Anda di halaman 1dari 4

Bahan-bahan

1. 200 Gram ikan kecil


2. 5 sdm tepung tempura
3. 50 ml air(air bisa di tambhakan di sesuaikan dengan kekentalannya, jika ingin
kulitnya tipis bisa di encerin, jika ingin kulitnya lebih tebal adonan di buat
lebih kental)
4. Bumbu:
5. 1 sdt ketumbar
6. 1 bh kemiri
7. 1 cm kunyiy
8. 1 cm kencur
9. 4 buah bawang putih
10. 2 buah bawang merah
11. secukupnya Garam
Langkah
1. Bersihkan ikan, kemudian campurkan dengan bumbu yang sudah di
haluskan..kemudian diamkan bebedapa saat agar.bumbu meresap
2. Ambil 5 sdm tepung tenpura tambahkan lada bubuk, garam dan air.
3. Celupkan baby ikan satu persatu me dalam adonan tepung,
4. Goreng dengan minyak panas dan api sedang., biar ikan tidak overvook.
5. Angkat, tiriskan dan sajikan

Bahan-bahan
1. 200 gr baby fish
2. 3 sdm tepung terigu serbaguna
3. 1 sdm tepung tapioka
4. 1 sdt perasan jeruk nipis/ lemon
5. Bumbu Halus:
6. 2 cm kunyit
7. 2 siung bawang putih
8. 1/2 sdt ketumbang
9. 2 butir utuh kemiri
10. sejumput garam
11. secukupnya penyedap rasa
12. air matang
Langkah
1. Bersihkan baby fish untuk ikan yg sedikit besar, sobek di bawah insang. disana
ada ampedu keluarkan hati2 agar tidak pahit.
2. Ulek bumbu halus, sisihkan.
3. Siapkan mangkok, masukan terigu, tapioka, bumbu halus, garam, perasan jeruk
nipis dan penyedap rasa. Aduk hingga semua bahan tercampur.
4. Beri air matang. Tidak terlalu encer dan terlalu kental (seprti membuat ayam
crispy). Saat memberikan air, pertimbangkan kandungan air yg terdapat pada
ikan yg sudah dibersihkan. Jadi saat ikan tidak dimasukan tidak terlalu encer.
5. Gulingkan ikan di tepung, pastikan semuanya menempel.
6. Diamkan ± 5 menit agar bumbu meresap.
7. Lalu goreng ikan dengan api sedang.
8. Tips: lemon akan mengurangi ikan berbau amis. Daging ikan terasa pahit,
berarti ampedu saat membersihkan sobek (agar tidak sobek gunakan pisau yg
tajam tapi buka dg hati2 karena ampedu cukup dekat dg kulit luar), untuk
amannya apabila membeli ikan lebih baik minta tukang dagang untuk
membersihkan.
9. Untuk baby fish mengolahkannya sangat mudah. Apabila ikannya sangat kecil
tidak perlu dibersihkan. Tapi bila tercampur dg ikn yg cukup besar, ikan itu yg
hrus d bersihkan. Karena ikan yg menimbulkan pahit dri ikan yg sdah lumayan
besar.
10. Saya selalu melumuri tapioka/ sagu dalam menggoreng setiap jenis ikan.
Karena tapioka/sagu akan mencegah sisik ikan yg masih menempel terlepas.
Sehingga tampilannya kurang menarik.

Bahan-bahan
1. 250 gr baby fish
2. 10 sdm tepung beras
3. 1 sdm tepung tapioka
4. Bumbu halus:
5. 1 siung bawang putih
6. 1/2 sdt ketumbar
7. 2 buah kemiri bulat
8. Secukupnya garam
9. Sambal:
10. 15 buah cabai rawit
11. 2 siung bawang putih
12. 2 buah tomat
13. 10 lbr daun kemangi
14. sesuai selera garam+gula
15. 1/2 blok terasi abc bakar
Langkah
1. Bersihkan ikan, cuci bersih lalu rendam dgn bawang putih+ketumbar+garam
selama 15 m.
2. Campur tepung+bumbu halus lalu beri air sampai kekentalan seperti membuat
rempeyek, pake feeling, setelah adonan dirasa cukup bisa membalut ikan
hentikan pemakaian air.
3. Tiriskan ikan dari rendaman bumbu. Celupkan ikan ke adonan bumbu lalu
goreng sampai matang+garing. Pake api sedang cenderung kecil biar bisa
garing.
4. Sambal: iris2 bawang putih lalu goreng sampai kecoklatan. Tumis cabe+tomat
sampai layu beri air, masak sampai tomat menjadi bubur. Pindahkan semua
bahan ke cobek lalu ulek. Sajikan.
5. Kalau mau lebih garing dan krispi, setelah di goreng diamkan semalaman trus
goreng lagi ikannya, dijamin tambah kriuk dech..

Anda mungkin juga menyukai