Anda di halaman 1dari 8

1. Agregat adalah Sebuah pengelompokan kristal.

Agregat didefinisikan
dengan cara kristal terkumpul bersama.(Cara pengelompokan kristal).
2. Akuifer : adalah lapisan di bawah tanah yang di dalamnya terdapat air
sekaligus dapat
3. Allokromatik adalah mineral yang mempunyai warna tidak tetap,
tergantung pengotornya.
4. Amorf adalah mineral yang tidak mempunyai bentuk Kristal. Opal
adalah contoh dari mineral amorf.
5. Atol : adalah istilah yang digunakan untuk menyebut pulau koral atau
karang yang berada di tengah samudra.
6. Batolit adalah salah satu jenis batuan beku yang terbentuknya di dalam
dapur magma.
7. Biotit merupakan sebutan dari kelompok besar mineral mika berwarna
hitam, jenis mineral ini sering ditemukan pada metamorf dan batuan beku.
8. Breksi adalah batuan sedimen klastik yang berasal dari proses pelapukan
batuan beku.
9. Brittle adalah menggambarkan ketahanan mineral yang terpukul atau
tergores dan menghasilkan serbuk halus atau remah-remah
kecil.
10. Columnar adalah deskripsi mineral yang memiliki paralel, ramping,
kompak dan struktur kristal.
11. Conchoidal adalah Pecahan mineral di mana lekukan berbentuk bulat
dan menyerupai cangkang atau pecahan kaca.
12. Diafenitas adalah Kemampuan dan kualitas mineral untuk meloloskan
cahaya.
13. Diamagnetisme adalah sifat suatu mineral yang tidak bisa menempel
pada magnet.
14. Diorit merupakan salah satu jenis dari batuan beku dalam. Batuan ini
memiliki karakteristik memiliki tekstur feneris, warnanya cenderung agak
gelap serta mengandung mineral yang berbutir kasar sampai sedang.
15. Ductile (elastic) adalah Mineral yang mampu merentang menjadi
lembaran tipis.
16. Efferescen adalah Menggambarkan mineral yang muai dalam asam.
17. Elastic adalah Kekuatan mineral tertentu yang bila diletakkan di
bawah tekanan menyebabkan menekuk/bengkok, dan akan kembali ke
posisi semula ketika tekanan dilepaskan.
18. Feldspar merupakan suatu kelompok mineral tektosilikat membentuk
41% batuan pada kerak bumi yang terdiri dari Natrium (sodium: Na), Kalium
(potasium: K), serta kalsium Alumindo silikat.
19. Ferromagnetik adalah mineral yang tertarik kuat oleh medan magnet.
20. Fibrous (berserat) adalah kelompok mineral yang memiliki tekstur
yang halus dan berserat secara paralel.
21. Fleksibel adalah Kekuatan mineral tertentu yang bila diletakkan di
bawah tekanan menyebabkan menekuk/bengkok, dan tidak akan kembali
ke bentuk semula ketika tegangan dilepaskan, akan tetapi membentuk
bentuk yang baru.
22. Fraktur adalah bentuk dan tekstur permukaan mineral ketika terpecah.
Mineral sering memiliki fraktur yang sangat khas, sehingga fitur utama
yang digunakan dalam identifikasi mereka.
23. Fumarol atau dalam bahasa latin yaitu fumus yang berarti asap,
merupakan lubang pada kerak bumi dan sering ditemukan di sekitar kawasan
gunung berapi yang masih mengeluarkan gas dan uap seperti sulfur dioksida,
karbon dioksida, hidrogen sulfida, serta asam hidroklorik.
24. Gabro : Gabro dapat mengacu pada sekelompok batuan beku berwarna
gelap seperti faneretik, intusif, dan mafik yang setara dengan basalt secara
kimia. mengalirkannya.
25. Galena adalah mineral yang tersusun atas senyawa Pbs dan termasuk bijih
utama timbal (timah hitam) yang digunakan sebagai sumber utama logam
perak.
26. garnet : merujuk pada penyebutan kelompok mineral pembentuk batuan
dengan struktur kristal dengan komposisi kimia X3Y2(SiO4)3. Variabel X
dalam komposisi bisa mewakili Ca, Mg, Fe2+, maupun Mn2+.
