Anda di halaman 1dari 1

a.

Pagu indikatif adalah ancar-ancar pagu anggaran yang diberikan kepada


kementrian/lembaga sebagai pedoman dalam penyusunan rencana kerja
(renja) kementrian/lembaga.
b. Pagu sementara merupakan pagu anggaran yang didasarkan atas kebijakan
umum dan prioritas anggaran hasil pembahasan pemerintah pusat dengan
DPR. Pagu ini merupakan batas tertinggi alokasi anggaran yang dirinci
menurut program dan terdiri atas rupiah murni, PHLN dan PNBP.
c. Pagu anggaran adalah anggaran yang ditetapkan untuk mendanai belanja
pemerintah pusat dan pembiayaan anggaran dalam APBN. Dalam terminologi
pengelolaan APBN, pagu dibagi menjadi 3 termin, pagu indikatif ditetapkan
pada bulan Maret, pagu anggaran (sementara) ditetapkan bulan Juli,
sedangkan yang terakhir adalah alokasi anggaran (pagu indikatif) ditetapkan
pada bulan November.
d. Nota keuangan adalah nota yang menjelaskan rancangan anggaran
pendapatan dan belanja negara, nota keuangan terdapat dua jenis :
1) Nota keuangan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara
(RAPBN) yaitu terdapat penjelasan tentang pengembangan realisasi
APBN pada tahun lalu yang lalu (pada umumnya 5 tahun) dan tahun
berjalan, serta nota keuangan ini disampaikan oleh Presiden.
2) Nota keuanga RAPBN-D ini tidak terdapat penjelasan tentang
perkembangan realisasi APBN pada tahun yang lalu dan tidak
disampaikan oleh Presiden.

Anda mungkin juga menyukai