Anda di halaman 1dari 7

Skenario 3: Susahnya hati ibu

Seorang ibu membawa anaknya Dahlia, 16 tahun, ke puskesmas karena belum


menstruasi sampai saat ini dan adiknya Darto, delapan tahun karena tidak bisa fokus
belajar di sekolah. Guru menganjurkan Darto untuk berkonsultasi dengan psikiater
agar bisa tenang dan sekolah seperti biasa. Dahlia juga tidak mau sekolah karena
merasa sangat pendek dibanding kawan seumur dan merasa malu, padahal sudah kelas
2 SMU.
Pada anamnesis dan pemeriksaan, Dahlia masih mempunyai perilaku seperti
anak berumur enam tahun, masih sensitive dan malahan mudah menangis. Teman
bermainnya juga anak usia tujuh tah. Secara fisik dan pemeriksaan bone age sesuai
dengan anak berumur enam tahun, tahapan pubertasnya saat ini pada A1 M1 P1.
Dokter menjelaskan bahwa Dahlia mengalami gangguan pubertas dan gangguan
pertumbuhan sehingga terjadi juga gangguan psikologi dan mentalnya.
Terhadap Darto saat diperiksa terlihat gelisah, tidak bisa konsentrasi tentang
yang ditanya maupun yang disuruh. Terlihat mundar mandir saja. Belum bisa
berhitung ataupun membaca. Dari penilaian perrtumbuhan Darto dalam batas normal.
Dokter meragukan apakah Darto mengalami autisme atau ADHD? Dokter
menganjurkan Dahlia dan Darto untuk dirujuk ke rumah sakit yang lebih lengkap
ahlinya.
Bagaimana Anda menjelaskan keadaan yang dialami Dahlia maupun Darto?
STEP 1 : Terminologi
Bone age : disebut juga usia skelet, usia anatomic atau usia radiologik merupakan cara
menilai tingkat maturitas seseorang anak menuju dewasa dengan mengamati
perubahan tulang yang dapat terekam dalam film sinar-x secara serial.
A1 M1 P1 : A1 : Preadolescent, rambut Vellos berkembang di daerah pubis, tidak
melebihi dinding anterior. Tidak ada rambut seksual. Usia kurang dari 11 tahun. M1 :
Preadolescent, Hanya papilla yang meninggi di atas dinding dada. P1 : belum ada
rambut sama sekali
Autisme : suatu gangguan perkembangan pervasif yang secara menyeluruh
menganggu fungsi kognitif dan mempengaruhi kemampuan Bahasa, komunikasi dan
interaksi sosial. Gangguan- gangguan dalam berkomunikasi, interaksi sosial dan
imajinasi sering saling berkaitan sehingga semuanya dapat digambarkan sebagai tiga
serangkai. Gejala lainnya yang muncul antara lain berupa kehidupan dalam dunia
sendiri tanpa menghiraukan dunia luar.
ADHD (Attention Deficit Hyperactive Disorder) : salah satu gangguan pemusatan
perhatian, hiperaktif dan impulsifitas yang dapat dideteksi sejak usia dini.
STEP 2 : Analisis Masalah
1. Mengapa Dahlia belum menstruasi meskipun sudah berusia 16 tahun?
2. Mengapa Darto 8 tahun tidak bisa fokus di sekolah?
3. Mengapa guru menganjurkan agar ibu Darto berkonsultasi ke psikiater?
4. Mengapa bisa terjadi gangguan Pubertas dan pertumbuhan pada Dahlia?
5. Apa yang seharunya di alami oleh remaja berusia 16 tahun?
6. Mengapa Dahlia 16th masih seperti anak usia 6th dan bermain dengan anak
berumur 7th?
7. Bagaimana interpretasi pemeriksaan bone age Dahlia?
8. Mengapa gangguan Pubertas dan pertumbuhan mempengaruhi psikologi dan
mental Dahlia?
9. Mengapa saat diperiksa Darto terlihat gelisah, tidak bisa konsentrasi tentang
yang ditanya maupun yang disuruh?
10. Apakah penilaian yang digunakan untuk menilai pertumbuhan dan
perkembangan pada anak?
11. Apakah perbedaan antara autisme dan ADHD?
STEP 3 : Brainstorming
1. Mengapa Dahlia belum menstruasi meskipun sudah berusia 16 tahun?
Normalnya menarche terjadi pada usia 12-14 tahun.
Beberapa kemungkinan penyebab dari keterlambatan menarche dan gangguan siklus
menstruasi pada remaja putri, di antaranya ;
1. Fungsi hormon seksual yang belum aktif (hormon estrogen dan progesteron).
