Anda di halaman 1dari 4

YAYASAN KERTHA USADA

RUMAH SAKIT UMUM KERTHA USADA SINGARAJA


Jl. Cendrawasih No. 5-7 Telp(0362) 26277, 26278,
Fax(0362) 22741Singaraja- Bali
E-mail : info@kerthausada.com. Kode Pos 81116

PANDUAN ASUHAN KEPERAWATAN (PAK)

TBC

Tuberculosis paru (TBC) adalah penyakit infeksi yang


1. disebabkan oleh bakteri berbentuk batang (basil) yang bernama
Pengertian (Definisi)
Mycobacterium tuberculosis. (Price, 2006).
1. Batuk lebih dari 3 minggu
2. Dahak awalnya bersifat mukoid dan keluar dalam jumlah
sedikit, kemudian berubah menjadi mukopurulen atau
kuning, sampai purulen (kuning hijau) dan menjadi kental
bila sudah terjadi pengejuan.
3. Batuk darah
4. Sesak napas (dispnea dan ortopnea)
Asesmen
2. 5. Nyeri dada
Keperawatan
6. Malaise
7. Suara napas tambahan (whezing)
8. Demam
9. Penurunan berat badan
10. Berkeringat banyak terutama malam hari
11. Keletihan dan malaise
12. Riwayat TB Paru
1. Bersihan Jalan Napas Tidak Efektif berhubungan dengan
proses infeksi, sekresi yang tertahan dibuktikan dengan batuk
tidak efektif, sputum berlebih, wheezing, dispnea, ortopnea,
frekuensi dan pola napas berubah (D. 0001)
2. Gangguan Pertukaran Gas berhubungan dengan perubahan
membran alveolus-kapiler dibuktikan dengan dispnea,
Diagnosis takikardia, bunyi napas tambahan, napas abnormal, napas
3.
Keperawatan cuping hidung, pola napas cepat/lambat, regular/irregular,
dalam/dangkal, sianosis, diaphoresis (D.0003)
3. Hipertermi berhubungan dengan proses infeksi dibuktikan
dengan suhu tubuh diatas nilai normal, kulit merah,
takikardia, takipnea, kulit terasa hangat (D.0130)
4. Resiko Infeksi dibuktikan dengan penyakit kronis dan
menular
1. Setelah dilakukan intervensi selama 24 jam, maka
Kriteria Evaluasi / Manajemen Jalan Napas (L. 01011) meningkat dengan
4.
Standar Luaran kriteria hasil:
a) Dyspnea menurun
b) Produksi sputum menurun
c) Suara napas tambahan (wheezing) menurun
d) Sianosis menurun/ tidak terjadi
e) Mampu melakukan batuk efektif

Komite Keperawatan RS Kertha Usada


YAYASAN KERTHA USADA
RUMAH SAKIT UMUM KERTHA USADA SINGARAJA
Jl. Cendrawasih No. 5-7 Telp(0362) 26277, 26278,
Fax(0362) 22741Singaraja- Bali
E-mail : info@kerthausada.com. Kode Pos 81116

PANDUAN ASUHAN KEPERAWATAN (PAK)

