Anda di halaman 1dari 4

Dunia Rumah

10 "Jangan" Sebagai Pedoman Menata Rumah


Friday, 18 April 2008

Sebetulnya Anda, bisa, kok, jadi arsitek sekaligus desainer


interior untuk kediaman Anda sendiri. Tak percaya? Ikuti saja pedoman
berikut ini!

PERTAMA

Jangan tempatkan barang-barang seni/pajangan di atas


ketinggian mata/penglihatan rata-rata orang pada umumnya. Taruh dan
susun lebih-kurang 150 cm dari lantai. Dengan menggunakan pedoman ini,
Anda tidak akan pernah meletakkannya terlalu tinggi. Jika ingin
mengelompokkan koleksi barang seni Anda, gunakan pedoman ini untuk
garis besar penataan lalu kembangkanlah.

KEDUA

Jangan gunakan hiasan/pajangan yang terlalu kecil. Sesuaikan dengan


skala ruang yang ada. Jadikan hal ini sebagai pedoman umum: gunakan 2/3
dari lebar dinding yang

ada untuk berkreasi dengan menaruh lukisan, hiasan/barang seni. Pedoman


ini juga dapat diterapkan dalam penataan perabot di dalam satu ruang.
Jika Anda tidak memiliki satu pun hiasan yang cukup besar, cobalah
dengan mengelompokkan beberapa barang dan letakkan secara berdekatan
untuk memenuhi skala ruang yang ada.

KETIGA

Jangan terlalu banyak menempatkan perabot di ruangan yang kecil.


Sesuaikan ukuran ruang dengan ukuran dan bentuk perabot yang ada.
Gunakan kertas gambar khusus dan contoh ukuran perabot (tersedia di
toko buku, di bagian buku/perlengkapan untuk desain interior) untuk
mengira-ngira tata letak perabot yang Anda miliki dan perabot yang
sesuai keinginan Anda.

Pindah-pindahkan miniatur perabot di kertas gambar tadi, sampai Anda


mendapat pengaturan/tata letak yang terbaik. Pertimbangkan untuk
memindahkan beberapa perabot dari dinding dan menatanya di satu
ruangan. Hal ini akan menciptakan pengaturan kursi yang menarik dan
memaksimalkan penataan di ruang tersebut.

Selama miniatur perabot dan kertas gambar berukuran dibuat pada skala
yang sama (1/4 inchi = 1 kaki), cara ini bisa diandalkan untuk
digunakan semua orang. Anda dapat meyakini, apa yang terlihat di kertas
tadi sama dengan kenyataan yang ada di ruang-ruang rumah Anda nantinya.

KEEMPAT

Sebelum mulai mengecat, cobalah warna cat yang Anda pilih terlebih
dahulu. Coba tes dulu contoh warna cat yang ada sebelum Anda
mengeluarkan biaya dan waktu untuk pekerjaan pengecatan ini. Jangan
salah, begitu banyak orang merasa kecewa dengan warna cat yang telah
http://duniarumah.com signalinovasi.com - http://signalinovasi.com Generated: 6 September, 2008, 23:52
Dunia Rumah

mereka pilih. Kebanyakan dari mereka biasanya memilih warna dari contoh
lembaran warna dan memulai pengecatan. Setelah selesai, mereka baru
menyadari, warna yang dipilih terlalu gelap, terang, atau bahkan salah
sama sekali.

Masalah ini sebenarnya dapat dihindari kendati untuk itu Anda harus
sedikit berusaha dan mengeluarkan sedikit biaya tambahan. Tapi, dijamin
Anda tak bakal menyesal. Caranya, belilah 1 kaleng kecil contoh warna
cat yang Anda inginkan. Mulailah mengecat pada sisi yang paling gelap
(biasanya pada dinding yang berjendela) dan sisi yang paling terang
(biasanya dinding di seberang jendela) dengan ukuran 60 cm x 60 cm.
Biarkan selama dua hari untuk memastikan apakah pilihan Anda sudah
tepat.

Jika merasa cocok dengan hasil cat yang ada, Anda dapat melanjutkan
pengecatan. Jika sebaliknya, coba pilih warna lain dan mulai lagi
dengan cara tadi. Gunakan cara sama untuk pengecatan di luar rumah.
Sinar matahari dan perbedaan waktu (pagi, siang, malam) memainkan
peranan penting dalam menentukan warna cat luar. Perhatikan contoh
warna cat dari seluruh sudut pandang dan amati perubahannya sepanjang
hari untuk mendapatkan hasil yang terbaik.

KELIMA

Jangan meletakkan hiasan di rak meja & rak di dinding seperti


layaknya barisan tentara. Hindari pengelompokan benda-benda sejenis.
Jangan mencampur-adukkan ukuran, besaran, dan tekstur. Ini adalah kunci
utama untuk menata hiasan/pajangan-pajangan dengan baik.

Variasikan penggunaan hiasan/obyek dari segi ketinggian untuk menciptakan

ketinggian yang berjenjang. Biasanya dapat terbentuk dengan susunan


obyek yang berjumlah ganjil. Menambahkan tanaman di ruang akan
mengurangi kesan ruang yang tinggi dan juga menambah tekstur yang ada.

