Anda di halaman 1dari 20

Manual Material Handling

Tujuan Praktikum
1. Mengidentifikasi Postur Kerja Pekerja dengan Metode OWAS
A. OWAS
Metode OWAS merupakan metode postur kerja yang pertama kali dikenalkan sebagai
sebuah metode yang sederhana dan dapat digunakan untuk menganalisis beban yang
diberikan pada postur tubuh. (Tarawaka, 2014).
1. Pengambilan data postur kerja
Pengambilan data postur kerja dapat dilakukan dengan menggunakan bantuan video
atau foto. Hal tersebut dilakukan untuk mendapatkan gambaran sikap (postur) pekerja berupa
leher, punggung, lengan, pergelangan tangan hingga kaki secara rinci. Foto tersebut dapat
digunakan untuk tahap perhitungan serta analisis selanjutnya.
2. Penilaian terhadap postur tubuh
Hasil rekaman atau foto yang telah diperoleh dianalisis sesuai dengan postur tubuh
yang sudah ditentukan.

1. Penilaian pada punggung (back) diberikan kriteria nilai 1 – 4 seperti yang terlihat
pada Gambar 6.2.1

Gambar 6.2.1 Penilaian Sikap Punggung

Gambar Penilaian sikap punggung

Tabel Penilaian sikap punggung


Postur Tubuh Skor
Tegak 1
Membungkuk ke depan atau ke belakang 2
Berputar dan bergerak ke samping 3
Berputar dan bergerak atau membungkuk ke samping dan ke depan 4
Penilaian pada lengan (arms) diberikan kriteria nilai 1 – 3 tertera pada Gambar 6.2.2

Gambar 6.2.2 Penilaian Sikap Lengan

Gambar Sikap Lengan

Tabel . Penilaian sikap lengan


Postur Tubuh Skor
Kedua tangan berada di bawah level ketinggian bahu 1
Satu lengan berada di atas ketinggian bahu 2
Kedua tangan berada di atas level ketinggian bahu 3

Gambar . Sikap Kaki


Tabel . Penilaian sikap kaki
Postur Tubuh Skor
Duduk 1
Berdiri dengan keadaan kaki lurus 2
Berdiri dengan beban berada pada salah satu kaki 3
Berdiri dengan kedua kaki lutut sedikit tertekuk 4
Berdiri dengan satu lutut sedikit tertekuk 5
Jongkok dengan satu dan atau dua kaki 6
Bergerak atau berpindah 7
Penilaian pada beban
Tabel . Skor beban
Beban Skor
<10 kg 1
10 – 20 kg 2
>20 kg 3

Tabel Perhitungan OWAS

Nilai Kategori pada Metode OWAS

Tabel Nilai Kategori Metode OWAS


Kategori Keterangan
1 Tidak perlu dilakukan perbaikan
2 Perlu perbaikan
3 Perbaikan perlu dilakukan secepat mungkin
4 Perbaikan perlu dilakukan sekarang juga
Pertemuan IV. Rapid Entire Body Assessment (REBA)
Rapid Entire Body Assessment merupakan sebuah metode yang dikembangkan dalam
bidang ergonomic dan dapat digunakan secara cepat untuk menilai posisi kerja atau postur
leher, punggung, lengan, pergelangan tangan, dan kaki seorang operator. Selain itu metode
ini juga dipengaruhi oleh faktor coupling, beban eksternal yang ditopang oleh tubuh serta
aktivitas pekerja. Penilaian dengan menggunakan REBA tidak membutuhkan waktu lama
untuk melengkapi dan melakukan scoring general pada daftar aktivitas yang
mengindikasikan perlu adanya pengurangan resiko yang diakibatkan postur kerja operator
(Hignett & McAtamney, 2000).
Penilaian menggunakan metode REBA yang telah dilakukan oleh Dr. Sue Hignett dan
Dr. Lynn McAtamney melalui tahapan – tahapan sebagai berikut:
1. Pengambilan data postur kerja
Pengambilan data postur kerja dapat dilakukan dengan menggunakan bantuan
video atau foto. Hal tersebut dilakukan untuk mendapatkan gambaran sikap (postur) pekerja
berupa leher, punggung, lengan, pergelangan tangan hingga kaki secara rinci. Foto tersebut
dapat digunakan untuk tahap perhitungan serta analisis selanjutnya.
2. Penentuan sudut-sudut dari bagian tubuh pekerja
Hasil rekaman atau foto postur tubuh dari pekerja dilakukan perhitunan besar
sudut dari masing-masing bagian tubuh yang meliputi punggung (batang tubuh), leher, lengan
atas, lengan bawah, pergelangan tangan, dan kaki. Perhitungan sudut menggunakan metode
REBA dibagi menjadi dua kelompok, yaitu group A dan B. Grup A meliputi punggung (batang
tubuh), leher, dan kaki. Sementara grup B meliputi lengan atas, lengan bawah, dan pergelangan
tangan. Masing-masing group dapat diketahui skornya, dengan melihat tabel A untuk group A
dan tabel B untuk group B agar diperoleh skor untuk masing-masing tabel.

