Anda di halaman 1dari 16

D

I
S
U
S
U
N
Oleh:

KELOMPOK 2
1. Hari Purnama Suarna Putra
2. Prima Maha Putra
3. Tiara Puspita
4. Ariya Saputra
5. Sekar Ningrum

Kelas : IX. 2
Guru Pembimbing : Naila, S.Pd

SMP NEGERI 57 PALEMBANG


TAHUN AJARAN 2016/2017
A. SEJARAH NEGARA RUSIA
Federasi Rusia adalah sebuah negara yang membentang dengan luas
disebelah timur Eropa dan utaraAsia. Dengan wilayah seluas 17.075.400 km², Rusia
adalah negara terbesar di dunia. Wilayahnya kurang lebih dua kali wilayah Republik
Rakyat Cina(Tiongkok; RRT), Kanada atau Amerika Serikat. Penduduknya
menduduki peringkat ketujuh terbanyak di dunia setelah Tiongkok, India, Amerika
Serikat, Indonesia, Brasil, dan Pakistan. Negara ini dahulu pernah menjadi negara
bagian terbesar Uni Soviet. Rusia adalah ahli warisutama Uni Soviet; negara ini
mewarisi 50% jumlah penduduk, 2/3 luas wilayah, dan kurang lebih 50% aset-aset
ekonomi dan persenjataannya.

1. Bentang Alam
Gunung tertinggi : Gunung Elbrus(5.642 m).Sungai terpanjang : Yenisey-
Angara(5.540 km) Wilayah Rusia berada pada benua Eropa, khususnya Eropa
Timur serta benua Asia di mana Pegunungan Ural menjadi batas antara kedua benua.
Wilayah paling luas adalah Siberia yang umumnya beriklim tundra. Karena letaknya
di belahan bumi yang paling utara, maka wilayah perairan Rusia umumnya tertutupi
es dengan beberapa laut yang bebas es yakni Laut Barents, Laut Putih, Laut
Kara, Laut Laptev dan Laut Siberia Timur yang merupakan bagian dari Arktik
atau kutub utara, serta Laut Bering, Laut Okhotsk dan Laut Jepang yang merupakan
bagian dari Samudra Pasifik. Iklim di kawasan Rusia adalah Tundra, yang sangat
dingin.
2. Iklim
Rusia memiliki iklim kontinental karena memiliki ukuran dan konfigurasi
yang kompak.Iklim Rusia dipengaruhi oleh beberapa factor penentu. Sebagian besar
iklim Rusia dipengaruhi oleh iklim eropa dan asia, kecuali untuk iklim tundra di Rusia
dan ekstrim tenggara.Rusia hanya memiliki dua musim yaitu musim panas dan musim
dingin, dengan interval yang sangat singkat.
3. Kota-kota Penting
Kota- kota besar di Rusia antara lain Moskow adalah ibu kota dan kota dengan
penduduk terbesar di Federasi Rusia, Saint Petersburg adalah pusat industri, ilmu, dan
budaya yang penting serta mempunyai industri mesin, besi, baja, kimia, dan pangan,
kota ini telah mempunyai sistem kereta bawah tanah, NizhnyNovgorod,
Yekaterinburg, Samara, Omsk, Kazan, Chelyabinsk, dan Rostov na Don.
4. Penduduk
Terdapat lebih dari 160 kelompok etnis dan suku-suku pribumi yang berbeda
di Rusia. Menurut sensus tahun 2002, 79,8% penduduknya berasal dari suku Rusia,
3,8% suku Tatar, 2% suku Ukraina, 1,2 suku Bashkir, 1,1% suku Chuvash, 0,9% suku
Chechen, 0,8% suku Armenia. 10,3% sisanya termasuk orang-orang yang tidak
menyebutkan sukunya serta 0,56% suku Avar, 0,43% suku Azerbaijan, 0,56% suku
Belarusia, suku Buryat, suku Han, suku Evenk, 0,14%Ingush, suku Inuit, Yahudi,
0,36% suku Kabardino, suku Kalmyk, 0.13% suku Karacay, suku Karelia,
0,45% suku Kazakh, 0,20% suku Komi, suku Korea, 0.42% suku Mari, suku
Mordvin, suku Nenetse, 0,35% suku Ossetia, suku Polandia, 0,17% suku Tuvan, suku
Udmurt, suku Uzbek, suku Yakut, dan lain-lain. Hampir seluruh dari kelompok-
kelompok ini tinggal di kawasannya masing-masing; hanya suku Rusia yang dapat
ditemukan dalam jumlah yang signifikan di seluruh kawasan di negara tersebut.
5. Perekonomian
Rusia memiliki perindustrian yang cukup maju yang merupakan warisan dari
masa pemerintahan Stalin. Industri yang dikenal antara lain industri perlengkapan dan
peralatan militer, misalnya industri pesawat tempur, yang menghasilkan MiG dan
Sukhoi serta helikopter, pesawat terbang, tank, rudal dan persenjataan ringan seperti
senapan Kalashnikov. Selain itu ada pula industri berat seperti industri baja,
pertambangan mineral, batu bara dan minyak bumi. Rusia juga memiliki industri
pertanian yang digalakkan Stalin dengan pertanian kolektifnya. Sekalipun merupakan
negara industri yang tergabung G-8, Rusia masih berusaha mengatasi masalah
ekonominya agar mampu menjadi negara adikuasa kembali seperti ketika masa Uni
Soviet.

