Anda di halaman 1dari 1

SOAL QUIZ MANAJEMEN KEUANGAN LANJUTAN

Untuk merealisasikan sebuah proyek dibutuhkan mesin senilai Rp 100.000.000, usia 4 tahun, nilai sisa
nol, dan dapat dijual kembali di akhir tahun kelima seharga Rp 10.000.000

Tahun Sales Cost include depre

1 500,000,000.00 200,000,000.00

2 400,000,000.00 150,000,000.00

3 450,000,000.00 150,000,000.00

4 500,000,000.00 200,000,000.00
Tingkat pajak sebesar 20% dan tingkat pengembalian yang diharapkan adalah sebesar 10%. Hitunglah
arus kasnya dan tentukan apakah proyek tersebut layak atau tidak menggunakan metode NPV dan PP!
Kerjakan dengan pembulatan 4 angka dibelakang koma!

Perusahaan membutuhkan modal Rp. 100.000.000,- Sumber dana sebagai berikut:

a. 30%-nya didapatkan dari utang bank dengan suku bunga 5% sebelum pajak.
b. 20%-nya didapatkan dari obligasi dengan harga nominal Rp. 1.000.000,- Obligasi tersebut dijual
dipasar dengan premium 10%. Kupon dari obligasi tersebut adalah 10%. Obligasi tersebut memiliki
umur 5 tahun.
c. 10%-nya didapatkan dari P/S. Dividen P/S saat ini sebesar Rp. 100,- dengan harga P/S Rp.10.000,-
d. Sisanya dari C/S dengan dividen yang terakhir dibayar sebesar Rp. 300,-. Pertumbuhan dividen
diperkirakan sebesar 10%. Harga C/S saat ini adalah Rp. 1.000,-

Dari data di atas hitunglah biaya modal (WACC) PT. X jika tingkat pajak yang berlaku adalah 10%

Anda mungkin juga menyukai