terlalu muda dan belum memiliki pengalaman untuk membimbing

perkembangannya sendiri ke arah kematangan. Arahan serta bimbingan orang tua menjadi

kunci keberhasilan anak untuk dapat membentuk kepribadian yang mandiri dan kompeten

secara sosial. Pola asuh merupakan sikap orang tua dalam berinteraksi, membimbing,

membina, dan mendidik anak-anaknya dalam kehidupan sehari-hari dengan harapan

menjadikan anak sukses menjalani kehidupan ini. Hal ini sejalan dengan pendapat Euis

(2004) yang menyatakan bahwa pola asuh merupakan serangkaian interaksi yang intensif,

orang tua mengarahkan anak untuk memiliki kecakapan hidup. Pola asuh orang tua adalah

pola interaksi antara anak dengan orang tua yang meliputi bukan hanya pemenuhan

kebutuhan fisik dan kebutuhan psikologis, tetapi juga norma-norma yang berlaku di

masyarakat (Gunarsa, 2002). Berdasarkan pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa pola

asuh orang tua adalah proses interaksi orang tua dengan anak dimana orang tua

mencerminkan sikap dan perilakunya dalam menuntun dan mengarahkan perkembangan anak

serta menjadi teladan dalam menanamkan perilaku.

Orang tua merupakan agen sosial yang sangat penting bagi kehidupan anak. Bentuk

pola asuh yang diberikan orang tua kepada anak akan memengaruhi perkembangan sosial

anak. Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Suharsono (2009) menemukan bahwa

terdapat hubungan positif antara pola asuh orang tua dengan kemampuan sosialisasi anak usia

dini. Hal ini sejalan dengan pandangan sejumlah teoretisi dan peneliti (dalam Santrock, 2007)

yang mengatakan bahwa hubungan orang tua dengan anak berfungsi sebagai landasan

emosional yang digunakan anak untuk mengeksplorasi dan menikmati hubungan dengan
15

teman sebaya. Hubungan orang tua dengan anak memengaruhi hubungan anak dengan teman

sebaya. Anak-anak belajar tentang bagaimana berhubungan dengan figur pemegang otoritas

dari orang tuanya. Melalui teman sebaya, anak-anak juga belajar mengenai cara berinteraksi

dan melakukan hubungan timbal balik dengan teman seusianya (Santrock, 2007).

Perspektif kognitif sosial memandang anak yang tidak bisa menyesuaikan diri

mengalami kekurangan kemampuan kognitif sosial untuk berinteraksi secara efektif dengan

orang lain. Sebuah investigasi membuktikan bahwa anak-anak yang mampu menyesuaikan

diri dengan baik di lingkungan teman sebaya, memiliki berbagai solusi alternatif untuk

mengatasi masalah, lebih adaptif, menunjukkan respon fisik agresif yang lebih sedikit

dibandingkan dengan anak-anak yang kurang mampu menyesuaikan diri dengan teman

sebaya (dalam Santrock, 2007). Studi terbaru juga menunjukkan bahwa di taman kanak-

kanak, anak yang mengalami penolakan oleh teman sebaya cenderung kurang terlibat dalam

partisipasi di kelas, mengutarakan keinginan untuk tidak masuk sekolah, dan merasa kesepian

jika dibandingkan dengan anak-anak yang diterima oleh teman sebaya (dalam Santrock,

2007).

Faktor penting lain yang menghambat perkembangan sosial anak prasekolah adalah

gadget. Gempuran teknologi yang semakin canggih memengaruhi pola interaksi sosial anak

terhadap lingkungan sekitarnya. Pernyataan ini sesuai dengan hasil studi pendahuluan di TK

N Pembina Denpasar, dimana terdapat 11 responden (61,1%) yang menyatakan bahwa

gadget memberi pengaruh terhadap kehidupan sosial anak, mulai dari rendahnya kemampuan

bersosialisasi dan beradaptasi di lingkungan sosial, kecenderungan untuk bermain dan

menghabiskan waktu dengan gadget, sehingga kurangnya minat siswa untuk belajar, menjadi

pemalas, kurang responsif dan interaktif terhadap lingkungan di sekitarnya, hingga meniru

gaya bicara maupun perilaku pada karakter film cartoon. Sedangkan 7 responden lainnya
16

(38,9%) mengungkapkan bahwa melalui gadget, anak menjadi lebih pintar, lebih mengetahui

berbagai informasi mengenai pelajaran sekolah, film anak-anak, dan teknologi.

