Anda di halaman 1dari 11

LEMBAR SOAL LATIHAN TRY OUT UJIAN NASIONAL

TAHUN PELAJARAN 2016-2017

Silakan kerjakan soal-soal berikut dengan memilih satu jawaban yang paling benar!
1. Bacalah paragraf berikut!
Perkembangan dunia teknologi pencari data pada era modern sangat pesat terutama dunia internet. Hampir di seluruh bidang,
seperti pendidikan, industri dan usaha menggunakan sarana internet untuk keperluan bekerja. Dengan teknologi pencari data,
pengguna mendapat semua yang mereka inginkan. Kemudahan yang diperoleh menggunakan teknologi pencari data memberi
dampak positif atau negatif bagi pengguna internet.
Gagasan pokok yang terdapat pada paragraf eksposisi tersebut adalah …
A. kemudahan teknologi pencari data
B. manfaat teknologi pencari data
C. dampak teknologi pencari data
D. perkembangan dunia teknologi pencari data

2. Perhatikan bacaan berikut dengan seksama!


(1) Manggismemilikibanyakmanfaatkarena kaya akan kandungan antioksidan pada kulit dan buahnya. (2) Buah manggis
bermanfaat untuk mengatasi penyakit-penyakit yang mematikan seperti kanker, diabetes, jantung, arthritis, danAlzheimer. (3) Zat
Xanthonesyang dihasilkan manggis dapat mencegah berbagai penyakit. (4) Selain itu, Xanthones jugabermanfaat mencegah
pertumbuhan kanker dan tumor.
Kalimatutamatekstersebutditandaidengannomor …
A. (4)
B. (3)
C. (2)
D. (1)

3. Bacalah kutipan biografi berikut dengan saksama!


Sejak itu, bergulirlah album-album solo dari Chrisye. Album solo pertama “Sabda Alam” disambut sangat antusias oleh
pasar. Selanjutnya, Chrisye pun menjadi anak emas dari Musika Records yang sangat produktif mengeluarkan album. Ia pun
sempat bekerja sama dengan Guruh dalam album “Puspa Indah”.
Jarangnya kesempatan manggung pada masa itu, membuat para musisi hanya berharap dari royalti album yang tidak
seberapa. Oleh karena itu, kebanyakan musisi memiliki pekerjaan utama lain di luar musik. Hanya Chrisye satu dari sedikit orang
yang konsisten dan berkomitmen penuh pada musik.
Sikap yang perlu diteladani dari tokoh tersebut adalah….
A. konsisten dan komitmennya pada pekerjaan
B. kemampuannya bekerja sama dengan tim
C. kesabarannya dalam bermain musik
D. kreativitasnya dalam meniti karier

4. Bacalah teks biografi dengan saksama!


Jenderal Besar Soedirman, lahir di Bongas Karangjati, Rembang, 1916. Ialahir di Purbalingga, 24 Januari 1916. Ia merupakan salah
seorang tokoh pejuang kemerdekaan Indonesia. Meski menderita sakit paru-paru yang parah, ia tetap bergerilya melawan Belanda. Ia
berlatar belakang seorang guru HIS Muhammadiyah di Cilacap dan giat di kepanduan Hizbul Wathan. Ia berpangkat jenderal pada
usia 31 tahun.
Keistimewaan tokoh pada kutipan teks biografi
A. PejuangdanpahlawanMuhammadiyah
B. Menjadijenderalsaatusianya 31 tahun
C. Pemimpinperanggerilyamelawanmusuh
D. Seorang guru HIS Muhammadiyah

5. Bacalah teks berikut!


Merokok bisa menyebabkan gangguan pernapasan, seperti bronchitis, asma, dan lainnya. Hal ini dikarenakan asap yang
masuk ke dalam tubuh sangatlah berbahaya. Selain menyebabkan gangguan pada pernafasan, merokok juga bisa menyebabkan
kanker paru-paru. Kandungan tar yang ada pada rokok akan memicu sel-sel kanker pada paru-paru untuk berkembang. Terlebih lagi,
merokok juga bisa menyebabkan kecanduan.
Simpulan isi paragraf tersebut adalah …
A. Merokok menyebabkan kecanduan.
B. Merokok menyebabkan gangguan pernafasan.
C. Merokok menyebabkan kanker paru-paru.
D. Merokok bisa menyebabkan berbagai macam penyakit.
6. Bacalah teks berikut!
Dengan mobil, penduduk semakin mudah berpindah dan bepergian. Jika dahulu berbahaya dan penuh risiko, kini menjadi hal
yang biasa. Rumah yang jauh dari tempat kerja dan tempat hiburan tidak lagi menjadi persoalan. Namun, mobilitas perorangan ini
juga mempunyai banyak kerugian. Masyarakat modern menjadi tidak akrab seperti dahulu lagi. Daerah pinggiran kota dipenuhi
dengan persimpangan-persimpangan jalan, dan jalan-jalan raya yang tidak jarang merusak keindahan alam.
Pada jam-jam sibuk, jalan-jalan di kota, dan pinggiran kota, dipadati lalu lintas. Sumber minyak sebagai bahan bakar mobil
terbatas, sementara penawaran dan pemintaan dipersulit oleh masalah politik. Apabila tidak dikendalikan, polusi dari knalpot mobil

