Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

JUDUL PROGRAM

GRACE KING

(GPS Bracelet for Hiking)

BIDANG KEGIATAN:

PKM-KC

Diusulkan oleh:

Muhammad Erland A. 180516628557 Angkatan 2018


Rinanda Arinta Julia 180516628512 Angkatan 2018
Vravdha Vitherie 180516628520 Angkatan 2018

UNIVERSITAS NEGERI MALANG


MALANG
2019
PENGESAHAN PROPOSAL PKM-KEWIRAUSAHAAN

1. Judul Kegiatan : GRACE KING (GPS Brecelet for


Hiking)
2. Bidang Kegiatan : PKM-KC
3. Ketua Pelaksana Kegiatan
a. Nama Lengkap : Muhammad Erland A.
b. NIM : 180516628557
c. Jurusan : Teknik Mesin
d. Universitas : Universitas Negeri Malang
e. Alamat Rumah dan No Telp/HP : Perumahan Batu Bara C1,
Kelurahan Purwantoro 65122, Kec.
Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur
/ 087759710796
f. Alamat email : erland.ady@gmail.com
4. Anggota Pelaksana Kegiatan : 2 orang
5. Dosen Pendamping
a. Nama Lengkap dan Gelar :
b. NIDN :
c. Alamat Rumah dan No Telp/HP :
d. Biaya Total Kegiatan
a. Dikti :-
b. Sumber Lain :-
6. Jangka Waktu Pelaksanaan : 4 bulan

Malang, 21 Oktober 2019


Menyetujui,
Wakil Dekan III Ketua Pelaksana Kegiatan

Prof. Mardji, M.Kes Muhammad Erland A.


NIP. 19590203 198403 1 001 NIM. 180516628557

Wakil Rektor III Dosen pendamping

Dr. H. Syamsul Hadi, M.Pd., M.Ed. -


NIP.19610822 198703 1 001 NTID.
BAB 1

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pendakian atau yang dikenal dengan istilah hiking merupakan hobi
banyak orang. Pendakian identik dengan perjalanan menuju puncak
gunung dan umumnya dilakukan oleh klub-klub pecinta alam. Ada
kalanya dalam melakukan pendakian harus melalui hutan lebat dan
memotong semak-semak untuk membuat jalur mendaki. Gunung-gunung
yang sering didaki di Indonesia sendiri diantaranya adalah Semeru dengan
ketinggian mencapai 3.677 mdpl, Gunung Rinjani dengan ketinggian
mencapai 3.727 mdpl, Gunung Bromo dengan ketinggian 2.845 mdpl dan
gunung-gunung lainnya.
Kegiatan ini semakin menantang dengan ramainya jalur pendakian.
Namun, sebagian besar pendaki hanya mengandalkan jelasnya jalur atau
bermodalkan bertemu dengan pendaki lain dan mungkin hanya
mengandalkan perasaan serta insting tanpa berbekal peralatan yang cukup.
Hal tersebut membuat banyak terjadinya kasus-kasus pendaki tersesat dan
hilang. Sehingga, tim sar akan mengalami kesulitan dalam pencarian
pendaki tersebut.
GRACE KING (GPS Bracelet for Hiking) adalah gelang GPS
(Global Positioning System) yang dirancang untuk memudahkan kita
melacak lokasi dari pemilik atau pendaki yang mengenakan gelang
tersebut. GPS membantu proses pencarian lokasi receiver dengan
meneruskan data lokasi yang sebelumnya sudah dikalkulasi dan disimpan
oleh BTS (base station). Data lokasi yang sudah disimpan di BTS inilah
yang kemudian diteruskan apabila diminta, sehingga perangkat bisa
langsung mengetahui posisinya.

B. Tujuan Kegiatan
1. Mengetahui lokasi dari pendakian normal
2. Mengetahui lokasi pendaki jika melewati daerah yang tidak boleh
dilewati
3. Memberikan rasa aman pada pendaki dan petugas di daerah
pegunungan

C. Manfaat Kegiatan
1. Memberikan pemecahan masalah saat ada pendaki yang hilang
2. Memudahkan petugas dalam mengetahui lokasi dari pendaki
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. GPS (Global Positioning System)


Global Positioning System (GPS)) adalah sistem untuk
menentukan letak di permukaan bumi dengan bantuan penyelarasan
(synchronization) sinyal satelit. Sistem ini menggunakan 24 satelit yang
mengirimkan sinyal gelombang mikro ke Bumi. Sinyal ini diterima oleh
alat penerima di permukaan, dan digunakan untuk menentukan letak,
kecepatan, arah, dan waktu.

B. Database
Database adalah sekumpulan data yang sudah disusun sedemikan
rupa dengan ketentuan atau aturan tertentu yang saling berelasi sehingga
memudahkan pengguna dalam mengelolanya juga memudahkan
memperoleh informasi. Selain itu adapula yang mendefinisikan database
sebagai kumpulan file, tabel, atau arsip yang saling terhubung yang
disimpan dalam media elektronik.