Perhitungan Skor anggota tubuh Group A

Gambar . Range pergerkana punggung


(a) postur alamiah, (b) postur 0 – 20o flexion,
(c) postur 20 – 60o flexion, (d) postur 60o flexion atau lebih.

Tabel . Skor pergerakan punggung (batang tubuh)


Pergerakan Score Perubahan Score
Tegak/alamiah 1 +1 jika memutar
0° - 20° flexion 2 atau
miring ke samping
0° - 20° extension
20° - 60° flexion 3

> 20° extension

> 60° flexion 4

Gambar . Range pergerakan leher


(a) postur 20o atau lebih flexion, (b) postur extension

Tabel . Skor pergerakan leher


Pergerakan Score Perubahan Score
0° - 20° flexion 1 +1 jika memutar
>20° flexion atau 2 atau
extension miring ke samping
Gambar . Range pergerakan kaki
(a) kaki tertopang, bobot tersebar merata, (b) kaki tidak tertopang, bobot tidak tersebar
merata
Tabel Skor posisi kaki
Pergerakan Score Perubahan Score
Kaki tertopang, bobot 1 +1 jika lutut antara 30° dan 60°
tersebar merata, jalan flexion
atau duduk
Kaki tidak tertopang, 2 +2 jika lutut >60° flexion (tidak
bobot tidak tersebar ketika duduk)
merata/postur tidak
stabil

Perhitungan Skor anggota tubuh Group B

Gambar Range pergerakan lengan atas (a) postur 20o flexion dan extension, (b) postur 20o
atau lebih extension dan postur 20 – 45o flexion, (c) postur 45 – 90o flexion, (d) postur 90o
atau lebih flexion
Tabel . Skor pergerakan lengan atas
Pergerakan Score Perubahan Score
200 extensions ampai 200 1 +1 jika posisi lengan :
flexion
-abducted
>200 2
extension -rotated
20 – 45 flexion
450 - 900 flexion 3 +1 jika bahu ditinggikan

4 -1 jika bersandar, bobot lengan


ditopang atau sesuai gravitasi
> 900 flexion

Gambar . Range pergerakan lengan bawah


(a) postur 60 – 100o flexion, (b) postur 60o atau kurang flexion dan 100o atau lebih flexion

Tabel . Skor pergerakan lengan bawah


Pergerakan Score
600 - 1000 flexion 1
<600 flexion atau >1000 2
flexion
Gambar . Range pergerakan pergelangan tangan
(a) postur alamiah, (b) postur 0 – 15o flexion maupun extension, (c) postur 15o atau lebih flexion,
(d) postur 15o atau lebih extension

Tabel . Skor pergerakan pergelangan tangan


Pergerakan Score Perubahan Score
00 - 150 flexion 1 +1 jika pergelangan
/ extension tangan menyimpang
atau berputar
>150 flexion / 2
extension

Tabel . Tabel A
Tabel . Tabel B

Hasil skor yang diperoleh dari tabel A dan tabel B digunakan untuk melihat tabel C
sehingga didapatkan skor dari tabel C.
Tabel . Tabel C

3. Menentukan berat benda yang diangkat, coupling, dan aktifitas pekerja


Selain scoring pada masing – masing segmen tubuh, faktor lain yang perlu disertakan
adalah berat badan yang diangkat, coupling, dan aktivitas pekerjanya. Masing –
masing faktor tersebut juga mempunyai kategori skor.
Tabel . Skor berat beban yang diangkat

Tabel . Tabel Coupling

Tabel Activity Score

4. Perhitungan nilai REBA


Setelah didapatkan skor dari tabel A kemudian dijumlahkan dengan skor untuk
berat beban yang diangkat sehingga didapatkan nilai bagian A. Sementara skor
dari tabel B dijumlahkan dengan skor dari tabel coupling sehingga didapatkan nilai bagian B.
dari nilai bagian A dan bagian B dapat digunakan untuk mencari nilai bagian C dari tabel C
yang ada. Nilai REBA didapatkan dari hasil penjumlahan nilai bagian C dengan nilai
aktivitas pekerja. Dari nilai REBA tersebut dapat diketahui level resiko pada musculoskeletal
dan tindakan yang perlu dilakukan untuk mengurangi resiko serta perbaikan kerja. Untuk
lebih jelasnya, alur cara kerja dengan menggunakan metode REBA serta level resiko yang
terjadi dapat dilihat pada gambar . dan tabel .

