Anda di halaman 1dari 2

PELATIHAN

AUDITOR MUTU INTERNAL

PANDUAN PRAKTIK

AUDIT DOKUMEN/SISTEM
Pendahuluan

Setelah mengikuti pelatihan dengan materi audit mutu internal, peserta akan melakukan praktik audit
internal. Panduan ini memandu peserta bagaimana melakukan audit mutu internal dokumen/sistem,
mulai dari menyusun tim auditor sampai dengan menyusun checklist/daftar pertanyaan.

Tujuan Umum: setelah membaca panduan ini peserta faham bagaimana melakukan audit mutu internal
dokumen/sistem.

Tujuan Khusus: setelah membaca panduan ini peserta dapat melakukan audit mutu internal
dokumen/sistem.

Sasaran (teraudit): Pengelola Program Studi

Lingkup Audit: Dokumen Akademik dan Dokumen Mutu Program Studi (sesuai lingkup audit)

Tempat: Kampus

Waktu : Sesuai jadwal

Metode: Peserta praktik langsung sebagai auditor dipandu oleh fasilitator.

Langkah-langkah:

1. Bentuklah tim auditor terdiri dari 5 orang peserta tiap tim.


2. Tiap-tiap tim memilih ketua dan sekretaris.
3. Ketua tim auditor membacakan identitas teraudit, lingkup audit, dokumen yang tersedia.
4. Ketua tim auditor membagi tugas kepada semua anggota tim tentang dokumen yang harus diaudit
yang menjadi tanggung jawabnya.
5. Masing-masing anggota tim auditor membuat checklist berupa daftar pertanyaan yang akan
dibawa ke audit kepatuhan. Checklist ini berisi daftar pertanyaan yang muncul ketika mengaudit
dokumen yang perlu pendalaman lebih lanjut di audit kepatuhan.
PELATIHAN
AUDITOR MUTU INTERNAL

6. Berikut adalah contoh bentuk checklist.

Hari/Tanggal : Auditee :
Jam : Auditor :
Fak/Prodi : a. Ketua :
Lingkup Audit : b. Anggota :
c. Anggota :
No Referensi (Butir Mutu) Daftar Pertanyaan Y T Catatan Khusus

1.

2.

3.

4.

7. Ketua tim auditor memimpin rapat akhir audit dokumen /sistem untuk membahas checklist setiap
anggota tim auditor.
8. Ketua tim auditor membuat kesimpulan hasil audit dokumen/sistem.
9. Tim auditor menentukan jadwal audit kepatuhan.
10. Ketua tim menutup kegiatan audit mutu internal dokumen/sistem.

Anda mungkin juga menyukai