Anda di halaman 1dari 7

PROGRAM KERJA

RSKB HASTA
HUSADA
PROGRAM KERJA BIDANG PENUNJANG MEDIK DAN NON MEDIK
RS KHUSUS BEDAH HASTA HUSADA
TAHUN 2019
I. PENDAHULUAN

Rumah Sakit Khusus Bedah Hasta Husada merupakan rumah sakit kelas C
berdasarkan Keputusan Menteri Kesehatan RI NO. 129 / MENKES / SK /11 /2008 tentang
standar pelayanan minimal RS. Tujuan utamanya adalah meningkatkan kualitas
pelayanan kesehatan kepada masyarakat serta mewujudkan kesejahteraan umum
melalui peningkatan derajat kesehatan masyarakat Malang Selatan dan sekitarnya. Rumah
Sakit Khusus Bedah Hasta Husada memberikan pelayanan kesehatan secara efektif dan
efisien sejalan dengan tuntutan masyarakat atas pelayanan kesehatan yang semakin
bermutu, terjangkau dan professional.
Terselenggaranya pelayanan kesehatan yang menyeluruh dan bermutu yang
didukung dengan sarana dan prasarana serta fasilitas kesehatan rumah sakit yang memadai
dan berkualitas merupakan salah satu tujuan yang ingin dicapai oleh Rumah Sakit Khusus
Bedah Hasta Husada dalam mencapai visi dan misinya. Dalam rangka mewujudkan tujuan
tersebut Bidang Penunjang medik dan non medik mempunyai tugas mengkoordinir dan
melaksanakan pembinaan terhadap pelayanan penunjang medik dan non medik, dengan
uraian tugasnya diantaranya adalah mengkoordinir semua kebutuhan penunjang medik dan
non medik, melaksanakan pemantauan dan pengawasan serta evaluasi penggunaan
fasilitas-fasilitas penunjang medik dan non medik serta melaksanakan pemantauan dan
pengawasan dan evaluasi kegiatan penunjang medik dan non medik.
Dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya tersebut maka Bidang Penunjang
Medik dan Non Medik pada Tahun Anggaran 2019 membuat program kerja dan kegiatan
untuk mendukung kelancaran pelaksanaan pelayanan di masing-masing instalasi di jajaran
Bidang Penunjang Medik dan Non Medik yaitu Instalasi Rekam Medik, Instalasi Radiologi,
Instalasi Laboratorium, Instalasi Farmasi, Instalasi Gizi, Instalasi Pemeliharaan Sarana
Rumah Sakit (IPSRS), Instalasi Laundry, dan CSSD.

II. LATAR BELAKANG


Pelayanan penunjang medik dan non medik merupakan kegiatan integral dari
pelayanan Rumah Sakit secara menyeluruh yang mendukung keberhasilan pelayanan
rumah sakit. Pelayanan penunjang medik dan non medik menyelenggarakan kegiatan
pelayanan penunjang yang mengikuti perkembangan IPTEK guna memberikan pelayanan
yang bermutu dan memuaskan bagi pasien dan keluarganya.
Pelayanan penunjang medik dan non medik di RSUD Kraton Kabupaten Pekalongan
dibagi menjadi dua yaitu pelayanan penunjang medik yang meliputi pelayanan farmasi,
laboratorium, radiologi, rekam medis dan gizi. Sedangkan pelayanan penunjang non medik
meliputi pelayanan sarana prasarana, pelayanan Loundry, dan CSSD.

Pelayanan penunjang medik dan non medik dapat berjalan dengan baik apabila
didukung dengan sumber daya yang memadai, difasilitasi sarana dan peralatan yang
lengkap serta adanya kebijakan dan prosedur yang jelas.

III. TUJUAN UMUM DAN TUJUAN KHUSUS


1. Tujuan Umum:
Meningkatkan pelayanan penunjang medik dan non medik yang bermutu dan
profesional sesuai dengan Visi dan Misi Rumah Sakit

2. Tujuan Khusus :
1. Meningkatkan profitabilitas dan produktifitas
2. Mampu menciptakan kepuasan terhadap harapan pelanggan
3. Menciptakan pelanggan yang loyal
4. Pengembangan Sistem Informasi yang mendukung Proses Pelayanan
5. Meningkatkan dan mempertahankan kualitas pelayanan penunjang medik
dan non medik yang bermutu
6. Meningkatkan produktifitas dan kualitas kerja staf penunjang medik dan non
medik melalui pembinaan, pelatihan dan pendidikan
7. Tersedianya sarana, prasarana dan peralatan medis yang dapat
meningkatkan mutu pelayanan
8. Terlaksananya monitoring dan evaluasi asuhan pelayanan penunjang medik
dan non medik
9. Menciptakan budaya kerja sesuai visi RS

IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


1. Meningkatkan kemampuan dari tenaga medis dan non medis sesuai dengan
perkembangan zaman dengan cara pemenuhan dan peningkatan kompetensi
sumber daya manusia (SDM) dengan melaksanakan Diklat, seminar, Lokakarya
baik untuk tenaga pelayanan maupun administrasi.
2. Sarana dan Prasarana
a. Meningkatkan kelengkapan sarana dan prasarana dalam rangka
pencapaian akreditasi Paripurna;
b. Pemeliharaan Instalasi Limbah Rumah Sakit;
c. Pemeliharaan Instalasi Air Bersih;
d. Pemeliharaan Genset;
e. Penataan Gudang B3
3. Alat kesehatan
Pemeliharaan alat kesehatan secara berkala yang menunjang pelayanan
4. Akreditasi
Terlaksananya kegiatan akreditasi SNARS 1

V. SKEDUL (JADWAL) PELAKSANAAN KEGIATAN


No Kegiatan Jadwal Pelaksanaan

1 Menyusun rencana dan program kerja jangka Satu tahun sekali


pendek menengah dibidang penunjang medik
dan non medik dengan mempelajari bahan dan
data sebagai pedoman serta evaluasi
pelaksanaan tugas

2 Mengkoordinasikan semua kebutuhan Setiap bulan


penunjang medik dan non medik

3 Melaksanakan pemantauan dan pengawasan Rutin


serta evaluasi penggunaan fasilitas-fasilitas
penunjang medik dan non medik

4 Melaksanakan pemantauan dan pengawasan Setiap bulan


serta evaluasi kegiatan penunjang medik dan
non medik

5 Mengkoordinasikan penyusunan uraian tugas Satu tahun sekali


bagi para kepala seksi penunjang medik dan
non medik

6 Mengembangkan kegiatan pelayanan Insidentil


penunjang medik dan non medik

7 Menyusun rencana pengembangan tenaga Insidentil


penunjang medik dan non medik

8 Melakukan bimbingan, arahan, pengawasan, Setiap minggu


pengendalian serta mengevaluasi kepada
kepala seksi dibawahnya dibidang tugasnya
9 Mengkoordinasikan pembuatan prosedur- Insidentil
prosedur tetap guna melancarkan pelayanan
tugas bagi petugas-petugas yang berada
dibawah wewenangnya

10 Menyelenggarakan rapat-rapat atau pertemuan- Dua bulan sekali


pertemuan berkala beserta staf bawahannya,
guna membahas perencanaan-perencanaan,
evaluasi perencanaan, evaluasi pelaksanaan
tugas-tugas, pemecahan masalah-masalah
yang timbul dan lain-lain demi terciptanya mutu
pelayanan penunjang medik dan non medik
yang optimal

11 Menyelenggarakan rapat-rapat atau pertemuan- Dua bulan sekali


pertemuan koordinasi dengan instalasi-instalasi
penunjang medik dan non medik

12 Melaksanakan pembinaan dan penilaian Daftar Rutin


Penilaian Pelaksanaan Pekerjaan (DP3) kepada
bawahan sesuai ketentuan yang berlaku untuk
peningkatan prestasi kerja

13 Melaporkan hasil pelaksanaan tugas baik Rutin


secara tertulis atau lisan kepada atasan
langsung guna dijadikan bahan pertimbangan
atasan dalam mengambil keputusan

14 Melaksanakna tugas lain yang diberikan direktur Insidentil


dan wakil direktur, baik lisan maupun tulisan
sesuai bidang tugasnya

VI. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


Bidang penunjang medik dan non medik akan melakukan evaluasi terhadap
kegiatan yang dilakukan. Bentuk evaluasi yang dibuat oleh bidang penunjang medik
dan non medik ada dua jenis yaitu evaluasi formatif dan evaluasi sumatif. Evaluasi
formatif dilakukan dan dibuat setelah masing – masing kegiatan terlaksana. Bidang
penunjang medik dan non medik akan membuat laporan evaluasi setiap kegiatan
yang meliputi waktu kegiatan, hambatan dan kendala serta berhasil tidaknya setiap
kegiatan yang direncanakan. Evaluasi sumatif adalah bentuk evaluasi secara
keseluruhan dari semua kegiatan bidang keperawatan yang akan dibuat pada akhir
tahun.
VII. PENUTUP
Demikian Program Kerja Bidang Penunjang Medik dan Non Medik Tahun 2019
yang kami susun, mohon dukungan dan kerjasama dari semua pihak untuk dapat
terlaksananya program kerja ini. Saran dan kritik yang bersifat membangun sangat
kami harapkan demi peningkatan mutu pelayanan Medik di Rumah Sakit Khusus
Bedah Hasta Husada.

Ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu tersusunnya


program kerja ini.

Kepanjen, Agustus 2019

Anda mungkin juga menyukai