Soal Uji Coba UN-USBN Ke 1 Tahun 2016/2017 Kota Bandung 1


membahayakan pula.
Pernyataan yang sesuaidenganteks di atasadalah ….
A. Mobil yang duludianggapbaranganeh, kinimenjadialatkebutuhanmasyarakat yangmengasyikkan.
B. Mobil menimbulkandampakkerugiandankeuntungan yang berubahdariwaktukewaktu.
C. Mobil mempermudah penduduk bepergian,tetapi menimbulkan banyak kerugian, yaitu masyarakat tidak akrab,
keindahanakanterganggu, bahanbakarberkurang,danpolusi.
D. Mobil dapat memberikan kemudahan mobilitas bagi manusia, mempercepat perubahan desain,dan memperbanyak pengguna
mobil.
7. acalah kedua teks laporan berikut!
Teks 1 Teks 2
Kondisi kebersihan lingkungan di perumahan Bumi Asri sangat Perjalanan kami dari Medan ke Parapat diawali dari iseng aja.
baik. Selokan terpelihara dengan baik dan tidak mampat. Tempat Dimulai dari seorang kawan ingin meluapkan kegalauannya.
pembuangan sampah pun terorganisir dengan baik. Setiap rumah Saya sendiri heran, kenapa mesti ke Parapat, itu kan jauh dari
memiliki satu tempat sampah yang diletakkan di depan rumah. Medan. Padahal bisa aja hang out ke cafe di sekitar kota
Tempat sampah berupa tong besar atau drum. Petugas kebersihan Medan, toh sama aja rasanya. Ternyata melepaskan rasa galau
mengambil sampah setiap tiga hari sekali. Selai itu, setiap bulan di cafe dengan keindahan alam yang natural beda rasanya.
sekali warga Perumahan Bumi Asri melakukan kerja bakti Parapatlah tempat kealamian yang masih ada. Natural dan
membersihkan selokan dan rumput-rumput liar di sekitar indah. Parapat merupakan pintu masuk ke Danau Toba, tempat
perumahan. yang indah di Sumatra Utara.

Perbedaan penggunaan bahasa pada kedua teks tersebut adalah...


Teks 1 Teks 2
A baku tidak baku
B efektif tidak efektif
C mudah dipahami berbelit-belit
D santai resmi

8. Perhatikan teks berikut :


Buah tomat merupakan buah yang syarat khasiat. Buah tomat dapat mencegah penyakit kekurangan vitamin, disamping itu juga
dapat mencegah kanker prostat, kanker usu besar dan paru paru, hasil penelitian menunjukan bahwa tomat dapat mengobati ganguan
pencernaan, diare, kolera dan serangan empedu.
Selain kaya manfaat tomat juga lezat disantap, bahkan sebagai saus atau dapat diracik para penikmatnya. Di Perancis tomat
disebut pomme d’amour atau apel cinta. Jika ingin sehat dan bebas dari kenker, cobalah rutin menkonsumsi “si apel cinta”.

Ringkasan isi teks yang tepat dari bacaan teks diatas adalah …
A. Buah tomat atau apel cinta dapat mencegah kanker dan 7 penyakit .
B. Tomat buah syarat khasiat dan lezat disantap.
C. Buah tomat syarat khasiat, kaya manfaat bagi penderita penyakit .
D. Buah tomat selain mencegah juga mengobati berbagai penyakit

9. Bacalahteksberikut!
(1) Orang tuamengizinkananak di bawahumurmenggunakan motor alasanutama, butuhalattransfortasi (2) Penggunaan motor
bagipelajarmenghematbiayadan waktu. (3) Data Ditlantas PoldaMetro Jaya jumlahanak di bawahumur yang menjadipelaku kecelakaan
melonjak11,11%. (4) Anak di bawah umur belum punya SIM,perilakuberkendaraannya belum stabil.Ada rumor yang
menyebutkanmereka hanya bisa ngegas tapi lupa ngerem.(5) Terlepasdariitu,pemerintahsebaiknyamenyediakanalattransportasi yang
murahdantepatwaktu.
Pendapat yang mendukung padateks tersebut ditandai nomor…
A. (2)
B. (3)
C. (4)
D. (5)
10. Bacalah teks berikut!
Cerita dalam film “5 Elang” dibintangi oleh Coboy Junior. Film ini berdurasi 88 menit. Film ini bergenre keluarga sehingga bisa
ditonton oleh semua umur. Akting pemain yang cukup apik dan natural serta jalan cerita yang mudah dipahami dan tidak bertele-
tele menjadikan film ini menarik untuk ditonton.
Kalimat yang menyatakan keunggulan film pada teks tersebut adalah ….
A. kalimat pertama
B. kalimat ketiga
C. kalimat kedua
D. kalimat keempat

11. Bacalah cerpen berikut!


Deras hujan agak berkurang. Sekitar rumah tempat Pak Sarman berteduh masih sangat sepi. Dia menengok ke dalam rumah
itu, juga tampak sangat sepi. Tetapi anehnya, pintu rumah tidak dikunci, bahkan sedikit terbuka. Dia mengamati isi rumah itu.

Soal Uji Coba UN-USBN Ke 1 Tahun 2016/2017 Kota Bandung 2


Tampak barang-barang berharga di situ. Ada pesawat TV yang cukup besar, jam dinding, tape recorder, dan yang paling menarik
adalah arloji berwarna emas yang tergeletak di atas meja. Jam itu tentu harganya sangat mahal, pikirannya. Jam itu bagai
membisikkan sesuatu ke telinganya.
Pak Salman pun ingat keluarganya yang bentar lagi kelaparan. Seandainya aku dapat menjualnya, tentu saat yang mengerikan
itu dapat tertunda lebih lama lagi dan aku mempunyai peluang dan ongkos untuk melakukan pekerjaan lagi. …”Tapi bagaimana
nanti kalau ketahuan?” Ia berpikir kembali. “Ah, kenapa aku tiba-tiba ingin jadi maling? Betapa terkutuknya!”
(Cerpen: Balada sang Korban, Ahmadun Yosi Herfanda)
Makna kata terkutukpadakutipancerpentersebutadalah ….
A. terkenamakiandari orang lain
B. terkenasumpahserapahdariseseorang
C. terkenakutukanataulaknatdariTuhan
D. perlakuanhinadari sesamamanusia

12. Perhatikan bacaan berikut dengan saksama!


(1) Aku segera mengambil tas dan memakai sepatu. (2) Aku keluar dari kamar, buru-buru menuruni anak tangga. (3) Di bawah,
ibuku sudah menyiapkan sarapan pagi di meja makan. (4) Kulihat ayah dan ibu sedang sarapan bersama. (5) “Selam at pagi Ayah dan
Ibu!” sapaku kepada Ayah dan Ibu. (6) Pagi anak ibu yang cantik,” jawab Ibu sambil tersenyum manis.
Kalimat yang membuktikan tokoh ibu perhatian ditunjukkan nomor ....
A. (3)
B. (4)
C. (5)
D. (6)