B. LETAK GEOGRAFI NEGARA RUSIA


Geografi Negara Russia Wilayah Rusia berada pada benua Eropa, khususnya
Eropa Timur serta benua Asia di mana Pegunungan Ural menjadi batas antara kedua
benua. Wilayah paling luas adalah Siberia yang umumnya beriklim tundra. Karena
letaknya di belahan bumi yang paling utara, maka wilayah perairan Rusia umumnya
tertutupi es dengan beberapa laut yang bebas es yakni Laut Barents, Laut Putih, Laut
Kara, Laut Laptev dan Laut Siberia Timur yang merupakan bagian dari Arktik atau
kutub utara, serta Laut Bering, Laut Okhotsk dan Laut Jepang yang merupakan bagian
dari Samudra Pasifik. Iklim di kawasan Rusia adalah Tundra, yang sangat dingin.
Rusia memiliki beberapa pulau, antara lain Novaya Zemlya, daratan Franz-Josef,
kepulauan Siberia Baru, pulau Wrangel di Samudra Arktik, Kepulauan Kuril dan
Sakhalin (yang masih dipersengketakan dengan Jepang). Rusia memiliki beberapa
sungai, di antaranya Sungai Dnieper (perbatasan degan Ukraina) dan Sungai Volga.
Selain itu terdapat Laut Kaspia serta Laut Hitam yang berbatasan dengan Turki.
Melalui Selat Bosphorus dan Selat Dardanela, kapal-kapal Rusia dari Laut Hitam
dapat berlayar menuju Laut Tengah dan Terusan Suez.
C. MASAKAN KHAS NEGARA RUSIA

1) Borsch,Sup Merah Russia

Soup yang terbuat dari buah bit dan kubis merah merupakan menu yang wajib
ada ketika musim dingin. Biasanya disajikan dengan atau tanpa daging, kentang, dan
sepotong roti gandum atau roti bawang dengan keju yang meleleh di atasnya,
hidangan ini bisa menghangatkan tubuh Anda.

Bahan-bahan :

1. 250 gram daging sapi,bagian yang bisa jadi kaldu yang bagus
2. 1 buah bawang bombay iris persegi kecil
3. 400 gram beet potong dadu kecil
4. 4 buah kentang ukuran sedang potong dadu kecil.rendam sisihkan
5. 2 buah wortel potong dadu kecil
6. 5 buah jamur kancing potong persegi
7. 1 kaleng tomato puree bisa di ganti tomat segar/saus tomat
8. 3 sdm tepung terigu untuk pengenal
9. sesuai selera bubuk kaldu sapi,lada dan garam

Cara Membuat : 3 jam

1. Masukan daging ke dalam panci,tuang air sampai menutupi daging,nyalakan api


2. Masukan bawang bombay dan tomato puree

3. Masukan beet

4. Masukan wortel

5. Masukan jamur kancing,tutup apa bila air sudah mendidih kecilkan api rebus
selama 2 jam,sambil sekali di aduk dan tambahkan air panas sedikit sedikit.

