Anda di halaman 1dari 4

Dasar Teori

1. Close Interval Potential Survey (CIPS)

Close Interval Potential Survey (CIPS) bertujuan untuk mengetahui integritas dari
jalur pipa khususnya berkaitan dengan efektifitas kerja dari Sistem Proteksi Katodik. Prinsip
dari CIPS ini adalah mengukur Potensial Pipa dalam kondisi Sistem Proteksi Katodik
berjalan, sehingga secara langsung akan dapat diketahui pada lokasi mana saja dari jalur pipa
yang tidak terlindungi oleh Sistem Proteksi Katodik tersebut. Kriteria proteksinya sendiri
sesuai dengan Standard NACE RP 0169 – 2002 Recommended Practice for Control of
External Corrosion on Underground or Submerged Metallic Piping Systems.

Gambar 1. Close Interval Potential Survey (CIPS)

Data-data yang diperoleh dari kegiatan CIPS dapat memberikan manfaat seperti:

1) Mengidentifikasikan daerah-daerah diluar jangkauan kriteria proteksi pia tidak


bisa diidentifikasi dengan test point survey
2) Menentukan kondisi area diluar kisaran atau range kriteria potensial
3) Mencari defect atau cacat pipa menengah sampai cacat besar pada coating,
terisolasi atau menerus dan biasanya > 600 nm atau 1 in
4) Mencari area stray-current pick up dan discharge atau yang berisiko korosi
5) Menentukan area pengaruh cathodic protection (CP)
6) Mengidentifikasi casing yang mengalami korsleting, cacat pada perangkat isolasi
listrik, atau tidak disengaja kontak dengan struktur logam lainnya
7) Mencari daerah perisai geologi cathodic protection
8) Melakukan pengukuran tingkat CP dalam melakukan pengujian arus dan
mengevaluasi efektivitas distribusi arus sepanjang pipa
9) Mencari daerah yang berisiko mengalami stress corrosion cracking (SCC) dengan
pH tinggi. Tingkat CP terbukti sebagai faktor kerentaan pipa hingga timbulnya
SCC dengan pH tinggi. CIPS dapat membantu menunjukkan lokasi di sepanjang
saluran pipa dimana struktur elektrolit jatuh pada jangkauan kerentaan terjadinya
SCC
10) Menentukan dan memprioritaskan area risiko (Bariyyah, 2012), sebagai bagian
dari program managemen integritas atau bagian dari eksternal corrosion direct
assessement (ECDA)

2. Direct Current Voltage Gradient (DCVG)

Survey DCVG dilakukan untuk mendeteksi adanya cacat coating pada struktur pipa
yang terpendam. Seringkali survey ini digunakan juga untuk menentukan apakah suatu area
bersifat anodic atau katodik, tetapi tidak bisa digunakan untuk mengukur level dari CP
(Cathodic Protection). Metode ini cukup efektif untuk mendeteksi cacat coating yang relatif
kecil dan tersembunyi sekalipun.

Survey DCVG dilakukandengan mode On/Off dariarus yang keluardari rectifier.


On/Off dari arus rectifier diatur siklusna melalui current interrupter. Dengan begitu,
potensial soil to soil bisa diukur pada saat siklus On dan juga pada saat siklus Off. Istilah
potensial DCVG diartikan sebagai perbedaan/selisih antara potensial soil to soil pada saat
arus CP On dan potensial soil to soil pada saat arus CP Off.

Metode DCVG merupakan pengembangan dari metode CIPS. Dengan menggunakan


metode DCVG, tidak hanya posisi kerusakan dari coating yang dapat diketahui, akan tetapi
besar kerusakan atau derajat kerusakan coating. Apabila ada kerusakan coating maka akan
berdampak pada aliran arus listrik yang mengalir dari tanah sekitar dan masuk menuju pipa.
Aliran listrik ini akan menyebabkan adanya gradient tegangan yang terjadi di tanah, yang
dapat diukur dengan menggunakan voltmeter. Dengan mengamati arah dari gradien arus
listrik tersebut, maka lokasi coating yang rusak dapat diidentifikasi. Dengan memasukkan
data dari arah gradien tegangan yang terukur di sekitar lokasi coating yang rusak, maka jenis
dan karakteristik kerusakan coating dapat diketahui.

Ukuran dari coating defect diekspresikan dalam hubungan IR potensial drop dalam
tanah dengan adanya aliran proteksi katodik dari arus paksa.

Besaran coating defect diekspresikan dalam %IR dengan formula sebagai formula
sebagi berikut:

Keterangan :

V1 = potensial terukur pada test box pertama (mV)

V2 = potensial terukur pada test box kedua (mV)

X = jarak test box atau panjang pipa dari test box pertama (m)

dX = laetak atau posisi kebocoran pipa (m)

Dari hasil perhitungan %IR, maka dapat diketahui seberapa besar kerusakan coating.
Untuk menentukan tingkat kerusakan coating dapat didasarkan sesuai tabel berikut:

Tabel .1 Tingkat Kerusakan Coating berdasarkan %IR

Klasifikasi Kerusakan %IR


Ringan 0-15
Sedang 15-35
Berat 35-70
Parah 70-100

(Sumber : Dokumen Presentasi Indocor, 2013)

Daftar Pustaka

Jones, D.A. Principles And Prevention of Corrosion-2nd Edition, Prentice Hall,


Singapore,1997

Fontana, Mars G, Corrosion Engineering, McGraw-Hill International, Singapore,


1986

Peabody, A.W., Control of Pipeline Corrosion – 2nd Edition, Houston, NACE


International, 2001

Bariyyah, Mariana, Analisa Risiko Pipa Transmisi gas Onshore Di Sumatera,


Universitas Indonesia, Depok, 2012.

Anda mungkin juga menyukai