Anda di halaman 1dari 3

Worksheet Matematika Komputasi

METODE MINOR KOFAKTOR DAN ADJOIN MATRIKS


(PERTEMUAN KETIGA)

MINOR DAN KOFAKTOR

Definisi
Jika 𝐴 adalah sebuah matriks bujur sangkar, maka minor anggota 𝒂𝒊𝒋 dinyatakan oleh
𝑴𝑖𝑗 dan didefinisikan sebagai determinan sub – matriks yang masih tersisa setelah baris
ke – 𝑖 dan kolom ke – 𝑗 dihilangkan dari 𝐴. Bilangan (−1)𝑖+𝑗 𝑀𝑖𝑗 dinyatakan oleh 𝑪𝒊𝒋
dan disebut kofaktor anggota 𝒂𝒊𝒋

Contoh 3.1
3 1 −4
Anggap 𝐴 = [2 5 6 ]
1 4 8

5 6
Minor anggota 𝑎11 adalah 𝑀11 = | | = 16
4 8

Kofaktor 𝑎11 adalah 𝐶11 = (−1)1+1 𝑀11 = (1) ∙ 16 = 16

3 −4
Begitu juga minor anggota 𝑎32 adalah 𝑀32 = | | = 26
2 6

Kofaktor 𝑎32 adalah 𝐶32 = (−1)3+2 𝑀32 = (−1) ∙ 26 = −26

Perhatikan bahwa kofaktor dan minor dari suatu unsur 𝑎𝑖𝑗 hanya berbeda tanda, yaitu 𝐶𝑖𝑗 =
±𝑀𝑖𝑗 . Suatu cara yang cepat untuk menentukan apakah kita harus menggunakan tanda plus (+) atau
tanda minus (−) adalah dengan menggunakan fakta bahwa tanda yang menghubungkan 𝐶𝑖𝑗 dan 𝑀𝑖𝑗
adalah baris ke – 𝑖 dan kolom ke – 𝑗 dari susunan “papan periksa”.
+ − + − + ⋯
− + − + − ⋯
+ − + − + ⋯
− + − + − ⋯
[⋮ ⋮ ⋮ ⋮ ⋮ ]

Misalnya 𝐶11 = 𝑀11 , 𝐶21 = −𝑀21 , 𝐶31 = 𝑀31 , dan sebagainya.

METODE EKSPANSI LAPLACE ATAU PERLUASAN KOFAKTOR

Tinjau matriks umum 3 × 3 berikut.


𝑎11 𝑎12 𝑎13
𝐴 = [𝑎21 𝑎22 𝑎23 ]
𝑎31 𝑎32 𝑎33

Pada penjelasan sebelumnya telah dibahas bahwa

det(𝐴) = (𝑎11 𝑎22 𝑎33 ) + (𝑎12 𝑎23 𝑎31 ) + (𝑎13 𝑎21 𝑎32 ) − (𝑎13 𝑎22 𝑎31 ) − (𝑎12 𝑎21 𝑎33 ) − (𝑎11 𝑎23 𝑎32 )
yang bisa ditulis ulang sebagai

Filda Febrinita, M.Pd – Universitas Islam Balitar Blitar Page 1


Worksheet Matematika Komputasi

det(𝐴) = 𝑎11 (𝑎22 𝑎33 − 𝑎23 𝑎32 ) + 𝑎21 (𝑎13 𝑎32 − 𝑎12 𝑎33 ) + 𝑎31 (𝑎12 𝑎23 − 𝑎13 𝑎22 )

pernyataan yang berada di dalam tanda kurung tidak lain adalah 𝐶11 , 𝐶21 , dan 𝐶31 sehingga diperoleh
:
det(𝐴) = 𝑎11 𝐶11 + 𝑎21 𝐶21 + 𝑎31 𝐶31

dari persamaan tersebut dapat dilihat bahwa determinan 𝐴 dapat dihitung dengan mengalikan
anggota-anggota pada kolom pertama 𝐴 dengan kofaktornya dan menambahkan hasil kali yang
didapatkan. Metode menghitung det(𝐴) ini disebut metode Laplace atau metode perluasan
kofaktor, yaitu penghitungan determinan dengan menggunakan kofaktor.

Contoh 3.2
3 1 0
Diketahui matriks 𝐴 = [−2 −4 3 ], hitunglah determinan matriks 𝐴 dengan perluasan kofaktor
5 4 −2
sepanjang kolom pertama 𝐴.
det(𝐴) = 𝑎11 𝐶11 + 𝑎21 𝐶21 + 𝑎31 𝐶31
−4 3
𝐶11 = (−1)1+1 𝑀11 = 1 | | = 1(−4) = −4
4 −2
1 0
𝐶21 = (−1)2+1 𝑀21 = (−1) | | = (−1)(−2) = 2
4 −2
1 0
𝐶31 = (−1)3+1 𝑀31 = 1 | | = 1(3) = 3
−4 3
sehingga diperoleh
det(𝐴) = 𝑎11 𝐶11 + 𝑎21 𝐶21 + 𝑎31 𝐶31 = 3(−4) + (−2)(2) + 5(3) = −12 − 4 + 15 = −1

(Periksa jawaban ini dengan menggunakan metode sarrus)

