Anda di halaman 1dari 6

Resep Memasak dan Cara Membuat

Ikan Gabus Pucung Khas Betawi yang Gurih dan Lezat


Sajian ikan gabus pucung khas Betawi, mungkin sudah bukan lagi sesuatu yang asing.

Waktu Memasak
Persiapan: 75 menit Memasak: 40 menit # Total: 115 menit

Jumlah Porsi
8 Porsi

Bahan Utama Ikan Gabus:


1 kg ikan gabus ukuran sedang Sedikit garam
2 sdm air jeruk nipis

Bahan Perendam Ikan:


3 sdt ketumbar, shangrai 1/2 sdt garam
2 buah jeruk nipis 4 btr bawang putih

Bahan Bumbu Ikan Gabus:


Daun bawang iris serong Minyak untuk menumis
7 buah rawit merah Garam secukupnya
1 sdt gula Jeruk limau
750 ml air

Bumbu Ikan Gabus:


3 lembar daun salam 6 lembar daun jeruk, robek- robek
4 buah sereh, geprek 3 cm lengkuas geprek
1 cm Jahe geprek 2 buah tomat, potong dadu

Bumbu Halus Ikan Gabus:


8 bawang putih 6 buah kluwek ambil dagingnya, rendam air
12 bawang merah hangat
6 buah cabe merah kriting 4 buah kemiri, geprek lalu shangrai
3 cm kunyit

Cara Membersihkan Ikan Gabus Sebelum Diolah:


1. Awali langkah pertama dengan membersihkan ikan gabus yang sudah anda dapatkan dari
pasar dan bawa air ke tempat cucian untuk dibilas dan dibersihkan dengan air bersih.
2. Kemudian, silahkan bersihkan lendir yang ada pada ikan dengan menggunakan abu gosok.
Lalu gosok-gosok ikan hingga menjadi kesat. Setelah itu, silahkan bersihkan kembali ikan
dengan air bersih hingga abu gosok bisa dibersihkan.
3. Kemudian bersihkan sisik yang ada pada ikan dengan dikerik menggunakan pisau atau
sendok hingga sisik ikan bisa dibersihkan secara merata.
4. Setelah itu, silahkan potong bagian depan moncong ikan dengan menggunakan pisau,
karena bagian ini tidak akan kita gunakan.
5. Setelah bagian moncong ikan dibersihkan, kemduian kita bersihkan pula bagin dalam perut
ikan dan keluarkan jeroannya dengan menggunakan tangan.

1
6. Terakhir, kita akan lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan taburan garam untuk
menghilangkan bau amis yang menempel pada ikan. Setelah itu, diamkan selama kurang
lebih 5 menit.

Cara Membuat Ikan Gabus Pucung Khas Betawi:


1. Setelah ikan dilumuri dengan bumbu diatas, kemudian silahkan bilas kembali dengan air
untuk menghilangkan kelebihan garam pada ikan secara merata.
2. Kemudian silahkan rendam ikan dengan bumbu rendaman dan biarkan terlebih dahulu
selama kurang lebih 1 jam agar bumbu ini meresap pada ikan secara merata.
3. Setelah itu, silahkan goreng ikan pada wajan yang telah diberikan minyak dan dipanaskan.
Goreng ikan hingga matang dan kering secara merata. Setelah itu, angkat ikan dan sisihkan
sementara.
4. Selanjutnya, kita panaskan minyak dalam wajan sedikit saja dan tumis bumbu tersebut
hingga harum.
5. Masukkan sereh kedalam tumisan bumbu bersama denagn daun salam dan daun jeruk,
kemudian tumis bumbu bahan ini hingga layu.
6. Setelah tumsi bumbu layu, masukkan potongan tomat kedalamnya dan aduk-aduk hingga
tomat menajdi sama layunya.
7. Tuangkan air kedalamnya bersama dengan garam dan gula pasir hingga rasanya pas dan
biarkan mendidih secara merata. Setelah itu, baru masukkan ikan gabus yang telah digoreng
dan masak hingga bumbu meresap kedalamnya dengan sempurna.
8. Setelah ikan matang dan bumbu meresap pada ikan, angkat ikan dan sajikan dalam piring
saji.

2
Resep Gabus Pucung Ala Betawi Yang Enak dan Lezat
Berjumpa lagi bersama kami SiTukangMasak.Com yang pastinya selalu membawa
informasi menarik dari dunia kuliner khas Indonesia. Kali ini kita akan coba membuat gabus
pucung ala betawi. Barang kali mungkin terdengar asing di telinga Sahabat Kuliner semua, apa
sih itu gabus pucung ? Gabus pucung merupakan sebuah jenis masakan khas betawi yang sering
juga dijumpai di daerah Bekasi. Bahan utama dari masakan ini adalah ikan gabus yang
dipadukan dengan kuah yang hampir mirip dengan rawon dari Jawa Timur.
Penasaran bukan ? Mari langsung coba praktikkan membuat gabus pucung ala betawi
di dapur rumah anda. Berikut bahan-bahan yang harus anda siapkan serta tahap-tahap cara
membuatnya.