27. Geyser (geiser) adalah sumber air bersuhu tinggi yang memancar dari
sebuah lubang secara berkala.
28. Gipsum adalah sejenis mineral dengan kandungan unsur kalsium yang
tinggi.
29. Gletser adalah endapan air yang membeku sehingga berwujud salju dalam
jumlah yang besar.
29. Granit adalah jenis batuan beku frusik intrusif yang umum, yang
memiliki tekstur granular dan phanerit.
30. Granular adalah Keseluruhan kristal kecil yang terkumpul bersama-
sama menyerupai sekelompok butiran/bintik
31. Hackly adalah Jenis fraktur yang menyerupai logam rusak, memiliki
permukaan tajam dan meruncing.
32. Hematit menjadi salah satu mineral yang paling mudah dijumpai di
permukaan bumi. Mineral yang satu ini merupakan oksida besi dengan
komposisi Fe2O3.
33. hiposentrum atau hiposenter berasal dari bahasa Yunanai yang berarti “di
pusat” dan merujuk pada penyebutan titik di kedalaman perut bumi di mana
pusat gempa berasal.
34. Ideokromatik adalah Mineral yang memilki hanya satu warna atau
memiliki warna yang tetap.
35. Isometrik adalah mineral yang memilki tiga sumbu Kristal terleatak
tegak lurus satu dengan yang lain serta mempunyai panjang yang sama.
36. kaldera (wajan: Spanyol) digunakan untuk menyebut fitur vulkanik yang
terbentuk disebabkan adanya aktivitas tanah yang runtuh setelah terjadinya
letusan vulkanik.
37. Kalsit merupakan salah satu anggota dalam kelompok mineral pembentuk
batuan. Mineral ini memiliki rumus kimia CaCO3 dan hampir ditemukan di
segala jenis batuan di dunia, baik batuan sedimen, batuan metamorf, dan
batuan beku.
38. Karst adalah kondisi permukaan tanah dimana memiliki karakter yang
berupa tanah kapur.
39. Kokas merupakan bahan bakar yang memiliki kandungan karbon tinggi
yang dihasilkan dari pemanasan batu bara. Kokas berbentuk seperti batuan
yang berwarna abu gelap dan memiliki tekstur yang keras dan berongga.
40. Kristalin adalah Unsur yang memiliki struktur dan susunan kristal.
41. Kritalisasi adalah Proses pembentukan mineral menjadi bentuk kristal.
42. Kromit merupakan satu-satunya mineral sebagai sumber logam kromium.
43. Kuarsa termasuk dalam kelompok mineral silikat yang umumnya
ditemukan pada bagian kerak kontinen bumi.
44. Kuarsit adalah suatu jenis batuan yang dihasilkan dari hasil metamorfosis
batu pasir kuarsa.
45. Luster adalah Kualitas dan intensitas cahaya yang dipantulkan oleh
mineral.
46. Lakolit adalah suatu lembaran lapisan yang muncul di antara dua lapisan
sedimen.
47. Lamelar adalah sinonim dari Scaly (bersisik), Menggambarkan mineral
berdasarkan tingkat sisik.
48. Laterit adalah salah satu jenis tanah tidak subur atau tanah miskin hara
yang identik dengan warna merah sebagai ciri khasnya.
49. Latosol adalah salah satu jenis tanah yang memiliki ciri-ciri yang khas
antara lain teksturnya yang liat, warna tanahnya yang cenderung merah atau
coklat, memiliki kandungan bahan organik sedang, PH netral hingga asam,
serta sifatnya yang dapat dengan mudah menyerap air.
50. Luster adalah Kualitas dan intensitas cahaya yang dipantulkan oleh
mineral.
51. Magnetit merupakan salah satu jenis mineral yang memiliki kandungan
besi tertinggi.
52. Malleable adalah Ketahanan mineral tertentu yang jika ditempa dapat
menjadi lembaran tipis.
53. Meander yang juga disebut kelokan sungai merupakan badan sungai yang
memiliki belokan teratur dengan arah mencapai setengah lingkaran.
54. Mica adalah Mineral pembentu bantuan yang banyak ditemui di batuan
beku dan batuan Metamorf dengan mempunyai rumus umum (K, Na, Ca)
(Mg, Fe, Li, Al)2-3 (Al, Si)4 O1 O (OH, F)2.
