Anda di halaman 1dari 2

Dari Pulmonum darah yang kaya akan oksigen (O2) dialirkan

menuju Atrium Sinistra melalui 4 Vena Pulmonalis. Dari Atrium


Sinistra darah dipompakan menuju Ventrikel Sinistra melalui Vulvula
Atrio Ventrikuler Bikuspidalis. Dari Ventrikel Sinistra darah dialirkan
ke seluruh tubuh melalui Vulvula Semilunaris Aortik ke Aorta lalu ke
Arteri bagian superior yaitu Arteri Karotid untuk ke kepala dan leher,
Arteri Subklavika untuk ke tangan juga ke arteri bagian tubuh inferior
yaitu Arteri Hepar untuk darah yang akan didistribusikan ke hati,
Arteri Mesenteri untuk darah yang didistribusikan ke perut dan usus,
Arteri Renal untuk darah yang didistribusikan ke ginjal, dan Arteri
Femur untuk ke kaki lalu ke Arteriol dan ke kapiler.

Di kapiler terjadi proses pertukaran nutrisi ke sel dan sisa


metabolisme berupa pembakaran oksigen (O2) dan nutrien yang
menghasilkan ATP, CO2 dan zat sisa lainnya.

Dari kapiler darah yang kaya akan karbondioksida (CO2) dialirkan


kembali ke Atrium Dekstra melalui Venule ke Vena Jugulum dari
kepala dan leher, Vena Subklavika dari tangan, Vena Hepar dari hati,
Vena Portal Hepar dari usus dan perut ke hati, Vena Renal dari ginjal,
Vena Femur dari kaki ke Vena Cava Superior dan Vena Cava Inferior.
Dari Atrium Dekstra darah dipompa ke Ventrikel Dekstra melalui
Vulvula Atrio Ventrikuler Trikuspidalis.

Dari Ventrikel Dekstra darah dialirkan kembali ke Pulmonum


melalui vulvula Semilunaris Pulmonik dan 2 Arteri Pulmonalis. Di
Pulmonum terjadi proses oksigenasi dimana Hemoglobin mengikat
oksigen (O2) dan melepas karbondioksida (CO2) dan zat sisa lainnya
dibuang melalui feses dan urine.

Anda mungkin juga menyukai