Berbeda dengan TK N Pembina Denpasar, hasil kuesioner di TK Adhi Mekar Indonesia

(AMI) menunjukkan 10 responden (55,5%) menyatakan bahwa gadget memberi pengaruh

terhadap kehidupan sosial anak, mulai dari anak lebih suka bermain dan menghabiskan waktu

dengan gadget, sehingga kurangnya minat siswa untuk belajar, anak menjadi lebih emosional,

sedikit mengalami keterlambatan berbicara, kurang mampu bersosialisasi, serta kurang

responsif terhadap orang tua maupun keluarganya. 6 responden lainnya (33,3%)

mengemukakan bahwa gadget mampu menjadikan anak lebih high technologi, cepat

menyerap informasi, lebih awal mengenal angka, warna, permainan seusianya, bahasa

inggris, dan menjadi pintar bernyanyi. Selain itu, 2 responden lainnya (11,1%)

mengungkapkan bahwa gadget memberikan pengaruh yang seimbang.

Anak mampu menerima informasi dan menyerap ilmu pengetahuan dari berbagai

media, salah satunya melalui teknologi gadget. Banyak hal yang dapat dipelajari oleh anak

melalui gadget, mulai dari hal yang sederhana hingga hal yang kompleks sekalipun.

Teknologi gadget di era globalisasi saat ini telah mengalami perkembangan yang sangat

pesat. Gadget adalah sebuah istilah yang berasal dari Bahasa Inggris yang merujuk pada

perangkat elektronik kecil yang memiliki fungsi khusus untuk mengunduh informasi-

informasi terbaru dengan berbagai teknologi maupun fitur terbaru, sehingga membuat hidup

manusia menjadi lebih praktis (Indrawan, 2014). Berbeda dengan gadget terdahulu, gadget

saat kini telah berevolusi menjadi semakin canggih, menarik dan praktis, sehingga

keberadaannya semakin diminati dan menimbulkan daya tarik tersendiri di kalangan

masyarakat.
17

Menurut survei yang dilakukan oleh Kementerian Informasi dan Unicef tahun 2014

menggambarkan bahwa Negara Indonesia masuk ke dalam peringkat 5 besar negara

pengguna gadget, khususnya smartphone. Data menunjukkan bahwa pengguna aktif

smartphone sekitar 47 juta, atau sekitar 14% dari seluruh pengguna handphone. Persentase

pengguna gadget yang termasuk kategori usia anak-anak dan remaja di Indonesia cukup

tinggi, yaitu 79,5%. Hasil survei tersebut juga menyebutkan bahwa sebagian besar anak

menggunakan gadget untuk mencari informasi, hiburan, serta menjalin relasi sosial (liputan6,

2016). Menurut situs New York Times, sejak tahun 2013 sebanyak 72% anak usia 8 tahun ke

bawah telah menggunakan perangkat mobile, seperti smartphone, tablet, dan iPod. Mayoritas

anak usia 2 tahun lebih suka menggunakan tablet atau ponsel pintar dalam kehidupan sehari-

hari. Dibandingkan tahun 2011, angka tersebut masih berada di 38%. Data menunjukkan

bahwa 70% orang tua mengaku bahwa ketika sedang mengerjakan pekerjaan rumah tangga,

orang tua mengizinkan anak-anaknya yang berusia 6 bulan sampai 4 tahun bermain perangkat

mobile. Selain itu, 65% orang tua melakukan hal yang sama dengan tujuan untuk

menenangkan anak saat berada di tempat umum. Lalu, 25% orang tua mengaku

meninggalkan anak sendiri dengan gadget saat menjelang tidur (CNN Indonesia, 2015).