55. Mineral adalah Zat atau benda yang bersifat padat,homogen dan
terbentuk secara alami yang memiliki sifat-sifat fisik dan kimia tertentu.
56. Mineral Cleavage (Belahan) adalah kecenderungan bahan kristal untuk
membagi sepanjang bidang struktur kristalografi tertentu.
57. Non Ferromagnetik adalah mineral yang tidak tertarik oleh medan
magnet.
58. Obsidian adalah sejenis kaca yang proses pembentukannya menyerupai
batuan magma ekstrusif atau batu apung.
59. Ofiolit adalah pecahan batuan yang merupakan bagian dari kerak
samudera beserta lapisan bawahnya yaitu mantel bumi atas yang terangkat ke
atas permukaan. Akibatnya batuan ini dapat dengan mudah ditemukan di
daerah kerak benua.
60. Olivin adalah sejenis mineral yang termasuk dalam kategori nesosilikat.
Mineral ini merupakan senyawa yang memiliki rumus kimia (Mg, Fe)2SiO4.
61. Opaque (Buram) adalah mineral yang tidak memiliki kemampuan
untuk meloloskan cahaya atau dengan kata lain cahaya tidak dapat
melewatinya.
62. Paramagnetik adalah mineral yang tertarik secara lemah dengan medan
magnet.
63. Peridodit adalah batuan beku yang berbentuk padat, memiliki butiran
yang kasar, sebagian besar mengandung mineral olivin dan piroksen.
64. Pirit adalah sejenis mineral dari golongan mineral sulfida yang paling
banyak ditemukan di alam.
65. Piroksen adalah sekelompok mineral inosilikat rantai tunggal yang
biasanya terbentuk dalam batuan metamorf dan beku.
66. regasifikasi adalah proses pemanasan untuk mengubah gas alam cair ke
bentuk semula yaitu gas.
67. Regosol merupakan butiran tanah kasar yang berasal dari endapan
gunung berapi.
68. Streak adalah Warna serbuk mineral.
69. Sakaroidal adalah tekstur suatu mineral dimana ukuran butirnya
seragam.
70. Salinitas merupakan kadar garam atau tingkat keasinan yang berlarut
dalam air.
71.Sectile adalah mineral yang mampu dipotong dengan pisau atau benda
tajam lainnya.
72. sirkum Mediterania adalah salah satu jajaran pegunungan muda di
permukaan bumi yang
dimulai dari Benua Eropa (Pegunungan Alpen) hingga bagian timur negara
kepulauan Indonesia (Maluku).
73. Sirkum Pasifik adalah sebuah jajaran pegunungan muda di atas
permukaan bumi yang membentang dari Peru dan Chili hingga Selandia
Baru.
74. Skala Mohs adalah skala yang digunakan untuk mengukur kekerasan
suatu mineral dengan jalan membandingkannya dengan mineral lain.
75. Stalakmit dikenal sebagai pembentukan gua secara alami uang tumbuh
dari bawah ke atas atau secara vertikal.
76. Stalaktit adalah pembentukan gua lainnya selain stalakmit. Jika stalakmit
terbentuk di lantai gua, yang satu ini terbentuk menggantung di langit-langit
gua.
77. Stepa (georgrafi) yaitu suatu daratan yang tidak memiliki pohon di
atasnya, kecuali yang berlokasi di dekat danau atau sungai.
78. Streak adalah Warna serbuk mineral.
79. Tenacity adalah menggambarkan reaksi mineral terhadap suatu tekanan
tertentu.
80. Translucent (tembus cahaya) adalah Menggambarkan sesuatu mineral
yang mampu meloloskan cahaya tetapi tidak sepenuhnya.
81. Transparan adalah Menggambarkan sebuah mineral yang mampu
meloloskan cahaya, dan jika ditempatkan di depan obyek lain, obyek
tersebut dapat dilihat darinya.
82. Vitreous adalah Kilauan yang menggambarkan suatu mineral dengan
sifat reflektif mirip dengan kaca.
83. Zeolit merupakan sebuah senyawa zat kimia berupa alumino-silikat
berhidrat dengan campuran barium, kalium, serta kation natrium.

Anda mungkin juga menyukai