2. Terganggunya fungsi kelenjar gondok/tiroid.
3. Kelainan sistemik (metabolisme tubuh) pada remaja putiri yang tubuhnya sangat
gemuk atau kurus bisa lebih cepat atau lambat mendapatkan menarche.
4. Penurunan atau kenaikan berat badan secara drastis.
5. Pola makan tidak sehat, stres berkepanjangan.
6. Kondisi lain yang memicu ketidakseimbangan hormon seperti penyakit PCOS
(polycystic ovarian syndrome). PCOS adalah kumpulan gejala yang terjadi karena
penumpukan folikel pada ovarium (kantung berisi cairan pada indung telur) yang
berkembang tidak sempurna. Pada keadaan normal, ovarium hanya memproduksi
sedikit hormon androgen. Tetapi, penderita PCOS mengalami peningkatan level
androgen yang ditandai dengan tidak mendapatkan menstruasi dan tidak teraturnya
siklus menstruasi.
2. Mengapa Darto 8 tahun tidak bisa fokus di sekolah?
ADHD adalah attention deficit/hyperactivity disorder. Attention deficit artinya
gangguan pemusatan perhatian. Sedangkan hyperactivity adalah perilaku hiperaktif.
Ada juga yang mengalami baik attention deficit dan sekaligus hyperactivity.
Penjelasan berikut dimaksud untuk memberi informasi dan pengetahuan, bukan untuk
diagnosa. Untuk memastikan apakah anak mengalami ADHD perlu bantuan
profesional terlatih.
ADHD dapat terjadi pada anak hingga usia 12 tahun. Karakteristik ADHD, menurut
Diagnostic and Statistical Manual of Mental Disorders edisi kelima (DSM-5) yang
diterbitkan Mei 2013, menyatakan bahwa orang yang mengalami ADHD
menunjukkan pola persisten gangguan perhatian, dan atau hiperaktivitas dan
impulsive yang mengganggu perilaku atau perkembangan. Untuk dapat disebut
mengalami ADHD haruslah memenuhi kriteria berikut:
1. Perhatian
Enam atau lebih gejala yang menunjukkan ketidakmampuan memusatkan perhatian
pada anak berusia hingga 16 tahun, atau lebih dari lima atau lebih gejala pada remaja
usia 17 tahun dan lebih tua, dan orang dewasa; simtom tidak mampu memusatkan
perhatian harus dialami minimal selama 6 bulan, dan gejala ini tidak sesuai dengan
jenjang perkembangan anak:
- Sering gagal memusatkan perhatian pada hal kecil atau membuat kesalahan
yang ceroboh (tidak hati-hati) dalam pekerjaan sekolah, pekerjaan / kegiatan
lain.
- Sering sulit mempertahankan perhatian saat melaksanakan tugas / kegiatan
bermain
- Sering seperti tidak mendengarkan saat diajak bicara langsung
- Sering tidak mengikuti petunjuk dan gagal menyelesaikan pekerjaan sekolah
dan tugas.
- Sering sulit mengatur tugas dan kegiatan
- Sering menghindar, tidak suka, atau enggan melakukan tugas yang
membutuhkan upaya mental dalam waktu lama (seperti PR atau tugas).
- Sering menghilangkan benda yang diperlukan untuk melaksanakan tugas dan
kegiatan (misal: pensil, buku, perkakas, dompet, kunci, kacamata, handphone,
dll)
- Perhatiannya mudah teralihkan karena pengaruh dari luar.
- Sering lupa (dalam kegiatan sehari-hari).
2. Hiperaktivitas dan Impulsive
Enam atau lebih gejala hiperaktivitas-impulsive pada anak hingga usia hingga 16
tahun, atau lebih dari lima atau lebih gejala pada remaja usia 17 tahun dan lebih tua,
dan orang dewasa; simtom hiperaktivitas-impulsive harus dialami minimal selama 6
bulan hingga pada taraf mengganggu dan tidak sesuai dengan jenjang perkembangan
anak:
- Tangan dan kaki tidak bisa diam, atau tidak bisa duduk diam/tenang di kursi.
- Sering meninggalkan tempat duduk saat diharapkan tetap duduk.
- Sering berlari-lari / memanjat dalam situasi yang tidak sesuai (remaja atau
dewasa merasa gelisah).
- Sering tidak mampu bermain atau ikut kegiatan santai dengan tenang.
- Sering terus bergerak, bertindak seolah digerakkan oleh mesin.
