Anda di halaman 1dari 6

SATUAN ACARA PENYULUHAN

RUMAH SEHAT

Pokok bahasan : Kesehatan Lingkungan

Sub Pokok Bahasan : Rumah Sehat

1. Pengertian Rumah Sehat

2. Ukuran Ventilasi

3. Ciri Air Sehat/ Bersih

4. Syarat Jamban Yang Baik

5. Pengertian Air Limbah

6. Syarat Rumah Sehat

Hari dan Tanggal : Jum’at, 10 Agustus 2007

Pukul : 13.00 WIB

Tempat : Mesjid Cipantaran

Sasaran : Masyarakat Dusun Cipantaran Desa Cibeureum Kec.

Banjar Kota Banjar

I. Tujuan

1. Instruksional umum (TIU)

Setelah dilakukan penyuluhan 1 x 30 menit, diharapkan masyarakat

mampu memahami dan mengerti mengenai rumah sehat.

2. Tujuan Instruksional Khusus (TIK)

Setelah diberikan penyuluhan, masyarakat mampu :

7. Menjelaskan tentang pengertian rumah sehat

8. Menyebutkan ukuran ventilasi


9. Menyebutkan 2 dari 3 ciri air sehat/ bersih

10. Menyebutkan 3 dari 5 syarat jamban yang baik

11. Menyebutkan pengertian air limbah

12. Menyebutkan 5 dari 9 syarat rumah sehat

13. Menyebutkan 5 dari 10 penyakit sebagai dampak rumah tidak sehat

II. Materi
Terlampir
III. Metode
Ceramah, dan tanya jawab dan diskusi
IV. Media

Flipchart dan Leaflet

V. Proses Belajar:

No. Komunikator Komunikan


Pre Interaksi (5 menit)
1. Memberi salam dan memperkenalkan diri Menjawab salam
2. Menjelaskan tujuan penyuluhan dan tema Mendengarkan
penyuluhan
3. Apersepsi dengan menanyakan tentang ciri Mendengarkan dan
rumah sehat Menjawab

Isi (20 menit)


4. Menjelaskan materi penyuluhan mengenai Mendengarkan
pengertian, syarat-syarat rumah sehat dan
dampak rumah yang tidak sehat.
5. Memberikan kesempatan kepada komunikan Mengajukan pertanyaan
untuk bertanya tentang materi yang
disampaikan

Penutup (5 menit)
6. Memberikan pertanyaan akhir sebagai Menjawab
7. evaluasi Mendengarkan
Menyimpulkan bersama-sama hasil kegiatan
8. penyuluhan Menjawab salam
Menutup penyuluhan dan mengucapkan
salam
MATERI PENYULUHAN RUMAH SEHAT

A. Pengertian

Rumah sehat adalah rumah yang memenuhi standar yang dianjurkan oleh

kesehatan meliputi : ventilasi, sumber air, jamban, tempat sampah dan tempat

pembuangan air bekas dari dapur dan kamar mandi yang baik.

1. Ventilasi

Untuk ventilasi meliputi 10% dari luas rumah. Misalnya luas rumah

100 M 2 maka 10 m 2 jendela ( angin-angin ) rumah.

2. Sumber air

- Air bersih adalah jernih, tidak berbau, tidak berwarna dan tidak

berasa atau tawar.

- Air sehat adalah air bersih yang sudah dimasak dan tidak

mengandung bibit penyakit atau kuman penyakit.

3. Jamban

Syarat jamban yang baik:

- pencahayaan cukup

- terdapat ventilasi udara yang cukup

- dibersihkan secara rutin

- jika tidak dipakai lubang jamban ditutup

- dibuang ke tempat pembuangan yang berjarak minimal 10 meter

dari sumber air.


4. Sampah

Sampah adalah benda-benda yang kita buang. Sampah terdiri dari 2 jenis

yaitu organik dan non organik. Sampah organik adalah sampah rumah

tangga dan non organik adalah sampah yang tidak dapat diuraikan secara

cepat seperti plastik atau kaleng.

5. Air limbah atau air bekas

Air limbah adalah air bekas dari kamar mandi, dapur atau cucian yang

dapat mengotori sumur, sungai atau danau yang selanjutnya dapat

mengganggu kesehatan. Air limbah sebaiknya dibuang ke tempat yang

semestinya agar tidak menimbulkan masalah kesehatan

B. Syarat-syarat rumah sehat

1. Tersedia air bersih, ada penampungan tempat air bekas, ada tempat

sampah, ada jamban, ada saluran pembuangan air hujan.

2. Kandang ternak terpisah paling tidak 10 meter jaraknya dari

rumah.

3. Ada jalan keluar untuk asap dapur melalui lubang langit-langit.

4. Dinding dan lantai harus kering tidak lembab

5. Halaman rumah harus selalu dibersihkan. Pekarangan ditanami

tumbuh-tumbuhan yang bermanfaat.

6. Ruangan rumah harus luas dan tidak padat penghuninya.

7. Kamar-kamar harus berjendela. Ada lubang angin, dan sinar

matahari dapat masuk ruangan rumah.

8. Dimanapun tidak terdapat jentik-jentik nyamuk, kecoa dan tikus.

9. Jarak pembuangan limbah dari kakus lebih dari 10 m2.


C. Dampak rumah tidak sehat:

1. Ventilasi rumah : Penyakit akan mudah menular (sakit batuk pilek,

flu, sakit mata, TBC paru, sakit kulit).

2. Air bersih: penyakit akan mudah menular (mencret, muntaber, sakit

kulit, cacingan, sakit mata)

3. Jamban: penyakit akan mudah menyebar (muntaber, gatal-gatal,

cacingan, disentri, tipus)

4. Sampah: penyakit akan mudah menular (mencret, muntaber,

disentri, tipus, demam berdarah, kaki gajah, gatal-gatal, kudis, koreng,

kurap).

5. Air limbah atau air bekas: Dapat mengotori sumur, sungai, dan

danau. Tempat berkembang biak nyamuk, lalat dan kecoa.

VI. Evaluasi

Teknik evaluasi langsung atau lisan

Jenis pertanyaan :

1. Jelaskan tentang pengertian rumah sehat

2. Sebutkan ukuran ventilasi

3. Sebutkan 2 dari 3 ciri air sehat/ bersih

4. Sebutkan 3 dari 5 syarat jamban yang baik

5. Sebutkan pengertian air limbah

6. Sebutkan 5 dari 9 syarat rumah sehat

7. Sebutkan 5 dari 10 penyakit sebagai dampak rumah tidak sehat


VII. Daftar Pustaka

Sthenhope, M. (1997). Perawatan kesehatam masyarakat. Alih bahasa.


Bandung. FKM. Unpad.

Depkes RI (2003). Perilaku Hidup Sehat dan Bersih. Jakarta

Notoatmodjo, S. (2001). Pendidikan dan Perilaku Kesehatan. Jakarta.


Rinekacipta

Anda mungkin juga menyukai