13. Bacalah teks berikut!


Tidak mengherankan mama sangat menghkawatirkanku mengapa betah berlama-lama untuk tetap mengajar di tempat sepi seperti ini
tanpa keinginan untuk pindah ke kota besar tempat keluargaku berada.
“ Bagaimana permohonan ibumu itu akan kau pertimbangkan Ning?” tiba –tiba Nunik sudah berada di sampingku. Aku menoleh dan
menggelengpelan. Aku menarik nafas panjang.
“ Aku memahami perasaanmu Ning, tapi ibu mana yang tidak khawatir melihat anak gadisnya betah di pegunungan,betah tanpa
pendamping.”
“ Aku merasa nyaman di sini Nik,mamakan hanya menyarankan saja.” kataku, Nunik semakin menggeser duduknya lebih dekat lagi.
Wataktokohibudalamcupikancerpen di atasadalah….
A. lembut,sukamengaturdankeraskepala
B. penyayang, perhatian, danlembut
C. lembut, sukamemaksadanpenyayang
D. sukamengatur, sukamenolongdanlembut

14. Bacalah dengan saksama kutipan cerita berikut!

Di tengah jalan Rasmani diam saja di tengah kebasahan bajunya. Sebentar-sebentar ia menjauh karena takut pakaian Masrul pun ikut
basah. Masrul memayungi anak perempuan itu dengan hati-hati. Hatinya amat iba melihat anak itu basah kuyup dan menggigil
kedinginan.
Latar kutipan cerpen tersebut adalah …
A. melihat anak itu
B. sebentar-sebentar
C. di tengah kebasahan
D. di tengah jalan

15. Bacalah teks berikut!


Sepanjang perjalanan pulang, pikiran saya tidak pernah lepas dari sahabat saya yang baik itu. Saya malu, sebagai sahabat, saya
merasa belum pernah berbuat baik padanya. Tidak pula yakin akan mampu melakukan seperti yang dilakukannya untuk menolong
saya di malam itu. Dia telah membuktikan bahwa keberanian dan rasa tanggung jawab yang besar bisa timbul dari sebuah
persahabatan yang tulus.
Nilai moral yang terdapat dalam cerita tersebut adalah....
A. Hidup harus berani memilih walaupun penuh risiko.
B. Janganlah kita mengesampingkan hati nurani dalam persahabatan.
C. Janganlah melupakan kebaikan hati seorang sahabat, sekecil apapun.
D. Keberanian dan tanggungjawab yang besar dapat timbul dari sebuah persahabatan yang tulus
16. Cermatilah kutipan cerpen berikut.
(1) Samar-samar Sersan Kasim mendengar suara derau sungai di bawah (2) Dia bayangkan kesunyian malam yang aman dirobek-
robek oleh letusan senjata (3) Dia bayangkan kompinya terjebak di tenga-tengah sungai, tak berdaya. (4) Tatkala itu Acep bergerak
dalam gendongan bapaknya. (5) Kasim merasa anaknya menyusup-nyusupkan kepala ke dadanya, ketiaknya, seakan-akan mencari
perlindungan yang lebih aman.
Makna simbol suara derau sungai pada kalimat pertama adalah ….
A. kesal
B. risau
C. sedih
D. cemburu
Soal Uji Coba UN-USBN Ke 1 Tahun 2016/2017 Kota Bandung 3
17. Cermatilah teks berikut!
Setelah menyampaikan pidato pelantikan sebagai presiden, dalam hati Nirdawat berkata kepada dirinya sendiri, bahwa dia akan
bekerja dengan sebaik-baiknya, dan sebelum masa jabatannya berjalan satu tahun, dia tidak akan pergi ke luar negeri dengan alasan
apapun. Banyak persoalan dalam negeri harus dia hadapi dan semuanya itu akan diselesaikannya dengan sebaik-baiknya. Namun,
karena Nirdawat dikenal sebagai pribadi sederhana dan pekerja keras serta tidak mementingkan diri sendiri, maka begitu banyak
pemimpin negara berkunjung ke Republik Demokratik Nirdawat, tentu saja khusus untuk menemui Presiden Nirdawat.
Tindakan terpuji tokoh Nirdawat yang terdapat dalam teks tersebut adalah....
A. Nirdawat sangat pintar dalam pidato pelantikannya sebagai presiden.
B. Presiden Nirdawat mempersilahkan tamu berkunjung ke negearanya.
C. Dalam hati, Nirdawat berniat akan bekerja sebaik-baiknya.
D. Walaupun bekerja sebagai seorang presiden, Nirdawat tidak suka hidup bermegah-megahan.

18. Bacalah cerpen berikut untuk menjawab soal di bawah ini!


Tengah malam giliran Bayu yang tak bisa tidur. Dalam dirinya berkecamuk berbagai perasaan yang tidak keruan. Ingin sekali ia
melarang ibunya datang, tetapi sungguh tidak ada alasan untuk itu. Tak mungkin ia mengatakan “Kenapa harus mendatangi pestanya
orang yang bisa jadi telah melupakan kita,” atau “Mereka tohtidak mengaharapkan kita datang” atau alasan-alasan lain yang salah-
salah justru akan berbalik melipatkan semangat ibunya untuk datang hanya demi mebuktikan. “Pendapat kamu itu salah, Yu!”
pikirnya.
Mendadak terdengar panci jatuh. Bayu bergegas ke dapur. Perasaan Bayu makin bergolah melihat ibunya sibuk memasak.
“Masak apa, Bu?”
“Tiwul.”
“Tiwul gaplek? Buat apa?”
“Berhari-hari saya mencari kado yang tepat untuk putranya Pak Gi. Sesuatu yang khusus, yang istimewa, dan terpenting yang
bermakna. Baru kemarin saya menemukan pilihan yang tepat. Kenapa bukan makanan zaman perjuangan? Melihat kado yang isinya
lain dari yang lain ini nanti tentulah putra Pak Do akan bertanya pada bapaknya. Pak Do pasti akan terkesan sekali dan menerangkan
panjang lebar makna makanan ini dalam masa perjuangan.”
“Tapi... bisa basi ‘ka, Bu?”“Kalau aku yang bikin, sampai tiga hari juga tahan.”Wawuk berdiri mematung. Ada sederetan
ucapan yang tersekat di mulutnya. Ia mulai mengerti akan perasaan ibunya.
Penyebab konflik dalam kutipan cerpen tersebut adalah ...
A. Ibu mencari kado yang tepat untuk putranya Pak Do.
B. Ibu memberi kado yang isinya lain dari yang lain.
C. Ibu memasak tiwul sebagai kado
D. Ibu ingin mendatangi pesta pernikahan putra Pak Do.