TBC

2. Setelah dilakukan intervensi selama 24 jam, maka Pertukaran


Gas (L. 01003) meningkat dengan kriteria hasil:
a) Tingkat kesadaran baik
b) Bunyi napas tambahan menurun
c) Napas cuping hidung menurun
d) Diaphoresis (keringat berlebih akibat sesak) menurun
e) Nadi dalam batas normal
3. Setelah dilakukan intervensi selama 12 jam, maka
Termoregulasi (L.14134) membaik dengan kriteria hasil:
a) Tidak menggigil
b) Suhu tubuh dalam batas normal
c) Tidak terjadi kejang
d) Kulit pucat menurun
4. Setelah dilakukan intervensi selama 48 jam, maka Tingkat
Infeksi (L.14137) menurun dengan kriteria hasil:
a) Demam menurun
b) Sputum berwarna hijau menurun
c) Dahak purulen menurun
d) Periode malaise menurun
e) Kadar sel darah putih membaik
f) Kultur sputum membaik
1. Manajemen Jalan Napas (I. 02076)
a) Monitor pola napas (frekuensi, kedalaman, usaha
napas)
b) Monitor bunyi napas tambahan (gurgling, mengi,
wheezing, ronkhi kering)
c) Monitor sputum (jumlah, warna, aroma)
5.
Intervensi d) Posisikan semi fowler atau fowler
Keperawatan e) Lakukan fisioterapi dada
f) Ajarkan teknik batuk efektif
g) Kolaborasi pemberian bronkodilator, ekspektoran,
mukolitik
h) Kolaborasi pemberian antibiotik
2. Pemantauan Respirasi (I. 01014)
a) Monitor frekuensi, irama, kedalaman dan upaya napas
b) Monitor pola napas (bradipnea, takipnea, hiperventilasi,
kussmaul, cheyne-stokes, biot, ataksik)
c) Auskultasi bunyi napas
d) Monitor saturasi oksigen
e) Monitor hasil x-ray thoraks
f) Palpasi kesimetrisan ekspansi paru
Komite Keperawatan RS Kertha Usada
YAYASAN KERTHA USADA
RUMAH SAKIT UMUM KERTHA USADA SINGARAJA
Jl. Cendrawasih No. 5-7 Telp(0362) 26277, 26278,
Fax(0362) 22741Singaraja- Bali
E-mail : info@kerthausada.com. Kode Pos 81116

PANDUAN ASUHAN KEPERAWATAN (PAK)

TBC

g) Posisikan semifowler sampai dengan fowler


3. Manajemen Hipertermia (I. 03114)
a) Identifikasi penyebab hipertermia
b) Monitor suhu tubuh
c) Ganti linen setiap hari/lebih sering jika mengalami
hiperhidrosis (keringat berlebih)
d) Anjurkan tirah baring
e) Kolaborasi pemberian antipiretik
4. Pencegahan Infeksi (I.14539)
a) Cuci tangan sebelum dan sesudah kontak dengan pasien
dan lingkungan pasien
b) Ajarkan etika batuk
c) Batasi jumlah pengunjung
d) Gunakan alat pengaman diri
e) Anjurkan keluarga menggunakan masker
f) Anjurkan meningkatkan asupan nutrisi
g) Rawat di ruang terpisah dengan pasien lain, dengan
ventilasi yang baik dan pencahayaan baik
Selama dirawat :
1. Pemahaman penyebab TBC, pengobatan dan prognosis
2. Ajarkan teknik batuk efektif
3. Anjurkan melakukan aktivitas bertahap
4. Batasi jumlah pengunjung
5. Anjurkan keluarga menggunakan masker
6. Anjurkan minum air hangat
Informasi dan
6. Setelah dirawat :
edukasi
1. Regimen pengobatan di rumah
2. Aktifitas fisik
3. Anjuran penggunaan masker
4. Anjuran modifikasi lingkungan untuk mengatur ventilasi dan
pencahayaan yang baik
5. Jadwal kontrol
6. Penanganan segera bila timbul sesak napas
1. Bersihan Jalan Napas Tidak Efektif menurun
2. Gangguan Pertukaran Gas menurun
7 Evaluasi
3. Hipertermi menurun
4. Resiko Infeksi menurun
8. Penelaah kritis Sub Komite Mutu Keperawatan

Komite Keperawatan RS Kertha Usada


YAYASAN KERTHA USADA
RUMAH SAKIT UMUM KERTHA USADA SINGARAJA
Jl. Cendrawasih No. 5-7 Telp(0362) 26277, 26278,
Fax(0362) 22741Singaraja- Bali
E-mail : info@kerthausada.com. Kode Pos 81116

PANDUAN ASUHAN KEPERAWATAN (PAK)

TBC

1. PPNI. 2017. Standar Diagnosis Keperawatan Indonesia: Ed.


1. Jakarta : DPP PPNI
2. PPNI. 2019. Standar Luaran Keperawatan Indonesia, Ed. 1.
9. Kepustakaan
Jakarta : DPP PPNI
3. PPNI. 2018. Standar Intervensi Keperawatan Indonesia, Ed.
1. Jakarta : DPP PPNI
4. Price, A. Sylvia, Lorraine Mc. Carty Wilson. 2006.
Patofisiologi : Konsep Klinis Proses-proses Penyakit,
Edisi 6, (terjemahan). Jakarta: Peter Anugrah, EGC.

Komite Keperawatan RS Kertha Usada

Anda mungkin juga menyukai