Anda di halaman 1dari 2

Prognosis

Penyakit ini adalah penyakit kronis ,sehingga tujuan pengobatan sebaiknya adalah untuk
mempertahankan hitung trombosit diatas batas ketika memar spontan atau perdarahan terjadi
dengan intervensi yang minimal.

1. Kortikosteroid, Delapan puluh persen pasien mengalami remisi dengan terapi


kortikosteroid dosis tinggi.Prednisolon 1mg/kg tiap hari adalah terapi awal yang
umum diberikan pada orang dewasa dan dosisnya diturunkan perlahan setelah 10-14
hari.Pada pasien yang berespons buruk,dosis diturunkan lebih lambat tetapi
dipertimbangkan untuk splenektomi atau imunosupresi alternatif.
2. Splenektomi. Operasi ini dianjurkan pada pasien yang tetap mempunyai hitung
trombosit ˂30 x 1.000.000.000/1 setelah pengobatan terapi steroid 3 bulan atau pasien
yang membutuhkan steroid dalam dosis yang terlalu tinggi untuk mempertahankan
hitung trombosit diatas.Hasil yang baik ditemukan pada sebagian besar pasien,namun
bagi penderita ITP yang refrakter terhadap steroid atau imunoglobulin ,mungkin tidak
banyak berguna. Splenunkuli harus dibuang supaya tidak terjadi relaps ITP lagi.
3. Terapi imunoglobulin intravena dosis tinggi dapat cepat meningkatkan hitung
trombosit pada sebagian besar pasien. Dosis yang dianjurkan sebesar 400 mg/kg/hari
selama 5 hari atau 1 g/kg/hari selama 2 hari. Terapi ini sangat berguna khusunya bagi
perderita perdarahan yang mengancam jiwa,pada ITP yang refrakter terhadap steroid,
saat kehamilan,atau sebelum pembedahan. Mekanisme kerjanya mungkin berupa
hambatan terhadap reseptor Fc pada makrofag atau modifikasi produksi antibodi.
4. Obat-obat imunosupresif, misal vinkristin, siklofosfamid, azatioprin atau siklosporin
secara sendiri atau dalam kombinasi , biasanya dicadangkan untuk pasien-pasien yang
tidak berespon baik terhadap steroid dan splenektomi.
5. Pengobatan lain yang dapat mencetuskan remisia adalah danazol (androgen yang
dapat menyebabkan virilisasi pada wanita) dan imunoglobulin anti-D.
6. Transfusi trombosit .Konsentrat trombosit berguna bagi perderita perdarahan akut
yang mengancam jiwa. Khasiatnya hanya akan bertahan selama beberapa jam.

(Hematologi edisi 4,A.V Hoffbrand, J.E Pettit, P.A.H Moss )


Pada ITP akut bergantung kepada penyakit primernya .Bila penyakit primernya
ringan,90% akan sembuh secara spontan.Prognosis ITP menahun kurang baik, etrutama
bila merupakan stadium praleukimia karena akan berakibat fatal.Pada ITP menahun yang
bukan merupakan stadium praleukimia ,bila dilakukan splenektomi pada waktunya akan
didapatkan angka remisi sekitar 90 %.

(Ilmu Kesehatan Anak 1,FK UI)

Respon terapi dapat mencapai 50%-70% dengan kortikosteroid. Pasien ITP dewasa hanya
sebagian kecil dapat mengalami revisi spontan. Penyebab kematian pada ITP biasanya
disebabkan oleh perdarahan intra kranial yang berakibat fatal berkisar 2,2% untuk usia
lebih dari 40 tahun dan sampai 47,8% untuk usia lebih dari 60 tahun.

(Ilmu Penyakit Dalam Jilid II, Edisi IV)

Anda mungkin juga menyukai