6. Setelah 2 jam tambahkan kentang rebus lagi selama 45 menit


7. Larutkan tepung terigu dengan air secukupnya,tuangkan kedalam panci aduk
perlahan sup akan sedikit mengental dan creamy

8. Tambahkan kaldu sapi garam dan lada,rasa sup sedap berasal dari kaldu daging
sapi dan bahan sayuran yang di rebus lama dan perlahan

2) Russian Beef Stroganoff

Hidangan ini merupakan tumisan potongan daging yang diolah bersama saus
Smetana (saus asam). Stroganoff sudah menjadi makanan yang populer di seluruh
dunia. Tapi yang dari Rusia ini lebih lezat, halus, dan berkrim. Rahasianya adalah
krim asam Rusia.

Bahan-bahan :

1. 400 gr Daging sapi


2. 1 sdm Bubuk paprika merah (bubuk cabai merah)
3. 300 gr Jamur kancing (atau jamur apapun)
4. 4 siung Bawang putih
5. 1 buah Buah bombay
6. 150 ml Cooking cream
7. Secukupnya Garam dan merica
8. 2 sdm Minyak goreng

Cara Membuat :

1. Potong daging secara memanjang dengan ketebalan sama. Bumbui dengan garam,
merica dan bubuk paprika (atau bubuk cabai halus). Tumis selama 1 menit untuk
tiap sisinya dengan 1 sdm minyak goreng. Angkat, sisihkan.

2. Gunakan sisa minyak goreng untuk menumis bawang putih, bawang bombay dan
jamur. Tumis selama 5-7 menit hingga jamur mulai layu.

3. Masukkan kembali daging ke dalam wajan. Bumbui dengan garam dan merica.
Aduk rata.
4. Tahap terakhir tuangakan cooking cream kedalam wajan. Aduk rata, diamkan
dengan api sedang selama 3-5 menit. Cicipi dan hidangkan. Sajikan dengan nasi
atau pasta.

3) Russian Beef Cutlet with Onions & Mushrooms sauce

Bahan-bahan

1. Bahan untuk kotleta:


2. 600 gr Daging sapi cincang
3. 90 gr Tepung panir
4. 1/2 buah Bawang bombay (cincang halus)
5. 1 butir Telur ayam
6. 1 sdt Garam
7. 1/2 sdt Merica bubuk
8. 1/2 sdt Bubuk pala
9. Bahan untuk saus:
10. 500 ml Kaldu sapi (saya pakai kaldu sapi blok dan air panas)
11. 3 siung Bawang putih (rajang halus)
12. 1 buah Bawang bombay (iris memanjang)
13. 250 gr Jamur kacing (potong potong)
14. 2 sdm Tepung maizena
15. 2 sdm Air dingin
16. 3 sdm Minyak Goreng

Cara Membuat :

1. Campurkan semua bahan untuk membuat kotleta.

2. Kemudian bagi menjadi beberapa bagian bulat2 dengan ketebalan yang sama.
Kalau saya bagi 6, jadi kira2 setiap bagiannya 100gr daging.

3. Siapkan wajan panas dengan sedikit minyak kemudian goreng kotleta selama 10
menit di tiap sisinya.
4. Setelah kedua sisi masing masing dimasak selama 10 menit, masukkan potongan
bawang bombay dan bawang putih.

5. Masukkan jamur sambil sedikit diaduk.

6. Tuangkan kaldu sapi sebanyak 0,5/0,6 liter. Untuk kaldu saya cuma pakai satu
blok kaldu sapi (10gr) dan saya larutkan dengan air panas. Tambahkan sejumput
garam & merica. Masak hingga mendidih.

7. Setelah mendidih, kecilkan api. Tutup wajan dan masak dengan api minimum
selama kurang lebih 10 menit. Kemudian buka penutup, pindahkan daging kotleta
ke piring.
8. Didihkan kembali saus yang ada di wajan. Masukan tepung maizena yg
sebelumnya sudah dicampur dengan air dingin. Aduk terus selama kurang lebih 2-
4 menit sampai saus mengental. Cicipi, koreksi rasa. Matikan api.