Gadget yang memiliki akses yang tidak terbatas dapat memberikan sumbangan positif

terhadap wawasan dan pengetahuan anak, baik yang bersifat akademik maupun non

akademik. Meskipun demikian, jika anak mulai kecanduan artinya tidak bisa terlepas dari

gadget, maka hal itu akan menimbulkan pengaruh yang buruk. Beberapa alasan yang

membuat seorang anak menjadi kecanduan gadget antara lain lebih menarik secara visual dan

audio, tidak perlu melibatkan orang banyak, tidak terlalu menimbulkan resiko fisik,

menghindari konflik dengan teman, pemakaian lebih mudah, dapat digunakan di mana saja,

penasaran dengan perkembangan teknologi, persaingan dengan teman. Dampak buruk


18

penggunaan gadget pada anak antara lain menjadi pribadi tertutup, kesehatan otak terganggu,

kesehatan mata terganggu, kesehatan tangan terganggu, gangguan tidur, suka menyendiri,

perilaku kekerasan, pudarnya kreativitas, terpapar radiasi, serta ancaman cyberbullying

(Iswidharmanjaya, 2014).

Violence & Gore (dalam Mubarok, 2013) menyatakan bahwa antisocial behaviour

merupakan dampak negatif gadget yang disebabkan karena penyalahgunaan gadget itu

sendiri. Hal ini terjadi ketika individu merasa gadget merupakan satu-satunya hal yang paling

penting dalam hidupnya, sehingga dapat melupakan keadaan di sekitarnya. Akan muncul

ketidakpedulian dalam diri seseorang terhadap lingkungan. Satu-satunya hal yang dapat

menarik perhatian hanyalah gadget yang digunakan. Akibat yang timbul ialah seseorang

menjadi jarang berinteraksi dengan orang-orang yang berada di lingkungan sekitarnya,

sehingga akan mengalami kesulitan untuk bersosialisasi dan menjalin relasi dengan orang-

orang di sekitarnya.

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh Marsal dan Hidayati (2017),

menunjukkan bahwa penggunaan smartphone berpengaruh signifikan terhadap pola interaksi

sosial anak balita sebesar 40,2%. Penggunaan smartphone selain untuk bermain, bisa

bermanfaat untuk belajar. Hal ini dikarenakan smartphone salah satu bentuk teknologi

canggih saat ini dan sudah menjadi kebutuhan bagi setiap orang. Penggunaan smartphone

menjadi magnet yang kuat dalam ingatan anak balita, sehingga penggunaan smartphone

cenderung membuat anak balita bersifat individual dan kurang peka terhadap lingkungan.

Selain berdampak pada hubungan interaksi sosial, gadget juga berpengaruh terhadap

kemampuan seseorang dalam bersosialisasi. Perkembangan anak yang individualis,

cenderung menyebabkan timbulnya perasaan kurang peka terhadap lingkungan sekitarnya.

Sehingga anak mengalami kesulitan dalam bersosialisasi pada setiap tahap perkembangannya
19

hingga dewasa. Penelitian yang dilakukan oleh Irawan dan Armayati (2013) menunjukkan

bahwa penggunaan gadget memengaruhi kemampuan bersosialisasi pada remaja. Semakin

tinggi penggunaan gadget pada remaja, maka semakin rendah kemampuan bersosialisasinya.

Sebaliknya, semakin rendah penggunaan gadget maka semakin tinggi kemampuan

bersosialisasinya.

Berdasarkan uraian di atas, penelitian ini dilakukan untuk mengetahui apakah pola asuh

orang tua dan penggunaan gadget berperan terhadap interaksi sosial anak prasekolah.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dipaparkan, rumusan masalah dalam

penelitian ini adalah apakah pola asuh orang tua dan penggunaan gadget berperan terhadap

interaksi sosial anak prasekolah?

C. Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah mengetahui peran pola asuh

orang tua dan penggunaan gadget terhadap interaksi sosial anak prasekolah.

D. Manfaat Penelitian

1. Manfaat Teoretis

a. Penelitian ini diharapkan mampu menunjang penelitian lain dalam bidang

psikologi perkembangan, psikologi sosial, dan psikologi pendidikan. Variabel

gadget dapat menunjang penelitian dalam bidang psikologi pendidikan. Variabel

pola asuh orang tua dapat menunjang penelitian dalam bidang psikologi
20

perkembangan. Variabel interaksi sosial dapat menunjang penelitian dalam

bidang psikologi perkembangan dan psikologi sosial.

b. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan data empiris mengenai peran pola

asuh orang tua dan penggunaan gadget terhadap interaksi sosial anak prasekolah.

2. Manfaat Praktis

a. Bagi Anak

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan gambaran mengenai peran pola

asuh orang tua dan penggunaan gadget terhadap interaksi sosial sehingga anak

prasekolah dapat mengontrol penggunaan gadget dan menjadikan orang tua

sebagai agen sosial yang penting agar proses interaksi sosial dapat berlangsung

secara optimal.

b. Bagi Orang Tua

Memberikan gambaran mengenai peran pola asuh orang tua dan

penggunaan gadget terhadap interaksi sosial anak prasekolah sehingga orang tua

dapat membantu anak selama menjalani proses interaksi sosial agar proses

pembelajaran dan adaptasi dapat berjalan dengan efektif.

c. Pihak Sekolah Taman Kanak-Kanak

Memberikan gambaran kepada seluruh elemen yang berada di taman kanak-

kanak Denpasar, baik itu guru, pegawai, seluruh siswa dan siswi, mengenai peran

pola asuh orang tua dan penggunaan gadget terhadap interaksi sosial anak

prasekolah sehingga pihak taman kanak-kanak dapat memahami kemampuan

sosial anak dan membantu anak untuk mengasah kemampuan interaksi sosialnya

di lingkungan sekolah.
21

E. Keaslian Penelitian

Terdapat beberapa penelitian mengenai dampak penggunaan gadget terhadap interaksi

sosial dan kemampuan bersosialisasi yang pernah dilakukan sebelumnya, yaitu:

1. Penelitian yang dilakukan oleh Nurul Khotimah pada tahun 2016 dengan judul “Dampak

Penggunaan Gadget Terhadap Interaksi Sosial Anak Usia 5-6 Tahun”, bertujuan untuk

mengetahui dan menganalisis dampak penggunaan gadget terhadap interaksi sosial anak.

Rancangan penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan

teknik analisis regresi linier sederhana. Penelitian dilakukan dengan melibatkan 37 anak

usia 5-6 tahun di Kompleks Perumahan Pondok Jati Kabupaten Sidoarjo. Hasil penelitian

ini menyatakan bahwa penggunaan gadget memberikan dampak terhadap interaksi sosial

anak.

2. Pada tahun 2016 Tria Puspita Sari dan Amy Asma Mitsalia pernah melakukan penelitian

dengan judul “Pengaruh Penggunaan Gadget terhadap Personal Sosial Anak Usia Pra

Sekolah di TKIT Al Mukmin”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh

penggunaan gadget terhadap personal sosial anak usia pra sekolah di TKIT Al Mukmin.

Populasi penelitian ini adalah wali murid TKIT Al Mukmin. Metode penelitian yang

digunakan adalah survey analitic dengan metode case control. Pengumpulan data

dilakukan melalui kuesioner dan wawancara. Penelitian ini menggunakan teknik analisis

chi square, dan perhitungan odd ratio. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat

pengaruh positif antara penggunaan gadget dengan personal sosial anak usia pra sekolah

di TKIT Al Mukmin.