19. Bacalah teks cerita berikut!


Sudah dua jam Dina menunggu di taman. Namun, yang ditunggunya tak kunjung datang. Ia berusaha menahan kesabaran. Ia terus
mengingat bahwa orang yang ditunggunya adalah orang yang telah berjasa dalam hidupnya. Meski ia sering menyalahkan
keadaannya, tapi suratan takdir tidak bisa ditolak. Bahwa orang yang ditunggunya adalah orang yang membawanya mengenal dunia.
Meski sekadar melahirkan dan setelah itu pergi entah ke mana. Ya, orang yang ditunggu adalah ibunya.
Simpulan akibat dari konflik tersebut adalah …
A. Dina tetap menunggu ibunya, meskipun batinnya bergejolak.
B. Ibu adalah sosok yang berjasa dan membuat Dina mengenal dunia.
C. Dina harus menerima suratan takdir dan tak bisa menolaknya.
D. Ibu Dina pergi meninggalkannya setelah melahirkannya.
20. Bacalah kutipan cerpen berikut!
Cerpen 1 Cerpen 2
"Sudah saya pikir masak-masak!"Sayaterkejut. "Jadi, apa yang membawamu kemari?"
"Pikirkan sekali lagi! Bapak kasih waktu satu "Kenangan."
bulan!"Taksu menggeleng. "Palsu! Kalau ini hanya soal kenangan, tidak perlu menunggu 10 tahun setelah
"Dikasih waktu satu tahun pun hasilnya sama, Pak. keluargamu kembali dan menetap 30 kilometer saja dari sini?"Saya tersenyum.
Saya ingin jadi guru!" Hanya sebentar kecanggungan di antara kami sebelum kata-kata obrolan
"Tidak! Kamu pikir saja dulu satu bulan lagi!" meluncur seperti peluru-peluru yang berebutan keluar dari magasin.
Bukan hanya satu bulan, tetapi dua bulan Bertemu dengannya, mau tidak mau mengingatkan kembali pada
kemudian, kami berdua datang lagi mengunjungi pengalaman kami dahulu. Pengalaman yang menjadikan dia, walau tidak setiap
Taksu di tempat kosnya. Kali ini kami tidak waktu, selalu lekat di ingatan saya. Tentu dia mengingatnya pula, bahkan saya
muncul dengan tangan kosong. Istri saya membawa yakin rasa yang diidapnya lebih besar efeknya. Karena sebagai seorang sahabat,
krupuk kulit ikan kegemaran Taksu. Saya sendiri dia jelas jauh lebih tulus dan setia daripada saya.
membawa sebuah laptop baru yang paling canggih,
sebagai kejutan.

Pola pengembangan kedua cerpen tersebut adalah ....


A. Cerpen 1 dimulai dari perkenalan cerpen 2 dimulai dengan rumitan
B. Cerpen 1 dimulai dari rumitan cerpen 2 dimulai dari klimaks.
C. Cerpen 1 dimulai dari rumitan cerpen 2 diakhiri dengan penyelesaian
D. Cerpen 1 dimulai dari klimaks cerpen 2 diakhiri dengan antiklimaks.

21. Bacalahteksfabelberikut!
Soal Uji Coba UN-USBN Ke 1 Tahun 2016/2017 Kota Bandung 4
Seekor anak rusa bertanya kepada anaknya, ”Ayah lebih besar, lebih kuat, dan lebih lincah daripada seekor anjing, dan ayah
memiliki tanduk yang tajam.Namun, mengapa ayah selalu lari dan menghindar saat mendengar gonggongan anjing?”
“Anakku”, kata sang Rusa,”Sifat amarahkutidak menentu dan bisa saja saat ayah berdekatan dengan anjing yang ribut
menggonggongbegitu ayah akan kehilangan kesabaran dan mungkin saja ayah akan melukai anjing tersebut.”
(Sumber: hhtp/www.ceritakecil.com/cerita dandongeng/RusadanAnak Rusa-161 diakses 21 Januari 2016 padapukul 14.00 WIB)
Komentar yang tepat terhadapisiteksadalah …
A. Seharusnyaseorang ayah bersikapjujurterhadapanaknya.
B. Seharusnyaseorang ayah tegasdalambertindak.
C. Seharusnyaseoranganaktidakbanyakbertanyakepadaayahnya.
D. Seharusnyaseoranganakmengikutiperkataanayahnya.

22. Perhatikan bacaan berikut dengan saksama!


Bencana gempa bumi yang terjadi di Aceh, Jumat, 7 November 2014, pukul 07.20 menimbulkan kerusakan yang sangat parah. [....]
Gempa ini terjadi akibat benturan lempengan dengan kekuatan 5.6 skala richter menggoyang daratan barat daya Aceh Jaya, Provinsi
Nangroe Aceh Darussalam.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah ....
A. Gempa tersebut telah merobohkan ratusan rumah dan tempat ibadah.
B. Gempa tersebut telah merusak ratusan rumah dan beberapa tempat ibadah
C. Gempa tersebut telah menghancurkan ratusan rumah dan tempat ibadah
D. Gempa tersebut telah memporakporandakan ratusan rumah dan juga beberapa tempat ibadah.