C. Sistem Navigasi Satelit


Sistem Navigasi Satelit adalah sistem digunakan untuk
menentukan posisi di Bumi, dengan menggunakan satelit. Sistem navigasi
satelit mengirimkan data posisi (garis bujur dan lintang, dan ketinggian)
dan sinyal waktu dari satelit, ke alat penerima di permukaan. Penerima di
permukaan dapat mengetahui posisinya, serta waktu yang tepat. Pada
tahun 2007, sistem navigasi satelit yang berfungsi hanyalah
NAVSTAR Global Positioning System (GPS) Amerika
Serikat. GLONASS, sistem navigasi satelit Rusia sedang berada pada
tahap perbaikan, dan diperkirakan akan selesai pada tahun 2010. Uni
Eropa sedang dalam tahap meluncurkan sistem navigasi satelit baru
bernama Galileo yang dijadwalkan selesai pada tahun 2013. Sistem
navigasi satelit lain yang sedang dikembangkan
adalah Beidou milik RRC dan IRNSS buatan India.
BAB III

METODE PELAKSANAAN

A. Studi Literatur
Studi literatur dilaksanakan dengan cara mencari literatur yang ada untuk
memperoleh data yang berhubungan dengan alat yang dibuat. Literatur yang
dikaji berasal dari sumber-sumber yang relevan sehingga lebih dititik beratkan
pada buku, situs-situs terpercaya dari buku, situs internet, dan jurnal ilmiah
bidang perancangan mesin, pemodelan 3D, serta melalui penelitian yang
dilakukan peneliti lain yang berhubungan dengan perencanaan mesin, dalam
rangka memperoleh dasar teori dan melengkapi perancangan.

B. Perhitungan Perencanaan
Perhitungan ini dengan cara mengaplikasikan dasar teori yang telah ada
dan menggunakannya dalam perhitungan perancangan, sehingga dapat
diketahui mekanisme kerja yang diijinkan agar GRACE KING aman dan
efisien dalam penerapan.

C. Optimasi Rancangan
Untuk melakukan optimalisasi dalam pelaksanaan pembuatan produk
inovasi ini, dilakukan observasi terhadap beberapa bentuk dan tipe untuk
memperoleh data yang mencakup model dan apa saja yang tidak berhasil
diidentifikasi karena terbatasnya jangkauan deteksi dari sensor GPS. Beberapa
hal yang perlu diteliti lebih lanjut pada pembuatannya adalah sebagai berikut.
1.Desain tipe model gelang untuk membuat gelang nyaman saat
digunakan.
2. Tingkat efisiensi kekuatan daya tahan baterai.
3. Mencari bahan yang ringan dan fleksibel.

D. Tahap Pelaksanaan
Pada tahap pelaksanaan dilakukan:
Mencari dan mengumpulkan kompenen gelang. Kompenen yang dikumpulkan
meliputi sensor GPS, gelang karet, baterai, dan komponen lain bisa digunakan
untuk pengerjaan GRACE KING
Proses Pengerjaan
1. Proses pembuatan database di komputer dan sensor gps pada gelang.
a. Proses penentuan koordinat satelit GPS untuk kemudian dibuat peta
digital
b. Proses pembuatan database pada komputer
c. Pembuatan instalasi sensor GPS digelang
2. Proses pembuatan rangkain gelang
a. Merangkai gelang sesuai desain yang telah dirancang
b. Memasang sensor GPS dalam gelang
c. Memasang komponen lain seperti baterai dan lapisan tahan air

E. Analisa Hasil
Analisa dapat dilakukan dengan pengujian alat untuk mencoba sejauh
mana sensor terdeteksi dan daya tahan baterai di lapangan. Dari hasil analisa
ini akan diperoleh data-data yang nantinya dapat dipergunakan sebagai
perbandingan tingkat efektifitas dan efisiensi dalam pemanfaatan gelang GPS
untuk membantu pendaki saat mendaki gunung.
F. Evaluasi dan Penyempurnaan
Evaluasi dilakukan sejak persiapan awal, perancangan alat hingga tahap
akhir. Uji coba dilakukan diawal ini sebagai penyempurnaan alat, kemudian
dilakukan secara bertahap dan dianalisa sehingga di peroleh alat yang teruji
kemampuannya.

G. Publikasi
Setelah revisi selesai, GRACE KING yang telah dibuat siap
dipublikasikan. Selanjutnya tim akan mempublikasikan kegiatan ini dalam
bentuk artikel ilmiah di jurnal maupun publikasi dalam proceeding minimal
berskala nasional.

H. Pelaporan
Setelah serangkaian kegiatan pelasakaan PKM-KC yakni: (1)Studi
Literatur, (2)Perhitungan Perencanaan, (3)Optimasi Rancangan, (4)Tahap
Pelaksanaan, (5)Analisa Hasil, (6)Evaluasi dan Penyempurnaan, (7)Publikasi
di media masa/artikel di jurnal/konferensi, dan langkah terakhir adalah
(8)Pelaporan.

Anda mungkin juga menyukai