Anda di halaman 1dari 10

MAKALAH

ANALISIS SISTEM DAN DESAIN


FLOWCHART

Disusun Oleh :

Nama : Rati Ramdha Aini


NIM : J1B017067

PROGRAM STUDI TEKNIK PERTANIAN


FAKULTAS TEKNOLOGI PANGAN DAN AGROINDUSTRI
UNIVERSITAS MATARAM
2019
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan nikmat-Nya, baik berupa
nikmat kesehatan, kenikmatan dan kesempatan sehingga makalah ini bisa diselesaikan dan
dikumpulkan dengan tepat waktu. shalawat serta salam juga tidak lupa kami haturkan
kehadirat junjungan Nabi besar Muhmmad SAW yang telah membawa kita dari alam
kebodohan dan alam kegelapan menuju alam yang yang terang benderang seperti saat ini.
Terima kasih serta rasa hormat juga tidak lupa kami berikan kepada dosen pengampu
mata kuliah analisis sistem dan desain yang telah membantu kami dalam menyelesaikan
makalah ini.

Adapun tujuan dari pembuatan makalah ini menyelesaikan tugas pembuatan makalah
yang di berikan oleh dosen mata kuliah analisis sistem dan desain . Makalah ini disusun
berdasarkan jurnal tentang pengertian flowchart, jenis, simbol-simbol dan fungsinya. Saran
dan kritik yang membangun juga diharapkan agar dalam penyusunan dan pengerjaan makalah
selanjutnya bisa lebih baik lagi dari ini.
BAB I
PENDAHULUAN

1.1.LATAR BELAKANG
Ada banyak tahapan saat seorang programmer merancang program. Salah satu
yang paling penting adalah tahap perancangan program. Tahapan ini dikatan sebagai
tahapan yang paling penting karena pada tahapn ini dasar dari program akan dibuat
(rancangan program). Untuk membuat rancangan program tersebut programmer
menggunakan alat bantu, yaitu flowchart.
Flowchart adalah penggambaran secara grafik dari langkah-langkah dan
urutan-urutan prosedur dari suatu program. Flowchart biasanya mempermudah
penyelesaian suatu masalah khususnya masalah yang perlu dipelajari dan dievaluasi lebih
lanjut. Bagi kita yang sedang mempelajari mata kuliah analisis sistem dan desain,
mungkin masih ada yang belum memahami benar tentang apa itu flowchart dan simbol-
simbolnya. Oleh karena itu, dibuat makalah mengenai apa itu flowchart.

1.2.TUJUAN
Adapaun tujuan dari makalah ini yaitu memahami pengertian flowchart,
mengetahui simbol-simbol flowchart dan jenis-jenis flowchart.
BAB II
PEMBAHASAN

2.1. PENGERTIAN FLOWCHART


Flowchart adalah penggambaran secara grafik dari tahapan penyelesaian suatu
masalah yang terdiri atas sekumpulan simbol, dimana masing-masing simbol
mempresentasikan suatu kegiatan tertentu. Flowchart merupakan cara penyajian dari
suatu algoritma program. Flowchat juga berarti diagram yang menyatakan proses dengan
menggunakan notasi bidang-bidang geometri seperti lingkaran, persegi empat, wajik,
oval, dan sebagainya sebagai media untuk mempresentasikan langkah-langkah kegiatan
beserta urutannya dengan menghubungkan masing-masing langkah tersebut
menggunakan garis. Flowchart bukanlah merupakan kerangka berfikir seperti algoritma,
flowchart pada dasarnya merupakan sebuah bentuk gambar atau diagram yang memiliki
aliran satu atau dua arah yang berlaku secara sekuensial atau berkesinambungan.

2.2. FUNGSI FLOWCHART


Flowchart dapat digunakan untuk menggambarkan suatu tahapan penyelesaian
masalah secara sederhana dan terurai rapi dengan menggunakan simbol-simbol umum.
Fungsi lain dari flowchart yaitu:
1. Memastikan program memiliki alurnya sendiri
Flowchart dapat membantu programmer untuk melihat alur atau pola ketika
akan mem-build sebuah program atau aplikasi. Dengan demikian, dapat mencegah
malfungsi dari program komputer yang sedang dibuat. Program atau aplikasi yang
dihasilkan juga dapat bekerja secara optimal.
2. Melihat keseluruhan program
Flowchart membantu dalam melihat rangkaian program secara keseluruhan.
Hal ini dapat memmudahkan siapapun untuk melihat rancangan suatu program, tak
terbatas bagi programmer saja.
3. Melihat proses dari sebuah program ketika dijalankan
Flowchart program dapat digunakan untuk melihat proses-proses yang akan
terjadi ketika program dijalankan. Artinya, kita bisa melihat penjelasan dari setiap
proses didalam program.
4. Pedoman dalam menyusun atau mengembangkan aplikasi
Hampir sama dengan fungsi flowchart pada umumnya, flowchart program
juga dapat digunakakn untuk melihat alur atau tahapan pross sebuah program.
Lengkap dengan kegiata terjadi, hal ini tentu akan membantu pada saat pembuatan
atau pengembangan sebuah program.
2.3. SIMBOL-SIMBOL FLOWCHART
Flowchart memiliki simbol-simbol tersendiri dari setiap anotasi-anotasi
geometri yang digunakan. Beberapa simbol flowchart sering digunakan dalam
pembuatan sebuauh sistem. Adapun simbolnya yaitu :

1. Terminal point symbol / simbol titik terminal

Berfungsi untuk menunjukkan permulaan (start) atau akhir (stop) dari suatu proses

2. Flow direction symbol / simbol arus

Berfungsi untuk menghubungkakn antara simbol yang satu dengan simbol yang
lainnya. Simbol ini juga menentukan garis dari proses
3. Processing symbol / simbol proses

Berfungsi untuk menunjukkan kegiatan yang dilakukan oleh komputer atau


menggambarkan kegiatan inspeksi.