Gambar . Langkah – langkah perhitungan metode REBA (Sumber: Hignett dan McAtamney)

Tabel . Tabel Level Resiko dan Tindakan


Action Level Skor REBA Level Resiko Tindakan Perbaikan
0 1 Bisa diabaikan Tidak perlu
1 2-3 Rendah Mungkin perlu
2 4-7 Sedang Perlu
3 8 - 10 Tinggi Perlu segera
4 11 – 15 Sangat Tinggi Perlu saat ini juga

Pertemuan V. Rapid Upper Limb Assesment (RULA)


RULA atau Rapid Upper Limb Assement dikembangkan oleh Dr. Lync McAtamney
dan Dr. Nigel Corlett yang merupakan ergonom dari universitas di Nottingham (University of
Nottingham’s Institute of Occupational Ergonomics). Pertama kali dijelaskan dalam bentuk
jurnal aplikasi ergonomic pada tahun 1993 (Lueder,1996).
Rapid Upper Limb Assesment adalah metode yang dikembangkan dalam bidang
ergonomic yang menginvestigasi dan menilai posisi kerja yang dilakukan oleh tubuh bagian
atas. Peralatan ini tidak memerlukan piranti khusus dalam memberikan suatu pengukuran
postur leher, punggung, dan tubuh bagian atas, sejalan dengan fungsi otot dan beban eksternal
yang ditopang oleh tubuh. Penilaian dengan menggunakan RULA membutuhkan waktu
sedikit untuk melengkapi dan melakukan scoring general pada daftar aktivitas yang
mengindikasikan perlu adanya pengurangan resiko yang diakibatkan pengangkatan fisik yang
dilakukan opeerator. RULA diperuntukan pada bidang ergonomi dengan bidang cakupan
yang luas (McAtamney, 1993).

Tahapan menganalisis postur kerja menggunakan metode RULA :


1. Pengambilan data postur kerja
Pengambilan data postur kerja dapat dilakukan dengan menggunakan bantuan
video atau foto. Hal tersebut dilakukan untuk mendapatkan gambaran sikap
(postur) pekerja berupa leher, punggung, lengan, pergelangan tangan hingga kaki
secara rinci. Foto tersebut dapat digunakan untuk tahap perhitungan serta analisis
selanjutnya.
2. Penentuan sudut-sudut dari bagian tubuh pekerja
Hasil rekaman atau foto postur tubuh dari pekerja dilakukan perhitunan besar
sudut dari masing-masing bagian tubuh yang meliputi lengan atas, lengan bawah,
pergelangan tangan, leher, punggung, dan kaki. Perhitungan sudut menggunakan
metode RULA dibagi menjadi dua kelompok, yaitu group A dan B. Grup A meliputi
lengan atas, lengan bawah, pergelangan tangan. Sementara grup B meliputi leher,
punggung, dan kaki. Masing-masing group dapat diketahui skornya, dengan melihat
tabel A untuk group A dan tabel B untuk group B agar diperoleh skor untuk masing-
masing tabel.

Perhitungan Skor Postur Tubuh Group A


Gambar Range pergerakan lengan atas
(a) postur alamiah, (b) postur extension dan flexion, (c) postur lengan atas flexion

Tabel . Skor pergerakan lengan atas

Gambar Range pergerakan lengan bawah


(a) postur flexion 60o – 100o, (b) postur alamiah dan (c) postur flexion 100o +

Tabel Skor Pergerakan Lengan Bawah


Gambar Range pergerakan pergelangan tangan
(a) postur alamiah, (b) postur flexion 15o +, (c) postur 0-15o flexion maupun extension, (d)
postur extension 15o

Tabel Skor Pergerakan Pergelangan Tangan

Putaran pergelangan tangan (pronation dan supination) yang dikeluarkan oleh Health and
Safety Executive pada postur netral berdasarkan pada Tichauer. Skor tersebut adalah :