Buku-buku yang disusun dengan rapi dapat sebagai alas untuk


barang-barang kecil dan bisa juga sebagai alas untuk menambah
ketinggian lukisan mungil Anda. Gunakan cara-cara sederhana ini dan
koleksi barang Anda. Jadi, tak selalu harus membeli barang yang
sempurna atau sama persis dengan impian Anda. Cara ini akan membantu
memaksimalkan penggunaan uang Anda.

KEENAM

Jangan gunakan lampu meja sudut atau lampu baca yang bentuknya terlalu
kecil. Gunakan lampu dengan tinggi antara 70 sampai 80 cm untuk lampu
meja sudut dan lampu baca Anda. Pada dasarnya, ketinggian lampu sangat
bergantung pada desainnya, tetapi ukuran ini bisa digunakan sebagai
pedoman Anda. Untuk lampu kamar ganti dewasa, dibutuhkan ketinggian
antara 50 hingga 60 cm.

Sekali lagi, model lampu ( biasanya model lilin dianggap cukup tinggi)
dapat dipertimbangkan. Lampu yang lebih kecil dapat digunakan di kamar
ganti anak dan untuk lampu baca. Ingat, ini hanya sekadar saran karena
yang terpenting, sesuaikan dengan kebutuhan ruang Anda.

http://duniarumah.com signalinovasi.com - http://signalinovasi.com Generated: 6 September, 2008, 23:52


Dunia Rumah

KETUJUH

Jangan lupa memadukan bahan dan warna yang akan digunakan dalam penataan

keseluruhan. Mulailah menata dengan beberapa hal yang dapat digunakan


sebagai sumber inspirasi/ide. Misalnya, bahan sofa, karpet, penutup
dinding, pernak-pernik kamar tidur, dan lainnya, yang memiliki
kombinasi warna yang Anda sukai dan memungkinkan Anda berkreasi dengan
semua itu.

Hal ini akan menentukan skema warna dari setiap ruang yang ada. Pengunaan

warna dan pola yang digunakan untuk keseluruhan ruang, haruslah serasi,
seperti Anda memadukan warna batu perhiasan Anda dengan baju dan sepatu
yang akan dikenakan.

Biarkan satu warna dari sumber inspirasi Anda mendominasi di setiap


ruang. Gunakan warna ke-2, ke-3, dan warna-warna lainnya sebagai warna
penunjang dan aksen untuk seluruh ruang yang ada. Gunakan warna-warna
ini di setiap ruang dengan porsi yang lebih kecil.

Pedoman umumnya: Lebih kurang 60 persen warna dominan utama dan 20 persen

untuk dua warna berikutnya pada skema di setiap ruang yang ada. Warna
tambahan dapat digunakan sebagai unsur penetral. Jangan pernah lupa
mengatrunya sedemikian rupa sehingga membuat keseluruhannya tampak
serasi/harmonis. Untuk ruang tambahan dalam rumah Anda, pertimbangkan
membalik formula yang ada. Dengan kata lain, warna yang digunakan pada
porsi 20 persen, ditukar dengan warna dominan (60 persen). Gunakan
komposisi di atas secara bergantian untuk ruang-ruang yang lain
sehingga mengesankan kesinambungan.

KEDELAPAN

Jangan lupa menambahkan barang-barang kesayangan keluarga dan lukisan


untuk menunjukkan "pribadi" Anda. Pajanglah barang-barang kesayangan
keluarga di sekeliling rumah untuk menggambarkan kesenangan/hobi
masing-masing anggota keluarga.

Rumah Anda dan ruang-ruang pribadi yang ada sebaiknya memperlihatkan gaya

hidup dan selera dari anggota keluarga. Taruhlah foto keluarga di


dinding dan di atas meja untuk sentuhan pribadi. Bingkai lukisan
anak-anak Anda dan gantungkan pada dinding khusus, susun benda-benda
kesayangan anggota keluarga secara khusus pula, dan pajanglah
benda-benda kenangan untuk memberi tema dan sebagai hiasan pada ruang
yang ada. Nah, kepribadian keluarga Anda pun akan tercermin dan membuat
Anda bisa berkreasi secara maksimal saat menata rumah.

KESEMBILAN

Jangan mengabaikan bentuk arsitektur khusus di rumah Anda. Lakukan


perbaikan pada penataan rumah dengan menekankan karakter dan hal khusus
dari rumah Anda, Setiap rumah pasti mempunyai sesuatu yang unik. Bisa
sudut jendelanya, lantai yang indah, testur dinding yang mengagumkan,
atau hal lainnya. Gunakan bentuk arsitektur yang ada sebagai dasar
untuk memberi ciri khas pada penataan. Pasti hasilnya akan

menakjubkan.
http://duniarumah.com signalinovasi.com - http://signalinovasi.com Generated: 6 September, 2008, 23:52
Dunia Rumah

KESEPULUH

Jangan takut bereksperimen! Membiarkannya tanpa penataan karena Anda tidak

yakin mampu melakukannya, malah bisa bikin Anda kecewa dan frustrasi.

Source: http://www.tabloidnova.com

http://duniarumah.com signalinovasi.com - http://signalinovasi.com Generated: 6 September, 2008, 23:52

Anda mungkin juga menyukai