23. Cermati petunjuk pembuatan es krim cokelat tabur kacang berikut.


(1) Campurkan susu kental manis, susu cair, air, garam, dan agar-agar, lalu didihkan.
(2) [ ..... ]
(3) Masukkan adonan susu ke dalam wadah.
(4) [ ..... ]
(5) Sajikan dengan lapisan selai cokelat dan taburan kacang.

Kalimat yang tepat untuk melengkapi petunjuk pembuatan tersebut adalah ...
A. (2) Api kompor jangan terlalu besar agar matang sempurna.
(4) Masukkan ke freezer.
B. (2) Angkat, lalu dinginkan hingga uap panas hilang.
(4) Bekukan dengan freezer.
C. (2) Angkat, lalu dinginkan hingga uap hilang.
(4) Bungkus dengan plastik sebelum dibekukan dalam freezer.
D. (2) Angkat, lalu dinginkan, dan bungkus dalam kemasan plastic
(4) Bekukan dalam freezer.

24. Perhatikan laporan kegiatan berikut!


1. Tujuan kegiatan
2. Waktu dan tempat pelaksanaan kegiatan
3. Nama dan jenis kegiatan
4. keuangan atau biaya kegiatan
5. Hasil pelaksanaan kegiatan
6. Kesimpulan dan penutup
Susunan laporan kegiatan yang tepat berdasarkan hal-hal tersebut adalah ....
A. (1), (2), (3), (4), (5), (6)
B. (3), (2), (1), (4), (5), (6)
C. (3), (1), (2), (5), (4), (6)
D. (1), (3), (4), (5), (2), (6)
25. Cermati teks berikut!
Kulkas memiliki fungsi untuk [...] makanan dengan suhu di bawah suhu ruangan. Tentunya hal tersebut akan membuat makanan kita
jauh lebih awet dibandingkan dengan diletakkan di ruangan biasa.
Kata yang tepat untuk melengkapi teks rumpang tersebut adalah ….
A. menyimpan
B. menaruh
C. membuat
D. menyembunyikan
26. Bacalah teks berikut!
Seperti diketahui motivasi belajar pada siswa tidak sama kuatnya. Pada siswa yang motivasinya bersifat instrinsik, kemauan
belajarnya lebih kuat (…) Sebaliknya, dengan siswa yang motivasi belajarnya bersifat ekstrinsik kemauan belajarnya tergantung
pada kondisi di luar dirinya.

Kalimat untuk melengkapi teks tersebut adalah…


A. Motivasi berdasarkan sifatnya dibedakan 2 jenis.
B. Siswa tersebut tidak tergantung pada faktor di luar dirinya
C. Motivasi belajar sangat bergantung pada diri sendiri.

Soal Uji Coba UN-USBN Ke 1 Tahun 2016/2017 Kota Bandung 5


D. Siswa akan belajar ketika akan menghadapi ulangan

27. Bacalah teks berikut !


Orang tua harus mampu memberikan penjelasan yang menginterpretasikan kembali adegan yang ada di dalam televisi,
mengajak dialog dan berdiskusi agar melatih sikap kritis anak dalam menonton, serta mematikan televisi kalau isi siarannya banyak
mengandung unsur kekerasan, seksualitas, dan tidak pantas. Di samping itu, orang tua jangan pelit membelikan film bermutu,
sehingga anak tidak terjebak dalam tayangan televisi yang tidak menyehatkan.
[.....]
Pemerintah harus tegas menerapkan undang-undang, sehingga televisi yang sudah membuat banyak pelanggaran, hak siarnya
bisa diluruskan, kalau perlu ditutup sekalian. Pemerintah jangan sampai main mata karena masa depan bangsa adalah yang utama.
Industri media harus taat dengan regulasi. Industri media hadir bagi negara sebagai penyangga membangun peradaban masa depan.
Paragraf yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah ...
A. Anak adalah investasi masa depan. Jangan sampai media televisi membunuh masa depan mereka dan masa depan bangsa ini.
Terakhir, hindari menonton televisi pada waktu menjelang tidur. Biasakan hal ini. Semakin malam tayangan televisi, biasanya
diisi dengan acara yang ditujukan bagi penonton lebih dewasa.
B. Sayangnya, ekologi masyarakat kita belum sepenuhnya menyadari pentingnya media, apalagi pihak televisi hanya mengejar
rating. Di samping itu, masih kurang pendidikan media sehat oleh agen literasi media, seperti orang tua, guru, dan masyarakat.
Dari sini, memilih tayangan yang sehat dan bermutu merupakan keniscayaan di tengah dahsyatnya kejar rating yang dilakukan
pihak televisi.
C. Aghata Lily (2014), Komisioner KPI Pusat Bidang Isi, menjelaskan tayangan yang baik adalah yang edukatif. Hal ini bisa
dilakukan dengan durasinya tidak terlalu panjang (25-30 menit), nyaman di telinga dan mata, memperhatikan tone atau tempo
musik dari tayangan, mencermati iklan dalam tayangan anak, mengusung nilai positif, serta memerhatikan warna dan gerakan.
D. Pihak sekolah juga harus mampu memberikan tayangan “tandingan”, sehingga anak mempunyai tambahan referensi yang
bermutu. Sekolah juga harus mendorong anak membuat tayangan “tandingan” tersebut. Anak diajak menjadi produser, bukan
konsumen yang pasif. Dorongan ini sangat penting sehingga anak justru sudah paham sejak dini untuk mengisi tayangan
televisi yang tidak menyehatkan, dengan tayangan yang kreatif dan inovatif.

