Anda di halaman 1dari 1

Nama : Zahratunnisa

NIM : 190101040322
Jurusan/Kelas : Pendidikan Matematika/A
Mata Kuliah : Ulumul Qur’an

Fadhail artinya kelebihan atau keutamaan. Ketertarikan kita terhadap sesuatu (atau
tidak) bergantung pada ilmu kita tentang kelebihan atau kegunaan sesuatu itu. Agar manusia
tertarik kepada Al-Qur’an, Rasulullah pun memberi banyak fadhail Al-Qur’an. Meski
demikian, ketertarikan manusia pada Al-Qur’an sangat bergantung pada iman dan
keyakinannya kepada janji Allah Ta’ala dan Rasul-Nya.
Keutamaan belajar dan mengajarkan Al-Qur’an. Dalam kitab shahihnya, Imam Al-
Bukhari meriwayatkan sebuah hadis dari Hajjaj bin Minhal dari Syu’bah dari Alqamah bin
Martsad dari sa’ad bin Ubaidah dari Abu Abdirrahman As-Sulami dari Utsman bin Affan
R.A., bahwa Rasulullah SAW. Bersabda,
ُ‫َخي ُْر ُك ْم َم ْن تَعَلَّ َم ْالقُ ْرآنَ َو َعلَّ َمه‬
Artinya: “sebaik-baik kalian adalah orang yang belajar Al-Qur’an dan mengajarkannya”.
Masih dalam hadis riwayat Al-Bukhari dari Utsman bin Affan, tetapi dalam redaksi yang
agak berbeda, disebutkan bahwa Nabi SAW. Bersabda,
ُ ‫ضلَ ُك ْم َم ْن ت َ َعلَّ َم ْالقُ ْرآنَ َو َعلَّ َمه‬
َ ‫ِإ َّن أَ ْف‬
“Sesungguhnya orang yang paling utama diantara kalian adalah yang belajar Al-Qur’an dan
mengajarkannya”
Mengajarkan Al-Qur’an, yaitu mengajari orang lain cara membaca Al-Qur’an yang
benar berdasarkan hukum tajwid. Seperti halnya mengajarkan ilmu lain yang dimiliki kepada
orang lain adalah perbuatan mulia dan mendapatkan pahala dari Allah, tentu mengajarkan Al-
Qur’an lebih utama. Namun demikian, meskipun orang yang belajar Al-Qur’an adalah
sebaik-baik orang muslim dan mengajarkan Al-Qur’an kepada orang lain juga sebaik-baik
orang muslim, tentu akan lebih baik dan utama lagi jika orang tersebut menggabungkan
keduanya.
Adapun cara agar seseorang dapat memahami al-Qur’an dengan mudah di era
perkembangan teknologi ini adalah dengan memakai aplikasi al-Qur’an di handphone dan
mentadabburi al-Qur’an yaitu memikirkan makna dibalik ayat-ayat Allah.

Anda mungkin juga menyukai