4. Decision symbol / simbol keputusan

Berfungsi untuk memilih proses atau keputusan berdasarkan kondisi yang ada.
Biasanya ditemukan di flowchart program.

5. Input-output / simbol keluar-masuk

Berfungsi menunjukkan proses input-output yang terjadi tanpa bergantung dari jenis
peralatannya.

6. Connector (on-page)

Berfungsi untuk menyederhanakan hubungan antar simbol yang letaknya berjauhan


atau rumit bila dihubungkan dengan garis dalam datu halaman
7. Predefined process / simbol proses terdefinisi

Berfungsi menunjukkan pelaksanaan suatu bagian prosedur atau prosedur yag


terinformasi disini belum detail dan akan dirinci ditempat lain.

8. Connector (off-page)

Berfungsi untuk menghubungkan simbol dan halaman berbeda.

9. Preparation symbol / simbol persiapan

Berfungsi untuk mempersiapkan penyimpanan di dalam storage.

10. Manual input

Berfungsi untuk menunjukkan input data secara manual menggunakan online.

11. Simbol kegiatan manual

Berfungsi untuk menunjukkan kegiatan / proses yang telah dilakukan oleh komputer.

12. Document symbol

Berfungsi menunjukkan input berasal dari dokumen dalam bentuk kertas, atau output
yang perlu dicetak dikertas.

13. Display simbol

Berfungsi menyatakan penggunaan peralatan output , seperti layar monitor, printer,


plotter dan lain sebagainya.
14. Multiple dokumen

Sama seperti document simbol hanya sajadokumen yang digunakan lebih dari satu
dalam simbol ini.

15. Delay simbol

Sesuai dengan namanya digunakan untuk menunjukkan proses delay (menunggu)


yang diperlu dilakukan. Seperti menunggu surat untuk diarsipkan.

2.4. JENIS-JENIS FLOWCHART


Flowchart terdiri dari 5 jenis yaitu :
a. Flowchart system
Flowchart sistem atau bagan alir sistem merupakanbagan yang menunjukkan
proses pekerjaan di dalam sistem. Bagan ini akan menggambarkan arus pekerjaan
secara memndetail dan menyeluruh.
b. Flowcgart document
Flowchart dokumen atau yang kerap disebut flowchart formuliran diagram alir
yang menggambarkan proses dari laporan dan formulir lengkap dengan tembusan-
tembusannya.
c. Flowchart skematis
Sekilas flowchart skematis tampak menyerupai flowchart sistem, karena
memang.kedua flowchart ini sama-sama digunakan untuk menggambarkan prosedur
atau proses dalam sistem. Flowchart ini biasanya memiliki simbol yang lebih
beragam , lebih kompleks, dan juga menggunakan gambar-gambar komputer dan
peralatan lainnya. Pembuatan flowchart ini dapat memakan waktu lama.
d. Flowchart program
Flowchart program merupakan bagan alir yang menggambarkan tahapan
dalam proses sebuah program. Merupakan produ turunan dari floechart sistem.
Flowchart program dijadikan menjadi 2, yaitu flowchart logika program dan
flowchart program komputer terperinci.
e. Flowchart proses
Flowchart proses biasanya banyak dipakai disektor industri (bagian produksi)
dan juga analisis sistem. Flowchart ini berfungsi untuk melihat prosedur dalam suatu
sistem atau proses produksi. Selain itu, banyak digunakan untuk melihat jarak dari
langkah satu ke langkah yang lain, lengkap dengan waktu proses yang dibutuhkan.
2.5. CONTOH FLOWCHART

mulai

Survei lapangan

Desain mesin

esin
Pembuatan
mesin perajang
singkong
Tidak

Pengujian
mesin

ya

selesai

diagram alir rancang bangun mesin pengiris singkong


BAB III
KESIMPULAN

Berdasarkan pembahasan, dapat disimpulkan pengertian dari Flowchart adalah


penggambaran secara grafik dari tahapan penyelesaian suatu masalah yang terdiri
atas sekumpulan simbol, dimana masing-masing simbol mempresentasikan suatu
kegiatan tertentu. Simbol-simbol flowchart yaitu titik terminal, simbol arus,
processing, manual operation, decision, predefined prcess, manual input, input-
output, connector (off-page), connector (on-page), persiapan, kegiatan manual,
multiple dokumen, delay, dokumen, dan display.dan jenis flowchart dibagi menjadi 5
yaitu flowchart system, flowchart document, flowchart skematis, flowchart program,
dan flowchart proses.
DAFTAR PUSTAKA

Prasetya, Nur Angga. Dkk. 2017. Flowchart Sistem Komputer. Banjarnegara : SMA Negeri 1
Bawang.

http//www.nesabamedia.com. Pengertian Flowchart Beserta Fungsi Dan Simbol-simbol


Flowchart yang Paling Umum Digunakan. Diakses Tanggal 29 Oktober 2019.

Iswandy, Eka. 2015. Sistem Penunjang Keputusan Untuk Menentukan Penerimaan Dana
Santunan Sosial Anak Nagari Dan Penyalurannya Bagi Mahasiswa Dan Pelajar
Kurang Mampu Di Kenagarianbarung-Barung Balantai Timur. Jurnal TEKNOIF.

Anda mungkin juga menyukai