Anda di halaman 1dari 3

NAMA : NURSYAH FITRI SOLIN

NIM : 0310172066

JURUSAN : TADRIS BIOLOGI-2

TUGAS MENGANALISIS JURNAL

1. Menganalisis Jurnal

Dalam jurnal di bawah, adapun pun penjelasan nya mengenai tentang faktor abiotik dan
biotik yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan pada tumbuhan. Dimana pada jurnal
pembahasan lebih menekankan pada pengaruh dari tekanan abiotik yang mempengaruhi
pertumbuhan dan perkembangan pada tumbuhan. Dalam jurnal di jelaskan beberapa bentuk
pengaruh dari tekanan abiotik seperti efek pertumbuhan yang mengakibatkan tumbuhan
berkurang hasil buahnya, bentuk morfologis yang kurang baik, dan kekeringan atau kelebihan air
yang mengakibatkan pertumbuhan terganggu. Jadi dapat dikatakan bahwa faktor abiotik sangat
berpengaruh dalam pertumbuhan dan perkembangan, apabila faktor abiotik intensitas nya terlalu
tinggi atau kurang maka proses dan laju pertumbuhan dan perkembangan tumbuhan akan
terganggu (terpengaruhi) juga.

2. Ringkasan Jurnal

Pada jurnal ini permasalah yang bahas yaitu tentang pengaruh faktor tekanan abiotik yang
mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan pada tanaman padi, yang mana pertumbuhan
padi dan hasil nya akan tergangggu apabila intensitas dari tekanan abiotik yang di berikan pada
tanaman padi tidak sesuai dengan yang seharus nya. ( batas normal).

Pada tumbuhan tekanan abiotik sangat mempengaruhi proses perkembangan tanaman dan
laju pertumbuhan fisiologis dan biokimia dari tumbuhan tersebut. Jika hal dasar dari proses
pertumbuhan terganggu, maka akan berpengaruh pada proses pertumbuhan dan perkembangan
juga. Komponen lingkungan yang berbeda seperti kekeringan, salinitas, panas, dingindan logam
berat di anggap sebagai tekanan biotik.
Tegangan abiotik utama ( kekeringan, salinitas, suhu rendah dan tekanan panas)
berdampak negatif bagi tingkat hasil panen pertanian yaitu sekitar 70%. Adapun faktor tekanan
abiotik yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembang seperti stres kekeringan yang di
sebabkan oleh musim kemarau. Salinitas suhu (rendah atau tinggi) adalah termasuk pada stres
abiotik yang paling paling dominan mempengaruhi hasil dan laju tingkat perkembangan dan
profitabilitas tanaman.

Pertumbuhan, perkembangan dan hasil dari pertumbuhan padi di batasi oleh tekanan
biotik dan abiotik. Beberapa tumbuhan dalam morfologi, fisiologi, dan biokimia dapat
dirangsang, seperti pada tanaman padi jika mengalami stres abiotik maka akan mempengaruhi
jumlah produksi dari tanaman itu sendiri. Stres abiotik ditandai faktor apapun yang dapat
memecah metabolisme, pertumbuhan, atau perkembangan tanaman. Stres abiotik juga di tandai
dengan zat apapun yang mengurangi pertumbuhan dan produktifitas dari tanaman yang menjadi
berkurang.

Dalam jurnal ini dilakukan penelitian untuk mengetahui sejauh mana tingkat tekanan
abiotik pada tanaman untuk mengetahui apakah tanaman tersebut mengalami tekanan abiotik
yang berlebih atau tidak, dengan cara mengukur kadar garam, kadar logam, kandungan air, Ph,
jumlah produksi dari tanaman dan lain-lainnya sehingga di dapat kan data dan kita dapat
mengetahui apakah tanaman tersebut terganggu perkembangan dan pertumbuhannya atau tidak.

3. Integrasi Nilai Islam Yang Terkait Dalam jurnal

Surah Al-A’raf ayat 58 :

Artinya : Dan tanah yang baik, tanaman-tanamannya tumbuh subur dengan seizin Allah; dan
tanah yang tidak subur, tanaman-tanamannya hanya tumbuh merana. Demikianlah Kami
mengulangi tanda-tanda kebesaran (Kami) bagi orang-orang yang bersyukur.
Ayat di atas menjelaskan tentang jenis tanah yang baik bagi tanaman. Kita ketahui salah
satu faktor abiotik bagi tanaman yaitu tanah. Ayat di atas menjelaskan bila tanahnya subur kama
atas izin maka tumbuhan pun akan tumbuh dengan baik, jika tanah tidak subur, maka tumbuhan
akan tumbuh merana (kekeringan, dan mati). Tanah yang baik memiliki ciri-ciri kandungan Ph
yang netral, kadar air yang cukup, memiliki tekstur yang lempung, kaya dengan biota tanah dan
lainnya. Jika tanah tidak memiliki beberapa ciri di atas, maka dapat dikatakan tanah tersebut
tidak subur. Kaitannya dengan jurnal di atas yaitu tumbuhan akan tumbuh dan berkembang
dengan baik jika tempat hidupnya memenuhi kebutuhan hidupnya, seperti cukupnya iar,
kandungan unsur hara, kandungan Ph yang netral. Sebaliknya jika tanah tersebut kekurangan air
atau mengalami kekeringan, maka tumbuhan akan sulit berkembang dan bartahan hidup karena
air merupakan sumber kehidupan, tetapi apabila tanah terlalu banyak mengandung air juga akan
dapat mengganggu pertumbuhan pada tanaman.

Anda mungkin juga menyukai