Anda di halaman 1dari 2

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Selamat pagi dan salam sejahtera untuk kita semua.


Yang terhormat Bapak / Ibu dewan juri
Yang terhormat Bapak / Ibu Guru
Teman-teman yang saya banggakan.
Serta hadirin sekalian yang saya muliakan.

Mari bersama-sama mengucapkan Alhamdulillah sebagai bentuk puji syukur ke hadirat


Allah Subhanahu wa ta’ala (SWT) karena atas berkat rahmat dan izin Nya lah kita dapat hadir
dan berkumpul dalam keadaan sehat, Insya Allah, dan tanpa halangan berarti.
Shalawat serta salam tetap tercurahkan kepada Nabi Besar Muhammad Shallallahu
‘Alaihi wa Sallam, suri tauladan bagi saya dan kita semua.
Pada kesempatan kali ini, izinkan saya menyampaikan pidato singkat tentang bahaya
narkoba bagi kaum muda sebagai generasi penerus bangsa Indonesia. Laporan dari KPAI sangat
mengerikan, Negeri kita ini, ada 87 juta lebih anak Indonesia, dan kalian tahu, 5,7 juta anak lebih
yang menjadi pecandu narkoba.
Teman teman dan hadirin sekalian, kita harus bergerak dan melakukan perubahan agar
masa depan bangsa dan generasi penerus kita aman dari bahaya narkoba dan penyebarannya.
Orangtua dan orang dewasa harus sadar mulai sekarang dan kedepannya untuk memberikan
penyadaran dan pengawasan kepada anak anak disekitar kita tentang bahaya narkoba.
Teman teman dan hadirin sekalian, Apa sebenarnya yang menyebabkan penyebaran
Narkoba ini semakin meningkat setiap tahunnya. Kita mengetahui bahwa aturan sekarang ini
sudah kuat akan penyebaran narkoba, yang lemah adalah penegakkannya. Kita melihat di TV
dan berita, banyak penegak hukum seperti polisi yang menjadi pecandu dan bahkan penyebar
narkoba.
Hal ini menjadi jalan bagi para bandar narkoba dan pengedar narkoba untuk masuk ke
dalam Indonesia dan menyebar ke anak anak.
Teman teman dan hadirin sekalian, kita ketahui, narkoba adalah zat yang adiktif, dengan kata
lain, menyebabkan kecanduan, satu dua kali mencoba dapat membuat penggunanya terjebak
dalam lingkaran setan. Bahkan ada pecandu narkoba yang tidak sadar dirinya telah menjadi
pecandu. Kalian pernah dengar penyebaran narkoba yang dimasukkan kedalam bahan permen
dan sejenisnya. Ya, itu adalah kejahatan yang sangat keji terhadap anak anak kita.
Teman teman dan hadirin sekalian, anak anak yang mengonsumsi permen tersebut tidak
sadar bahwa telah mengonsumsi narkoba dan dikemudian hari akan menjadi pecandu. INI
HARUS KITA HENTIKAN.
Negara dan masyarakat harus bergerak cepat dan tangkas dalam menanggulangi
penyebaran narkoba ini, khususnya penyebaran narkoba di kalangan pelajar di sekolah dan
kampus.
Teman teman dan hadirin sekalian, saya menyarankan agar dilakukannya berbagai
penyuluhan di daerah daerah di lingkungan sekolah dan kampus tentang bahaya narkoba yang
dapat meracuni tubuh kita dan bahkan dapat menyebabkan kematian.
Kita harus memberikan kepada siswa siswa dan mahasiswa tentang aturan aturan yang
akan menjerat bagi pengedar dan pengguna narkoba. Informasi tentang hukuman yang berat serta
dampak negatif dari narkoba harus disebarkan hingga ke bangku bangku sekolah. Anak anak dan
mahasiswa harus sadar sepenuhnya bahwa narkoba tidak memiliki dampak positif dan
keuntungan sedikitpun.
Teman teman dan hadirin sekalian, selain penyuluhan, hal lain yang dapat kita lakukan
adalah mengadakan berbagai even dan perlombaan seperti lomba pembuatan artikel tentang
bahaya narkoba, lomba pidato tentang bahaya narkoba, dan juga lomba pembuatan poster tentang
bahaya narkoba. Tentunya cara- cara tersebut dapat memberikan manfaat yang sangat luar biasa
untuk siswa. Selain itu, juga dapat meningkatkan kepintaran siswa dan mahasiswa.
Demikian sedikit pidato tentang bahaya narkoba untuk remaja Indonesia yang dapat saya
sampaikan. Jika ada salah kata dalam penyampaiannya, saya mohon maaf yang sebesar-
besarnya. Dan atas perhatiannya, saya ucapkan banyak terima kasih

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Anda mungkin juga menyukai