Anda di halaman 1dari 1

PEMERINTAH KABUPATEN SELUMA

DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL


JL. RA. KARTINI NO. 23 TAIS Tel. (0736) 9150044, SELUMA Kode. Pos 38576

ISSU ATAU PERMASALAHAN –PERMASALAHAN YANG ADA DIBIDANG PENCATATAN SIPIL

1. Ada suatu kasus dimana terjadinya perkawinan campuran antara warga Negara
indonesia(WNI)dengan warga Negara asing(WNA)dan terjadinya perkawinan tersebut di wilayah
Malaysia,dan lahir mempunyai seorang anak , kedua orang tua nya ini mau membuat akta
kelahiran anak tersebut,sedangkan di Negara Malaysia tidak mengakui anak tersebut sebagai
warga Negara asing.Kemudian si ibu (WNI)kembali ke Negara asal dimana ia berdomisili dan
datang ke Dinas DUKCAPIL ingin membuat akte kelahiran anak nya untuk persyaratan
penerbitan akta perkawinan di Malaysia,sedangkan yang dimiliki oleh ayah (WNA) dan ibu (WNI)
hanya memiliki Surat keterangan Akuan menikah.Apa saja yang harus dipenuhi tentang
persyaratan nya dan bagaimana status anak tersebut?apakah anak seorang ibu ataukah
tercantum nama ayah dan ibu?
2. Berdasarkan Undang-undang 23 tahun 2006 pernah diterapkan pembuatan akta kelahiran
berdasarkan azas peristiwa kejadian dimana ia lahir disitu dia diterbitkan akte
kelahiranya,bagaimana status Nik di akta kelahirannya? sedangkan dia berdomisili ditempat
lain.Contoh dia berdomisili dikabupaten seluma sedangkan dia melahirkan di RSUD kotamadya
Bengkulu dan kepengurusan akte nya dikota Bengkulu tersebut,sedangkan di akta kelahiran
tercantum Nik,disaat kembali ke tempat domisili penduduk tersebut mengurus dokumen
KK.Apakah Nik si anak tersebut yg kita pakai Nik yg ada dikota Bengkulu atau kah Nik didomisili?
3. Mengapa instansi atau lembaga seperti Taspen,Bpjs,atau pihak Asuransi yg ada didaerah dalam
hal kepengurusan untuk Pensiun atau kepengurusan claim Asuransi dilembaga tersebut
mengutamakan Persyaratan bila ada keluarga yang meninggal cukup membuktikan persyaratan
surat keterangan kematian dari Desa atau Lurah,sedangkan AKTA KEMATIAN belum menjadi
syarat pokok?bahkan AKTA KEMATIAN dari Dinas DUKCAPIL sudah diterbitkan masih saja
meminta surat keterangan kematian dari kepala Desa atau Lurah.
4. Bagaimana keabsahan Akta kelahiran anak dari seorang ibu dalam hal utk keperluan masuk
sekolah atau pun untuk melamar pekerjaan selalu saja dipertanyakan keabsahan akta kelahiran
tersebut?
5. Bagaimana proses pengangkatan anak yg single parent,tidak diketahui siapa ayah dari biologis
dari anak tersebut?apa saja yg menjadi persyaratan nya dan bagaimana proses pencatatan nya?

Anda mungkin juga menyukai