Anda di halaman 1dari 3

Anamnesis, PF Anemia, Pemeriksaan KGB

No Aspek Keterampilan Keterangan


1. Anamnesis Mengucapkan basmalah, salam, memperkenalkan
identitas diri, mempersilahkan pasien duduk
Identitas pasien Nama, Umur, Alamat, Pekerjaan, Agama
Keluhan Utama -Badan lemah
-Lelah, lesu, letih, lemas
- Sesak nafas
-Mudah capek
-Mata berkunang-kunang
-Pusing
-Tidak bergairah
Onset Perlahan-lahan (penyakit kronis, kecelakaan  ruptur
organ) atau mendadak (post-partum/habis melahirkan)
Lokasi -Sist.urogenital
Riwayat mens,persalinan, perdarahan jalan lahir, kencng
darah, gagal ginjal kronis
-Sist.traktus GI
Perdarahan saluran cerna (muntah darah, tinja hitam,
tinja + darah), perdarahan gusi, wasir, peny.hati kronis
-Sist.Respirasi
Batuk darah/TBC, mimisan (namun darah menuju bagian
belakang, bukan keluar melalui hidung)
-Sist.Kulit
Ekimosis/hematom > 1cm(biru kemerahan),
Forpora/hematom <1 cm, Petechiae/bintik-bintik
perdarahan
-Sist.KGB
Pembesaran KGB di leher, ketiak, inguinal
-Sist.Koagulasi
Riwayat mudah berdarah, hemofilia
Kronologi/Perjalanan Penyakit Sejak kapan, pernah menderita penyakit apa (mirip
dengan lokasi)
Faktor-faktor yang Memperingan Saat beristirahat
Keluhan
Faktor-faktor yang Memperberat Saat beraktivitas berat
Keluhan
Keluhan/Gejala Penyerta Bisa ditanyakan salah satu contoh seperti yang ada di
checklist ‘lokasi’
Riwayat Penyakit Dahulu Bisa ditanyakan salah satu contoh seperti yang ada di
checklist ‘lokasi’.
Riwayat transfusi, kontak dengan insektisida, cat plitur
mebel, zat kimia
Riwayat Penyakit Keluarga Riwayat hemofilia, sakit tumor, penyakit darah (yang
menurun)
Riwayat Sosial-Ekonomi -Status perkawinan
-Penghasilan(dibawah 5 juta atau diatas 5 juta)
-Pekerjaan
-Makanan sehari-hari
Penutup Melakukan cross check, edukasi, hamdalah, terima kasih,
salam
2. Pemeriksaan Fisik -Mengucapkan basmalah, salam, mengenalkan identitas
diri, menanyakan identitas pasien, informed consent,
mempersilahkan pasien duduk/berbaring, cuci tangan
-Berhati-hati dalam melakukan, memohon maaf terlebih
dahulu apabila pemeriksaan membuat pasien merasa
tidak nyaman
Pemeriksaan Kepala -Rambut : kemerahan,mudah dicabut
-Mata : pasien melihat keatas, palpebra inferior ditarik
kebawah dan sebaliknya,
palpebra  pucat, sklera  ikterik
-Mulut :
Glositis  lidah mengkilap, kemerahan
Atrofi papil  lidah kemerahan,halus
Stomatitis angularis  luka di sudut bibir
Hipertrofi ginggiva  gusi bengkak merah,srg berdarah
Pemeriksaan Leher Periksa KGB, dokter dibelakang pasien
Selain itu di axilla, inguinal, poplitea, abdomen
Ditemukan : konsistensi, jml, nyeri tekan, warna, bisa
digerakkan/tdk, melekat pada dasar/tdk
Pemeriksaan Jantung (tidak
dilakukan)
Pemeriksaan Abdomen -Inspeksi (bentuk perut,kulit)  dilakukan
-Auskultasi (batas-batas, terutama hepar)
-Perkusi
-Palpasi  dilakukan
Hepar : satu tangan, dari SIAS, mulai dari caudal ke
cranial, saat pasien inspirasi , tangan kanan ke cranial
dengan arah parabolik, saat pasien ekspirasi, tangan
menekan masuk
Normalnya 5 cm dibawah arcus costa
Lien : tentukan garis schuffner, palpasi dari SIAS dextra ke
arah linea axillaris anterior, saat pasien inspirasi , tangan
kanan ke cranial dengan arah parabolik, saat pasien
ekspirasi, tangan menekan masuk
Pemeriksaan Ekstremitas Spoon nails, kuku cekung/kuku sendok
Penutup Cuci tangan, Hamdalah, kesimpulan(atau hasil bisa
disampaikan saat dilakukan pada masing-masing
pemeriksaan),terima kasih, salam
3. Pemeriksaan KGB -Mengucapkan basmalah, salam, mengenalkan identitas
diri, menanyakan identitas pasien, informed consent,
mempersilahkan pasien duduk/berbaring, cuci tangan
-Meminta pasien membuka baju/celana secukupnya
Meminta pasien memberi respon jika merasa nyeri/sakit
-Berhati-hati dalam melakukan, memohon maaf terlebih
dahulu apabila pemeriksaan membuat pasien merasa
tidak nyaman
Leher Pasien duduk, membuka kancing baju hingga
supraclavicula
-Inspeksi
-Palpasi dari submental  submandibulapreauricular
 postauricular
occipitalm.sternocleidomastoideasupraclavicula
Ketiak Paien duduk, membuka baju
-Inspeksi
-Palpasi
Tangan pasien diluruskan ke depan, palpasi dari
infraclavicula sampai axilla
Epicondylus Pasien duduk
-Inspeksi (dengan bantuan asisten mengangkat kaki
pasien)
-Palpasi dengan tangan pasien difleksikan 90 derajat,
tangan pemeriksa mengangkat dan menahan lengan
pasien, palpasi dilekukan antara otot biceps dan triceps.
Sekitar 3 cm diatas epicondylus medial
Inguinal Pasien berbaring, cukup mengatakan pasien
menggunakan celana seadanya hingga SIAS-inguinal
teraba
-Inspeksi
-Pasien berbaring terlentang, palpasi kedua lipat paha dari
SIAS sampai ke inguinal
Poplitea Pasien berbaring, mengangkat celana hingga poplitea
teraba/ atas poplitea
-Inspeksi (dengan bantuan asisten mengangkat kaki
pasien)
-Palpasi
Pasien berbaring terlentang, kaki pasien diangkat salah
satu saja, lalu dipalpasi bagian poplitea (belakang lutut)
Hasil Pemeriksaan -Jumlah
-Ukuran
-Konsistensi
-Nyeri tekan
-Warna
-Mobilitas
-Melekat pada dasar/tdk
Penutup Cuci tangan, Hamdalah, kesimpulan(atau hasil bisa
disampaikan saat dilakukan pada masing-masing
pemeriksaan),terima kasih, salam

Keterangan Tambahan :

Pada pemeriksaan TTV ditemukan hipotensi (bila anemia + syok hipovolemia), takikardi dan kuat
angkat (denyut jantung > 100x/menit karena anemia berat), takipnea (pernafasan > 24x/menit),
demam subfibril (suhu tubuh 37,5-38 derajat celcius karena anemia akibat keganasan hematologi)

Anda mungkin juga menyukai