9. Tuangkan saus yang telah selesai dimasak ke atas kotleta. Hidangan ini bisa
disajikan dengan kentang, sayuran atau pasta.

4) Russian Plov (Rice Pilaf)


Bahan-bahan

1. 900 gr Beras (cuci bersih, buang airnya)


2. 500 gr Daging (sapi atau kambing, potong sesuai selera)
3. 1 sdt Bubuk pala (bisa di skip, soalnya gak wajib, memang saya suka pakai pala
kalau masak daging)
4. 1 sdt Lada bubuk
5. 4 buah Wortel (bersihkan, potong tipis memanjang)
6. 3 buah Bawang bombai (iris setengah lingkaran)
7. 1 umbi Bawang Putih (cuci bersih, jangan dikupas, potong sedikit bagian
bawahnya saja)
8. 1 buah Cabai Merah besar
9. 1/2 sdm Jintan putih
10. 1/2 sdm Bubuk ketumbar
11. 3 sdm Garam (gak akan keasinan asal takaran yg lain juga sama)
12. 200 ml Minyak goreng
13. 1,8 lt Air (perbandingan beras & air 1:2, tapi lagi2 tergantung jenis berasnya)
14. 100 gr Kismis (optional)

Cara Membuat :

1. Siapkan semua bahan. Untuk bawang putih pakainya tetap 1 umbi utuh, tak usah
dikupas atau dipisah2. Potong sedikit bagian bawahnya tp usahakan jangan
sampai bawang terlepas satu dgn yg lainnya. Dan penggunaan wortel memang
sangat penting selain untuk rasa tapi juga untuk warna. Jadi memang banyak
wortelnya.

2. Cuci bersih beras, buang airnya. Dan sisihkan sementara waktu. Disini saya pakai
beras long grain, tapi bisa diganti dengan beras yg lain. Lebih bagus jangan yg
terlalu pulen. Pada tahapan awal memasak, terutama ketika memasak daging dan
bahan lainnya sebelum memasukkan beras, api yg digunakan harus cukup besar.
Baru setelah beras dimasukkan memasaknya dengan api kecil.

3. Panaskan minyak goreng, lalu masukkan daging. Bumbui dengan 1 sdm garam, 1
sdt bubuk pala & 1 sdt lada. Tumis hingga daging berubah warna kecoklatan.
Biasanya kalau di Rusia pakai daging domba. Tapi bisa juga kok pakai daging
ayam atau daging lainnya.

4. Masukkan bawang bombay. Aduk merata dan masak hingga bawang bombay
berwarna agak kecoklatan sekitar 10 menit.

5. Masukkan wortel, tumis sebentar selama 5 menit. Aduk rata.


6. Masukkan 1 sdt jintan putih. Tambahkan 2 sdm garam. Aduk rata.

7. Tuangkan 1,5 lt air & masukkan bawang putih + cabai. Berhubung lagi gak ada
cabai besar, saya pakai 3 cabai sedang.

8. Setelah semuanya tercampur rata dan warna air sudah berubah menjadi oranye
dari wortel. Kecilkan api, ambil bawang putih. Sisihkan.

9. Tuangkan beras secara merata diatas permukaan. JANGAN DIADUK dengan


kuah dibawahnya. Biarkan tetap ada diatas permukaan. Seling beberapa menit
aduk berasnya, hanya dipermukaan saja jangan sampai kebawah ke bagian daging
dan wortel. Cukup aduk untuk memastikan seluruh bagian berasnya secara
bergantian terkena air rebusan daging dibawahnya.
10. Setelah sekitar 10 menit masukkan kembali bawang putih dibagian tengah. Tata
beras mengerucut keatas spt nasi tumpeng, taburi kismis disekelilingnya. Dan buat
beberapa lubang sampai kebawah di beberapa titik. (Kismis gak wajib kok jadi
bisa di skip)

11. Lalu tutup plovnya dan tunggu selama 20-30 menit atau sampai nasinya matang
dan sudah tidak ada air lagi tersisa.

Anda mungkin juga menyukai