Anda di halaman 1dari 1

Emfisema adalah penyakit progresif jangka panjang pada paru-paru yang umumnya menyebabkan napas menjadi pendek.

Jaringan
paru-paru, yang berperan pada bentuk fisik paru-paru dan fungsi pernapasan, pada penderita emfisema sudah rusak.

Asma adalah jenis penyakit jangka panjang atau kronis pada saluran pernapasan yang ditandai dengan peradangan dan
penyempitan saluran napas yang menimbulkan sesak atau sulit bernapas. Selain sulit bernapas, penderita asma juga bisa mengalami
gejala lain seperti nyeri dada, batuk-batuk, dan mengi.

Tuberkulosis adalah penyakit saluran nafas yang disebabkan oleh mycobacterium, yang berkembang biak di dalam bagian tubuh
dimana terdapat banyak aliran darah dan oksigen. Infeksi bakteri ini biasanya menyebar melewati pembuluh darah dan kelenjar
getah bening, tetapi secara utama menyerang paru-paru.

Pneumonia Pneumocystis (PCP) adalah infeksi oportunistik (IO) paling umum pada orang terinfeksi HIV. Tanpa pengobatan, lebih dari
85% orang dengan HIV pada akhirnya akan mengembangkan penyakit PCP. PCP menjadi salah satu pembunuh utama Odha. Walau
PCP hampir selalu dapat dicegah dan diobati, penyakit ini tetap menyebabkan kematian pada kurang lebih 10% kasus.

Pada histopatologi, fibrosis paru adalah kelompok kelainan pada paru yang meliputi usual interstitial pneumonia atau fibrosis paru
idiopatik,

Penyakit Sarcoidosis (dikenal juga sarkoidosis) adalah pertumbuhan sel radang yang berlebihan di bagian tubuh, yang memicu
peradangan dari organ-organ – yang paling umum terjadi di paru-paru, kelenjar getah bening, mata dan kulit.

Rheumatoid arthritis atau artritis reumatoid adalah peradangan kronis pada sendi yang menyebabkan rasa sakit, bengkak dan kaku
pada persendian contohnya di kaki dan tangan. Arthritis berarti radang sendi dan bisa berdampak pada jaringan di sekitar
persendian, seperti pada otot, ligamen, dan tendon.

Scleroderma adalah sebuah penyakit autoimun yang ditandai oleh kulit yang mengeras. Istilah scleroderma berasal dari dua kata
dalam bahasa Yunani, Sclero (keras) dan Derma (kulit). Scleroderma adalah penyakit tidak menular, non-kanker, dan tidak
menginfeksi.

pondilitis ankilosis (SA) merupakan penyakit inflamasi kronik, bersifat sistemik, ditandai dengan kekakuan progresif, dan terutama
menyerang sendi tulang belakang (vertebra) dengan penyebab yang tidak diketahui

Sindrom Marfan merupakan golongan penyakit genetik yang membuat jaringan ikat atau jaringan yang bertugas menjaga struktur
tubuh menjadi terganggu.

DEFINISI
Sindroma Ehler-Danlos adalah suatu penyakit jaringan ikat keturunan yang sangat jarang terjadi dan ditandai oleh:
 persendian yang sangat lentur/longgar
 kulit yang sangat elastis, rapuh dan mudah memar
 jaringan yang rapuh
 pembuluh darah yang mudah mengalami kerusakan
 pecahnya organ dalam (jarang).

Paru-paru memiliki dua fungsi utama, yaitu menyebarkan oksigen ke dalam darah saat menghirup napas dan membuang
karbondioksida saat menghela napas. Kanker paru-paru adalah salah satu jenis kanker yang paling umum terjadi. Kanker paru-paru
yang berasal dari penyebaran kanker lain disebut kanker paru-paru sekunder.

Sarkoma adalah kelompok tumor yang umumnya menyerang jaringan tubuh bagian tengah (mesoderm), namun dapat juga
menyerang jaringan tubuh bagian luar (ektoderm). Sarkoma sering didapati pada jaringan ikat dan sel-sel pada otot, tulang, dan
pembuluh darah.

Anda mungkin juga menyukai