3. Penelitian yang dilakukan oleh Wuri Utami, Nurlaila, dan Riska Qistiana pada tahun 2017

dengan judul “Hubungan Tipe Pola Asuh Orang Tua dengan Perkembangan Psikososial
22

Anak Usia Prasekolah di TK Pertiwi 1 Desa Purbowangi Kecamatan Buayan Kabupaten

Kebumen” bertujuan untuk mengetahui hubungan tipe pola asuh orang tua dengan

perkembangan psikososial anak usia prasekolah di Desa Purbowangi, Kecamayan

Bayuan, Kabupaten Kebumen. Jumlah sampel pada penelitian ini sebesar 70 responden.

Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif korelasi dengan

pendekatan cross sectional. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan

kuesioner. Analisa data menggunakan statistik Spearman Rank. Hasil penelitian

menunjukkan bahwa ada hubungan tipe pola asuh orang tua dengan perkembangan

psikososial anak usia prasekolah di Desa Purbowangi, Kecamatan Buyan, Kabupaten

Kebumen.

4. Arif Marsal dan Fitri Hidayati pada tahun 2017 melakukan penelitian dengan judul

“Pengaruh Smartphone terhadap Pola Interaksi Sosial pada Anak Balita di Lingkungan

Keluarga Pegawai UIN Sultan Syarif Kasim Riau”. Penelitian tersebut bertujuan untuk

melakukan suatu kajian tetang pengaruh smartphone terhadap pola interaksi sosial anak

balita. Subjek penelitian ini adalah sebanyak 91 orang yang berasal dari keluarga pegawai

UIN Sultan Syarif Kasim Riau yang memilki smartphone dan anak balita. Metode

analisis data menggunakan statistik deskriptif dan statistik inferensial, dan memberikan

hasil yaitu penggunaan smartphone berpengaruh signifikan terhadap pola interaksi sosial

anak balita sebesar 40,2 %. Penggunaan smartphone selain untuk bermain, bisa

bermanfaat untuk belajar. Hal ini dikarenakan smartphone salah satu bentuk teknologi

canggih saat ini dan telah menjadi kebutuhan bagi setiap orang. Penggunaan smartphone

menjadi magnet yang kuat dalam ingatan anak balita, hal tersebut cenderung membuat

anak balita bersifat individual dan kurang peka terhadap lingkungan.


23

5. Penelitian yang dilakukan oleh Joko Tri Suharsono, Aris Fitriyani, dan Arif Setyo Upoyo

pada tahun 2009 dengan judul “Hubungan Pola Asuh Orang Tua terhadap Kemampuan

Sosialisasi pada Anak Prasekolah di TK Pertiwi Purwokerto Utara” bertujuan untuk

mengetahui hubungan antara pola asuh orang tua terhadap kemampuan sosialisasi pada

anak prasekolah. Sampel pada penelitian ini berjumlah 76 orang. Jenis penelitian yang

digunakan adalah analitik korelasi dengan pendekatan cross sectional. Hasil penelitian ini

mengungkapkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara pola asuh orang tua

dengan kemampuan sosialisasi anak usia prasekolah.

Berdasarkan pemaparan dari hasil-hasil penelitian di atas, perbedaan penelitian

terdahulu dengan penelitian ini dapat terlihat dalam beberapa hal sebagai berikut :

1. Subjek dalam penelitian ini adalah anak prasekolah yang berusia 4 sampai 6 tahun,

yang saat ini sedang menempuh pendidikan di Taman Kanak-Kanak Denpasar.

2. Responden dalam penelitian ini adalah orangtua dan wali kelas murid TK.

3. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah pola asuh orang tua, variabel tergantung

yaitu interaksi sosial anak prasekolah, dan penggunaan gadget sebagai kovariat.

4. Teknik sampling yang digunakan adalah simple random sampling.

5. Metodologi penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan teknik analisis data

yaitu analysis of covariance (ancova).

Dapat disimpulkan bahwa penelitian ini merupakan penelitian yang asli dan orisinil.

Peneliti menjamin keaslian penelitian ini dan dapat dipertanggung jawabkan.

Anda mungkin juga menyukai