Anda di halaman 1dari 2

BAB 5

PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Dari hasil pelaksanaan kerja praktik pada proyek Pembangunan Gedung
“Integrated Laboratory for Natural Science and Food Technology” Universitas
Jember dapat disimpulkan bahwa,
Dibawah ini adalah pekerjaan yang dapat diikuti selama kegiatan kerja
praktik antara lain
1. Mapping gambar pekerjaan struktur dan arsitek
Mapping gambar di lapangan bertujuan untuk mengetahui progress
pekerjaan oleh drafter. Pekerjaan yang dapat diikuti yaitu mapping untuk
pekerjaan struktur kolom, pelat, dan balok, dan pekerjaan pemasangan hebel (
bata ringan), plester aci.
2. Pembuatan Shop Drawing Detail Kolom
Pembuatan shop drawing detail kolom pada type kolom yang
dilaksanakan dilapangan meliputi dimensi kolom, detail ukuran dan jumlah
tulangan yang digunakan dan direalisasikan dalam bentuk potongan.
Pembuatan shop drawing detail kolom berikut adalah detail kolom pada lantai
4-6 (menyesuaikan progress proyek mulai awal pelaksanaan kerja praktik).
3. Pembuatan Shop Drawing Pola Lantai
Dalam menggambar shop drawing pola lantai digunakan beberapa
perintah khusus yaitu perintah polyline dan hatch, dalam pola lantai kali ini
digunakan 2 type keramik yaitu keramik ukuran 60x60cm dan keramik ukuran
30x30cm digunkan pada ruangan yang sering terpapar air contohnya adalah
kamar mandi.
4. Pembuatan Shop Drawing Plafond
Pada shop drawing plafond dilapangan juga digambarkan prinsip detail
dari pemasangan plafon, dan juga kode jenis plafond yang digunakan.. Pada
plafond jenis calsiboard memiliki ketinggian AFF+3.800, sedangkan untuk
plafond type gypsum memilki ketinggian AFF+ 3.600.

55
5.2 Saran
Adapun saran Setelah melakukan kerja praktik di PT. Hutama Karya –
Nindya Karya, JV kami mendapatkan banyak manfaat, baik itu pengalaman,
pengetahuan dan segala sesuatu yang terkait dengan dunia kerja khusunya bidang
kontaktor, meskipun kami masih banyak kekurangan, dalam pelaksanaan proyek
pembangunan Gedung “Integrated Laboratory for Natural Science and Food
Technology” Universitas Jember.
1. Pentingnya kelengkapan dalam gambar kontrak atau gambar
perencanaan untuk pembuatan gambar Shop Drawing
2. Setiap pekerjaan yang berkaitan dengan kuantitas atau ukuran perlu
dikontrol berulang agar tidak terjadi kesalahan dan sesuai dengan
gambar yang dilaksanakan.
3. Pada saat melaksanakan pekerjaan diperhatikan betul gambar Shop
Drawing agar tidak terjadi kesalahan dan Apabila ada kesalahan
gambar Shop Drawing segera konfirmasi dengan Drafter yang
berkaitan.

56

Anda mungkin juga menyukai