Gambar putaran pergelangan tangan


(a) postur alamiah dan (b) postur putaran pergelangan tangan
+1, jika pergelangan tangan berada pada rentang menengah putaran
+2, jika pergelangan tangan pada atau hampir berada pada akhir rentang putaran

Perhitungan Skor Postur Tubuh Group B

Gambar Range pergerakan leher


(a) postur alamiah, (b) postur 10o – 20o flexion, (c) postur 20o atau lebih flexion, (d) postur
extension

Tabel Skor rentang postur untuk leher

Gambar Pergerakan Leher


Apabila leher diputar atau dibengkokan;
+1, jika leher diputar atau posis miring,dibengkokkan ke kanan atau kiri.
Gambar . Range
Pergerakkan punggung (a) postur 20o – 60o flexion, (b) postur alamiah, (c) postur 0o – 20o flexion,
(d) postur 60o flexion atau lebih

Tabel . Skor Pergerakan untuk punggung

Gambar .
Punggung diputar atau dibengkokan;
+1, jika punggung diputar atau dibengkokan ke kanan atau kiri
Gambar Range pergerakan kaki
(a) kaki tertopang, bobot tersebar merata, (b) kaki tidak tertopang, bobot tidak tersebar
merata

Kisaran untuk postur kaki dengan skor postur kaki ditetapkan sebagai berikut :
+1, jika kaki tertopang ketika duduk dengan bobot seimbang rata.
+1, jika berdiri dimana bobot tubuh tersebar merata pada kaki, dimana terdapat ruang untuk
berubah posisi.
+2, jika kaki tidak tertopang atau bobot tubuh tidak tersebar merata.

Rekaman video atau foto yang dihasilkan dari postur kelompok A yang meliputi
lengan atas, lengan bawah, pergelangan tangan dan putaran pergelangan tangan diamati dan
ditentukan skor untuk masing-masing postur. Kemudian skor tersebut dimasukkan dalam table A
untuk memperoleh skor A.
Tabel Skor Postur Kelompok A
Rekaman video yang dihasilkan dari postur kelompok B yaitu leher, punggung (badan),
dan kaki diamati dan ditentukan skor untuk masing-masing postur. Kemudian skor tersebut
dimasukkan ke dalam table B untuk memperoleh skor B.

Tabel . Skor Postur Kelompok B


Sistem penskoran dilanjutkan dengan melibatkan otot dan tenaga yang digunakan.
Penggunaan yang melibatkan otot dikembangkan berdasarkan penelitian Drury, yaitu sbb :
Skor untuk penggunaan otot :
+1, jika postur statis (dipertahankan dalam waktu 1 menit) atau penggunaan postur tersebut
berulang lebih dari 4 kali dalam 1 menit.
Penggunaan tenaga (beban) dikembangkan berdasarkan penelitian Putz-Anderson dan
Stevenson dan Baida, yaitu sbb :
0 jika pembebanan sesekali atau tenaga kurang dari 20 kg dan ditahan

1 jika beban sesekali 20 – 10 Kg

2 jika beban 2 – 10 Kg bersifat statis atau berulang-ulang.

2 jika beban sesekali namun lebih dari 10 Kg

3 jika beban (tenaga) lebih dari 10 Kg dialami secara statis atau berulkang

4 jika pembebanan seberapapun besarnya dialami dengan sentakan cepat.


Skor penggunaan otot dan skor tenaga pada kelompok tubuh bagian A dan B diukur
dan dicatat dalam kotak-kotak yang tersedia kemudian ditambahkan dengan skor yang
berasal dari table A dan B, yaitu sbb :
Skor A+ skor penggunaan otot + skor tenaga (beban) untuk kelompok A = Skor C
Skor B + skor penggunaan otot + skor tenaga (beban) untuk kelompok B = Skor D
Gambar . Perhitungan RULA
3. Penentuan Grand skor
Setiap kombinasi skor C dan D diberikan rating yang disebut grand skor, yang
nilainya 1 sampai 7. Nilai grand skor diperoleh dari tabel berikut ini :
Tabel Grand Skor

Keterangan :
Grand Skor: Kategori keluhan
1 dan 2 : Aman, Tidak perlu ada perbaikan
3 dan 4 : Kecil, Perlu perbaikan beberapa waktu ke depan
5 dan 6 : Sedang , Perlu perbaikan dalam waktu dekat
7 : Tinggi Perlu perbaikan sekarang juga

Anda mungkin juga menyukai