Anda di halaman 1dari 4

VISI, MISI DAN MOTTO

PELAYANAN
KEPERAWATAN RUMAH
SAKIT KANKER ANAK AS-
SYIFA

VISI KEPERAWATAN
Memberikan Pelayanan Keperawatan Profesional dan Islami

MISI KEPERAWATAN
1. Memberikan pelayanan keperawatan secara utuh,
aman, bermutu tinggi dan inovatif yang berfokus
pada pasien melalui praktek berbasis bukti dan
sesuai dengan syari’at islam dengan komitmen
peningkatan kompetensi individu secara
berkesinambungan
2. Menyelenggarakan pelayanan keperawatan
berdasarkan proses keperawatan untuk memenuhi
kebutuhan bio, psiko, sosio, dan spiritual pasien.
3. Melaksankan pengembangan SDM Keperawatan.
4. Merencanakan dan menyediakan fasilitas
keperawatan.
5. Melaksanakan monitoring dan evaluasi pelayanan keperawatan.

MOTTO PELAYANAN KEPERAWATAN


Cepat Tepat Akrab Tuntas
TUJUAN DAN FALSAFAH PELAYANAN KEPERAWATAN RUMAH
SAKIT KANKER ANAK AS-SYIFA

TUJUAN PELAYANAN KEPERAWATAN UMUM

Memelihara dan meningkatkan pelayanan keperawatan profesional dengan berdasarkan


syari’at islam.

TUJUAN PELAYANAN KEPERAWATAN KHUSUS

1. Terselenggaranya pelayanan keperawatan profesional melalui proses


keperawatan.
2. Terlaksanaknya pengembangan SDM Keperawatan melalui pendidikan
berkelanjutan bagi tenaga keperawatan, baik formal maupun nonformal sesuai
rencana pengembangan tenaga keperawatan.
3. Tersedianya fasilitas keperawatan yang dapat meningkatkan mutu pelayanan
keperawatan.
4. Terlaksananya monitoring dan evaluasi asuhan keperawatan.
5. Terpeliharanya hubungan kerja yang efektif dengan semua anggota tim
kesehatan.
6. Terciptanya iklim yang menunjang proses belajar mengajar dalam kegiatan
pendidikan bagi pengembangan tenaga keperawatan.

FALSAFAH PELAYANAN KEPERAWATAN

Dalam memberikan pelayanan, perawat rumah sakit kanker anak as-syifa


berkeyakinan bahwa:

1. Manusia adalah individu yang memiliki kebutuhan bio, psiko, sosio, spiritual
yang unik. Kebutuhan ini harus selalu dipertimbangkan dalam setiap pemberian
asuhan keperawatan.
2. Keperawatan adalah bantuan bagi umat manusia yang bertujuan untuk
meningkatkan derajat kesehatan secara optimal kepada semua yang
membutuhkan dengan tidak membedakan bangsa, suku, agama, kepercayaan dan
status di setiap tempat pelayanan kesehatan.
3. Tujuan asuhan keperawatan adalah dapat dicapai melalui usaha bersama dari
semua anggota tim kesehatan dan pasien keluarga.
4. Dalam memberikan asuhan keperawatan perawat menggunakan proses
keperawatan dengan lima tahapan untuk memenuhi kebutuhan kesehatan pasien
keluarga.
5. Perawat bertanggung jawab dan bertanggung gugat, memiliki wewenang
melakukan asuhan keperawatan secara utuh berdasarkan standar asuhan
keperawatan.
6. Pendidikan keperawatan berkelanjutan harus dilaksanakan secara terus menerus
untuk pertumbuhan dan perkembangan staf dalam pelayanan keperawatan.
URAIAN TUGAS DAN WEWENANG DIREKTUR KEPERAWATAN

Profesi yang diberi tanggung jawab dan wewenang dalam mengatur dan
mengendalikan kegiatan pelayanan keperawatan di Rumah Sakit.

Wewenang Direktur Keperawatan

1. Meminta informasi dan pengarahan pada atasan.


2. Memberi petunjuk dan bimbingan pelaksanaan staf keperawatan.
3. Mengawasi, mengendalikan dan menilai pendayagunaan tenaga keperawatan
peralatan dan mutu asuhan keperawatan.
4. Menandatangani surat dan dokumen yang ditetapkan menjadi wewenang kepala
ruangan menghadiri rapat berkala dengan Kepala Seksi/ Kepala Bidang/
Direktur rumah sakit untuk kelancaran pelaksanaan pelayanan keperawatan
Peran Direktur Keperawatan
a. Kepala Bidang Pelayanan Keperawatan mempunyai tugas pokok melaksanakan
pembinaan penerapan asuhan keperawatan, pembinaan peningkatan pelayanan
keperawatan dan bimbingan mutu keperawatan serta pengawasan penerapan
etika keperawatan
b. Bidang Keperawatan dipimpin oleh seorang kepala dengan titelatur Direktur
Keperawatan.
c. Direktur Keperawatan mempunyai tugas pokok membantu Wakil Direktur
Pelayanan dalam melaksanakan kegiatan bidang keperawatan.
Untuk melaksanakan tugas pokok sebagaimana dimaksud pada poin (a) uraian tugas
Direktur Keperawatan adalah sebagai berikut :
a. mengendalikan penyusunan rencana program dan standar operasional prosedur
pelayanan keperawatan;
b. mengendalikan penyusunan falsafah keperawatan;
c. mengendalikan penyusunan kebutuhan tenaga keperawatan rumah sakit;
d. mengendalikan perencanaan dan penyusunan petunjuk teknis asuhan
keperawatan, etika dan mutu keperawatan;
e. mengendalikan penyusunan kebutuhan sarana dan prasarana keperawatan;
f. mengendalikan pengembangan unit pelayanan keperawatan;
g. mengendalikan program peningkatan kesejahteraan tenaga keperawatan;
h. mengendalikan penyelenggaraan rekruitment dan orientasi bagi perawat baru
yang akan bertugas di rumah sakit;
i. mengendalikan kegiatan kerjasama dengan lembaga pendidikan
keperawatan;dan
j. melaksanakan tugas lain sesuai dengan tugas pokok dan bidang tugasnya.

Anda mungkin juga menyukai