28. Bacalah teks fabel berikut!


Pada suatu hari, Gajah mengadakan perjalanan yang sangat jauh, ia berkeliling hutan dan bertemu dengan Harimau yang sedang
kesakitan karena tertimpa pohon yang roboh.
“Gajah…Gajah… tolongaku!” kata Harimau menahan rasa sakit. Mendengar rintihan Harimau, Gajah itu langsung mengangkat
pohon yang mengimpit tubuh harimau dengan belalainya.
“Terima kasih kawan,” ucap Harimau, “seandainya kamu tidak segera datang menolongku, mungkin aku sudah mati tertimpa pohon
yang besar itu.Sekali lagi terima kasih Gajah”.
“Kamu harus bersyukur karena masih bisa selamat dan hanya mengalami luka ringan,” kata Gajah.
“Ya, kamu benar Gajah.Rasanya tidak mungkin ada binatang lain yang sanggup menolongku mengangkat pohon sebesar itu”.
“Sudahlah kita harus hidup tolong-menolong,” kata Gajah
Meskipun gajah memiliki kekuatan yang tidak dimiliki oleh binatang lain Gajah tetap rendah hati tidak menyombongkan diri dan
Gajah pun melanjutkan perjalanannya.
Pengubahanteks dialog fabel tersebutmenjaditeksnarasi yang tepatadalah...
A. Ketegaranseoranggajahdalamperjalananhidupnyadenganmenolongharimau yang kesakitan di hutanbelantara.
B. Kebaikanseoranggajah yang relamenolong sesamabinatang lain yang kesusahan di dalamhutan. Sang gajah tetap rendah hati
walaupun dia bertubuh besar dan perkasa.
C. Kebanggaanseekorgajahyang memilikikekuatansehinggadia bisa berbuatsemaunyauntukberkuasa di hutan dan bisa semena-
mena terhadap binatang lain.
D. Kekhawatiranseorangharimau yang terjebak di hutan yang dicideraiolehgajah yang perkasa.

29. Perhatikan data-data berikut !


Anoa hewan endemik Sulawesi
Anoa maskot Sulawesi Tenggara
Anoa tergolong fauna peralihan
Anoa terancam punah
Populasi sekitar 5.000 ekor
Perburuan Anoa untuk diambil kulit, tanduk, dagingnya.

Teks laporan yang sesuai dengan data-data tersebut adalah ...


A. Sejak tahun 1960-an, anoa berada dalam status terancam punah. Anoa adalah hewan endemik Sulawesi, sekaligus maskot
provinsi Sulawesi Tenggara. Berdasarkan letak persebarannya, hewan ini tergolong faunaperalihan. Dalam lima tahun terakhir
populasi anoa menurun secara drastis. Anoa sering diburu untuk diambil kulit, tanduk dan dagingnya. Diperkirakan saat ini
terdapat kurang dari 5000 ekor yang masih bertahan hidup.
B. Anoa adalah maskot provinsi Sulawesi Tenggara. Sejak tahun 1960-an, anoa berada dalam status terancam punah.Berdasarkan
letak persebarannya, hewan ini tergolong faunaperalihan. Dalam lima tahun terakhir populasi anoa menurun secara drastis.
Diperkirakan saat ini terdapat kurang dari 5000 ekor yang masih bertahan hidup. Anoa sering diburu untuk diambil kulit dan
dagingnya.

Soal Uji Coba UN-USBN Ke 1 Tahun 2016/2017 Kota Bandung 6


C. Anoa adalah hewan endemik Sulawesi, sekaligus maskot provinsi Sulawesi Tenggara. Berdasarkan letak persebarannya, hewan
ini tergolong faunaperalihan. Sejak tahun 1960-an, anoa berada dalam status terancam punah. Dalam lima tahun terakhir
populasi anoa menurun secara drastis. Diperkirakan saat ini terdapat kurang dari 5000 ekor yang masih bertahan hidup. Anoa
sering diburu untuk diambil kulit, tanduk dan dagingnya.
D. Anoa adalah hewan endemik Sulawesi. Berdasarkan letak persebarannya, hewan ini tergolong faunaperalihan. Sejak tahun
1960-an, anoa berada dalam status terancam punah. Dalam lima tahun terakhir populasi anoa menurun secara drastis.
Diperkirakan saat ini terdapat kurang dari 5000 ekor yang masih bertahan hidup. Anoa sering diburu untuk diambil tanduk dan
dagingnya.

30. Bacalah teks berikut dengan teliti!


Limbah cair industri pangan merupakan salah satu sumber pencemaran lingkungan. Jumlah dan karakteristik air limbah
industri bervariasi menurut jenis industrinya. Contohnya adalah industri tahu dan tempe. Industri tahu dan tempe mengandung
banyak bahan organik dan padatan terlarut.
Makna kata organik pada teks di atas adalah ….
A. berhubungan dengan proses pengobatan makanan
B. berkaitan dengan benda tak hidup
C. berhubungan dengan sisa hasil produksi
D. berkaitan dengan zat yang berasal dari makhluk hidup

31. Perhatikan kalimat berikut!


Sekolah kami akan diadakan pertandingan sepak bola antarkelas.
Penggunaan kata yang tidak tepat pada kalimat tersebut adalah….
A. kami
B. pertandingan
C. diadakan
D. antarkelas
32. Cermatilah paragraf berikut!
(1) Rika tidak dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi karena keadaan ekonomi keluarga yang tidak
memungkinkan. (2) Berbeda dngan Ranti anak seorang pengusaha, dia dapat memilih pendidikan sesuai dengan yang dia suka. (3)
Kapanpun dan apapun yang dimintanya selalu dikabulkan orang tuanya. (4) Sungguh sangat benar-benar beruntung nasib Ranti.

alimat tidak efektif terdapat pada kalimat nomor . . ..


A. (4)
B. (3)
C. (2)
D. (1)

33. Cermati teks berikut.


(1)Tanaman hias merupakan tanaman yang biasa ditanam di luar ruangan. (2) Tanaman hias berfungsi sebagai penghias dan pemanis
ruangan. (3)Namun, sekarang ini banyak tanaman hias yang ditanam di dalam ruangan. (4)Tanaman hias yang ditanam di dalam
ruangan biasanya tidak menggunakan tanah sebagai media tanamnya melainkan menggunakan media lain seperti air yang berbentuk
jely atau bebatuan kecil.
Kalimat yang tidak padu pada teks tersebut terdapat pada nomor ....
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)

34. Cermatilah teks berikut !


Tanah longsor selama ini terjadi karena dua hal; pertama karena alam atau lingkungan dan kedua karena manusia. Kebiasaan manusia
yang menjadi penyebab utama terjadinya tanah longsor adalah perusak alam, yaitu tidak melestarikan penghijauan lingkungan,
terutama di [ ..... ] perbukitan atau pengunungan.