- Sering bicara berlebihan
- Sering melontarkan jawaban sebelum tuntas mendengar pertanyaan.
- Sering sulit menunggu giliran.
- Sering menyela / memaksakan diri terhadap orang lain (misal : memotong
percakapan/mengganggu permainan).
Selain syarat di atas, untuk dapat dikatakan mengalami ADHD perlu memenuhisyarat
berikut:
Beberapa gejala tidak mampu fokus atau hiperaktiv-impulsif terjadi sebelum usia 12
tahun.
Beberapa gejala muncul di dua tempat atau lebih (misal: di rumah atau kerja; dengan
kawan atau keluarga, di kegiatan-kegiatan lain)
Ada bukti nyata bahwa gejala-gejala ini memengaruhi dan mengganggu, atau
mengurangi kualitas fungsi sosial, sekolah, atau kerja.
Gejala-gejala tersebut tidak disebabkan gangguan lain: skizofrenia / psikotik dan tidak
merupakan akibat dari gangguan mental lain seperti gangguan cemas atau gangguan
kepribadian.
3. Mengapa guru menganjurkan agar ibu Darto berkonsultasi ke psikiater?
4. Mengapa bisa terjadi gangguan Pubertas dan pertumbuhan pada Dahlia?
Penyebab keterlambatan pubertas dibagi dalam 2 kelompok berdasarkan status
gonadotropin; yaitu hypergonadotropin dan hypogonadotropin. Pada hypergonadropin
kelainan terjadi didaerah perifer disebabkan kegagalan gonad sedangkan pada hypo-
gonadrotropin kelainan dapat terjadi pada susunan saraf pusat (SSP), hipotalamus,
atau hipofisis (Tabel 1).
Constitutional Delay of Growth and Puberty
Dalam praktek sehari-hari masalah pubertas terlambat yang paling sering dijumpai
adalah Constitutional Delay of Growth and Puberty (CDGP). Penderita CDGP lebih
sering mengeluhkan perawakan pendek daripada pubertas terlambat.
CDGP lebih sering dijumpai pada anak laki-lak (90%)i.37,38 Pediatric Endocrine
Ambulatory Center at North Shore University Hospital melaporkan jumlah anak yang
didiagnosis sebagai CDGP sebanyak 15% dari anak berperawakan pendek.
Diagnosis banding pada pubertas terlambat yang disertai perawakan pendek cukup
banyak. Selain beberapa penyakit kronis (misal talasemia), sindrom Turner
merupakan diagnosis banding yang perlu dipikirkan bila ditemukan pada
seorang anak perempuan.
5. Apa yang seharunya di alami oleh remaja berusia 16 tahun?
Pada fase pubertas terjadi perubahan fisik sehingga pada akhirnya seorang anak akan
memiliki kemampuan bereproduksi. Terdapat lima perubahan khusus yang terjadi
pada pubertas, yaitu, pertambahan tinggi badan yang cepat (pacu tumbuh),
perkembangan seks sekunder, perkembangan organ-organ reproduksi, perubahan
komposisi tubuh serta perubahan sistem sirkulasi dan sistem respirasi yang
berhubungan dengan kekuatan dan stamina tubuh.
Pertambahan tinggi badan sekitar 25 cm pada anak perempuan dan 28 cm pada anak
laki-laki. Pertambahan tinggi badan terjadi dua tahun lebih awal pada anak perempuan
dibanding anak laki-laki. Puncak pertumbuhan tinggi badan (peak height velocity)
pada anak perempuan terjadi sekitar usia 12 tahun, sedangkan pada anak laki-laki
pada usia 14 tahun. Pada anak perempuan, pertumbuhan akan berakhir pada usia 16
tahun sedangkan pada anak laki-laki pada usia 18 tahun.
Pada anak perempuan awal pubertas ditandai oleh timbulnya breast budding atau
tunas payudara pada usia kira-kira 10 tahun, kemudian secara bertahap payudara
berkembang menjadi payudara dewasa pada usia 13-14 tahun (Tabel 3). Rambut pubis
mulai tumbuh pada usia 11-12 tahun dan mencapai pertumbuhan lengkap pada usia 14
tahun. Menarke terjadi dua tahun setelah awitan pubertas, menarke terjadi pada fase
akhir perkembangan pubertas yaitu sekitar 12,5 tahun.
6. Mengapa Dahlia 16th masih seperti anak usia 6th dan bermain dengan
anak berumur 7th?

