Anda di halaman 1dari 1

a.

Pengertian analisis Swot


Analisis SWOT menurut Philip Kotler diartikan sebagai evaluasi terhadap keseluruhan
kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman.1 Sedangkan menurut Freddy Rangkuti, analisis
SWOT diartikan sebagai : “analisa yang didasarkan pada logika yang dapat memaksimalkan
kekuatan (strengths) dan peluang (opportunities), namun secara bersamaan dapat
meminimalkan kelemahan (weaknesses) dan ancaman (threats)”.2
Analisis SWOT merupakan salah satu instrumen analisis lingkungan internal dan
eksternal perusahaan yang dikenal luas. Analisis ini didasarkan pada asumsi bahwa suatu
strategi yang efektif akan meminimalkan kelemahan dan ancaman. Bila diterapkan secara
akurat, asumsi sederhana ini mempunyai dampak yang besar atas rancangan suatu strategi
yang berhasil.
Strengths,Weaknesses,Opportunities,and Threats disingkat dengan SWOT adalah
analisis faktor strategis saat ini untuk sebuah organisasi bisnis.3 Analisis swot merupakan alat
yang membantu manjer menentukan dan mengembangkan strategi yang tepat dalam dalam
menghadapi persaingan.

1
Philip Kotler, dan Kevin Lane Keller, Manajemen Pemasaran, (Jakarta:Indeks, 2009), hal.63
2
Freddy Rangkuti, Analisis SWOT Teknik Membedah Kasus Bisnis, (Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, 2013),
hal.19
3
Dr. Nur Hidayah, S.E., M.M.,2018,Buku Ajar Menejemn Strategik,hlm 95

Anda mungkin juga menyukai