Bahan-Bahan Gabus Pucung Ala Betawi :


2 ekor ikan gabus segar (@± 250 gram) 1 buah tomat, potong-potong
4 siung bawang outih, parut 2 batang serai, ambil bagian putih, di
1 butir air jeruk nipis memarkan
Minyak untuk menggoreng 2 sdt garam
2 sdt garam 400 ml air
5 lembar daun jeruk purut, di buang Bawang merah goreng untuk taburan
tulangnya. 2 batang daun bawang, potong-potong
2 lembar daun salam 1 sdt gula pasir

Haluskan :
10 butir bawang merah 2 cm kunyit, sangrai
6 siung bawang putih 4 buah keluwak, ambil daging buahnya,
5 buah kemiri, sangrai rendam air hangat sampai lunak, tiriskan
1 sdt ketumbar 5 buah cabe rawit merah

Cara membuat Gabus Pucung Ala Betawi :


1. Bersihkan terlebih dahulu ikan gabus untuk kemudian di potong-potong.
2. Baluri ikan gabus dengan perasan air jeruk nipis dan bawang putih halus. Biarkan
selama kurang lebih 20 menit.Tiriskan
3. Panaskan minyak untuk menggoreng ikan menggunakan api berukuran sedang hingga
ikan matang. Lalu angkat, tiriskan dan sisihkan.
4. Selanjutnya panaskan 3 sendok makan minyak goreng bekas penggorengan ikan gabus
tadi, lalu tumis bumbu-bumbu halus bersama daun jeruk purut, daun salam, dan serai
hingga beraroma harum. Tambahkan tomat, aduk sampai layu.
5. Tuangkan air, garam, dan gula pasir. Tunggu sampai mendidih
6. Masukkan ikan gabus goreng bersama daun bawang, kemudian aduk rata dan didihkan
sekali lagi agar bumbu-bumbu meresap. Angkat
7. Taburkan bawang merah goreng. Sajikan

Resep diatas dapat dinikmati untuk 6 orang.

3
Minuman Khas Betawi Dari Dulu Sampai Sekarang Masih Diminati
Banyak Orang
Minuman khas Betawi cukup beragama dan cukup terkenal karena punya citarasa dan
keunikan tersendiri. Minuman khas betawi tentu menjadi hidangan khas yang sangat dicintai
oleh masyarakatnya dan menjadi pelengkap hidangan makanan khas betawi. Betawi sendiri
adalah suatu suku bangsa Indonesia yang menetap di daerah Jakarta.
Minuman Khas Betawi juga menambah keanekaragaman kuliner khas Indonesia
sebelumnya minuman khas Indonesia yang pernah saya bahas seperti Minumana Khas Riau
dan ada juga minuman khas jawa. Dengan artikel minuman khas betawi ini diharapkan para
pembaca sadar akan kaya nya budaya Indonesia dan menjadi punya rasa tannggung jawab
untuk menjaga budaya yang sangat kaya ini.
Makanan Khas Betawi Kurang Lengkap Tanpa Minuman Khas Betawi. Bicara tentang
makanan khas Betawi juga tidak bisa dipisahkan dari minuman. Setiap daerah juga tentunya
memiliki minuman khasnya sendiri-sendiri. Setelah puas menikmati hidangan khas Betawi,
tentu Anda haus bukan? Kini saatnya menyeruput kesegaran minumannya.

1. Bir Pletok

Bir pletok adalah salah satu minuman khas Betawi. Embel-embel bir
pada minuman ini bukan berarti mengandung alkohol. Bir pletok
justru merupakan minuman kebugaran dari rempah alami yang
memiliki beragam khasiat. Salah satunya, bisa mengatasi masalah
sulit tidur alias insomnia.
Orang Betawi juga gemar minum bir. Tapi jangan salah, bir yang
satu ini terbuat dari rempah-rempah yang aman untuk dikonsumsi.
Pada acara-acara adat Betawi, biasanya bir pletok disajikan bersama dengan camilan-camilan
khas Betawi lainnya. Bir ini terbuat dari rempah-rempah seperti jahe merah, kayu angin, kayu
manis, serai, kapulaga, dan sebagainya. Minuman ini memiliki sensasi hangat ketika diminum
dan cocok diminum dimalam hari atau pada saat udara dingin.