Kata yang tepat untuk melengkapi teks rumpang tersebut adalah . . . .


A. lokasi
B. tanah
C. tempat
D. kawasan

35. Perhatikan kalimat berikut!


Pak Ahmad harus . . . perbuatannya di depan pengadilan.

Kata yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah . . ..


A. bertanggung jawab
B. mempertanggungjawabkan
Soal Uji Coba UN-USBN Ke 1 Tahun 2016/2017 Kota Bandung 7
C. dipertanggungjawabkan
D. pertanggungjawaban
36. Cermati kalimat berikut!
Libur tahun baru, Jalan Malioboro dipadati wistawan yang … menikmati alunan merdu musik seniman jalanan.

Kata ulang yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah ….


A. duduk-duduk
B. jalan-jalan
C. lalu-lalang
D. pilih-pilih

37. Cermati ilustrasi berikut!

Sekolah menyediakan buku-buku pelajaran buat kita.


Perbaikan kata yang ditulis miring pada kalimat tersebut adalah ....
A. oleh
B. teruntuk
C. untuk
D. kepada

38. Cermati teks berikut!

Para anak-anak yang berulangkali sering minum jus apel lebih kecil kemungkinan mengidap gangguan asma dibandingkan dengan
anak-anak yang jarang meminumnya.
Perbaikan kalimat tersebut agar menjadi kalimat efektif adalah ....
A. Anak-anak yang berulangkali sering meminum jus apel lebih kecil kemungkinan mengidap gangguan asma dibandingkan
dengan anak-anak yang jarang meminumnya.
B. Anak-anak yang sering minum jus apel lebih kecil kemungkinan mengidap gangguan asma dibandingkan dengan mereka yang
jarang meminumnya.
C. Para anak yang berulangkali sering minum jus apel lebih kecil kemungkinannya mengidap gangguan asma dibandingkan
dengan anak-anak yang jarang meminumnya.
D. Anak-anak yang sering berulangkali minum jus apel lebih kecil kemungkinan mengidap gangguan asma dibandingkan dengan
anak-anak yang jarang meminumnya.

39. Bacalah paragraf berikut dengan saksama!


(1) Kemolekan pantai serasa sempurna di sore hari. (2) Di sore hari, kita bisa melihat matahari terbenam yang merupakan saat sangat
istimewa. (3) Pemandangan Pantai Parangtritis sangat memesona (4) Semburat warna merah keemasan di langit dengan kemilau air
pantai yang tertimpa matahari sore menjadi pemandangan yang memukau.

Agar menjadi paragraf yang padu, kalimat perbaikan terhadap nomor 3 adalah …
A. Salah satu andalan wisata Kota Yogyakarta adalah Pantai Parangtritis.
B. Pantai ini terletak sekira 27 km arah selatan Yokyakarta.
C. Pantai bersih dengan buih-buih putih bergradasi abu-abu.
D. Lukisan alam yang sungguh memesona.

40. Cermatikalimat berikut


Sedangkan bukunya biasanya berwarna coklat
Ketidaktepatan penggunaan kata pada kalimat tersebut adalah …
A. Kata berwarna tidak dikenal dalam bahasa Indonesia.
B. Kata bukunya merupakan kata yang tidak baku.
C. Kata sedangkan berada pada awal kalimat.
D. Kata biasanya diganti dengan kata pada umumnya.

41. Cermati kalimat berikut


Kepada semua siswa peserta kegiatan ujian, dimohon agar supaya segera masuk ke ruang seleksi
Agar lebih efektif, kata yang bisa dihilangkan dari kalimat tersebut adalah ....
A. semua, ujian, supaya
B. kepada, supaya, masuk
C. semua, ujian, agar
D. semua, kegiatan, agar

42. Perhatikan paragraf di bawah ini!

Masyarakat Indonesia masih kurang mengetahui perhitungan akan kebutuhan asupan air minum yang dikonsumsinya. Seharusnya
perhitungan minimal asupan cairan yang diperlukan yaitu 5 % dari berat tubuh. Jika berat tubuh 50 kg maka asupan cairan yang

Soal Uji Coba UN-USBN Ke 1 Tahun 2016/2017 Kota Bandung 8


dibutuhkan adalah 2,5 liter air minum. Namun, masyarakat Indonesia masih sering mengkonsumsi air yang tidak matang.
Alasan paragraf tersebut tidak padu adalah …
A. Paragraf tersebut tidak menggunakan kata rujukan.
B. Kalimat keempat tidak membangun urutan ide.
C. Adanya kalimat yang tidak memakai konjungsi antar kalimat.
D. Paragraf tersebut memiliki dua gagasan utama.

43. Perhatikan kalimat berikut!


Saat mau membeli obat diare di apotek, Robi dipersilakan oleh satpam untuk mengantri.
Penulisan kata bercetak miring pada kalimat tersebut yang tidak tepat adalah…
A. diare seharusnya diari.
B. apotek harusnya apotik.
C. dipersilakan seharusnya disilakan.
D. mengantri seharusnya mengantre.

44. Cermatilah paragraf berikut!


Ayahku telah menyelesaikan studi kedokterannya di Universitas Pendidikan Indonesia. Saat wisuda ia mendapat gelar doktor di depan
namanya. Sehingga nama ayahku ditulis Dr Darusalam Zainudin, M. Pd
Penggunaan tanda baca yang tepat untuk memerbaiki ilustrasi diatas adalah….
A. Sehingga nama ayahku ditulis Dr Darusalam Zainudi, M.Pd
B. Sehingga nama ayahku ditulis Dr. Darusalam Zainudin, M.Pd.
C. Sehingga nama ayahku ditulis Dr. Darusalam Zainudin, M.P.d.
D. Sehingga nama ayahku ditulis Dr Darusalam Zainudin M.Pd.