7. Bagaimana interpretasi pemeriksaan bone age Dahlia?

8. Mengapa gangguan Pubertas dan pertumbuhan mempengaruhi psikologi


dan mental Dahlia?
9. Mengapa saat diperiksa Darto terlihat gelisah, tidak bisa konsentrasi
tentang yang ditanya maupun yang disuruh?
Sejumlah gejala dalam perilaku yang dialami penderita ADHD meliputi sulit
konsentrasi serta munculnya perilaku hiperaktif dan impulsif. Gejala-gejala
ADHD umumnya terlihat sejak usia dini dan biasanya makin jelas ketika terjadi
perubahan pada situasi di sekitar sang anak, misalnya mulai belajar di sekolah.
Sebagian besar kasus ADHD terdeteksi pada usia 6 hingga 12 tahun. Anak-anak
dengan ADHD cenderung rendah diri, sulit berteman, serta memiliki prestasi yang
kurang memadai.
ADHD cenderung lebih sering terjadi dan mudah terdeteksi pada laki-laki
daripada perempuan. Contohnya, anak laki-laki umumnya memiliki perilaku yang
lebih hiperaktif sementara anak perempuan cenderung lebih diam dan sulit
berkonsentrasi.
Penyebab ADHD belum diketahui secara pasti. Sejumlah penelitian menunjukkan
bahwa ada beberapa faktor yang berpotensi memengaruhi tingkat risiko seseorang.
Faktor-faktor risiko tersebut antara lain faktor keturunan, pengaruh kelainan pada
sistem saraf pusat, serta pengaruh kelahiran prematur.
10. Apakah penilaian yang digunakan untuk menilai pertumbuhan dan
perkembangan pada anak?

11. Apakah perbedaan antara autisme dan ADHD?

Perbedaan Autis dengan ADHD

Attention Deficit Hiperactivity Disorder (ADHD) adalah kelainan pada anak yang 
ditandai dengan perilaku sangat akttif (hiperaktif), mereka tidak bisa konsentrasi, tidak 
bisa duduk tenang, tidak suka bergaul karna sibuk dengan dunianya sendiri dan sering 
gagal menyelesaikan suatu tugas yang diberikan kepadanya.

Memang terdapat banyak kesamaan antara anak dengan ADHD dan anak autis, dan 
beberapa orang tua mungkin sulit membedakan gejala kedua penyakit tersebut. Untuk 
lebih jelasnya, berikut beberapa perbedaan yang bisa ditemukan pada anak dengan 
ADHD dan anak autis.

Kemampuan Berkomunikasi
Seorang anak ADHD mungkin memiliki beberapa kesulitan komunikasi atau kesulitan 
untuk menangkap beberapa aspek bahasa terutama jika mereka memiliki kondisi 
ketidakmampuan belajar atau masalah kesulitan dalam berbicara. Namun secara 
keseluruhan, anak autisme akan memiliki lebih banyak kesulitan dalam berkomunikasi.

Kesulitan ini tidak terbatas pada bahasa ekspresi. Anak autis memiliki keterbatasan besar 
dalam mengartikan bahasa tubuh, ekspresi wajah, nada suara, sarkasme, dan elemen 
komunikasi non verbal lainnya.

Kemampuan Bersosialisasi
Anak ADHD memiliki kemampuan bersosial lebih bagus daripada anak autis, walaupun 
beberapa anak hiperaktif terkadang mengalami kesulitan dalam berinteraksi. Anak dengan
spektrum autisme akan mengalihkan tatapan mereka agar tidak melihat ke mata seseorang
secara langsung karena membuat mereka merasa tidak nyaman.

Melakukan Hal Yang Sama Berulang


Seorang anak dengan autisme selalu menginginkan jenis makanan yang sama, terlalu 
terikat pada satu mainan atau baju yang sama. Mereka akan menjadi kesal saat rutinitas 
berubah. Seorang anak dengan ADHD tidak suka melakukan hal yang sama lagi atau 
untuk waktu yang lama.

Pada beberapa penderita autis juga terdapat perbedaan


bentuk fisik terutama bentuk wajah.
1. Memiliki jarak yang lebih lebar antara kedua mata

2. Bagian tengah wajah lebih sempit, termasuk daerah pipi dan hidung

3. Memiliki bibir dan philtrum (daerah antara hidung dengan bibir) yang lebih lebar.

Anda mungkin juga menyukai