Anda di halaman 1dari 6

KEPUTUSAN

KEPALA PUSKESMAS ASAM ASAM


NOMOR : 445/ 016 / SK / I / PKM-AA/2019

TENTANG

PEMBENTUKAN TIM TINDAK LANJUT HASIL SENSUS


BARANG MILIK DAERAH PADA PUSKESMAS ASAM ASAM

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA PUSKESMAS ASAM ASAM

Menimbang : a. bahwa untuk melaksanakan ketentuan Pasal 476 ayat (1)


Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 19 Tahun 2016
tentang Pedoman Pengelolaan Barang Milik Daerah
dimana Pengguna Barang melakukan inventarisasi
barang milik daerah paling sedikit 1 (satu) kali dalam 5
(lima) tahun;
b. bahwa telah dilaksanakan sensus barang milik daerah
pada Puskesmas Asam Asam pada tahun 2012, 2013 dan
tahun 2018;
c. bahwa dalam rangka kelancaran pelaksanaan tindak
lanjut hasil sensus barang milik daerah perlu dibentuk tim
tindak lanjut hasil sensus barang milik daerah pada
Puskesmas Asam Asam;
d. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana
dimaksud dalam huruf a, huruf b dan huruf c perlu
menetapkan Keputusan Kepala Puskesmas Asam Asam
tentang Pembentukan Tim Tindak Lanjut Hasil Sensus
Barang Milik Daerah pada Puskesmas Asam Asam
Kabupaten Tanah Laut Tahun 2019;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1965 Tentang


Pembentukan, Daerah Tingkat II Tanah Laut, Daerah
Tingkat II Tapin dan Daerah Tingkat II Tabalong
(Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 1965
Nomor 51, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 2756) dengan mengubah Undang-
Undang Nomor 27 Tahun 1959 (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 1959 Nomor 72, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 1820)
tentang Penetapan Undang-Undang Darurat Nomor 3
Tahun 1953 tentang Pembentukan Daerah Tingkat II di
Kalimantan (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 1953 Nomor 9;

2. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang


Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan
Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2004 Nomor 126, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 4438);
3. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang
Pembentukan Peraturan Perundang-undangan (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2011 Nomor 82,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
5234);
4. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang
Pemerintahan Daerah (Lembaran Daerah Negara
Repubik Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587)
sebagaimana telah diubah beberapa kali, terakhir dengan
Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang
Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5679);
5. Peraturan Pemerintah Nomor 27 Tahun 2014 tentang
Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 92,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
5533);
6. Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2019 tentang
Pengelolaan Keuangan Daerah (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2019 Nomor 42, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 6322);
7. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 19 Tahun 2016
tentang Pedoman Pengelolaan Barang Milik Daerah
(Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2016 Nomor
547);
8. Peraturan Daerah Kabupaten Tanah Laut Nomor 6 Tahun
2016 tentang Pembentukan dan Sususan Perangkat
Daerah (Lembaran Daerah Kabupaten Tanah Laut Tahun
2016 Nomor 6, Tambahan Lembaran Daerah Kabupaten
Tanah Laut Tahun 2016 Nomor 25);
9. Peraturan Daerah Kabupaten Tanah Laut Nomor 9 Tahun
2018 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah
Tahun Anggaran 2019 (Lembaran Daerah Kabupaten
Tanah Laut Tahun 2018 Nomor 8);
10. Peraturan Daerah Kabupaten Tanah Laut Nomor 1 Tahun
2019 tentang Pedoman Pengelolaan Barang Milik Daerah
(Lembaran Daerah Kabupaten Tanah Laut Tahun 2019
Nomor 1);
11. Peraturan Bupati Tanah Laut Nomor 95 Tahun 2017
tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Sensus Barang
Milik Daerah
12. Peraturan Bupati Tanah Laut Nomor 33 Tahun 2019
tentang Pedoman Pelaksanaan Tindak Lanjut Hasil
Sensus Barang Milik Daerah.

MEM UTUSKAN :
Menetapkan :
Kesatu : Keputusan Kepala Puskesmas Asam Asam tentang
Pembentukan Tim Tindak Lanjut Hasil Sensus Barang Milik
Daerah pada Puskesmas Asam Asam Kabupaten Tanah Laut
Tahun 2019 dengan susunan keanggotaan sebagaimana
tercantum dalam lampiran dan merupakan bagian yang tidak
terpisahkan dari Keputusan ini.
Kedua : Tugas Tim sebagaimana dimaksud pada Diktum Kesatu
adalah sebagai berikut :
1. Melakukan penelusuran ulang terhadap Barang Milik
Daerah yang ada di Puskesmas Asam Asam dalam kondisi
rusak berat dan tidak ditemukan (hilang);
2. Membuat berita acara hasil penelusuran barang milik
daerah pada Puskesmas Asam Asam;
3. Melaksanakan tugas-tugas lain yang terkait dengan
Penelusuran Barang Milik Daerah pada Puskesmas Asam
Asam; dan
4. Melaporkan hasil penelusuran Barang Milik Daerah yang
telah dilaksanakan kepada Dinas Kesehatan Kabupaten
Tanah Laut.
Ketiga : Segala biaya yang timbul sebagai akibat ditetapkannya
Keputusan ini dibebankan pada Anggaran Pendapatan dan
Belanja Daerah (APBD) pada Dokumen Pelaksana Anggaran
Satuan Kerja Perangkat Daerah (DPA–SKPD) Puskesmas
Asam Asam Tahun Anggaran 2019.
Keempat : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Asam Asam


pada tanggal 03 September 2019
KEPALA PUSKESMAS ASAM ASAM

MARLIANI

Tembusan:
1. Dinas Kesehatan Kab. Tanah Laut
2. PNS/Pejabat yang bersangkutan
LAMPIRAN : KEPUTUSAN KEPALA PUSKEMAS ASAM
ASAM
NOMOR : 445/ 016 / SK / I / PKM-AA/2019
TENTANG : SUSUNAN TIM TINDAK LANJUT
HASIL SENSUS BARANG MILIK DAERAH
PADA PUSKESMAS ASAM ASAM TAHUN
ANGGARAN 2019

SUSUNAN TIM TINDAK LANJUT HASIL SENSUS BARANG MILIK


DAERAH PADA UPT PUSKESMAS ASAM ASAM TAHUN ANGGARAN
2019
No NAMA JABATAN DALAM TIM
1. Marliani. SKM Penanggung Jawab

2. Fauzi Muslimin. Ketua


AMK

3. Yuli Astuti Sekertaris


Anggreni. AMK

4. Subarjo. AMK Anggota

Ditetapkan di Asam Asam


pada tanggal 03 September 2019
KEPALA PUSKESMAS ASAM ASAM

MARLIANI

Anda mungkin juga menyukai