45. Cermati kalimat-kalimat berikut!


(1) Harga batik solo di Pasar Tanah Abang Jakarta sangat bervariasi.
(2) Siswa melakukan analisa soal – soal ujian yang dianggap sulit.
(3) Semua pegawai harus bertanggungjawab terhadap tugas yang diemban.
(4) Dalam rapat nasional itu hadir para Gubernur dan Bupati/Walikota seluruh Indonesia

Penggunaan ejaan yang tepat pada keempat kalimat tersebut adalah ...
A. (1) Harga batik Solo di Pasar Tanah Abang Jakarta sangat bervariasi.
Siswa melakukan analisa soal – soal ujian yang dianggap sulit.
Semua pegawai harus bertanggungjawabkan terhadap tugas yang diemban.
Dalam rapat nasional itu hadir para gubernur dan Bupati/Wali kota seluruh Indonesia
B. (1) Harga batik Solo dipasar Tanah Abang Jakarta sangat bervariasi. Siswa melakukan analisis soal – soal ujian yang dianggap
sulit. Semua pegawai harus bertanggung jawab terhadap tugas yang diemban. Dalam rapat Nasional itu hadir para Gubernur
dan Bupati/Wali kota seluruh Indonesia.
C. (1) Harga batik Solo di Pasar Tanah Abang Jakarta sangat bervariasi. Siswa melakukan analisis soal – soal ujian yang dianggap
sulit.Semua pegawai harus bertanggung jawab terhadap tugas yang diemban. Dalam rapat nasional itu hadir para gubernur dan
bupati/wali kota seluruh Indonesia.
D. (1) Harga batik solo dipasar Tanah Abang Jakarta sangat bervariasi. Siswa melakukan analisis soal – soal ujian yang dianggap
sulit.Semua pegawai harus bertanggung jawab terhadap tugas yang diemban. Dalam rapat nasional itu hadir para Gubernur dan
Bupati/Wali kota seluruh Indonesia.

46. Cermati kalimat berikut!


Riska jago dalam hal sastra. Dia pernah menjuarai lomba cipta puisi dalam ajang FLS2N. Oleh karena
itu dia mendapatkan banyak pujian dari keluarga, teman, dan guru-guru di sekolah.
Penggunaan tanda baca yang tepat dalam paragraf tersebut ....
A. tanda koma (,) setelah kata oleh karena itu
B. tanda koma (,) setelah kata puisi
C. tanda titik dua (:) setelah kata dari
D. tanda titik dua (:) setelah kata menjuarai

47. Cermatilah kalimat berikut!

Bulan januari kemarin,orangtua Dini memperkenalkan anaknya pada olahraga berkuda.


Perbaikan ejaan pada kalimat tersebut yang tepat adalah …
A. Bulan Januarikemarin,orang tua Dini memperkenalkan anaknya pada olahraga berkuda.
B. Bulan Januarikemarin,orangtua Dini memperkenalkan anaknya pada olah raga berkuda.
C. Bulan januarikemarin,orang tua Dini memperkenalkan anaknya pada olahraga berkuda.
D. Bulan januarikemarin,orangtua Dini memperkenalkan anaknya pada olah raga berkuda.

48. Cermatilah kalimat berikut!


Borobudur adalah candi Budha terbesar di dunia, setiap tahun umat Budha datang dari seluruh Indonesia dan mancanegara untuk
memperingati Trisuci Waisak
(Sumber: Wikipedia)

Soal Uji Coba UN-USBN Ke 1 Tahun 2016/2017 Kota Bandung 9


Perbaikan tanda baca yang tidak tepat pada teks tersebut adalah ...
A. Borobudur adalah candi Budha terbesar di dunia, setiap tahun umat Budha datang dari seluruh Indonesia dan mancanegara
untuk memperingati Trisuci Waisak.
B. Borobudur adalah candi Budha terbesar di dunia. Setiap tahun umat Budha datang
dari seluruh Indonesia dan mancanegara untuk memperingati Trisuci Waisak.
C. Borobudur adalah candi Budha terbesar di dunia, setiap tahun umat Budha datangdari seluruh Indonesia dan mancanegara
untuk memperingati Trisuci Waisak.
D. Borobudur adalah candi Budha terbesar di dunia. Setiap tahun umat Budha datang dari seluruh Indonesia dan mancanegara
untuk memperingati Trisuci Waisak.

49. Cermatilah kalimat berikut!


Kemarin Dinda membaca novel yang berjudul “ Surat Kecil Untuk Tuhan”.
Ketidaktepatan penggunaan ejaan pada kalimat tersebut dikarenakan...
A. Penggunaan huruf kapital pada kata untuk.
B. Penggunaan huruf kapital pada kata tuhan.
C. Penggunaan huruf kapital pada kata surat.
D. Penggunaan huruf kapital pada kata kecil.

50. Perhatikan kalimat berikut!


Seluruh warga sekolah, baik siswa maupun guru, diharapkan dapat menjaga, kebersihanlingkungan.
Ketidaktepatan tanda baca pada kalimat tersebut dikarenakan…
A. Penggunaan tanda koma setelah kata guru.
B. Penggunaan tanda koma sebelum kata diharapkan.
C. Penggunaan tanda koma setelah kata sekolah dan setelah kata menjaga.
D. Penggunaan tanda titik setelah kata lingkungan

KUNCI JAWABAN TO 1 BAHASA INDONESIA

NO NO NO NO NO
1 A 11 C 21 A 31 C 41 D
2 D 12 A 22 C 32 A 42 B

Soal Uji Coba UN-USBN Ke 1 Tahun 2016/2017 Kota Bandung 10


3 A 13 B 23 A 33 B 43 C
4 B 14 D 24 B 34 D 44 B
5 D 15 D 25 A 35 B 45 C
6 C 16 B 26 B 36 A 46 A
7 A 17 C 27 D 37 C 47 A
8 B 18 D 28 B 38 B 48 B
9 C 19 A 29 C 39 D 49 A
10 D 20 B 30 D 40 C 50 C

Soal Uji Coba UN-USBN Ke 1 Tahun 2016/2017 Kota Bandung 11

Anda mungkin juga menyukai