Bahan-bahan untuk Membuat Bir Pletok :


2 Liter Air
350 gr Jahe, memarkan/tumbuk
6 butir Cengkih
5 cm Kayu manis
3 biji Kapulaga
5 batang Serai/sere, memarkan/tumbuk
25 gr Kayu secang
1/2 butir Pala, memarkan/tumbuk
500 gr Gula pasir
Garam secukupnya

4
Cara Membuat Bir Pletok Khas Betawi Hangat Berkhasiat dan Sehat :
1. Campurlah air bersama gula ke dalam panci.
2. Tambahkan jahe, lalu rebus dengan menggunakan api sedang sampai mendidih dan gula
larut seluruhnya.
3. Tambahkan kedalam larutan gula dan jahe kayu secang, aduk-aduk hingga rata.
4. Tambahkan cengkih, kayu manis, kapulaga dan pala yang dimemarkan.
5. Masukkan batang serai yang dimemarkan, lanjutkan memasak di atas api kecil sampai
tercium keluar aroma rempahnya, proses ini membutuhkan waktu kurang lebih 1 jam.
6. Jika dirasa cukup angkat, saring dan sajikan saat cuaca dingin.
7. Catatan dan Tips dalam Pembuatan Bir Pletok Khas Betawi :
8. Diamkan hasil rebusan Bir Pletok semalam, untuk mendapatkan aroma rempah yang lebih
tajam, baru kemudian disaring.
9. Pilih gula pasir yang berwarna putih bersih untuk menghasilkan Bir Pletok yang bagus.

Resep Membuat Bir Pletok Betawi


Berkumpul bersama orang-orang terdekat tentu tidak lengkap tanpa ditemani minuman
dan jajanan. Biasanya untuk menemani waktu berkumpul dengan keluarga atau teman, kita
ditemani dengan kopi atau teh. Namun selain minuman mainstream tersebut ada minuman
menyegarkan lainnya, namanya bir pletok. Lhoh, kok minum bir? Tunggu dulu, jangan
terkecoh dengan embel-embel kata “bir”. Bir pletok adalah minuman khas Betawi, berbahan
jahe dan rempah-rempah lainnya, masih saudara dengan ronde atau bajigur lah. Yuk bikin
minuman hangat ini dengan resep membuat bir pletok berikut.
Bahan Membuat Bir Pletok

400 gram jahe, pilih yang tua. Bakar, lalu kupas dan memarkan.
400 gram gula pasir
100 gram gula merah, sisir.
2 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan
3 lembar daun pandan, remas-remas
1 batang kayu manis, patah menjadi 2 bagian
25 g kayu secang (ini bahan untuk memberi warna merah pada bir
pletok)
2 batang serai, ambil bagian pangkal putihnya, memarkan
1 sdt cengkeh
Cara Membuat Bir Pletok
1. Rebus jahe sampai setengah mendidih.
2. Masukkan bahan-bahan rempah, aduk-aduk sampai
sedikit berbusa.
3. Setelah mendidih bir pletok betawi siap disajikan.
4. Bir pletok betawi ini bisa disajikan hangat maupun dingin. Jika disajikan dingin, masukkan
bir pletok kedalam blender, putar sampai berbuih.
5. Cicipi selama proses merebus untuk mendapat komposisi tingkat pedas dan manis yang anda
inginkan.

5
Resep dan Cara Membuat Bir Pletok Khas Betawi, Minuman Hangat
Berkhasiat
Anda pernah mendengar minuman tradisional khas Betawi bernama bir pletok? Apakah
anda penasaran dengan minuman tradisional tersebut? Meskipun namanya bir pletok, namun
minuman tradisional ini bukanlah minuman yang memabukan dan dijamin halal. Kenapa
demikian? Karena minuman ini dibuat dari bahan-bahan (rempah) pilihan khas Indonesia
seperti jahe, cengkeh, kapulaga, kayu manis, gula merah, pala, serai dan rempah-rempah
lainnya. Jadi, hanya namanya saja mencantumkan bir pletok.

Resep / bahan-bahan bir pletok khas Betawi :


1,5 L Air putih 4 cm Kayu manis
150 gr Gula pasir 2 butir Kapulaga
50 gr Gula merah, 5 biji Cengkeh
iris halus 2 potong Serai, digeprek
¼ sdt Garam 5 helai Daun jeruk
150 gr Jahe 3 helai Daun pandan
5gr Kayu secang, ¼ buah Buah pala, digeprek
diserut

Cara mengolah / membuat bir pletok khas Betawi :


1. Langkah pertama, silakan bakar bahan jahe yang sudah
disiapkan. Kemudian memarkan.
2. Langkah berikutnya, rebus air dan tuangkan bahan-bahan seperti gula merah yang sudah
diiris halus, jahe yang sudah dibakar, kayu manis, cengkeh, kapulaga, serai, serutan kayu
secang, daun jeruk dan daun pandan. Rebus hingga mendidih dan saring.
3. Setelah itu, tuangkan pula pada rebusan tadi bahan-bahan lainnya seperti gula pasir, buah
pala dan garam. Masak dan aduk-aduk hingga larut / tercampur sempurna.
4. Selesai, silakan tuangkan bir pletok tersebut ke dalam secangkir gelas dan sajikan minuman
tradisional tersebut selagi hangat agar rasanya lebih mantap.

Anda mungkin juga menyukai