Dengan menggunakan definisi determinan, rumus untuk menentukan determinan dapat


diperoleh sebagai berikut.
det(𝐴) = 𝑎11 𝐶11 + 𝑎21 𝐶21 + 𝑎31 𝐶31
det(𝐴) = 𝑎11 𝐶11 + 𝑎12 𝐶12 + 𝑎13 𝐶13
det(𝐴) = 𝑎21 𝐶21 + 𝑎22 𝐶22 + 𝑎23 𝐶23
det(𝐴) = 𝑎12 𝐶12 + 𝑎22 𝐶22 + 𝑎32 𝐶32
det(𝐴) = 𝑎31 𝐶31 + 𝑎32 𝐶32 + 𝑎33 𝐶33
det(𝐴) = 𝑎13 𝐶13 + 𝑎23 𝐶23 + 𝑎33 𝐶33

Perhatikan bahwa dalam setiap persamaan, anggota dan kofaktor semuanya berasal dari baris atau
kolom yang sama. Persamaan-persamaan ini disebut perluasan kofaktor dari det(𝐴). Hasil yang
diperoleh untuk matriks 3 × 3 ini merupakan bentuk khusus dari teorema berikut.

Teorema
Determinan suatu matriks 𝐴𝑛×𝑛 bisa dihitung dengan mengalikan anggota-anggota pada sembarang
baris (atau kolom) dengan kofaktornya dan menjumlahkan hasil kali yang didapatkan; yaitu, untuk
setiap 1 ≤ 𝑖 ≤ 𝑛 dan 1 ≤ 𝑗 ≤ 𝑛,

det(𝐴) = 𝑎1𝑗 𝐶1𝑗 + 𝑎2𝑗 𝐶2𝑗 + ⋯ + 𝑎𝑛𝑗 𝐶𝑛𝑗 (perluasan kofaktor di sepanjang kolom ke – 𝒋)
dan
det(𝐴) = 𝑎𝑖1 𝐶𝑖2 + 𝑎𝑖3 𝐶𝑖3 + ⋯ + 𝑎𝑖𝑛 𝐶𝑖𝑛 (perluasan kofaktor di sepanjang baris ke – 𝒊)

ADJOIN MATRIKS

Filda Febrinita, M.Pd – Universitas Islam Balitar Blitar Page 2


Worksheet Matematika Komputasi

Definisi
Jika 𝐴 adalah sembarang matriks 𝑛 × 𝑛 dan 𝐶𝑖𝑗 adalah kofaktor dari 𝑎𝑖𝑗 maka matriks

𝐶11 𝐶12 ⋯ 𝐶1𝑛


𝐶 𝐶22 ⋯ 𝐶2𝑛
[ 21 ]
⋮ ⋮ ⋮
𝐶𝑛1 𝐶𝑛2 ⋯ 𝐶𝑛𝑛

disebut matriks kofaktor dari 𝑨. Transpos dari matriks ini disebut adjoin 𝑨 dan
dinyatakan dengan 𝒂𝒅𝒋(𝑨)

Contoh 3.2
3 2 −1
Misal matriks 𝐴 = [1 6 3 ], Kofaktor dari 𝐴 adalah sebagai berikut.
2 −4 0
𝐶11 = 12 𝐶12 = 6 𝐶13 = −16
𝐶21 = 4 𝐶22 = 2 𝐶23 = 16
𝐶31 = 12 𝐶32 = −10 𝐶33 = 16
12 6 −16 12 4 12
Sehingga matriks kofaktornya adalah [ 4 2 16 ], dan 𝑎𝑑𝑗(𝐴) = [ 6 2 −10]
12 −10 16 −16 16 16

SOAL LATIHAN

1 −2 3
1. Diketahui matriks 𝐴 = [ 6 7 −1]
−3 1 4
a. Cari semua minor matriks 𝐴
b. Cari semua kofaktornya
c. Tentukan adjoin 𝐴

4 −1 1 6
0 0 −3 3
2. Diketahui matriks 𝐴 = [ ], carilah
4 1 0 14
4 1 3 2
a. 𝑀13 dan 𝐶13 b. 𝑀23 dan 𝐶23 c. 𝑀22 dan 𝐶22 d. 𝑀21 dan 𝐶21

3. Hitunglah determinan matriks pada no.(1) dengan perluasan kofaktor di sepanjang


a. baris pertama c. kolom pertama e. baris kedua
b. kolom kedua d. baris ketiga f. kolom ketiga

Untuk no.4 – no.8 hitunglah determinan matriks 𝐴 dengan perluasan kofaktor disepanjang suatu baris
atau kolom yang kamu pilih.

−3 0 7 3 3 1 1 𝑘 𝑘2
4. 𝐴=[ 2 5 1] 5. 𝐴 = [1 0 −4] 6. 𝐴 = [1 𝑘 𝑘 2]
−1 0 5 1 −3 5 1 𝑘 𝑘2

3 3 0 5
𝑘+1 𝑘−1 7
2 2 0 −2
7. 𝐴=[ 2 𝑘 − 3 4] 8. 𝐴 = [ ]
4 1 −3 0
5 𝑘+1 𝑘
2 10 3 2

Filda Febrinita, M.Pd – Universitas Islam Balitar Blitar Page 3

Anda mungkin juga menyukai